Anda di halaman 1dari 1

1.

Energi ikat inti adalah energi yang di gunakan untuk mengikat partikel - yang di dalam
inti atom . mengikat antar proton dan netron. Dengan kata lain Energi ikat inti adalah
energi terkecil yang dibutuhkan untuk memecah sebuah atom menjadi bagian-bagian
penyusunnya, yaitu proton dan neutron.
2. Defek Massa adalah nilai dari energi ikat inti yang menjaga inti atom tetap pada
bentuknya. Sehingga untuk memecahkan sebuah inti atom, membutuhkan energi sebesar
energi ikat inti. Atau dengan kata lain Defek massa adalah selisih antara massa nucleon
dengan massa inti, Secara matetamtis defek massa dapat dihitung dengan rumus :
∆ m=Z . mp + ( A−Z ) . mn−minti
Gaya inti adalah gaya yang menyebabkan nucleon dapat bersatu (mengikat) atau gaya
tarik yang kuat antar nukleon di dalam inti. Gaya inti juga menyebabkan proton dan
neutron tetap berada di dalam inti. Gaya inti bekerja pada jarak yang sangat dekat sampai
pada diameter inti atom (10−15 m) .
5. Sifat-sifat gaya inti yaitu :
1) Pada jarak pendek gaya inti lebih kuat daripada gaya Coulomb; gaya inti dapat
mengatasi gaya tolak Coulomb antara proton-proton dalam inti.
2) Pada jarak jauh, yang berorde ukuran atom, gaya inti sangat lemah; interaksi
antara inti dalam molekul dapat diketahui hanya berdasarkan gaya Coulomb.
3) Beberapa partikel bebas dari gaya inti; sebagai contoh, dari struktur atom tidak
ada bukti bahwa elektron-elektron mengalami gaya inti
4) Gaya antara nukleon-nukleon tidak tergantung pada muatan apakah nukleon-
nukleon itu proton atau neutron

Anda mungkin juga menyukai