Anda di halaman 1dari 4

Nama : ABDUL HADI AL HAKIM

KELAS : C1 PAGI
NPM : 2209010117

MODEL DATA
!.Model data berbasis obyek. (objek based data model)

Model data yang menyiapkan setiap node / chartnya dengan basis objek database. Dengan
menggunakan konsep seperti entitas, attribute dan relasi, objek yang dimaksud adalah sebuah entitas
atau juga himpunan data atau relasi yang menjelaskan hubungan logik antara data dalam basis data
berdasarkan objek datanya model data berbasis objek di bagi dua yaitu:

- Entity Relationship diagram adalah suatu model yang berguna untuk membuat database agar
mampu menampilkan berbagai data yang memiliki hubungan dengan basis data yang nantinya
akan di buat sederhanya entity relationship diagram adalah salah satu jenis diagram yang
sifatnya lebih structural dan bias di gunakan untuk di manfaatkan dalam suatu desain pada
suatu data base ataupun pada sebuah business plan. Ada beberapa susunan entity relationship
diagram antaralain di bawah ini:

1.entitas

Entitas adalah sekumpulan objek yang nantinya akan diidentifikasi. Ketika sedang membuat ERD,
umumnya suatu entitas akan digambarkan dalam suatu simbol persegi panjang. Disisi lain, entitas yang
lemah akan digambarkan dengan simbol persegi panjang yang kecil di dalam persegi panjang yang
lebar.Masing-masing entitas sudah tentu mempunyai perbedaan. Bila ternyata ada kesamaan, maka
entitas tersebut tidak perlu dicantumkan.

2.atribut

Setiap entitas selalu mempunyai elemen ataupun atribut agar bisa menjelaskannya dengan baik.
Umumnya, atribut akan digambarkan sebagai simbol. Di dalam entity relationship diagram, terdapat
beberapa jenis atribut, seperti atribut simple, atribut kunci, atribut multinilai, atribut gabungan, dan
juga atribut derivatif.

3.relasi.
Relasi ataupun hubungan adalah suatu tingkat ketertarikan pada beberapa entitas dari gabungan
lainnya. umumnya, relasi ini akan dicerminkan dalam simbol berbentuk belah ketupat. Di dalam entity
relationship diagram, relasi ini akan dibagi menjadi beberapa jenis, seperti One to One, One to Many,
dan juga Many to Many.

Contohnya gambar di bawah ini:


- Schemantic Diagram adalah Sebuah skema, atau diagram skematik, adalah representasi dari
elemen sistem menggunakan abstrak, simbol grafis dari pada gambar realistis.Tujuan
mereka adalah untuk menjelaskan bagaimana suatu sistem diorganisasikan dan bagaimana
cara kerjanya dam hamper sama dengan yang sebelumya model di mana relasi antara objek
dasar tidak dinyatakan dengan simbol tetapi menggunakan kata kata(semantic). Di bawah ini
adalah contohnya:

2. Model Data Berbasis Record.(record based data model)

Model data ini berbeda dari model data berbasis objek. Model data ini mengambil nodenya berdasarkan
record-record yang di perlukan dari database. Record sendiri adalah rekaman-rekaman data yang
tersimpan di database.
Contoh-contoh model data berbasis record yaitu:

- Relational Model Menjelaskan tentang hubungan logik antar data dalam basis data dengan
memvisualisasikan dalam bentu tabel-tabel yang terdiri dari sejumlah baris dan kolom yang
menunjukkan atribut tertentu atau juga untuk mengelola data menggunakan struktur dan bahasa
yang konsisten degan logika pedikat orde pertama dan tujuan dari model relational adalah untuk
menyediakan metode deklaratif untuk menentukan data dan kueri . contoh gambarnya ada di
bwaah ini:
Keterangan :
- Jumlah Kolom disebut degree, ada 2.
- Baris disebut atribut, ada 3.
- Tiap baris disebut record / tuple, ada 3 record .
- Banyaknya baris dalam satu tabel disebut cardinality.

- Hirarchycal Model (Tree structure) merupakan model data yang dimana data tersebut di atur
dengan susunan data tree.susunan ini dapat mewakili informasi menggunakan hubungan
child/parent;setiap parent dapat memiliki jumlah child tetepi setiap child hanya boleh memiliki satu
parent ( yang di kenali juga dengan hubungan 1-ke-banyak) seluruh atribut dari record yang di
putuskkan telah di atur dengan tipe entitasat atau Menjelaskan tentang hubungan logik antar data
dalam basis data dalam bentuk hubungan bertingkat (hirarki) Elemen penyusunnya disebut node,
yang berupa rinci data, agregat data, atau record. Contoh di bawah ini adalah model dari hierarki:

- Network Model (Plex Structure) adalah jenis model data yang menentukan struktur logis dari data
base.Ini pada dasarnya menentukan cara data dapat di simpan,diatur dan di manipulasi atau juga
Hampir sama dengan model hirarki, dan digambarkan sedemikian rupa sehingga child pasti berada
pada level yang lebih rendahdaripada parent. Sebuah child dapat mempunyai lebih dari satu parent.
-
Contonya di bawah ini:
3, Model data berbasis fisik.(phisycal based data model)

Merupakan model data yang digunakan untuk menjelaskan kepada pemakai bagaimana data-data
tersebut disimpan dan dimasukan dalam media penyimpanan secara fisik, yang lebih berorientasi pada
mesin atau juga di gunakan untuk menguraikan data pada internal level. Ada 2 model, yaitu:

- Unifying Model ini menggabungkan memori dan transaksi database dalam satu kesatuan model.
- Frame Memory adalah sebuah virtual view dari tempat penyimpanan sekunder yang di gunakan
untuk mendukung penyimpanan record database.

Anda mungkin juga menyukai