Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH KABUPATEN KEBUMEN

DINAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA


SEKOLAH DASAR NEGERI 2 ADIKARSO
Alamat: Jl. Pupus, Desa Adikarso, Kec. Kebumen, Kab. Kebumen

SUMATIF AKHIR SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2022/ 2023

Mupel : Pendidikan Pancasila


Kelas/Semester : IV/I
Hari, tanggal :Senin,
Waktu : 07.30 – 09.00 WIB
Petunjuk khusus :
1. Pilihlah salah satu huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling benar!
2. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!
3. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar!

I. Pilihlah salah satu huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling benar!

1. Salah satu rumusan dasar negara Indonesia merdeka yang diusulkan oleh Muh. Yamin adalah
….
a. Persatuan
b. Perikebangsaan
c. Mufakat dan demokrasi
d. Kesejahteraan sosial
2. Rumusan Pancasila yang dipakai sampai saat ini tercantum dalam....
a. Ketetapan MPR
b. Batang Tubuh UUD 1945
c. Pembukaan UUD 1945
d. Keputusan presiden
3. Panitia kecil yang dibentuk oleh PPKI bertugas untuk....
a. merumuskan dasar negara
b. merancang undang-undang
c. membentuk peraturan
d. membentuk negara
4. Peran penting BPUPKI dalam sejarah kemerdekaan Indonesia adalah ….
a. Memproklamasikan kemerdekaan
b. Membuat rancangan undang-undang
c. Merumuskan dasar negara dan rancangan UUD
d. Memilih presiden dan wakil presiden
5. Dalam kalimat sila pertama piagam Jakarta, “Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan
syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya”mendapat keberatan dari perwakilan Indonesia timur,
kemudian diganti dengan ….
a. Ketuhanan Yang Mahakuasa
b. Ketuhanan Yang Maha adil
c. Ketuhan Yang Maha Esa
d. Ketuhanan Yang Maha Pengasih
6. Berikut ini adalah nilai-nilai juang para tokoh pendiri negara, kecuali...
a. Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
b. Mengharap pamrih
c. Cinta tanah air dan bangsa
d. Jiwa dan semangat merdeka
7. Ketuhanan Yang Maha Esa berlaku untuk....
a. agama tertentu di Indonesia
b. semua agama di Indonesia
c. orang yang tidak beragama
d. bangsa lain
8. Badan Penyelidik Usaha Kemerdekaan (BPUPK) dibentuk pada tanggal ....
a. 27 April 1945
b. 28 April 1945
c. 29 April 1945
d. 30 April 1945
9. Kehidupan dilingkungan keluarga harus berdasarkan pada ….
a. Norma yang berlaku dimasyarakat
b. Kehidupan anggota masyarakat lainnya
c. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi
d. Kesepakatan-kesepakatan anggota masyarakat
10. Salah satu manfaat norma agama dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara
adalah ….
a. Memberikan semangat kepada umat beragama untuk lebih Bahagia
b. Mendorong umat beragama untuk hidup merdeka
c. Dapat menyadarkan umat beragama untuk hidup sederhana
d. Mendorong umat beragama untuk meningkatkan iman dan takwa
11. Reva merupakan anak yang rajin dan cerdas. Dia juga selalu bertuturkata yang baik Ketika
berbicara dengan siapa saja. Hal itu membuat Reva menjadi anak yang disayangi oleh orang
tua dan teman-temannya. Perilaku yang ditampiilkan oleh Reva merupakan bentuk pengalaman
norma ….
a. Adat
b. Hukum
c. Kesusilaan
d. Kesopanan
12. Supaya kalian terhindar dari perilaku yang melanggar norma agama, maka kalian harus ….
a. Beribadah sesuai dengan agama dan keyakinan
b. Mempelajari ajaran setiap agama
c. Mengikuti upacara keagamaan setiap agama
d. Membandingkan ajaran setiap agama
13. Proses penyelenggaraan negara oleh pemerintah harus berdasarkan kepada norma ….
a. Kesusilaan
b. Adat
c. Hukum
d. Kesopanan
14. Sebagai ketua kelas, Andi ditugaskan oleh Bu Dewi untuk memimpin musyawah kelas untuk
membahas mengenai jenis kesenian yang akan ditampilkan oleh Kelas IV pada kegiatan pentas
seni. Akan tetapi, Andi langsung memutuskan sendiri jenis kesenian yang akan ditampilkan
oleh kelasnya tanpa musyawarah terlebih dahulu. Tindakan Andi tersebut tentu saja tidak
dibenarkan, karena ….
a. Dapat menguntungkan kelas yang lain
b. Melaliakan perintah guru
c. Dapat menyebabkan andi dihukum oleh guru
d. Bertentangan dengan aturan pengambilan keputusan
15. Musyawarah merupakan cara pengambilan keputusan Bersama yang sesuai dengan prinsip ….
a. Kebersamaa
b. Demokrasi Pancasila
c. Kesetaraan
d. Keseimbangan
16. Musyawarah merupakan salah satu bentuk pengalaman nilai-nilai pancasila terutama sila ke ….
a. IV
b. III
c. II
d. I
17. Perhatikan gambar berikut.

Sila Pancasila yang tercermin pada gambar adalah ….


a. Sila pertama karena warga mendoakan agar anggota keluarga selamat
b. Sila kelima karena warga adil dalam memberikan sumbangan makanan
c. Sila ketiga karena warga bekerjasama untuk memadamkan api
d. Sila keempat karena warga berdiskusi untuk membantu menyelamatkan korban
18. Rika dan teman-temanya sedang berjalan sepulang sekolah. Namun, jalan yang biasa dilewati
ditutup untuk acara keagamaan. Mereka memahami dan memilih jalur lain untuk pulang. Sila
Pancasila yang tercermin dari Tindakan Rika dan teman-temannya adalah ….
a. Sila keempat
b. Sila ketiga
c. Sila kedua
d. Sila pertama
19. Kamu sedang belajar diruang keluarga. Ibu sedang memasak didapur. Seorang tetangga
mengetuk pintu rumahmu. Ibu memintamu untuk membukakan pintu. Tindakan yang dapat
kamu lakukan adalah ….
a. Pura-pura tidak mendengar ibu karena sedang belajar
b. Membangunkan adik untuk membukakan pintu
c. Meminta ibu membuka pintunya sendiri karena kamu sedang belajar
d. Membukakan pintu kemudian melanjutkan belajar
20. Kita berhak untuk menonton televisi di rumah. Namu, Ibu mengingatkan bahwa kita memiliki
kewajiban untuk menghemat energi. Tindakan kita sebaiknya ….
a. Mematikan televisi setelah selesai menonton
b. Membiarkan televisi menyala sepanjang hari
c. Menonton televisi satu minggu sekali agar tidak rusak
d. Meminta semua orang untuk tidak menonton televisi
21. Kamu meminjam buku dari perpustakaan sekolah. Kewajiban yang harus kamu lakukan adalah
….
a. Mengembalikan buku sesuai dengan aturan di perpustakaan
b. Menyimpan buku di rumah agar buku tidak rusak
c. Meminjamkan buku dari sekolah ke teman yang lain
d. Membeli buku yang sudah dipinjam dari sekolah
22. Perhatikan gambar berikut.

Kewajiban yang dimiliki warga pada gambar adalah ….


a. Mendengarkan warga yang sedang menyampaikan pendapat
b. Memaksa agar pendapatnya diterima oleh warga lain
c. Memotong pembicaraan warga yang sedang menyampaikan pendapat
d. Mengganggu warga yang sedang mendengarkan
23. Setiap hari senin, diadakan upacara di sekolahmu. Saat upacara, teman mengajakmu untuk
mengobrol. Tindakan sesuai aturan yang harus kamu lakukan adalah ….
a. Menganggu teman yang sedang khidmat upacara
b. Ikut berbicara dengan teman karena bosan dengan upacara
c. Menolak berbicara dengan teman agar upacara berjalan dengan tertib
d. Mencari tempat yang teduh agar tidak kepanasaan saat upacara
24. Ibu guru meminta siswa menceritakan budaya daerahnya masing-masing. Mita menceritakan
keunikan budaya yang ada didaerahnya. Budaya dan daerah asal Mita berbeda denganmu.
Tindakanmu sebaiknya ….
a. Menunjukkan bahwa kebudayaanmu lebih baik dara Mita
b. Mendengarkan cerita Mita dengan seksama
c. Merendakan budaya yang ada di daerah Mita
d. Memotong cerita yang disampaiakan oleh Mita
25. Perhatikan gambar berikut.

Nama pakaian adat dan asal daerah sesuai gambar adalah ….


a. Ulos, Sumatera Utara
b. Bundo kandung, Sumatera Barat
c. Baju bodo, Sulawesi Selatan
d. Paksian, Bangka Balitung
26. Biasanya, pakaian adat digunakan saat ….
a. Berpergian
b. Berdoa
c. Upacara adat
d. Berolahraga
27. Tari seudati, saman merupakan tarian yang berasal dari daerah ….
a. Sumatera barat
b. Sumatera utara
c. Aceh
d. Riau
28. Salah satu cara menghargai suku lain adalah ….
a. Meninjolakan budaay sendiri
b. Memusuhi teman dari suku lain
c. Mengejek penampilan kesenian daerah lain
d. Menikmati pertunjukan seni suku lain
29. Semboyan bhineka tunggal ika berasal dari kitab ….
a. Negarakartagama
b. Arjuna Wiwaha
c. Pararaton
d. Sutasoma
30. Kita memiliki ratusan Bahasa daerah. Bahasa-bahasa tersebut sebaiknya ….
a. Tetap dipertahankan dan dilestarikan
b. Tidak dipedulikan
c. Dihilangkan saja
d. Dilarang pemakaiaanya
31. Tongkonan, selosa jatuh kembar, joglo adalah nama dari ….
a. Pakaian adat
b. Baju adat
c. Rumah adat
d. Senjata daerah
32. Budi tertarik untuk mempelajari kebudayaan Sunda, khususnya tari tradisional sunda. Hal-hal
yang dapat dilakukan Budi untuk mempelajarai kebudayaan tersebut, yaitu ….
a. Mengajarkan tarian Sunda kepada teman-temannya
b. Mengikuti sanggartari sunda
c. Mengikuti kegiatan pertukaran kebudayaan
d. Mengunggah foto-foto pertunjukan tari sunda ke media sosial
33. Hidup rukun dalam masyarakat dapat menumbuhkan rasa ….
a. Cemas
b. Persatuan
c. Kegelisahan
d. Malas
34. Sikap kita terhadap teman yang berbeda suku bangsa dengan kita adalah ….
a. Tetap bersahabat
b. Menjaga jarak atau menjauh
c. Memusuhi
d. Tidak peduli
35. Dika pandai memainkan beberapa alat music tradisional. Dika paling suka bermain angklung.
Ibu Guru sering meminta Dika untuk menampilkan permainannya dalam acara sekolah.
Tindakan yang sebaiknya dilakukan Dika dengan kemampuan yang dimilikinya adalah ….
a. Mencela teman menggunkan alat music tradisional
b. Terus belajar memainkan alat music tradisional dan mengajari teman
c. Lebih memilih mempelajari alat music yang berasal daerahnya saja
d. Memilih untuk belajar alat music modern agar tidak ketinggalan zaman

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

36. Pancasila terdiri dari kata panca dan sila, arti dari kata panca dan sila adalah ….
37. Lambang dari sila ke-3 adalah ….
38. Berilah tanda centang (v) pada pernyataan yang sesuai dengan tokoh pada gambar berikut.
Berilah tanda (x) pada pernyataan yang tidak sesuai
( ) Ketua BPUPKI
( ) Isi Pancasila merupakan hasil dari gagasan dasar negara yang beliau sampaikan
( ) Menyampaikan gagasan dasar negara Indonesia pada 1 Juni 1945
( ) Tokoh penggagas nama Pancasila sebagai dasar negara Indonesia
39. Hak dan kewajiban idealnya harus dilaksanakan secara seimbang. Kita harus mendahulukan  ...
. sebelum meminta hak kita ditunaikan.
40. Keragaman budaya bangsa merupakan warisan bangsa yang harus kita ….
41. Meskipun hasil musyawarah berbeda dengan pendapat kita, kita harus tetap menerima dengan
….
42. Kamu mendapatkan pujian dari ibu karena memperoleh nilai yang bagus. Kewajiban yang
sudah kamu lakukan adalah … dengan giat.
43. Tuliskan hak yang diterima anak pada gambar. Apa manfaat yang diperoleh anak dari hak
tersebut?

44. Di pulau jawa, terdapat banyak suku bangsa. Suku bangsa yang berasal dari daerah banten
adalah ….
45. Pada peringatan Hari Kartini, kamu memakai ulos dari paman. Ketika memakai ulos, kamu
sebaiknya merasa ….
III. Jawablah pertanya-pertanyaan dibawah ini dengan benar!

46. Amati Tindakan pada gambar berikut. Berilah tanda (v) pada nilai-nilai sila ketiga Pancasila
yang terdapat pada gambar.

( ) merasa bangga terhadap kebudayaan nasional


( ) menghargai budaya daerah sendiri saja
( ) berteman tanpa membeda-bedakan suku
( ) mendahulukan kepentingan Bersama diatas kepentingan pribadi
47. Berilah tanda (v) untuk tata tertib sekolah. Berilah tanda (x) untuk kegiatan yang bukan tata
tertib sekolah
a. memakai seragam sesuai jadwal ( )
b. menjaga kebersihan lingkungan sekolah ( )
c. menggunakan banyak perhiasan ke sekolah ( )
d. meminta izin guru kelas sebelum ke kamar mandi ( )
48. Pada hari Minggu sore, Kiki sedang menyiram bunga di halaman rumahnya. Tiba-tiba Nina
datang untuk mengajak Kiki bermain ke rumahnya. Kiki setuju dan pergi ke rumah Nina tanpa
meminta izin kepada ibu. Ibu merasa panik bahwa Kiki tidak ada di rumah, lalu ibu mengajak
ayah untuk mencari Kiki di sekitar rumah. Namun Kiki tidak juga ditemukan. Satu jam
kemudian, Kiki pulang dari rumah Nina. Ibu merasa lega dan langsung menegur Kiki.
a. Apakah kamu menyetujui Tindakan Kiki? Jelaskan alasanmu
b. Adakah aturan yang dilanggar oleh Kiki? Jelaskan
49. Sebutkan enam wujud norma utama !
50. Sebutkan 5 nama rumah adat di indonesia !
KUNCI JAWABAN

PENDIDIKAN PANCASILA

SAS

1. B 8. D 15. B 22. A 29. D


2. C 9. A 16. A 23. C 30. A
3. A 10. D 17. C 24. B 31. C
4. C 11. D 18. D 25. B 32. B
5. C 12. A 19. D 26. C 33. B
6. B 13. C 20. A 27. C 34. A
7. B 14. D 21. A 28. D 35. B

36. Lima, dasar


37. Pohon beringin
38. ( x ) Ketua BPUPKI

( x ) Isi Pancasila merupakan hasil dari gagasan dasar negara yang beliau sampaikan

( v ) Menyampaikan gagasan dasar negara Indonesia pada 1 Juni 1945

( v ) Tokoh penggagas nama Pancasila sebagai dasar negara Indonesia

39. Kewajiban
40. Jaga, lestarikan
41. Lapang dada, ikhlas
42. Belajar
43. Kasih sayang dari ibu dengan memberikan obat,
Kesehatan, kesembuhan
44. Badui
45. Bangga

46. ( v ) merasa bangga terhadap kebudayaan nasional

( v ) menghargai budaya daerah sendiri saja

( v ) berteman tanpa membeda-bedakan suku

( x ) mendahulukan kepentingan Bersama diatas kepentingan pribadi


47. memakai seragam sesuai jadwal ( v )
menjaga kebersihan lingkungan sekolah ( v )
menggunakan banyak perhiasan ke sekolah ( x )
meminta izin guru kelas sebelum ke kamar mandi ( v )
48. a. Tidak, karna Kiki telah membuat khawatir ayah dan ibu, pergi tidak minta ijin ( kebijakan
guru)
b. Ada, pergi dari rumah tanpa ijin kepada orang tua ( kebijakan guru)
49.
1. Norma agama
2. Norma adat istiadat
3. Norma hukum
4. Norma kesusilaan
5. Norma kesopanan
50. Gadang, rakit, limas, kebaya, joglo

Score
Rum I : 1 x 35 = 35
Rum II : 2 x 10 = 20
Rum III : 3 x 5 = 15
70
Jumlah perolehan
100
Score max

Anda mungkin juga menyukai