Anda di halaman 1dari 6

Nama : Abdul Azis

Npm :19190131

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Identitas Universitas : UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU


Identitas Mata Kuliah : Futsal
Kelas/Semester : A3 / 7 ( Tujuh )
Materi Pokok : Permainan Bola besar ( Futsal )

A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian
tampak mata
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis,
membaca,menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati dan mengamalkan nilai-nilai agama yang dianut dalam melakukan aktivitas
jasmani, permainan, dan olahraga
2. Berperilaku sportif dalam bermain
3. Bertanggung jawab dalam penggunaan sarana dan prasarana pembelajaran serta menjaga
keselamatan diri sendiri, orang lain, dan lingkungan sekitar.
4. Menghargai perbedaan karakteristik individual dalam melakukan berbagai aktivitas fisik.
5. Menunjukkan kemauan kerja sama dalam melakukan berbagai aktivitas fisik.
6. Toleransi dan mau berbagi dengan teman dalam melakukan berbagai aktivitas fisik.
7. Disiplin selama melakukan berbagai aktivitas fisik.
8. Menerima kekalahan dan kemenangan dalam bermain
9. Memiliki perilaku hidup sehat
10. Memahami konsep variasi dan kombinasi keterampilan permainan bola besar.
11. Mempraktikkan variasi dan kombinasi keterampilan berbagai permainan bola besar
dengan koordinasi yang baik.
C. Materi Pembelajaran
Siswa berlatih gerak variasi passing/stoping dalam futsal
Untuk mempelajari prinsip dasar gerak permainan bola besar melalui permainan futsal
sebagai alat pada pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan, perlu dilakukan
secara bertahap dan prosedural, bertahap dalam arti pembelajaran pola gerak dasar dilakukan
dari yang ringan ke yang berat, dari yang sederhana ke yang rumit, sedangkan prosedural
berkaitan dengan urutan prinsip gerakan yang harus dilakukan, bertujuan agar peserta didik
dapat dengan mudah untuk mempelajari prisip dasar gerak, hingga dalam penguasaan
kompetensi tidak mendapat kesulitan, terutama yang berhubungan dengan gerak variasi dan
kombinasi.
Variasi merupakan satu prinsip dasar yang dilakukan dengan berbagai cara, seperti:
prinsip dasar menggiring bola dilakukan dengan gerakan berkelok-kelok melalui rintangan,
sedangkan kombinasi merupakan gabungan beberapa prinsip dasar, dilakukan dalam satu
rangkaian gerak.
Akhir dari pembelajaran permainan bola besar melalui permainan futsal
yang dilakukan peserta didik, sebagai berikut:
a. Memiliki keterampilan pola gerak dasar menggunakan permainan futsal.
b. Memiliki pengetahuan tentang pola gerak dasar menggunakan permainan futsal
memahamii karakter bola yang digunakan, mengenal konsep ruang dan waktu.
c. Permainan yang sesuai dan dapat memberi pengalaman belajar, kesempatan untuk
menggunakan dan beradaptasi dengan keterampilan motorik, menggunakannya pada
situasi permainan yang berubah-ubah.
d. Memiliki sikap, seperti : kerjasama, sportivitas, menghargai perbedaan individu, dan
tanggungjawab, dapat memahami budaya orang lain. Standar isi Kurikulum 2013,
kompetensi yang perlu dikuasi sebagai berikut:
(1) Melakukan variasi aktivitas bermain futsal, mengumpan dan menendang menggunakan kaki
bagian dalam, (2) Melakukan variasi aktivitas bermain sepakbola, mengumpan dan
menendang menggunakan kaki bagian luar, (3) Melakukan variasi aktivitas bermain futsal
mengumpan dan menendang menggunakan punggung kaki,
VARIASI DAN KOMBINASI PASSING - DRIBBLING FUTSAL

Gambar mengumpan, menendang,


menahan bola menggunakan
bagian-bagian kaki

Gambar di bawah siswa melakukan


menggiring bola dan mengumpan bola
secara bergantian
D. Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan (10 menit )
 Berbaris, berdoa, berhitung (presensi), apersepsi, dan memotivasi peserta didik.
 Menjelaskan tujuan pembelajaran.
 Melakukan pemanasan yang mengarah pada permainan futsal
2. Inti (120 menit)
Mengamati
 Membaca informasi tentang berbagai latihan dasar permainan futsal
 Mencari informasi lain tentang permainan futsal dari sumber yang lain
 Peragaan passing stoping dalam permainan futsal yang dilakukan oleh guru,teman,
tayangan video.
Menanya
 Mempertanyakan prosedural variasi dan kombinasi passing
 Mempertanyakan prosedural variasi dan kombinasi stoping
Mengumpulkan informasi
 Menendang bola dengan berbagai variasi menggunakan kaki kanan dan kaki kiri ke
berbagai arah pada posisi diam dan bergerak secara individu dengan menunjukkan nilai
percaya diri dan disiplin
 Menggiring bola ke berbagai arah dengan berbagai variasi menggunakan kaki kanan dan
kaki kiri secara individu dengan menunjukkan nilai percaya diri dan disiplin
 Mengontrol/merhentikan bola yang datang dari berbagai arah dengan berbagai variasi
menggunakan kaki kanan dan kaki kiri pada posisi diam dan bergerak secara individu
dengan menunjukkan nilai percaya diri dan disiplin
 Mengontrol/memberhentikan bola menggunakan berbagai bagian tubuh pada posisi
diam dan bergerak secara individu dengan menunjukkan nilai percaya diri dan disiplin
Mengasosiasikan
 Menemukan hubungan permainan futsal dengan kesehatan dan kebugaran tubuh
 Menemukan pola variasi dan kombinasi yang paling tepat untuk kebutuhan individual
Mengomunikasikan
 Melakukan permainan futsal dengan menggunakan peraturan yang dimodifikasi dengan
menerapkan variasi dan kombinasi teknik menendang, menahan, menggiring,
menyundul, dan menembak ke gawang dengan menekankan pada nilai-nilai sportif,
bertanggungjawab, menghargai perbedaan, kerja-sama, toleransi, disiplin dan menerima
kekalahan dan mengekspresikan kemenang-an secara wajar selama melakukan
permainan.
 Menunjukkan perilaku bertanggung jawab dalam menggunakan dan merawat peralatan
peramaian
3. Penutup (20 menit)
 Pendinginan (colling down) dengan melemaskan otot-otot tungkai dan punggung.
 Melakukan refleksi dan tanya-jawab materi pembelajaran yang telah dipelajari, memberi
tugas pengayaan bagi yang tuntas dan remidial yang belum tuntas, dan memberitahu
materi yang akan dipelajari pada minggu yang akan datang.
 Guru menugaskan kepada peserta didik untuk mencatat pola variasi dan
kombinasipermainan sepakbola yang telah dipelajari dalam buku tugas/kerja, dan
dikumpulkan pada pertemuan yang akan datang.
 Berbaris dan berdoa, kembali ke kelas dengan penuh disiplin

E. Penilaian, Pembelajaran Remidial dan Pengayaan


1. Teknik dan Bentuk Penilaian
a) Penilaian Pengetahuan
Petunjuk Penilaian
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat!
Butir Soal Pengetahuan

Nilai
No Kriteria
Butir Pertanyaan Akhir
. Pensekoran

1 Jelaskan teknik dasar apa saja yang ada dalam


permainan futsal
2. Jelaskan cara melakukan teknik dasar keterampilan
gerak passing, stoping dribling permainan futsal

Kriteria Penilaian (Pengetahuan/Pemahaman)


 Skor 95-100 : jika peserta didik mampu menjelaskan seluruh pertanyaan dengan
benar dan tepat
 Skor 85-94 : jika peserta didik mampu menjelaskan seluruh pertanyaan dengan
baik namun belum tepat
 Skor 78-84 : jika peserta didik mampu menjelaskan dengan benar salah satu
pertanyaan.

b) Penilaian Keterampilan
Petunjuk Penilaian
 Penilaian aspek keterampilan diperoleh melalui penilaian proses, yaitu: gerakan
passing ,stoping dan dribling
Butir Soal Keterampilan (Unjuk Kerja)
 Lakukan gerakan passing, stoping dan dribling.

Penilaian Keterampilan Gerak


Penilaian Proses
Sikap passing Kualitas
dan stoping drible bola
Sikap passing Jumlah Skor Keteranga
bola (Skor 70- dan waktu
bola (Skor 70- Skor Akhir n
100) tempuh
100) Maksimal
drible
(Skor 70-
100)

Kriteria Penilaian Keterampilan (Unjuk Kerja)


Kriteria skor : Pelaksanaan gerakan passing, stoping dan drible
Nilai 95-100 : jika semua ketrampilan dllakukan dengan baik dan benar
Nilai 85-94 : Jika hamper seluruh ketrampilan dilakukan dalam keadaan baik
Nilai 75-84 : Jika Hanya sedikit ketrampilann yang dapat ditampilkan

c) Penilaian Sikap
Petunjuk Penilaian
Penilaian aspek perilaku (sikap) dilakukan dengan pengamatan selama mengikuti kegiatan
belajar mengajar. Pengamatan dalam proses penilaian dilakukan saat peserta didik
melakukan permainan futsal. Aspek-aspek yang dinilai meliputi: kerja sama, tanggung
jawab, menghargai teman, disiplin, dan toleransi.

Berikan tanda cek (√) pada kolom yang sudah disediakan, setiap peserta peserta didik
menunjukkan atau menampilkan perilaku yang diharapkan. Tiap perilaku yang di cek (√)
dengan rentang nilai antara 1 sampai dengan 3 . (Baik=3, Sedang = 2, dan Kurang = 1).

a) Rubrik Penilaian Perilaku


ASPEK SIKAP YANG DINILAI
Jumla
N Nama mengharga tolerans
Berdoa Disiplin kerjasama h
0 siswa i i
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1. Ilham
Nyoma
2.
n
3. Rizky

F. Media/Alat, Bahan dan Sumber Belajar


 CD pembelajaran sepakbola
 Bola Futsal
 Peluit
 Bendera pancang
 Counds/kerucut
 Lapangan yang datar
 Media cetak
o Buku pegangan guru dan peserta didik Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan,
Jakarta: Puskurbuk Kemdikbud RI.
o Internet
o Buku praktik/Lembar Kerja Siswa (LKS)
 Media elektronik
o Audio/video visual permainan futsal

Memeriksa dan Menyetujui Bengkulu, Oktober 2022


Dosen Pengampu Mata Kuliah Guru Mata Pelajaran

RONI SAPUTRA. M.Pd Abdul Azis

Anda mungkin juga menyukai