Anda di halaman 1dari 7

BUKU PANDUAN

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH (LKTI) PHYFEST 2022


A. LATAR BELAKANG
Dewasa ini, kerusakan lingkungan hidup dan konsep pembangunan
berkelanjutan menjadi topik yang banyak diperbincangkan dan menjadi perhatian
masyarakat global. Menurut Badan Perencanaan Pembangunan Nasional dalam
Agenda 2045 Pembangunan Berkelanjutan, Sustainable Develepment Goals (SDGs)
merupakan kesepakatan pembangunan baru yang mendorong perubahan-perubahan
yang bergeser ke arah pembangunan berkelanjutan yang berdasarkan hak asasi
manusia dan kesehatan untuk mendorong pembangunan sosial, ekonomi dan
lingkungan hidup. Sustainable Develepment Goals (SDGs) telah meredefinisi konsep
pembangunan berkelanjutan sebagai salah suatu pembangunan yang secara ekonomi
tidak menghasilkan emisi dan polusi lingkungan, hemat sumber daya dan berkeadilan
sosial. Sustainable Develepment Goals (SDGs) hadir dengan menyediakan indikator
pembangunan berkelanjutan yang lebih terperinci melalui 17 tujuan, yang mencakup
penumpahan kemiskinan, kelaparan, kesehatan, dan perubahan iklim sehingga fase
‘pembangunan berkelanjutan’ tidak lagi sebatas orasi namun menjadi realitas masa
depan gemilang. Indonesia juga merupakan salah satu negara yang memiliki mimpi
untuk mengimplementasikan dan mencapai setiap tujuan yang tertuang dalam
Sustainable Develepment Goals (SDGs).
Maka dari itu, HIMAFIS Universitas Mataram bermaksud menyelengarakan
suatu kegiatan yang di namakan Physics Education Festival (Phyefest) 2022, dimana
Phyefets membawa konsep festival dengan tajuk perlombaan, pengabdian dan
webinar. Pada Phyefets bagian perlombaan mengadakan lomba LKTI sebagai wadah
generasi muda untuk mengoptimalkan sumber daya dan IPTEK guna mewujudkan
Sustainable Develepment Goals (SDGs).
LKTI merupakan salah satu lomba yang ada pada saat Phyefest. Agenda
tahunan yang diadakan oleh HIMAFIS Universitas Mataram dengan tema Kontribusi
Generasi Z Guna Mewujudkan SDGs Menuju Indonesia Emas 2045. Pada tahun
2022 ini, merupakan kali ke-2 festival Phyefest diadakan dan kali ke-1
diselenggarakan event Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) tingkat nasional diadakan
bagi HIMAFIS Universitas Mataram. Event Phyefets LKTI bertujuan menjadi wadah
bagi mahasiswa Indonesia untuk dapat menyampaikan gagasan atau ide kreatif yang
dituangkan dalam sebuah karya dan bermanfaat dalam rangka mengoptimalkan
sumber daya dan IPTEK guna mewujudkan Sustainable Develepment Goals (SDGs)
2045.

B. TEMA
Tema penulisan LKTI PHYFEST 2022 tingkat nasional berkaitan dengan
gagasan, inovasi dan ide-ide yang mampu memberikan manfaat bagi seluruh aspek
kehidupan bangsa Indonesia. Tema LKTI PHYFEST 2022 kali ini yaitu Kontribusi
Generasi Z Guna Mewujudkan SDGs Menuju Indonesia Emas 2045.

C. SUB TEMA
1. Sosial dan budaya
2. Pendidikan
3. Kesehatan
4. Teknologi
5. Ekonomi

D. WAKTU PELAKSANAAN
Adapun pelaksanaan kegiatan akan diselenggaranakan sebagai berikut
Waktu Keterangan
1 Juli – 19 Juli 2022 Pendaftaran dan Pengumpulan Karya
Tulis Gelombang I
21 Juli – 25 Juli 2022 Pendaftaran dan Pengumpulan Karya
Tulis Gelombang II
1 Agustus 2022 Presentasi Finalis Juara LKTI
PHYEFEST 2022
7 Agustus 2022 Webinar Nasional & Pengumuman Juara

E. MEKANISME LKTI PHEFEST 2022


1. Ketentuan Umum
a. Melakukan pendaftaran dengan mengisi formulir pendaftaran yang dapat
diakses melalui ….. atau klik link ….
b. Merepost informasi pamphlet lomba HIMAFIS 2022 di Instagram melalui
instastory masing-masing dan tag Instagram HIMAFIS Universitas Mataram
@himafisfkipunram
c. Memfollow official account Instagram HIMAFIS @himafisfkipunram serta
subscribe YouTube HIMAFIS Universitas Mataram @HimafisFkip Unram
d. Semua anggota tim wajib mengunggah foto di Instagram menggunakan
Twibbon dan caption yang dapat diakses melalui link ….. Tag akun
@himafisfkipunram dan 5 orang teman mu.
e. Setiap tim membayar biaya pendaftaran fullpaper melalui
ATM/M-Banking/Teller/LinkAja/Dana/Ovo/Gopay Sebesar:
Gelombang I (1 Juli – 19 Juli 2022) : Rp 30.000,-
Gelombang II (21 Juli – 25 Juli 2022) : Rp 50.000,-
Pembayaran melalui rekening berikut
Nomor Rekening :
Bank :
Kode Bank :
Atas Nama :
LinkAja :
Dana :
f. Melakukan konfirmasi bukti pembayaran ke +6287780352688 (Khaerunisah)
maksimal 1x24 jam setalah melakukan pembayaran dengan format:
Nama Ketua Tim_Instansi_Subtema_Judul Karya Tulis Ilmiah
Contoh
Nisa_Universitas Mataram_Pendidikan_KKN Di Desa Penari
g. Biaya pendaftaran tidak dapat ditarik kembali.
h. Karya tulis yang dikirim bersifat orisinal dan belum pernah diikutsertakan
ditempat lain, dibuktikan dengan lembar orisinalitas karya.
i. Format lembar orisinalitas karya dapat dilihat pada bagian lampiran.
j. Keputusan dewan juri dan panitia bersifat mutlak sehingga tidak dapat
diganggu gugat.
k. Naskah KTI yang telah terkirim tidak dapat disunting kembali dan dikirim
ulang, karenanya periksa dan perhatikan kembali sebelum dikirim.
l. Jika berkas pendaftaran kurang lengkap, peserta dapat mengirim ulang berkas
dalam waktu 1x24 jam dan wajib melakukan konfirmasi PC.

2. Syarat dan Ketentuan Peserta


a. Peserta adalah mahasiswa aktif SI atau Diploma dari PTN/PTS seluruh
Indonesia (dibuktikan dengan KTM atau Surat Keterangan Aktif Kuliah).
b. Peserta lomba adalah tim yang terdiri dari 3 orang mahasiswa, diperbolehkan
lintas jurusan namun masih dalam instansi yang sama.
c. Setiap tim diperbolehkan mengirim maksimal 3 karya dengan membayar uang
pendaftaran pada masing-masing karya.
d. Setiap tim diperbolehkan hanya menjadi ketua pada salah satu tim, selain itu
sebagai anggota.
e. Seluruh peserta yang telah mengirimkan fullpaper dan sesuai ketentuan berhak
mendapatkan e-sertifikat dari panitia.
f. Apabila terdapat kecurangan yang ditemukan panitia selama kompetisi
berlangsung, maka perserta yang bersangkutan dinyatakan gugur.

3. Sistematika Penulisan
a. Judul (disesuaikan dengan tema dan subtema yang dipilih)
b. Substansi tulisan berbasis data dan sumbernya jelas, akurat dan dapat
dipertanggung jawabkan.
c. Isi tulisan bersifat ilmiah, kreatif, dan logis.
d. Tulisan tidak mengandung unsur SARA dan plagiarisme.
e. Ditulis sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan Indonesia (PUEBI).
f. Format tulisan
 Font : Times New Roman 12 pt
 Spasi : 1,5
 Ukuran kertas : A4
 Batas pengentikan margin kiri 4 cm, kanan, atas dan bawah masing-
masing 3 cm.
g. Peserta harus mengikuti petunjuk penulisan sebagai berikut
1) Bagian Awal
a) Halaman sampul (lampiran 1)
 Judul diketik dengan huruf kapital, hendaknya ekspresif, sesuai dan
tepat dengan masalah yang ditulis, serta tidak membuka peluang
untuk penafsiran ganda).
 Subtema
 Logo perguruan tinggi.
 Nama, NIM, dan tahun angkatan penulis ditulis dengan jelas.
 Asal instansi, kota dan tahun pembuatan karya.
b) Lembar orisinalitas karya (lampiran 2)
Lembaran pernyataan keaslian dan belum pernah dikompetisikan
dan/atau dipublikasikan dengan materai 10.000 yang ditanda tangani
peserta.
c) Kata pengantar
d) Daftar isi
e) Daftar gambar (opsional)
f) Daftar tabel (opsional)
g) Abstrak (lampiran 4)
Abstrak ditulis spasi 1, Times New Roman 10 pt, maksimal 300 kata,
rata kiri dan kanan (justify) dengan keyword (kata kunci) minimal 3
kata dan maksimal 5 kata. Asbtrak mencerminkan isi keseluruhan
karya tulis.

2) Bagian Inti
a) Pendahuluan
Bagian pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut:
 Latar belakang
Latar belakang berisi gambaran umum mengenai topik yang
diangkat serta alasan memilih pokok permsalahan menjadi karya
tulis ilmiah.
 Perumusan masalah
Perumusan masalah berisi uraian tentang inti permsalahan yang
akan ditelaah.
 Tujuan dan manfaat
Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai melalui penulisan.
b) Tinjauan Pustaka
Tinjauan Pustaka berisi landasan teori dan konsep-konsep yang
relevan, berasal dari sumber yang jelas, termasuk pendapat terdahulu
dan pemecahan masalah yang pernah dilakukan.
c) Metode penulisan/metode penelitian
 Metode penulisan berisi prosedur yang digunakan dalam
penulisan karya ilmiah yang menguraikan cara pengumpulan data
dan informasi dan analisis. Metode penilaian juga mencakup
pendekatan penulis, sumber data, subjek yang dikaji serta tahap
penulisan.
 Metode penelitian berisi bagaimana observasi dilakukan termasuk
waktu, lama, dan tempat dilakukan obervasi, bahan dan alat yang
digunakan, cara pembuatan, rincian biaya pembuatan, dan metode
memperoleh data/informasi, serta cara pengolahan data analisis
yang dilakukan.
d) Pembahasan
 Non Research: Uraian hasil kajian, temuan, ide pengembangan
yang sesuai dengan rumusan masalah, dan tujuan didasarkan pada
data atau informasi serta tinjauan putaka.
 Research: Hasil berisi informasi/data/hasil pengujian data dari
observasi atau penelitian yang dilakukan. Pembahasan berisi
tentang uraian interpretasi data dan analisis berkaitan dengan
produk yang dihasilkan dari observasi atau penelitian atau
eksperimen yang dilakukan. Termasuk juga manfaat, kelebihan dan
dampak produk yang dihasilkan.
e) Penutup
 Kesimpulan
Kesimpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan
menjawab tujuan.
 Saran
Saran disampaikan secara spesifik sejalan dengan implikasi
kebijakan.

3) Bagian Akhir
a) Daftar Pustaka
Penulisan daftar pustaka menggunakan system Harvard (author-date
style). System Harvard menggunakan nama penulisa dan tahun
publikasi dengan urutan pemunculan berdasarkan nama penulisa secara
alfabetis. Publikasi dari penulis yang sama dan dalam tahun yang sama
ditulis dengan cara menambahkan huruf a, b, atau c dan seterusnya
tepat di belakang tahun publikasi (baik penulisan dalam daftar pustaka
maupun sitasi dalam naskah tulisan). Alamat internet ditulis
menggunakan huruf Italic. Terdapat banyak variasi dari system
Harvard yang digunakan dalam berbagai jurnal di dunia.
b) Lampiran-lampiran
Biodata peserta, gambar, foto/dokumentasi data dan informasi lainnya
yang mendukung karya.
c) Daftar Riwayat hidup
4. Pengirimian Naskah
a. Kelengkapan berkas dikirim melalui email paling lambat tanggal 6 Juni – 19
Juni 2022 (Gelombang I), 20 Juni – 3 Juli 2022 (Gelombang II) pada pukul
23.59 WITA ke link berikut : …..
b. Pembayaran pendaftaran sesuai dengan waktu gelombang pengiriman berkas
c. Peserta wajib melakukan konfirmasi melalui WhatsApp ke nomor
+6287780352688 (Khaerunisah) setelah melakukan pengiriman berkas,
dengan konfimasi:
PHYFEST 2022_NAMA_INSTANSI_SUBTEMA_JUDUL KARYA
TULIS ILMIAH, paling lambat 1x24 jam setelah ppengiriman karya.
d. Naskah dikirim dalam format pdf.
e. Naskah yang dikirim menjadi hak milik dan hak publikasi panitia, dengan
tetap mmencantumkan nama penulis.
f. Berkas yang akan dikirim dikumpulkan dalam satu folder lalu dijadikan satu
file bentuk rar dengan format berkas NAMA KETUA
TIM_INSTANSI_SUBTEMA_JUDUL KARYA TULIS ILMIAH Berkas
tersebut meliputi:
 Naskah KTI.
 Scan Biodata Peserta.
 Scan Lembar Orisinalitas KTI yang disertai tanda tangan peserta (dapat
dilihat di lampiran 2).
 Scan Bukti Pembayaran.
g. Pengiriman berkas harus lengkap.
h. Apabila ada perubahan pada berkas, maka dapat melakukan pengiriman
Kembali secara 1x24 jam dengan format berkas REVISI_NAMA KETUA
TIM_INSTANSI_SUBTEMA_JUDUL KARYA TULIS ILMIAH
5. Pengumuman
1. Pengumuman juara akan dilaksanakan pada tanggal…
6. Penghargaan
JUARA PENGHARGAAN
Juara 1 Uang pembinaan + e-sertifikat juara 1
Juara 2 Uang pembinaan + e-sertifikat juara 2
Juara 3 Uang pembinaan + e-sertifikat juara 3
Total hadiah jutaan rupiah dan semua peserta yang mengirimkan karya
mendapatkan e-sertifikat peserta.

F. FORM PENILAIAN KARYA TULIS ILMIAH


No Kriteria Penilaian Bobo Sko Nilai
. t r (Bobot x
Skor)
1. Format Naskah : 10
Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapihan
ketik, tata letak, jumlah halaman.
Penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan
benar. Kesesuaian format penulisan yang
tercantum di panduan.
2. Kreativitas Gagasan: 25
Kreafitas, inovitas, keunikan dan bermanfaat
bagi masyarakat.
Keaslian gagasan.
Kejelasan pengungkapan ide, sistematika
pengumpulan ide.
3. Topik yang dikemukakan: 10
Kesesuaian judul dengan tema, topik dan isi
karya tulis.
Aktualitas topik dan focus analisis yang dipilih.
4. Data dan Sumber Informasi: 15
Kesusaian sumber informasu dengan gagasan
yang ditawarkan. Akurasi, integrasi dan
aktualisasi data dan informasi.
5. Analisis-Sintesis dan Kesimpulan: 40
Kemampuan menganalisis dan mensintesis.
Kemampuan menyimpulkan.
Kemampuan memprediksi dan mentransfer
gagasan untuk dapat diadopsi atau hasil
implementasi gagasan.
Total 100
Presentase (%) Naskah 40%

G. LAYANAN INFORMASI
Instagram : @himafisfkipunram
Facebook : @himafis FKIP UNRAM
Email : himafisunram06@gmail.com
Contact Person:
1. Khaerunisah (087780352688)

Anda mungkin juga menyukai