Anda di halaman 1dari 10

Nama : Agung kurniawan

Kelas : 5 TIB
Mata Kuliah : Pemograman Web 2

Apa itu website

Website adalah sebuah tampilan informasi yang dapat dilihat atau diakses melalui komputer
dan perangkat komunikasi lainnya. Berisikan tentang banyak hal yang diinginkan oleh
pengakses melalui jaringan internet.

Jenis Website Berdasarkan Media Penyimpanan Datanya (Statis/Dinamis)

Dari media penyimpanan datanya website bisa dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu website
statis dan website dinamis.

Website Statis

website yang menampilkan data statis/tetap, dimana informasi ditulis, disimpan,


dan ditampilkan pada halaman yang sama. Apabila ada perubahan data, developer
harus mengedit script website yang ingin diubah secara manual.

Kelebihan Website Statis

 Relatif mudah dan cepat dibuat.


 Ukuran file website yang relatif kecil.
 Potensi terkena kejahatan hacking kecil.

Kekurangan Website Statis

 Proses penambahan & pengeditan konten website yang merepotkan.


 Setiap menambah konten baru, berarti Anda harus membuat halaman baru.

Website statis cocok untuk


 Website yang jarang melakukan update produk.
 Website yang hanya mengedepankan tampilan, bukan informasi yang terupdate.
 Website yang tidak membutuhkan sistem khusus untuk pengoperasiannya.

Website Dinamis

website yang menampilkan data yang dapat berubah-ubah (ditambah, dikurangi, atau diedit),
dimana setiap informasi pada website ditulis dan disimpan di database pada server baru
kemudian disajikan pada halaman penampil ke browser.

Kelebihan Website Dinamis

 Update Informasi yang mudah melalui halaman khusus.


 Mampu memproses data & tampilan sesuai sistem yang telah dibuat.

Kekurangan Website Dinamis

 Waktu pembuatan yang relatif lama.


 proses pembuatan yang relatif lebih rumit dari website statis.
 Potensi terkena hacking jika keamanannya buruk.
 Jika data yang diambil dari database berukuran besar, website dapat menjadi lambat.

MySQL

adalah Relational Database Management System (RDBMS) yang di distribusikan secara


gratis dibawah lisensi GPL (General Public License). Dimana setiap orang bebas untuk
menggunakan MySQL, namun tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial.

HTML

adalah, (HyperText Markup Language) sebuah bahasa standar yang digunakan oleh
browser Internet untuk membuat halaman dan dokumen pada sebuah Web yang kemudian
dapat diakses dan dibaca layaknya sebuah artikel. HTMLjuga dapat digunakan sebagai link
link antara file-file dalam situs atau dalam komputer dengan menggunakan localhost, atau
link yang menghubungkan antar situs dalam dunia internet.

Cascading Style Sheet (CSS)

merupakan salah satu bahasa pemrograman web untuk mengendalikan beberapa komponen
dalam sebuah web sehingga akan lebih terstruktur dan seragam. Sama halnya styles dalam
aplikasi pengolahan kata seperti Microsoft Word yang dapat mengatur beberapa style,
misalnya heading, subbab, bodytext, footer, images, dan style lainnya untuk dapat digunakan
bersama-sama dalam beberapa file. Pada umumnya CSS dipakai untuk memformat tampilan
halaman web yang dibuat dengan bahasa HTML dan XHTML.

PHP: Hypertext Preprocessor

adalah bahasa skrip yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML. PHP banyak
dipakai untuk memrogram situs web dinamis. PHP dapat digunakan untuk membangun
sebuah CMS.

Database

atau basis data adalah kumpulan data yang dikelola sedemikian rupa berdasarkan ketentuan
tertentu yang saling berhubungan. sehingga mudah dalam pengelolaannya. Melalui
pengelolaan tersebut pengguna dapat memperoleh kemudahan dalam mencari informasi,
menyimpan informasi dan membuang informasi.

Server

Sebuah server dapat memiliki banyak arti, tetapi secara sederhana dapat dikatakan sebagai
komputer terpusat yang menyediakan data ke berbagai komputer lain.

Hosting

Web hosting adalah ruang file yang Anda beli secara online yang memungkinkan Anda
menyimpan file website dan menerbitkannya di internet. Penyedia hosting akan
“menghosting” situs web Anda di server mereka, dan paket hosting dibeli dalam interval
bulanan atau tahunan. Agar website berfungsi, Anda harus memiliki nama domain dan host
web untuk mengarahkannya.
Keywords

Keywords (kata kunci) adalah kata atau frase yang menjelaskan berbagai konten dalam situs
Anda ke mesin pencari. Istilah dalam website ini lumayan sering disebut, tidak hanya dalam
web saja, tetapi konten maupun hal-hal yang berhubungan dengan media juga kerap
menyebutnya. Kata kunci tidak hanya digunakan dalam tag meta, tetapi juga untuk
mendeskripsikan gambar, judul, file teks, dan catatan database di halaman Anda. Kata kunci
juga dapat merujuk pada istilah deskriptif yang Anda gunakan untuk posting blog, posting
media sosial, posting video dan direktori bisnis.

Nama Domain

Nama domain mengacu pada nama fisik sebenarnya dari situs Anda. Ringkasnya, alamat
internet dari website disebut dengan istilah domain. Sedangkan alamat lebih spesifik yang
merujuk pada halaman dalam web tersebut dikenal dengan URL/inner page atau deep
link.Domain ini bisa Anda sewa dalam jangka waktu tertentu, biasanya dalam jangka waktu
per satu tahun. Jika tidak diperpanjang, maka orang lain dapat mengambil nama domain
tersebut.

Jenis website berdasarkan konten

Pembagian website juga bisa berdasarkan kontennya. Pembagian ini mengacu pada tujuan
dibuatnya website itu sendiri. Ada banyak jenis website menurut konten atau tujuannya,
di antaranya:

1. Website pribadi

Konten website pribadi ini tergantung kemauan pemilik website. Bisa berupa satu topik
khusus maupun campuran. Sejak tahun 2000an, penggunaan website pribadi menjadi tren
yang menggantikan jurnal pribadi, karena kemudahan aksesnya bisa dari mana saja.
Beberapa orang memanfaatkan website pribadi menjadi sumber penghasilan dan pekerjaan.
Dengan cara membuat artikel dengan topik tertentu yang menarik minat baca pengunjung,
Misalnya ulasan seputar kuliner nusantara. Setelah mendapat banyak kunjungan setiap
hari, pemilik website memasang iklan pada websitenya dan akan memperoleh komisi jika
ada pengunjung yang mengklik iklan tersebut.

2. Website portofolio

Sebenarnya website ini termasuk bagian dari website pribadi. Namun memiliki tujuan
khusus untuk mempublikasi portofolio pekerjaannya. Biasanya digunakan oleh para
profesional atau freelancer untuk meyakinkan calon klien supaya mempekerjakannya.
Keberadaannya website portofolio menjadi sangat penting. Terutama dalam hal kemudahan
pendokumentasian. Menyimpan arsip hasil kerja akan lebih mudah dilakukan dengan media
digital daripada media fisik. Selain penyimpanan, proses publikasinya pun sangat mudah.

3. Website e-commerce (toko online)

Website e-commerce lebih dikenal dengan nama website toko online. Pemiliknya bisa
berupa perorangan maupun perusahaan. Website ini berupa tampilan produk atau jasa yang
akan dijual oleh pemilik website maupun orang yang bermitra dengan pemilik website.
Dari
keterangan itu maka tujuan website ini jelas untuk mendapatkan keuntungan dari hasil
penjualan maupun jasa yang ditawarkan.

4. Website perusahaan

Berbeda dengan website e-commerce, website perusahaan berisi profil perusahaan. Jadi
fokus website perusahaan bukan pada penjualan barang atau jasa, tetapi pada pengenalan
produk atau jasanya. Sehingga calon pembeli lebih mengenal produk dan jasa serta
menfaatnya. Dengan adanya website perusahaan, kepercayaan konsumen pada suatu
produk dan jasa akan meningkat. Konsumen menjadi loyal dan calon konsumen yang
belum pernah menjadi pelanggan menjadi lebih yakin untuk mencoba.

5. Website instansi atau organisasi

Website ini adalah website milik suatu instansi atau organisasi nirlaba baik milik pemerintah
maupun swasta. Tujuan website ini adalah sebagai sosialisasi program kerja suatu instansi,
laporan kegiatan, dan lain-lain. Di indonesia, website instansi resmi pemerintah biasanya
dikenali dengan domain .go.id, sedangkan untuk organisasi biasanya dikenali dengan domain
.org atau .or.id.

6. Website pendidikan

Website pendidikan berisi tentang informasi dari suatu lembaga pendidikan, baik
pendidikan tingkat tinggi sampai dasar bahkan PAUD. Untuk membuat website pendidikan,
suatu lembaga pendidikan, sekolah atau universitas, diharusnya membuat pengajuan khusus
kepada PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia).

7. Website komunitas online


Berbeda dengan website organisasi, website komunitas yaitu website yang dimanfaat oleh
sekumpulan orang dalam berbagai hal secara online. Website komunitas biasanya memiliki
satu topik tertentu sesuai nama komunitasnya. Kecuali untuk komunitas baca tulis, maka
tema website bisa beragam karena kontributor tulisan berasal dari banyak orang dengan
berbagai bidang minat.

8. Website media massa


Berikutnya ada website media massa yaitu berisi berita-berita terkini sesuai bidangnya. Ada
berita politik, olah raga, maupun berita lokal. Website media massa termasuk website yang
paling sering mengalami perubahan atau penambahan konten secara berkala, bisa setiap
minggu, setiap hari atau bahkan setiap jamnya.

9. Website serba-serbi dan hiburan


Website ini biasanya berisi informasi-informasi yang sifatnya menghibur, atau
informasi serbai-serbi hal unik dan menarik yang belum banyak diketahui orang.

10. Website search engine


Ini adalah jenis website yang menampilkan rekomendasi website lain yang berisi informasi
dari hasil pencarian pengguna internet terhadap suatu topik. Misalkan anda ingin mengetahui
informasi tentang persyaratan pengajuan NUPTK, maka website search engine ini akan
merekomendasikan beberapa website lain yang mempunyai informasi yang relevan tentang
syarat pengajuan NUPTK.
11. Website sosial media
Website sosmed adalah website yang paling poluper dikalangan pengguna internet. Dengan
website ini para pengguna dapat bertukar informasi dengan mudah, saling berteman atau
mengikuti berita terbaru dari seseorang secara personal.

Sebagian orang memanfaatkan sosial media untuk kepentingan pekerjaan dan mencari uang.
Yaitu dengan berjualan produk fisik, digital maupun jasa.

Jenis – jenis tag dalam HTML :


Beberapa jenis tag yang dapat di pergunakan dalam penulisan skrip html, antara lain sebagai
berikut :

Pembuatan Tabel Menggunakan HTML Tabel penting peranannya dalam halaman Web,
selain untuk menampilkan teks atau gambar dalam format lajur dan kolom bias juga
menggunakan tabel untuk membantu me-layout tampilan halaman. Tabel merupakan sebuah
kotak yang terdiri atas baris/row dan kolom.column. Untuk membuat tabel, anda
menggunakan tag <table> dan menutupnya dengan tag </table>.Anda bisa juga
menambahkan atribut lain di tag <table> pembuka.Misalnya menentukan warna ,border dan
sebagainya, Didalam tag <table> ada beberapa tag lain yang perlu dipahami, yaitu

a. Tag<tr> singkatan dari table row untuk menuliskan baris biasa di table.
b. Tag<td> singkatan dari table data untuk menuliskan kotak dalam baris
c. Tag<th>singkakatan dari table header untuk menuliskan kotak seperti biasa

Menggabungkan sel Sel-sel tabel secara normal memiliki lebar dan tinggi yang sama. Jika
kita ingin membuat sebuah sel memiliki lebar atau tinggi yang berbeda dari sel-sel lainnya,
maka satu-satunya cara yang bisa kita lakukan adalah dengan menggabungkan beberapa sel
menjadi satu. Cara ini disebut merge atau penggabungan sel.

Penggunaan Cellpadding dan Cellspacing Cellpadding merupakan atribut dari tag <table>
digunakan untuk mengatur jarak border bagian dalam dengan isi dalam tabel. Sedangkan
cellspacing dipergunakan untuk mengatur jarak border bagian dalam dan luar. Satuan angka
yang digunakan adalah pixel.
Ada 4 jenis tag yang bisa digunakan untuk memasukkan kode PHP

Yang dapat langsung diterapkan disemua platform adalah tag standard dan tag script

Perbedaan HTML dengan PHP :

 HTML dapat diakses langsung tanpa melalui akses server saat ada
permintaan dari client(browser)
 PHP harus di akses melalui server saat ada permintaan dari client(browser)
Dasar – Dasar PHP
a. Variabel
Variable merupakan sebuah istilah yang menyatakan sebuah tempat yang
menampung nilai-nilai tertentu di mana nilai di dalamnya bisa diubah ubah.

b. Tipe Data
Berbeda dengan bahasa pemrograman lain, variable di PHP lebih fleksibel. Kita
tidak perlu mendefinisikan jenisnya ketika mendefinisikan pertama kali. Ada 6
Tipe data dasar yang dapat diakomodasi di PHP, seperti berikut ini :

c. Konstanta
Selain variable, sebuah program umumnya juga memungkinkan adanya konstanta.
Konstanta fungsinya sama seperti variable namun nilainya statis/konstan dan tidak
bisa berubah.

d. Komentar
Program merupakan kegiatan menuliskan bahasa yang dipahami oleh mesin.
Walaupun bahasa yang digunakan adalah bahasa tingkat tinggi, namun tentu masih
tidak semudah dipahami oleh bahasa biasa. Untuk itu kita bisa menggunakan
komentar

• Pengertian CSS
CSS = Cascading Style Sheets ( Bahasa lembar Gaya ). CSS merupakan bahasa yang
digunakan untuk mengatur tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup
/ markup language. Jika kita berbicara dalam konteks web, bisa di artikan secara bebas
sebagai : CSS merupakan bahasa yang digunakan untuk mengatur tampilan / desain suatu
halaman HTML.

• Pengenalan Operator

Sebuah bahasa pemrograman juga wajib untuk mampu mengolah nilai operator (Variable
atau konstanta yang dioperasikan) menggunakan operator, seperti menjumlah, membagi, dan
sebagainya. Operator merupakan simbol yang berfungsi untuk melakukan aksi/operasi
tertentu terhadap nilai operator yang pada umumnya dari hasil operasi tersebut
menghasilkan nilai baru. Sementara operator adalah nilai yang dilibatkan dalam operasi oleh
operator.

Jenis-jenis Operator
a. Operator Aritmatika ,Operator ini digunakan untuk melakukan perhitungan
b. Operator Perbandingan Operator perbandingan digunakan untuk menghasilkan 2
nilai yang hasil akhirnya adalah nilai Boolean true dan false.
c. Operator Logika Operator untuk menyusun kalimat ekspresi/ungkapan logika.
Hasil operasi ini akan didapatkan nilai satu jika benar dan nol jika salah.
d. Operator String Dalam PHP juga tersedia operator string, yaitu digunakan untuk
operasi penggabungan teks. Adapun simbol yang digunakan yaitu berupa karakter
titik (.).

Text Editor
Text Editor adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk mengetikan kode-kode bahasa
pemrograman. Text Editor yang cukup banyak digunakan saat ini yaitu : Notepad, Sublime
Text, dan VS Code.

Web Browser
Untuk menguji kode-kode program yang sudah kita ketikan di Text Editor maka kita
membutuhkan Web Browser. Contoh dari Web Browser yaitu : Google Chrome, Mozilla
Firefox, dan lainnya.

Web Server
Web Server merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk menerima permintaan dari
protocol HTTP atau HTTPS kemudian mengirimkannya kembali ke pengguna web
dalam bentuk halaman web. Apache adalah contoh dari Web Server.
Jenis-jenis database

1. Distributed Database

Jenis database yang pertama adalah distributed database. Ini merupakan tipe basis data yang
terdiri dari gabungan situs dan tersebar di banyak lokasi berbeda. Meski demikian,
seluruh database-nya tetap terkoneksi satu sama lain dalam suatu jaringan komputer.

Dalam penerapannya, fungsi sistem distributed database adalah untuk menyalurkan data
melalui workgroup kantor atau perusahaan yang masing-masingnya diolah secara mandiri.
Salah satu contoh database terdistribusi ini ialah Microsoft Office Access.

2. Centralised Database

Centralised Database merupakan kebalikan dari basis data terdistribusi. Pasalnya, jenis
database ini hanya terpusat pada satu lokasi saja, bukan tersebar ke sejumlah tempat
layaknya distributed database. Sehingga, pengguna yang berada di berbagai lokasi tinggal
mengaksesnya menggunakan jaringan internet, meskipun dari jarak jauh.

Database Yang Sering digunakan

1. Oracle
Database populer pertama yaitu Oracle. Perusahaan yang berasal dari California, Amerika
Serikat ini sudah ada sejak tahun 1977 pertama kalinya membuat relational database
management system (RDBMS).

Nama Oracle ini identik dengan database ukuran besar yang digunakan pada perusahaan atau
database yang kompleks.

Database Oracle ini masuk dalam kategori berbayar, tetapi untuk Anda para developer saat
membangun database menggunakan Oracle tidak perlu khawatir, karena nanti yang
membayar lisensi adalah pihak klien.

Tetapi jika Anda menjual sepaket dengan lisensi kepada klien juga bisa tergantung
kesepakatan saja.

2. MySQL
MySQL adalah database yang populer digunakan untuk keperluan website mulai dari untuk
pemakaian pribadi hingga level perusahaan.

MySQL support dengan berbagai bahasa pemrograman sehingga menjadikan banyak


digunakan oleh para developer website. Selain itu MySQL juga gratis digunakan tidak perlu
lisensi untuk menggunakannya.

Perusahaan besar sekelas Facebook, Google, Adobe dan perusahaan besar lainnya
menggunakan MySQL untuk keperluan database website mereka.
Untuk bahasa pemrograman yang support dengan MySQL seperti C, C#, C++, Delphi,
Haskell, Java, JavaScript, Perl, PHP, Python, Ruby dan masih banyak lainnya.

3. Microsoft SQL Server

Database populer ke tiga milik Microsoft ini berbayar seperti Oracle.

Microsoft tidak hanya terkenal dari sistem operasinya saja, tetapi Microsoft juga memiliki
Microsoft SQL Server untuk urusan database.

Microsoft SQL Server ini adalah database relasional yang bersifat komersial, tidak seperti
Ms Access yang digunakan hanya sebatas computer desktop saja.

SQL Server ini bisa digunakan untuk Windows Server yang memiliki fitur untuk
pengelolaan database dan fitur server lainnya.

4. PostgreSQL

Database yang keempat adalah PostgreSQL atau bisa disebut juga Postgres.

Database ini memiliki fungsi yang mirip dengan Microsoft SQL Server, yaitu database
relasional yang bisa digunakan untuk simpan dan mengembalikan data dengan aman.

PostgreSQL ini banyak ditemui pada perangkat mac OS, karena ini sudah menjadi standar
bahwa semua perangkat dengan sistem operasi Mac OS menggunakan PostgreSQL.

5. MongoDB

MongoDB adalah database dengan konsep noSQL. Database noSQL adalah database yang
tidak menggunakan relasi tabel seperti SQL dan tidak menyimpan data dalam bentuk
dinamis seperti relational database.

Dalam penyimpanan database, MongoDB menggunakan suatu dokumen yang strukturnya


mirip dengan JSON.

MongoDB memiliki fitur automatic scaling, high performance dan high availability.

Dalam melakukan operasi, MongoDB menggunakan Javascript untuk melakukan proses


CRUD, agregasi, indexing dan operasi database yang lainnya.
6. Microsoft Access

Microsoft Access adalah database computer relasional yang digunakan untuk merancang
database dan mengolah berbagai jenis database dengan ukuran kecil hingga besar.

MS Access lebih menyasar pada penggunaan database untuk kelangan rumahan dan
perusahaan skala kecil sampai menengah untuk pengolahan database.

Aplikasi MS Access ini masuk sepaket dalam Microsoft Office.

Anda mungkin juga menyukai