Anda di halaman 1dari 7

SENAM DIABETIK

Merupakan kegiatan atau latihan yang dilakukan oleh penderita diabetes mellitus untuk
mencegah terjadinya luka dan membantu melancarkan peredaran darah bagian kaki
Tujuan :
 Meningkatkan sirkulasi darah
 Memperkuat otot-otot kecil kaki
 Memperkuat otot paha
 Memperkuat otot pinggul

Gerakan senam kaki terdiri dari 10 gerakan

Gerakan 1
Duduk tegak dikursi dengan kaki menyentuh dilantai , perhatikan seluruh telapak kaki
menyentuh lantai tidak bersandar pada kursi lantai harus rata dan bersih

Gerakan 2
Gerakkan telapak kaki keatas , tekuk jari-jari kaki seperti cakar ayam , lakukan Gerakan
ini 10 kali hitungan
Gerakan 3
Angkat telapak kaki keatas dengan posisi tumit dilantai , kemudian turunkan telapak
kaki , naikkan tumit dengan posisi jari dilantai , lakukan Gerakan ini 10 kali hitungan

Gerakan 4
Angkat telapak kaki dengan posisi tumit dilantai , lakukan Gerakan memutar sebanyak 10
kali hitungan
Gerakan 5
Angkat tumit dengan posisi jari-jari dilantai , lakukan Gerakan memutar sebanyak 10 kali
hitungan dari dalam keluar,

Gerakan 6
Angkat salah satu lutut kaki dan luruskan , gerakkan jari-jari kedepan sebanyak 10 kali
hitungan , lakukan secara bergantian dari kanan kekiri
Gerakan 7
Angkat salah satu lutut kaki dan luruskan, gerakkan jari-jari kaki kearah wajah sebanyak
10 kali hitungan

Gerakan 8
Angkat kedua kaki dan luruskan , pertahankan posisi tersebut arahkan jari-jari kaki
kearah wajah sebanyak 10 kali hitungan
Gerakan 9
Angkat kedua kaki dan luruskan , gerakkan kaki kearah depan lakukan sebanyak 10 kali
hitungan

Gerakan 10
Angkat salah satu kaki dan luruskan , tuliskan angka 0 – 9 diudara

Gerakan 11
Letakkan sehelai koran dilantai
bentuk kertas menjadi bola dengan kedua belah kaki ,

setelah menjadi bola buka kembali koran tersebut menjadi lembaran seperti semula
menggunakan kedua belah kaki ,

setelah menjadi lembaran semula bagi koran menjadi 2 lebih bagian


kemudian bagi menjadi bagian yang kecil-kecil masukkan bagian kecil tersebut kedalam koran
lainnya kemudian bentuk koran menjadi bola dan masukkan bola tadi kedalam tempat sampah

Anda mungkin juga menyukai