Anda di halaman 1dari 2

Contoh MoU Perjanjian Kontrak Kerja Ekstrakurikuler di

Sekolah
SURAT PERJANJIAN KERJASAMA EKSTRAKURIKULER
No: 001/Ekskul/SMPI/VIII/2019

Kami yang bertanda tangan di bawah ini:


1.        Siti Umroh, S.Ag            : Kepala SMP Islam Al-Syukro Universal
Jl. Otista Raya Gg. H. Maung No.30, Ciputat, Tangerang Selatan
Telp. 021- 7443322
                          Selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA
2.        Harry Dwi Saputra        : Bertindak atas nama sendiri
  HP. 0898 9711 089
                                     Selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA
Dengan ini kedua belah pihak bersepakat untuk melakukan perjanjian kerjasama dengan
ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

PASAL 1
PRINSIP DASAR
PIHAK PERTAMA menerima dan menempatkan PIHAK KEDUA sebagai Pengajar
Ekstrakurikuler Bulutangkis pada SMP Islam Al Syukro Universal Jl. Otista Raya Gg. H.
Maung No. 30, Ciputat, Tangerang Selatan.

PASAL 2
JANGKA WAKTU PERJANJIAN KERJASAMA
Jangka waktu perjanjian kerjasama ini terhitung mulai 14 Agustus 2019 sampai dengan akhir
semester 2 tahun ajaran 2019-2020

PASAL 3
RUANG LINGKUP PEKERJAAN DAN TANGGUNG JAWAB
3.1. PIHAK KEDUA mengajarkan EkstraKurikuler yang tertuang dalam pasal 1 dengan penuh
tanggung jawab;
3.2. PIHAK KEDUA menjaga keselamatan siswa saat kegiatan berlangsung;
3.3. PIHAK KEDUA menyusun dan menyerahkan Program Semester dan Program Tahunan kegiatan
Ekstra Kurikuler yang tertuang dalam pasal 1 atas persetujuan PIHAK PERTAMA.
3.4. PIHAK KEDUA menyerahkan laporan dalam bentuk tertulis mengenai hasil perkembangan
siswa  (Raport Ekskul) di akhir semester dengan format yang sudah disediakan.
3.5. PIHAK KEDUA berkewajiban mendampingi siswa apabila ada kegiatan perlombaan baik di
dalam sekolah maupun di luar sekolah.
3.6. PIHAK KEDUA tidak dapat mendelegasikan tanggung jawab terhadap perjanjian ini kepada
pihak   lain.
PASAL 4
KOMISI, KONTRIBUSI, DAN SISTEM PEMBAYARAN
4.1. PIHAK PERTAMA berkewajiban memberikan komisi kepada PIHAK KEDUA sebesar Rp.
100.000,- (Seratus  Ribu Rupiah) per siswa.
4.2. Pembayaran komisi selambat-lambatnya tanggal 10 di awal bulan berikutnya;
4.3. Pembayaran komisi dapat dilakukan melalui transfer ke rekening bank PIHAK KEDUA.

PASAL 5
KINERJA
5.1. PIHAK KEDUA wajib hadir 10 menit sebelum kegiatan dimulai. Keterlambatan akan
berpengaruh pada penilaian kinerja;
5.2. Apabila PIHAK KEDUA berhalangan hadir, maka wajib mencari Pengganti yang berkompeten
dan menginformasikan kepada PIHAK PERTAMA 1 (satu) hari sebelummnya;
5.3. Apabila PIHAK KEDUA berhalangan hadir dan tidak ada Penggantinya, maka berpengaruh
terhadap komisi yang akan dibayarkan oleh PIHAK PERTAMA.

PASAL 6
PEMUTUSAN PERJANJIAN
6.1. PIHAK KEDUA tidak dapat memutuskan  perjanjian kerjasama ini secara sepihak;
6.2. Apabila PIHAK KEDUA berkelakuan buruk maka PIHAK PERTAMA dapat memutuskan
perjanjian kerja sama ini;
6.3. Apabila PIHAK KEDUA mengingkari sebagian besar kewajibannya berdasarkan perjanjian ini
maka PIHAK PERTAMA dapat memutuskan perjanjian kerja sama ini.

PASAL 7
LAIN-LAIN
Hal-hal yang belum diatur dalam Perjanjian ini akan ditetapkan kemudian. Apabila terjadi
perbedaan dalam penafsiran Perjanjian ini, KEDUA BELAH PIHAK sepakat untuk
menyelesaikannmya secara musyawarah mufakat.
Surat Perjanjian Kerja sama ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) dengan kekuatan hukum yang
sama
1 (satu) rangkap asli dipegang oleh PIHAK PERTAMA
1 (satu) rangkap asli dipegang oleh PIHAK KEDUA.

Demikian surat perjanjian kerjasama ini dibuat dan ditanda tangani oleh kedua belah pihak
dalam keadaan sehat jasmani dan rohani tanpa adanya tekanan dan atau paksaan dari pihak
manapun .

Tangerang Selatan, 14 Agustus 2019


PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

Siti Umroh, S.Ag Harry Dwi Saputra


Kepala Sekolah Pelatih

Anda mungkin juga menyukai