Anda di halaman 1dari 7

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI

Perkembangan sistem informasi dalam kehidupan manusia seiring dengan peradaban manusia
itu sendiri sampai dikenal istilah teknolgi informasi (TI/information Technology). Dimulai dari
bentuk gambar pada dinding-dinding, prasasti-prasasti, sampai informasi yang kemudian dikenal
dengan nama internet. Informasi yang dikelola dan disampaikan juga terus dikembangkan, dari
informasi yang sederhana seperti sekedar mengambarkan suatu keadaan, sampai kepada informasi
strategis seperti taktik bertempur.

Teknologi informasi merupakan gabungan teknologi perangkat keras (hardware) dan


perangkat lunak (software). Pengabungan teknologi hardware cenderung menuju ukuran yang kecil
dengan kemampuan serta kapasitas yang tinggi. Namun diupayakan harga yang relatif semakin
murah. Perkembangan teknologi informasi dapat meningkatkan kinerja dan memungkinkan berbagai
kegiatan dapat dilaksanakan dengan cepat, tepat dan akurat sehingga dapat meningkatkan
produktivitas kerja. Perkembangan teknologi informasi telah memunculkan berbagai jenis kegiatan
yang berbasis pada teknologi seperti e-government, e-commerce, e-education, e-medicine, e-
laboratory, dan lainnya yang kesemuanya itu berbasiskan elektronika. Teknologi informasi
merupakan suatu teknologi yang di gunakan untuk mengelola data, meliputi memproses,
mendapatkan, menyusun, menyimpann dan merekayasa (engine) dengan berbagai cara untuk
mendapatkan informasi yang berkualitas. Teknologi informasi dan komunikasi mencakup seluruh
peralatan teknis untuk menerima, memproses dan menyampaikan informasi.

A. Sejarah Teknologi Informasi


Sejarah teknologi informasi seiring perkembangan teknologi secara umum dapat kita bagi
kedalam masa prasejarah, masa sejarah dan masa moderen.

1. Masa Prasejarah (sebelum 3000 SM)


Zaman prasejarah adalah zaman dimana manusia belum mengenal tulisan. Dizaman ini
manusia mulai mengidentivikasi benda-benda disekitar lingkungannya dan melukiskannya di dinding-
dinding goa, misalnya tentang berburu dan binatang buruannya. Pada masa ini, kemampuan berbahasa
manusia hanya terbatas pada bentuk suara dengusan, bahasa isyarat, dan gerakan tangan sebagai
bentuk awal komunikasi. Komunikasi antar manusia dilakukan dengan tanda dan isyarat tertentu,
seperti mimik muka, gerakan tangan, api, dan asap. Di masa ini, teknologi informasi belum menjadi
teknologi massal dan hanya digunakan pada saat-saat khusus.
2. Masa sejarah (3000 SM – 1400 M)
Pada masa sejarah, teknologi informaasi berkembang pada masyarakat kalangan atas seperti
para kepala suku atau kelompok. Digunakan pada kegiatan tertentu seperti upacara, dan ritual.
Teknologi informasi belum digunakan secara massal seperti sekarang ini.
- Masa Tahun 3000 SM
Pada masa ini orang mulai mengenal simbol atau tulisan dan berdasarkan penelitian
ditemukan bahwa simbol sebagai informasi pertama kali digunakan oleh bangsa sumeria. Tulisan
yang waktu itu digunakan berupa simbol-simbol yang dibentuk dari pictograf sebagai huruf. Simbol
atau huruf-huruf yang digunakan sudah mempunyai bunyi yang berbeda dalam penyebutannya untuk
setiap bentuk, sehingga rangkaiannya sudah mampu membentuk kata, kalimat, dan bahasa.

- Masa Tahun 2900 SM


Pada masa ini, berdasarkan penelitian ditemukan bagwa bangsa Mesir Kuno sudah mengenal
dan mengembangkan huruf yang disebut Hierogliph. Huruf hierogliph sudah merupakan bahasa
simbol untuk sebuah ungkapan. Untuk setiap ungkapan dinyatakan dengan simbol yang
berbeda,seperti perkakas, binatang atau kapal-kapal. Huruf hierogliph juga menggunakan simbol-
simbol ide dan emosi seperti gerakan, waktu dan perasaan gembira. Ketika simbol-cimbol tersebut
digabungkan menjadi satu muka akan mempunyai cara pengucapan dan atri tersendiri. Bentuk tulisan
dan bahasa hierogliph ini lebih maju dan lengkap dibandingkan dengan tulisan bangsa sumeria.

Pada tahun 2500 SM , abacus adalah sebuah alat yang dianggap sebagai alat perhitungan
digital pertama kali. Belum jelas sumber asli dari abacus atau sempoa ini, diperkirakan berasal dari
babylon, cina ataupun mesir. Pada tahun 1775 SM , telah ada sistem penulisan dari kiri kekanan
dengan menggunakan abjad fonetik yaitu huruf yang dibuat berdasarkan bunyi ucapan diperkenalkan
oleh bangsa yunani. Pada tahun 1400 SM, bangsa cina mulai menulis sejarah mereka pada kepingan
tulang binatang. Pada tahun 1270 SM, bangsa suriah telah mampu membuat ensiklopedia untuk
pertama kalinya. Tahun 900 SM, bangsa cina membuat sistem pelayanan pos dan kantor pos yang
pertama. Tahun 776 SM, bangsa yunani mempergunakan burung merpati untuk mengirimkan
informasi. Dan pada tahun 530 SM adalah masa pembuatan perpustakaan pertama kali oleh bangsa
yunani.

- Masa Tahun 500 SM


Sebelum masa ini telah dikenal media penyimpan informasi yang menggunakan lempengan
batu liat. Informasi yang ada waktu itu didokumentasikan atau dibuat pada tanah liat yang berbentuk
lempengan-lempengan. Suatu peristiwa dapat disimpan pada lebih dari satu lempeng. Pada masa ini
manusia sudah mengenal media untuk menyimpan informasi yang lebih baik yaitu serat papyrus.
Serat papyrus yang berasal dari pohon papyrus yang tmbuh subur disekitar sungai nil kemudian
dijadikan media menulis/media informasi pada masa itu. Serat papyrus lebih kuat dan fleksibel
dibandingankan lempengan tanah yang ukurannya lebih besar dan berat. Selanjutnya serat papyrus
merupakan cikal bakal media menyimpan informasi yang kita kenal sekarang ini yaitu kertas.
Pada masa 105 SM, Tsai Lun seseorang yang berkebangsaan cina menemukan kertas. Kertas
tersebut terbat dari serat pohon bambu yang dihaluskan, disaring, dicuci diratakan dan kemudian
dikeringkan. Pada masa 14 M, bangsa romawi secara resmi membuat sistem pelayanan pos.

- Masa Tahun 305 M


Pada masa ini bangsa cina menemukan media penyimpanan informasi kertas yang kalian
kenal sekarang. Kertas itu dibuat dari serat bambu yang dihaluskan, disaring, dicuci, kemudian
diratakan dan dikeringkan. Penemuan ini juga mendorong penemuan sistem pencetakan yang pada
waktu itu dilakukan dengan menggunakan blok kayu yang di toreh dan dilumuri oleh tinta atau yang
kita kenal sekarang dengan sistem cap/stempel.

- Masa Tahun 1455


Masa ini dikenal dengan upaya menciptakan mesin cetak. Pada masa ini manusia sudah
menggunakan mesin cetak berupa plat huruf yang terbuat dari besi. Kemudian plat tersebut diganti
dengan bingkai yang terbuat dari kayu yang dikembangkan untuk pertama kali oleh Johann
gutenberg.
Untuk pertama kalinya manusia sudah dihadapkan pada kebutuhan perhitungan dan
kebutuhan pada penyimpanan data hasil perhitungan tersebut. Pada zaman dahulu orang-orang
menghitung dengan jari-jari tangan dan butir-butir pasir yang dikenal dengan metode calculus. Cara
menghitung ini kian waktu kian berkembang kebudayaan manusia. Pada abad 16 Jhon Napier
menciptakan alat untuk perkalian, alat ini prinsip kerjanya seperti mistar hitung hanya lebih
disempurnakan. Pada tahun 1642 Pascal membuat kakulator mekanis, pada abad ini juga Samuel
Morland dan Leibniz membuat mesin hitungannya. Mesin kalkulator juga dibuat oleh Thomas Colmar
pada tahun1826.

3. Masa Tahun 1800-an


Pada tahun1830 orang sudah mengenal program komputer. Augusta Lady Byron pertama
menulis program komputer yang bekerja sama dengan Charless Babbage. Mereka menggunakan
mesin analytical. Mesin analytical dengan programnya didesain untuk mampu menerima data,
mengelola data, dan menghasilkan bentuk hasil keluaran dalam sebuah kartu. Selanjutnya, mesin ini
dikenal sebagai bentuk komputer digital yang pertama walaupun cara kerjanya lebih bersifat mekanis
dari yang bersifat digital. Mesin ini merupakan cikal bakal komputer digital pertama ENIAC I pada
94 tahun kemudian.
Pada tahun1837 ditandai dengan teknologi pengiriman informasi. Samuel Morse
mengembangkan telegraph dan bahasa kode morse bersama Sir William Cook dan Sir Charles
Wheatstone. Mereka mengirim informasi secara elektronik antara 2 (dua) tempat yang berjauhan
melalui kabel yang menghubungkan kedua tempat tersebut. Pengiriman dan penerimaan informasi ini
mampu mencapai selisih waktu yang baik dan hampir terjadi pada waktu yang bersamaan. Pertemuan
ini memungkinkan informasi dapat diterima dan dipergunakan secara luas oleh masyarakat tanpa
dirintangi atau dibatasi oleh jarak dan waktu.

Pada tahun1861 orang sudah memikirkan bagaimana menampilkan informasi dalam bentuk
gambar bergerak dalam media layar. Masa itu pula gambar bergerak yang di proyeksikan kedalam
sebuah layar untuk yang pertama kali di gunakan. Penemuan ini merupakan cikal bakal teknologi film
sekarang.
Pada tahun 1876 Melvyl Dewey mengembangkan sistem penulisam desimal. Pada tahun1877
Alexander Graham Bell mengembangkan telepon yang digunakan secara umum. Pada tahun ini juga
fotografi dengan kecepatan tinggi ditemukan oleh Edweard Maybridge.

Pada tahun 1891 , Nikola Tesla seorang penemu amerika yang berasal dari austria-hungaria
mengumpulkan kumpulan tesla yaitu transformer frekuensi tinggi. Peralatan tersebut merupakan
komponen vital dari pemancar radio. Pada tahun 1895 Guglieimo Marconi, seorang penemu italia
mengkombinasikan ide-ide yang sudah ada dengan idenya sendiri dan mengirimkan sinyal
komunikasi radio pertama melalui udara. Dia menggunakan gelombang elektromaknetikuntuk
mengirimkan sinyal-sinnyal kode telegraf pada jarak lebih dari 1 mil.
Pada tahun 1899 telah di pergunakan sistem penyimpanan dalam tape (pita) magnetis untuk
yang pertama tapi pada masa ini penyimpanan masih bersifat analog belum digital seperti masa
sekarang.

Anda mungkin juga menyukai