Anda di halaman 1dari 1

No.

Dokumen IK-PPMP/PP/08-01

PENGOPERASIAN Revisi 00

MESIN GERINDA Tanggal Terbit 03/06/2019


INSTRUKSI KERJA
Halaman 1/1

1. TUJUAN

Mengatur tata cara bekerja yang aman sesuai dengan standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja
dalam mengoperasikan mesin gerinda.

2. INSTRUKSI KERJA

2.1 Operator yang menggunakan mesin gerinda harus memakai kaca mata pengaman serta
harus memahami, kegunaan dan cara kerja dari mesin gerinda.

2.2 Batu gerinda harus dilengkapi dengan cincin pengaman sewaktu dipasang, ditutupi
dengan tutup pengaman.

2.3 Ukuran dan bentuk batu gerinda yang digunakan harus sesuai dengan standar pabrik
pembuat.

2.4 Sebelum menghidupkan mesin operator harus yakin tidak ada bagian-bagian atau alat-
alat yang tidak mengganggu bagian-bagian yang bergerak.

2.5 Operator harus meneliti apakah bagian-bagian mesin bekerja normal.

2.6 Kecepatan putaran mesin gerinda tidak boleh melebihi ketentuan pabrik pembuat.

2.7 Dilarang mencoba memberhentikan mesin gerinda dengan tangan.

2.8 Dilarang meninggalkan mesin dalam keadaan hidup.

2.9 Dilarang mengoperasikan mesin gerinda bila pelindung mesin tidak terpasang kecuali
untuk tujuan pengetesan dalam rangka pemeliharaan alat.

2.10 Setiap habis menggunakan, mesin gerinda harus dibersihkan dari serbuk bahan yang
digerinda (tatalan).

Dibuat Oleh, Diperiksa Oleh, Disetujui Oleh,

Bella Pratiana Fahri Ramadhan Syamsul Kurniawan

Anda mungkin juga menyukai