Anda di halaman 1dari 9

BAB III

METODE PENELITIAN

Metodologi ialah strategi umum yang dianut dalam pengumpulan dan analisis data yang

diperlukan, guna menjawab persoalan yang dihadapi”. Berangkat dari pemikiran

tersebut maka yang berkaitan dengan metode yang digunakan dalam penelitian ini

diuraikan sebagai berikut :

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan

Bimbingan Konseling (PTBK) atau Action Research in counseling. Menurut Dantes

(2012:133) penelitian tindakan merupakan suatu penelitian yang dilakukan karena

adanya kebutuhan pada saat itu, suatu situasi yang memerlukan penanganan

langsung dari pihak yang bertanggung jawab atas penanganan situasi tersebut

(guru). Jadi dapat disimpulkan bahwa penelitian tindakan bimbingan kelompok

adalah suatu proses pemberian tindakan untuk meningkatkan atau memperbaiki

kondisi tertentu yang dihadapi oleh sekelompok siswa. Adapun permasalahan yang

dihadapi oleh siswa dalam penelitian ini adalah rendahnya perilaku asertif siswa

kelas XII Bahasa I SMAN I Nubatukan sehingga peneliti memberikan tindakan

bimbingan kelompok teknik home room.

B. Setting Penelitian

1) Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMAN I Nubatukan, Kabupaten Lembata, Provinsi

Nusa Tengagara Timur. Alasan pemilihan tempat dalam penelitian ini adalah

34
peneliti merupakan guru bimbingan dan konseling di SMAN I Nubatukan

sehingga memudahkan dalam proses pelaksanaan penelitian

2) Waktu pelaksanaan penelitian ini dimulai pada tanggal tanggal 10 bulan februari

sampai dengan tanggal 22 april 2018

3) Siklus Penelitian Tindakan Bimbingan Konseling

Penelitian ini dirancang dalam 2 (dua) siklus. Setiap siklus dalam rencana ini

terdiri dari empat tahap kegiatan yaitu: 1) Identifikasi, 2) Treatmen 3) Observasi,

4) Refleksi yang berulang secara siklus

4) Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII Bahasa I SMA Negeri 1 Nubatukan

tahun pelajaran 2018/2019 semester genap yang berjumlah 11 siswa.

C. Prosedur Pelaksanaan Penelitian


a) Perencanaan Tindakan

Perencanaan penelitian tindakan bimbingan kelompok teknik home room untuk

meningkatkan perilaku asertif siswa kelas XII Bahasa I SMAN I Nubatukan

dilaksanakan melalui tahapan – tahapan sebagai berikut :

1) Tahap Pembentukan.

Pada tahap ini pemimpin kelompok :

a) Menerima secara terbuka dan mengucapkan terima kasih

b) Berdoa

c) Menjelaskan langkah - langkah bimbingan kelompok teknik home room

d) Menjelaskan jenis kegiatan yang akan dilakukan serta tujuan yang akan

dicapai

35
e) Menjelaskan azas-azas bimbingan kelompok : kerahasiaan, kesukarelaan,

keterbukaan, kegiatan, kenormatifan

f) Memfasilitasi perkenalan diri para anggota kelompok.

2) Tahap Peralihan

Kegiatan yang dilakukan dalam tahap ini yaitu :

a) Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh pada tahap berikutnya

b) Menawarkan atau mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani

kegiatan pada tahap selanjutnya

c) Meningkatkan kemampuan keikutsertaan anggota

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh seorang pemimpin;

Menerima suasana yang ada secara sabar dan terbuka, tidak mempergunakan

cara cara yang bersifat langsung atau mengambil alih kekuasaan, mendorong

dibahasnya suasana perasaan, membuka diri sebagai contoh dan penuh

empati

3) Tahap Kegiatan

Tahap ini merupakan inti dari kegiatan kelompok, maka aspek-aspek yang

menjadi isi dan pengiringnya cukup banyak, dan masing-masing aspek perlu

mendapat perhatian yang seksama dari pemimpin kelompok. Tahap ini ada

berbagai kegiatan yang dilaksanakan yaitu:

1) Masing-masing anggota secara bebas mengemukakan masalah atau topik

bahasan

2) Menetapkan masalah atau topik yang akan dibahas terlebih dahulu

36
3) Membahas topik atau masalah secara dalam dan tuntas

4) Masing – masing anggota bebas dan berani untuk merekomendasikan

solusi atas permasalahan yang sudah dibahas

4) Tahap Pengakhiran

Ada beberapa hal yang dilakukan pada tahap ini, yaitu :

1) Pemimpin mengemukakan bahwa kegiatan akan segera berakhir

2) Pemimpin dan kelompok mengemukakan kesan dan hasil kegiatan

3) Membahas kegiatan lanjut

4) Mengemukakan pesan dan harapan

Focus pelaksanaan kegiatan pada dalam teknik home room ini dimulai

dengan perkenalan yang dilanjutkan dengan kontrak forum dan tujuan

dilaksanakan kegiatan teknik home room yakni meningkatkan perilaku asertif

siswa

b) Pelaksanaan Tindakan

Proses pelaksanaan penelitian tindakan ini sebagai suatu rangkaian siklus yang

berkelanjutan, penelitian ini memberi kesempatan peneliti untuk melaksanakan

tindakan melalui tahap-tahap beberapa siklus agar berfungsi efektif. Adapun

rencana tindakan dari setiap siklusnya disajikan pada tabel berikut:

37
Tabel 3.1
Langkah – Langkah Pelaksanaan Tindakan
NO Rencana Tindakan Kegiatan yang dilakukan
Melakukan pemeriksaan Atas dasar kondisi awal tersebut, peneliti melakukan
1. awal tentang perilaku beberapa kegiatan antara lain :
asertif siswa  Memberikan kuisioner berupa pertanyaan untuk
mengetahui perilaku asertif siswa
 Memberikan kesempatan kepada setiap anggota
untuk berani menyampaikan pikiran dan
pengalaman secara terbuka
 Melakukan observasi awal perilaku asertif siswa
2. Pelaksanaan / Memberikan layanan bimbingan kelompok sesuai
Tindakan 1 materi yang disediakan
3. Observasi 1 1) Peneliti melakukan observasi untuk mengetahui
perilaku asertif siswa berdasarkan beberapa kategori
antara lain :
 Terbuka
 Bersikap Tegas
 Tidak cemas
 Menghargai perasaan orang lain
2) Peneliti memberikan post test
4. Refleksi 1 Mendasarkan hasil observasi dan evaluasi, maka
dilakukan perbaikan atau revisi terhadap kelemahan-
kelemahan dari pelaksanaan tindakan siklus I
1. Rencana tindakan 2 Rencana pelaksanaan siklus II disesuaikan dengan
hasil peningkatan perilaku asertif siswa siklus I
2. Pelaksanaan tindakan 1) Peneliti memutar sebuah video yang menceritrakan
pentingnya perilaku asertif
2) Mendorong keberanian siswa dalam menyampaikan
pendapat sesuai dengan posisi mereka melalui
metode bermain peran
3) Guru melakukan observasi dan evaluasi
3. Observasi 2 Perbaikan-perbaikan pada siklus 2 mengatasi
kelemahan yang ditemukan pada siklus 1
4. Refleksi 2 Diharapkan terdapat peningkatan perilaku asertif siswa.

D. Metode Pengumpulan Data

Untuk mendapatkan data yang cukup dan sesuai dengan pokok permasalahan yang

diteliti maka peneliti menggunakan beberapa metode dalam pengumpulan data

antara lain :

38
1) Dokumentasi

Metode pengumpulan data dengan dokumentasi ialah pengambilan data yang

diperoleh melalui dokumen-dokumen. Dalam penelitian ini metode

dokumentasinya dengan mengumpulkan data-data yang relevan berupa lembar

kerja untuk mencatat dokumen - dokumen yang diperlukan peneliti, seperti

daftar nama, presensi/kehadiran, catatan perilaku siswa yang menjadi subyek

penelitian.

2) Observasi

Observasi ialah pengamatan dan pencatatan yang sistematis terhadap gejala-

gejala yang diteliti. Metode observasi adalah metode yang paling pokok atau

utama dalam penelitian ini. Adapun metode lain yang digunakan untuk

melengkapi data yang tidak bisa diperoleh melalui dokumentasi. Pada penelitian

ini digunakan observasi sistematik yang dilaksanakan dengan menggunakan

rencana kerangka terlebih dahulu. Hal-hal yang diobservasi dalam penelitian ini

yaitu aktivitas guru bimbingan dan konseling kelas XII Bahasa I SMAN I

Nubatukan yang sedang memberikan layanan bimbingan kelompok yang

berkaitan dengan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan tindak lanjut serta

aktivitas siswa dan perilaku siswa dalam mengikuti pelaksanaan kegiatan

bimbingan kelompok.

Untuk mengukur perilaku asertif siswa dalam penelitian ini, dikembangkan

variable indicator asertif siswa seperti yang dipaparkan dalam lembaran

observasi di bawah ini

39
Tabel 3.2
Instrumen Observasi Perilaku Asertif Siswa
Kriteria Kriteria
Asertif Asertif
Komponen Indikator
Baik Tidak Baik
Jum % Jum %
Mampu mengungkapkan
perasaan kepada orang lain
Terbuka
Kesediaan untuk menerima
kritik dan saran dari orang lain.
Adanya ketegasan dalam
mengambil keputusan
Bersikap Tegas
Berani menolak hal - hal yang
tidak sesuai dengan norma
Mampu mengekspresikan
perasaan, pikiran dan
kebutuhan dirinya
Tidak Cemas
Percaya diri dalam
mengekspresikan pik iran dan
perasaan
Mendengarkan dan memahami
Menghargai pendapat orang lain
perasaan orang Lain Tidak menyinggung perasaan
orang lain
Rata - Rata
Kriteria Akhir

3) Kuisioner

Kuesioner bertujuan untuk memperoleh respon dari siswa setelah mengikuti

bimbingan kelompok di setiap siklus. Adapun daftar pertanyaan yang disediakan

oleh peneliti adalah sebagai berikut :

40
Tabel 3.3 Kuesioner Penelitian
No Aspek yang Dinilai Sangat Memuaskan Kurang
Memuaskan Memuaskan
1 Penerimaan guru bimbingan
dan konseling / konselor
terhadap kehadiran Anda
2 Jenis – jenis kegiatan yang
dilakukan dalam proses
bimbingan
3 Kesempatan yang diberikan
pembimbing kepada peserta
didik untuk menyampaikan
pendapat/ide
4 Kepercayaan anda terhadap
pembimbing
5 Hasil yang diperoleh dari
bimbingan kelompok
6 Kenyamanan dalam
pelaksanaan bimbingan
kelompok

E. Teknik Analisis Data

Teknik ini digunakan untuk mendeskripsikan peningkatan perilaku asertif siswa

sebelum pelaksanaan bimbingan kelompok teknik home room (pre test) dan

Perilaku asertif siswa setelah pelaksanaan bimbingan kelompok teknik home room

n
(post test) menggunakan rumus sebagai berikut :%= ∗100
N

Keterangan :
% = Persentase yang dicari
n = Jumlah skor yang diperoleh
N = Jumlah skor yang diharapkan

F. Indikator Keberhasilan Penelitian

Keberhasilan penelitian tindakan ini diukur dengan indikator sekurang kurangnya

75% jumlah siswa yang menjadi subjek dalam penelitian ini mengalami peningkatan

pada aspek perilaku asertif siswa

41
42

Anda mungkin juga menyukai

  • Lampiran Sos-1
    Lampiran Sos-1
    Dokumen25 halaman
    Lampiran Sos-1
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • PENGESAHAN
    PENGESAHAN
    Dokumen3 halaman
    PENGESAHAN
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Kata Pengantar
    Kata Pengantar
    Dokumen8 halaman
    Kata Pengantar
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Kata Pengantar
    Kata Pengantar
    Dokumen4 halaman
    Kata Pengantar
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • PENGESAHAN
    PENGESAHAN
    Dokumen3 halaman
    PENGESAHAN
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • PENGESAHAN
    PENGESAHAN
    Dokumen3 halaman
    PENGESAHAN
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Halaman Judul
    Halaman Judul
    Dokumen1 halaman
    Halaman Judul
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • PTK Bahasa
    PTK Bahasa
    Dokumen97 halaman
    PTK Bahasa
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Lembar Pengesahan
    Lembar Pengesahan
    Dokumen2 halaman
    Lembar Pengesahan
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Lampiran Bahasa
    Lampiran Bahasa
    Dokumen16 halaman
    Lampiran Bahasa
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen6 halaman
    Bab I
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Pendahuluan
    Pendahuluan
    Dokumen14 halaman
    Pendahuluan
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Bab Ii
    Bab Ii
    Dokumen27 halaman
    Bab Ii
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Bab Iv
    Bab Iv
    Dokumen28 halaman
    Bab Iv
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • LKPD Kelas Xii
    LKPD Kelas Xii
    Dokumen4 halaman
    LKPD Kelas Xii
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat
  • Lembar Kerja Peserta Didik
    Lembar Kerja Peserta Didik
    Dokumen2 halaman
    Lembar Kerja Peserta Didik
    Martinus Ola
    Belum ada peringkat