Anda di halaman 1dari 4

Muatan Bahasa Indonesia KD 3.

1
1. Ide Pokok dalam paragraph biasanya ditemukan pada … paragraph.
a. Judul
b. Sumber teks
c. Kalimat utama
d. Kalimat penjelas
Bacalah paragraph berikut dengan cermat untuk menjawab soal nomor 2-4.

Keunikan Rangka Kucing


(1) Kegesitan kucing juga didukung oleh susunan rangka yang kuat dan lentur. (2)
Susunan rangka yang kuat memungkinkan kucing untuk dapat menopang tubuhnya
dengan hanya menggunakan satu kaki. (3) Selain itu, struktur rangka yang lentur juga
dapat memudahkan kucing menekuk tubuhnya seperti huruf U yang terbalik. (4)
Struktur rangka yang lentur itu juga yang membuat kucing dapat menyelinap
ditempat-tempat yang sempit.

2. Kalimat utama pada paragraph di atas terdapat pada kalimat nomor ….


a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
3. Ide pokok dari paragraph tersebut adalah …
4. Apa informasi yang dapat kamu temukan dari paragraph tersebut?
5. Buatlah sebuah paragraph dari ide pokok berikut
“Kucing adalah hewan mamalia berkaki empat”
Bacalah teks berikut dengan cermat untuk menjawab soal no 6-10.
Kura-Kura
(1)Kura-kura adalah hewan berkaki empat yang terkenal dengan cangkang besar di
punggungnya. (2) Cangkang tersebut merupakan tulang yang menonjol dan menyatu. (3)
cangkang tersebut berguna untuk melindungi kura-kura dari serangan pemangsa. (4) Saat
dalam bahaya, kura-kura dapat menarik kepala dan keempat kakinya untuk bersembunyi di
dalam cangkang. (5) selain itu, camgkang juga membantu kura-kura untuk menyamar.
(6) Semua kura-kura dapat berjalan di daratan. (7) Akan tetapi sebagian kura-kura
dapat hidup di dalam air. (8) Kura-kura semacam itu dikenal dengan sebutan kura-kura
akuatik. (9) Kura-kura akuatik biasanya berukuran kecil dan memiliki cangkang yang tidak
begitu tebal bahkan lunak. (10) Kura-kura akuatik biasanya dapat berenang. (11) Meskipun
demikian kura-kura air biasanya hanya menghabiskan waktunya berjalan di dasar kolam atau
sungai.

6. Informasi tentang fungsi cangkang pada kura-kura terdapat pada kalimat nomor ….
a. 1 dan 2
b. 3,4,dan 5
c. 6,7 dan 8
d. Hanya 11
7. Informasi yang terdapat pada kalimat nomor 6 adalah …
a. Semua kura-kura dapat b erjalan di daratan
b. Cangkang kura-kura terbuat dari tulang yang keras
c. Kura-kura yang dapat berenang disebut kura-kura akuatik
d. Kura-kura akuatik biasanya menghabiskan waktu berjalan di sungai
8. Tulislah kalimat utama pada paragraph ke satu!
9. Tulislah ide pokok pada paragraph ke satu dan dua!
10. Buatlah kalimat penjelas dari kalimat utama berikut!
Kupu-kupu termasuk kelompok serangga.

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 11 -13!


Tiga Jenis Otot Manusia
Otot merupakan bagian tubuh yang melekat pada tulang, organ dalam serta pembuluh
darah manusia. Otot memiliki peran penting bagi tubuh manusia. Otot digunakan dalam
berbagai kegiatan, seperti berjalan, makan, dan menulis.
Manusia memiliki tiga jenis otot, yaitu otot polos, otot jantung, dan otot rangka. Otot
polos tidak memiliki lurik dan berada di dinding organ internal manusia. Otot polos
digerakkan oleh otak. Otot jantung berada pada organ jantung yang berperan memompa
darah ke seluruh tubuh. Otot jantung memiliki lurik.
Otot rangka menempel pada dua tulang sepanjang sendi. Otot rangka berfungsi
menggerakkan bagian tubuh manusia. Berbeda dengan otot polos dan otot jantung, otot
rangka dikendalikan manusia secara sadar. Otot rangka digunakan saat kita menulis,
berbicara, dan berjalan.
11. Ide pokok pada paragraf pertama teks diatas adalah ….
a. Otot merupakan bagian tubuh yang melekat pada tulang
b. Manusia memiliki tiga jenis otot
c. Otot rangka menempel pada dua tulang
d. Otor rangka digunakan saat kita menulis, berbicara dan berjalan
12. Ide pokok tentang fungsi otot rangka terdapat pada paragraph ….
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Seluruh paragraf
13. Otot yang digerakkan secara sadar oleh manusia adalah ….
Bacalah teks berikut untuk menjawab soal no 14 dan 15!
Flora dan Fauna Indonesia
Flora adalah berbagai jenis tumbuhan, sedangkan fauna adalah berbagai jenis hewan. Flora
dan fauna Indonesia dibedakan menjadi tiga, yaitu flora atau fauna asiatis, peralihan (asli),
dan australis/ flora dan fauna asiatis ditemukan di Indonesia bagian barat. Flora dan fauna
Australis ditemukan di Indonesia bagian timur. Sementara itu flora dan fauna asli atau
peralihan ditemukan di Indonesia bagian tengah. Adapun dasar pembagian tiga wilayah ini
didasarkan pada garis weber dan garis Wallace.
14. Tema teks diatas adalah ….
15. Tulislah ide pokok pada teks diatas adalah ….
Bacalah teks percakapan berikut untuk menjawab soal nomor 16-18!
Ibu dan Linda sedang membaca ensiklopedia mengenai persebaran flora dan fauna di
Indonesia.
Linda : Flora dan fauna di Indonesia sangat beragam ya, Bu.
Ibu : Iya Linda. Flora dan fauna di Indonesia dibedakan menjadi tiga yaitu asiatis,
peralihan serta australis.
Linda : Apakah ketiganya memiliki flora dan fauna yang berbeda, Bu?
Ibu : Tentu, Lin. Coba lihatlah garis-garis ini. (Ibu sambal menunjukkan peta yang
melintang pada peta)
Linda : Garis apakah itu, Bu?
Ibu : Itu adalah garis Weber dan garis Wallace. Garis weber membagi flora dan fauna
asiatis dan peralihan. Garis Wallace membagi flora dan fauna peralihan dan australis.
Linda : wah, linda mendapat pengetahuan baru.
16. Ide pokok teks percakapan diatas adalah ….
a. Peta persebaran flora dan fauna di Indonesia
b. Garis peta yang membagi persebaran flora dan fauna di Indonesia
c. Ragam flora dan fauna di Indonesia
d. Faktor penyebab kenampakan alah di Indonesia
17. Penyebab keragaman flora dan fauna di Indonesia adalah ….
a. Keragaman kenampakan alam
b. Pembagian berdasarkan garis weber dan garis Wallace
c. Iklim dan cuaca Indonesia
d. Letak kepulauan Indonesia
18. Garis yang membagi flora dan fauna asiatis dan peralihan adalah ….
19. Apa yang dimaksud dengan ide pokok?
20. Tulislah cara menemukan ide pokok pada teks lisan!
21. Langkah pertama untuk membuat cerita pendek berdasarkan ide pokok adalah ….
a. Menentukan ide pokok dari cerita yang akan dibuat
b. Membuat kalimat utama yang berisi ide pokok tersebut
c. Memperhatikan ejaan dan pemilihan kata saat membuat dan merangkai kalimat
d. Menentukan topik berita yang akan dibuat
22. Perhatikan gambar berikut!
Ide pokok berdasarkan gambar diatas adalah ….
23. Ketika menentukan ide poko dari suatu gambar, hal-hal yang tidak perlu diperhatikan
adalah ….
a. Lokasi
b. Aktivitas
c. Tokoh-tokoh
d. Komposisi warna
24. Tulislah langkah-langkah menentukan ide pokok dalam suatu teks paragraph!
25. Perhatikan gambar berikut

A B
Tentukan ide pokok dari gambar diatas!

Anda mungkin juga menyukai