Gapoktan Jut

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 5

KATA PENGANTAR

Dengan senantiasa memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas
limpahan rahmat dan karunianya sehingga proposal ini dapat diselesaikan. Tidak lupa pula
shalawat beriring salam kita hadiahkan buat junjungan alam yaitu Nabi Muhammad SAW
yang telah membawa kita dari alam kebodohan menuju alam yang penuh dengan cahaya ilmu
pengetahuan seperti yang kita rasakan saat ini, semoga kita mendapat syafaat darinya di
akhirat kelak, amin.

Proposal permohonan bantuan terpal ini di buat oleh Gapoktan yang bersangkutan
dengan harapan dapat terealisasi dengan baik. Tujuannya tidak lain adalah untuk mendukung
program pemerintah di bidang pertanian dan juga untuk mempermudah pengelolaan hasil tani
dari masing-masing kelompok. Dalam penulisan proposal ini mungkin masih banyak terdapat
kekurangan dan keterbatasan, kami mohon maaf dan untuk dapat maklumi.

Demikianlah kiranya pengantar dari kami, semoga apa yang kami harapkan dapat di
kabulkan, terima kasih.

                                                                                         Bukit Batu, 18 September 2019

Ketua Gapoktan JUT

Muslimin
 BAB I
PENDAHULUAN

1.   Latar Belakang

Sektor pertanian adalah usaha yang mampu bertahan dalam krisis moneter. Sektor
pertanian menggunakan Sumber Daya Alam lokal dan SDA manusia setempat sehingga tidak
banyak terpengaruh oleh melemahnya nilai tukar rupiah. Harga produk pertanian menjadi
lebih bersaing di pasaran dunia.
Kegiatan pertanian umumnya dilakukan di daerah pedesaan, sehingga sektor usaha
pertanian sangat mempengaruhi tingkat pendapatan masyarakat pedesaan. Oleh karena itu
pengembangan sektor pertanian sangat strategis menjadi prioritas untuk meningkatkan
pendapatan dan kesejahteraan masyarakat pedesaan.
Secara umum pertanian kita untuk beberapa hal sering tertinggal beberapa langkah
dan perkembangan serta pertumbuhannya cenderung lebih lambat dibanding dengan negara
lain. Ketertinggalan kita dari negara lain tersebut adalah lebih disebabkan oleh ketidaksiapan
dan kekurang mampuan pihak-pihak berkepentingan dalam memperlakukan produk-produk
pertanian sebagaimana halnya suatu objek usaha pada umumnya namun di sisi lain memiliki
karakteristik yang khas yang membutuhkan perlakuan yang khusus dan serius.
Berdasarkan rasa kebersamaan antar anggota kelompok yang berprofesi sebagai
petani yang ada di Kec. Sungai Kunyit Kab. Mempawah. Prinsip yang di terapkan dalam
berkelompok adalah dengan musyawarah dan gotong royong, salah satu usaha kelompok
yang bisa mendukung kegiatan kelompok dalam upaya mensejahterakan dan meningkatkan
taraf ekonomi masyarakat yang sejalan dengan tujuan pembangunan nasional. Dengan
potensi yang dimiliki oleh kelompok yang berusaha meningkatkan kesejahteraan anggotanya,
Tanaman Padimerupakan tanaman yang di harapkan dapat meningkatkan kesejahteraan
seluruh anggota kelompok.
2.   Maksud dan Tujuan
Maksud dan tujuan yang ingin di capai  antara lain  :

a. Meningkatkan produktivitas usaha tani


b. Meningkatkan pendapatan dan taraf hidup masyarakat
c. Perluasan tenaga kerja
d. Daya saing komoditas
e. Menggali kemampuan petani
f. Kemampuan kelembagaan pertanian dalam mendukung program pemerintah untuk
mengentaskan kemiskinan

4. Masalah
Sebagaimana telah digambarkan dalam bagian awal bahwa sumber daya manusia dan
sumber alam di wilayah kami di bidang pertanian bukan merupakan hal yang menjadi
hambatan dalam rangka mengembangkan pertanian khususnya tanaman padi. Akan tetapi
yang merupakan kendala yang kami hadapi dalam melaksanakan usaha tani adalah kurangnya
sarana dan prasarana pengelolaan pasca panen, sehingga biaya produksi menjadi tinggi. Hal
tersebut diperparah lagi dengan nilai jual hasil pertanian khususnya tanaman padi dirasakan
kurang menguntungkan. Oleh sebab itu dengan segala kerendahan hati kami mohon dengan
sangat bantuan untuk pengadaan terpal bagi kelompok tani yang ada di Gapoktan JUT.
BAB II
GAMBARAN UMUM KELOMPOK TANI

1. Letak Wilayah

Adapun Gapoktanyang mengajukan permohonan bantuan ini adalah Gapoktan JUT


Desa Bukit Batu Kecamatan Sungai Kunyit Kabupaten Mempawah. Letaknya yang jauh dari
pasar induk kecamatan, membuat para petani membutuhkan waktu untuk mendapatkan
kebutuhan pertaniannya.

2. Keadaan Wilayah

Secara umum Gapoktanyang mengajukan permohonan bantuan ini memiliki lahan


yang sangat berpotensi untuk melaksanakan aktivitas tani. Salah satu tanaman dari potensi
yang ada yaitu tanaman padi. Lahan yang ada untuk potensi tanaman tersebut secara umum
seluas ±15.

3. Kelompok Tani

PENGURUS KELOMPOK TANI


JUMLAH SCOR KELAS
NO NAMA POKTAN SAWAH
ANGGOTA POKTAN POKTAN
KETUA POKTAN SEKRETARIS 30

1 JUT Muslimin Dari 15 42 2001 470 M


 2 Harapan Mekar Mistor Herman 15 26 2001 261 L
 3 Terbit Fajar I Sahrial Jono 15 21 2001 204 P
 4 Terbit Fajar II Tono Ilham 21 23 2009 335 L
 5 Prima Tani Edi S Mawarti 28 45 2001 238 P
 6 Tunas Baru Iyelmus Alimin Trenggono 25 60 2007 278 L
 7 Bernas M. Jais Rabuna 20 47 2008 289 L
 8 Seribu Daya D Udang Suni Nurjanah 20 39 2008 500 M
 9 Sumber Rejeki Supardi M. Syafii 15 32 2008 284 L
 10 Sumber Lestari Muhlis Zakaria 18 33 2008 317 L
 11 Sumber Melati Rajali Darso 10 36 2008 216 P
 12 Sumber Manfaat Bahtiar Marid 18 20 2008 203 P
 13 Usaha Baru Rabuli Jono 250 25 2001 200 P
SAWAH 449

Kelompok tani di atas di harapkan dapat menerima bantuan Terpal yang di ajukan oleh
Gapoktan JUT.
BAB III
PENUTUP

Kesimpulan

Pertanian merupakan salah satu aktivitas usaha yang di lakukan masyarakat dalam
upaya menambah penghasilan dalam keluarga, begitu juga dalam Gapoktan JUT yang ada di
Desa Bukit Batu yang mana seluruh anggota kelompoknya berkecimpung dalam aktivitas
pertanian.

Untuk menunjang dan meningkatkan hasil tani kelompok maka di adakanlah


musyawarah anggota yang mana hasil dari musyawarah tersebut adalah di butuhkannya
bantuan guna menunjang dan meningkatkan produksi tanaman padi yang ada sehingga
kegiatannya dapat berjalan lancar. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan
produktivitas hasil tani dan meningkatan kesejahteraan masyarakat dengan menambah
pendapatan keluarga melalui kegiatan yang di lakukan bersama-sama.

Disamping itu juga usaha ini merupakan salah satu upaya membuka lapangan kerja
bagi masyarakat sebagai sumber penghasilan bagi keluarga khususnya bagi anggota
Gapoktan JUT di Desa Bukit Batu Kecamatan Sungai Kunyit Kabupaten Mempawah.

Anda mungkin juga menyukai