Anda di halaman 1dari 9

Inisiasi 5

DISTRIBUSI PROBABILITAS DARI VARIABEL RANDOM


DISKRET

Berdasarkan variabel randomnya, distribusi peluang (probabilitas)


dibagi menjadi dua yaitu distribusi peluang diskret dan kontinu. Distribusi
peluang kontinu sering disebut sebagai fungsi densitas. Perincian untuk
masing-masing distribusi dapat dilihat pada Gambar berikut.

Pada modul ini kita membahas sebagian dari distribusi peluang


diskret yaitu: (1) distribusi binomial, (2) distribusi poisson, (3) distribusi
geometrik dan (4) distribusi hipergeometrik. Untuk mempelajari keempat
distribusi probabilitas/peluang itu sangat diperlukan pemahaman tentang
kombinatorik pada modul 1. Dengan mempelajari modul ini, Anda
diharapkan dapat memahami distribusi peluang dari variabel random
diskrit khusus yaitu binomial, poisson, geometrik dan hipergeometrik.
Secara khusus, Anda diharapkan dapat:
(a) menuliskan bentuk distribusi binomial, poisson, geometrik dan
hipergeometrik,
(b) membedakan antara distribusi binomial, poisson, geometrik dan
hipergeometrik,
(c) mencari nilai harapan dari distribusi binomial, poisson, geometrik
dan hipergeometrik,
(d) mencari varian dari distribusi binomial, poisson, geometrik dan
hipergeometrik dan
(e) menyelesaikan masalah-masalah menggunakan distribusi binomial,
poisson, geometrik dan hipergeometrik.

KEGIATAN BELAJAR 1. DISTRIBUSI BINOMIAL

Distribusi binomial berkenaan dengan percobaan yang dilakukan


berulang sebanyak n kali. Percobaan ini dilakukan pertama kali oleh
Bernoulli. Hasil percobaan dikategorikan menjadi dua yaitu sukses (s) dan
gagal (g). Misalkan peluang kejadian sukses, P(s) = p. Karena hanya ada
dua kemungkinan yaitu sukses atau gagal, maka peluang kejadian gagal,
P(g) = q = 1 – P(s) = 1 – p. Maka peluang kejadian x kali sukses,

dinotasikan adalah

Bentuk di atas biasa ditulis dengan dan disebut sebagai distribusi

binomial.
Nilai harapan dan variansnya adalah
.

Contoh 1
Sebuah dadu dilemparkan 12 kali. Tentukan peluang muncul mata dadu 6
sebanyak 3 kali, beserta nilai harapan dan variansnya!
Jawab
Dari masalah diketahui bahwa kejadian suksesnya adalah muncul mata
dadu 6, sedangkan kejadian gagalnya adalah muncul mata dadu selain 6,

sehingga peluang kejadian sukses, , dan peluang kejadian gagal,

. Lebih lanjut, banyak pelemparan, , dan banyak

kejadian sukses, . Sehingga peluang yang dimaksud adalah

P (X=3) = = 220. . 0.193807 = 0.1974

Nilai harapan dan variansnya adalah

KEGIATAN BELAJAR 2. DISTRIBUSI POISSON


Distribusi binomial dengan rumus

Jika peluang kejadian sukses p sangat kecil ( ) dan percobaan

dilakukan berulang-ulang kali dengan n yang sangat besar ( ) dan

kita misalkan (suatu konstanta), maka distribusi binomial menjadi

distribusi poisson, dinotasikan dengan rumus

Nilai harapan dan variansnya adalah

Contoh 2
Misalkan dari sekumpulan orang, 1% nya berkacamata. Secara random
ditunjuk 500 orang.
(a) Tentukan peluang bahwa dari 500 orang itu yang berkacamata 2
orang!
(b) Berapa orangkah yang diharapkan berkacamata dari 500 orang
tersebut?
(c) Carilah varians banyak orang yang berkacamata dari 500 orang
tersebut!
Jawab
Dari masalah diketahui
(a) .

Jadi peluang bahwa dari 500 orang itu yang berkacamata 2 orang
adalah 0,0848.

(b) .

Jadi, ada 5 orang yang diharapkan berkacamata dari 500 orang


tersebut.

(c)

Jadi, varians banyak orang yang berkacamata dari 500 orang tersebut
adalah 5.

KEGIATAN BELAJAR 3: DISTRIBUSI GEOMETRIK

Sebuah mata uang dilemparkan sebanyak 10 kali. Hasil lemparan


dikatakan sukses jika muncul sisi angka (A), sebaliknya jika muncul
gambar (G) dikatakan gagal. Misalkan dari 10 kali lemparan tersebut 6 kali
diperoleh 6 kali gagal, baru pada lemparan ketujuh diperoleh sukses.
Distribusi peluang untuk mendapatkan kejadian sukses pertama kali pada

kejadian ke- , setelah sekian kejadian gagal disebut distribusi geometrik,

,
Nilai harapan dan variansnya adalah

Contoh 3
Pada sekeranjang apel diperkirakan terdapat 5% buah apel yang berulat.
Satu persatu buah apel itu diambil dan setelah diperiksa dikembalikan lagi
ke keranjangnya.
(a) Tentukan peluang terpilihnya apel berulat pertama kali pada
pemeriksaan ke-10.
(b) Pada pemeriksaan keberapa diharapkan terpilih apel yang berulat
dan berapa nilai variansnya?
Jawab
(a) Dari masalah diketahui

Sehingga

Jadi peluang terpilihnya apel berulat pertama kali pada pemeriksaan


ke-10 adalah 0,0315.

(b)
.

Jadi pada pemeriksaan ke-20 diharapkan terpilih apel yang berulat


dengan nilai varians adalah 380.

KEGIATAN BELAJAR 4: DISTRIBUSI HIPERGEOMETRIK

Percobaan secara berulang pada distribusi binomial ekuivalen


dengan pengambilan sampel dengan pengembalian. Misal dalam
lambungan mata uang sebanyak 10 kali, maka kondisi percobaan pertama
sama dengan kondisi pada percobaan berikutnya.
Sekarang akan dicari rumus untuk eksperimen yang setara dengan
pengambilan sampel tanpa pengembalian. Misalnya ada suatu himpunan

yang terdiri dari unsur sebagai ruang sampelnya, dengan

menyatakan banyaknya unsur sukses dan menyatakan banyaknya unsur

gagal. Jadi ruang sampel itu sendiri terdiri dari 2 kategori yang merupakan

partisi dan peristiwanya saling bebas. Peluang munculnya sukses dan

gagal dalam kali percobaan tanpa pengembalian adalah

untuk .

Distribusi peluang di atas disebut distribusi hipergeometrik, dinotasikan

Nilai harapan dan variansnya adalah


.

Contoh 4
Suatu komite yang terdiri atas 5 orang akan dipilih secara acak dari 3
orang ahli kimia dan 5 orang ahli fisika. Tentukan peluang jika ada 2 ahli
kimia pada komite itu!
Jawab
Dari masalah diketahui

Sehingga

Jadi peluang jika ada 2 ahli kimia pada komite itu adalah .

Anda mungkin juga menyukai