Anda di halaman 1dari 2

Petunjuk Teknis Lomba Baca Puisi Tingkat Jawa Tengah Tahun 2022

“Literasi Bagimu Negeri”


Rumah Literasi Aruna-Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah

A. LATAR BELAKANG

Semangat berbangsa dan berbahasa untuk selalu menyatukan bangsa dapat


direalisasikan dengan melakukan kegiatan positif oleh generasi penerus bangsa. Salah satu
kegiatannya adalah memelihara sastra Indonesia. Oleh karena itu, demi terwujudnya generasi
yang tanggap terhadap sastra, kami dari Rumah Literasi Aruna bekerjasama dengan Balai Bahasa
Provinsi Jawa Tengah mengadakan Lomba Baca Puisi Tingkat Jawa Tengah Tahun 2022 dengan
tema “Literasi Bagimu Negeri”. Diharapkan kegiatan ini juga dapat turut mengembangkan bakat
dan minat dalam bidang pembacaan puisi.

B. JADWAL KEGIATAN
1. Nama Kegiatan : Lomba Baca Puisi Tingkat Jawa Tengah Tahun 2022
“Literasi Bagimu Negeri”
2. Pendaftaran : 12 September s.d. 10 Oktober 2022
3. Pengumpulan Video : 12 September s.d. 13 Oktober 2022
4. Perlombaan Tahap Pertama : 14 s.d 22 Oktober 2022
5. Pengumuman Finalis : 24 Oktober 2022 di Ig Rumah Literasi Aruna
6. Perlombaan Tahap Final dan Pengumuman Pemenang: 27 Oktober 2022

C. TUJUAN KEGIATAN
Lomba Baca Puisi Tingkat Jawa Tengah bertujuan untuk:
1. Memberikan wadah bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi di bidang
pembacaan puisi.
2. Menambah kreativitas serta kecintaan ilmu pengetahuan di bidang sastra, khususnya dalam
membaca puisi.
3. Menanamkan dan membina kecintaan generasi penerus terhadap karya sastrawan
Indonesia.

D. PESERTA
1. Peserta Didik Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiah (Kelas 4-6)
2. Peserta Didik Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah
3. Peserta Didik Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah

E. KETENTUAN PERLOMBAAN
1. Lomba bersifat individu bagi yang berdomisili di Jawa Tengah (melampirkan kartu
pelajar/KTP/Surat Keterangan dari Sekolah).
2. Peserta wajib follow Instagram dan subscribe Youtube Rumah Literasi Aruna.
3. Peserta wajib membayar uang pendaftaran Rp50.000,00 (lima puluh ribu rupiah) melalui
rekening:
BRI 3080-01-026169-53-2 atas nama Yassinta Zhavira Salsabila.
4. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran melalui link https://bit.ly/3KpVHtA
5. Peserta wajib membacakan 1 (satu) puisi yang disediakan panitia (harus dengan teks, tanpa
iringan musik), yaitu:
Sekolah Dasar:
- Ibu Karya Mustofa Bisri
- Surat dari Ibu Karya Asrul Sani
- Monginsidi Karya Subagio Sastrowardoyo
- Ketika Indonesia Bertanya Karya Eka Budianta
- Selamat Pagi Indonesia Karya Sapardi Djoko Damono
Sekolah Menengah Pertama
- Rakyat Karya Hartojo Andangdjaja
- Sajak buat Negaraku Karya Kriapur
- Membaca Tanda-Tanda Karya Taufiq Ismail
- Sajak Seorang Prajurit Karya Suminto A. Sayuti
- Nyanyian Kemerdekaan Karya Amadun Yosi Herfanda
Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan/ Madrasah Aliyah
- Gugur Karya W.S. Rendra
- Beri Daku Sumba Taufiq Ismail
- Cerita buat Dien Tamaela Karya Chairil Anwar
- Tak Ada New York Hari Ini Karya M. Aan Mansyur
- Dari Raden Ajeng Kartini untuk Maria Magdalena Pariyem Karya Joko Pinurbo

6. Peserta mengumpulkan satu video pembacaan puisi dengan persyaratan:


a. Menampilkan seluruh tubuh pembaca dengan pakaian bebas dan sopan.
b. Video mode horizontal.
c. Kualitas gambar dan suara yang jelas.
d. Kamera statis.
e. Video dalam sekali pengambilan gambar, tidak diedit.
f. Video dalam format mp4, resolusi full HD 1080x1920, dan tidak ada watermark.
g. Peserta wajib menyebutkan nama, asal daerah, dan judul puisi pada awal video.
7. Ketentuan pengiriman video:
a. Penamaan file video: Nama_asal daerah_judul puisi.
b. Pengiriman video satu kali.
c. Video diunggah di google drive peserta (tidak diprivat).
d. Batas akhir pengiriman video tanggal 13 Oktober 2022.
8. Video peserta akan diunggah panitia ke youtube Rumah Literasi Aruna.
9. Peserta yang dinyatakan lolos sebagai finalis, wajib mengikuti tahap final pada
Hari/Tanggal : Kamis, 27 Oktober 2022
Pukul : 08.00 s.d. selesai
Tempat : Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Magelang
Jalan Kartini No. 4 Magelang
10. Peserta yang tidak memenuhi ketentuan dan persyaratan dinyatakan gugur.
11. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

F. ASPEK PENILAIAN:
Aspek penilaian meliputi interpretasi/penafsiran, vokalisasi, dan ekspresi.

G. JURI:
Sosiawan Leak (Solo), Hamdy Salad (Yogyakarta), Sendang Mulyana (Semarang), Dian R.
Pranawengtyas (Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah), Wicahyanti Rejeki (Magelang), Arif
Rahmanto (Yogyakarta), dan Gepeng Nugroho (Magelang).

H. HADIAH
Hadiah untuk masing-masing tingkat SD, SMP, dan SMA:
a. Juara 1 : Trofi, piagam penghargaan dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah,
dan uang tunai Rp1.000.000,00
b. Juara 2 : Trofi, piagam penghargaan dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah,
dan uang tunai Rp750.000,00
c. Juara 3 : Trofi, piagam penghargaan dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah,
dan uang tunai Rp500.000,00
d. Juara Favorit/berdasarkan jumlah like di youtube:
Trofi, piagam penghargaan dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah, dan uang
tunai Rp 250.000,00

I. NARAHUBUNG
SD : Herdianti Rahajeng (0813-2698-1361)
SMP : Apriliana Sari (0878-2391-4896)
SMA : Rahmasari Pangestuti (0858-7933-3226)

Anda mungkin juga menyukai