Anda di halaman 1dari 4

NOTA DINAS

Kepada : Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I s.d. XIII


Dari : Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan
Tembusan : Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat
Tanggal : 18 November 2022
Nomor : 954/PK.6.4.GTK/2022
Sifat : Penting
Hal : Sosialisasi dan Pemetaan GTK Tahun 2022

Dipermaklumkan dengan hormat bahwa dalam rangka pemetaan Guru dan Tenaga

Kependidikan (GTK) di lingkungan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, maka diperlukan

data/informasi kondisi nyata keberadaan GTK di sekolah negeri tahun 2022 jenjang SMA, SMK,

dan SLB yang merupakan salah satu data utama dalam proses penataan, pendistribusian, dan

bahan pertimbangan kebijakan bagi para GTK di Jawa Barat.

Berkenaan dengan hal tersebut di atas, Kami memohon Kepala Kantor Cabang Dinas

Pendidikan berkenan memfasilitasi tempat dan mengundang para wakil kepala sekolah beserta

satu orang staf pengelola kepegawaiannya untuk rekonsiliasi keberadaan GTK dan pengenalan

aplikasi pengelolaan GTK yang akan digunakan terhitung mulai tahun 2023. Informasi lebih

lanjut perihal teknis kegiatan ini dapat dilihat pada lampiran nota dinas ini.

Demikian nota dinas ini Kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasamanya Kami ucapkan

terimakasih.

KEPALA BIDANG
GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN,
Ditandatangani secara elektronik oleh : KEPALA BIDANG GT

AWAN SUPARWANA, S.Pd., M.M.Pd


Pembina

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/38632CCED9
38632CCED9
Lampiran I Nota Dinas
Nomor : 954/PK.6.4.GTK/2022
Tanggal : 18 November 2022

DAFTAR PETUGAS ROAD-SHOW


SOSIALISASI DAN PEMETAAN GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN (GTK)
JENJANG SMA, SMK, DAN SLB TAHUN 2022

No. Nama NIP Jabatan Ket.


1 Wawan Kurniawan, S.T., M.T. 197609072010011006 Staf Bidang GTK
2 Nur Fajariah, S.Pd. 196910101994032004 Staf Bidang GTK
3 Ajeng Tri Handini - TP2U Tim 1
4 Chandra Ramdhan - TP2U
5 Dikdik Musfar Pribadi - TP2U
1 Yuyus Wisnurat, S.Pd. 198209282014121001 Staf Bidang GTK
2 Djuandi - Staf Bidang GTK
3 Fadlillah Azhar - TP2U Tim 2
4 Robi Wanda Kharisma - TP2U
5 Julyestra Vidha Thaashaar - TP2U
1 Maman Iskandar, S.Pd., M.T. 197612032002121005 Staf Bidang GTK
2 Fajar Pratama Kurniawan, S.H. - Staf Bidang GTK
3 Shendy Aditya Anggara - TP2U Tim 3
4 Djodhi Indra Septiyan - TP2U
5 Rafi Al Amien Akbar - TP2U

JADWAL ROAD-SHOW
SOSIALISASI DAN PEMETAAN GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN (GTK)
JENJANG SMA, SMK, DAN SLB TAHUN 2022

Waktu*/KCD**
Tim Senin, 21 Selasa, 22 Rabu, 23 Kamis, 24 Senin, 28 Selasa, 29
November November November November November November
1 III II I V VI Optional
2 - IX X IV VII Optional
3 - XIII XII XI VIII Optional

Keterangan:
* Kegiatan direkomendasikan mulai pukul 09:00 WIB s.d. selesai.
** Tempat kegiatan dikoordinasikan oleh masing-masing tim dan KCD.

KEPALA BIDANG
GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN,
Ditandatangani secara elektronik oleh
: KEPALA BIDANG GTK,

AWAN SUPARWANA, S.Pd., M.M.Pd


Pembina

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/38632CCED9
38632CCED9
Lampiran II Nota Dinas
Nomor : 954/PK.6.4.GTK/2022
Tanggal : 18 November 2022

A. Daftar berkas yang mohon dibawa oleh perwakilan sekolah:


1. Salinan SK mengajar dan tugas tambahan guru semester GENAP TA 2021/2022
(terlegalisir sekolah).
2. Salinan SK pembagian tugas Tenaga Administrasi Sekolah semester GENAP TA
2021/2022 (terlegalisir sekolah).
3. Salinan SK mengajar dan tugas tambahan guru semester GANJIL TA 2022/2023
(terlegalisir sekolah).
4. Salinan SK pembagian tugas Tenaga Administrasi Sekolah semester GANJIL TA
2022/2023 (terlegalisir sekolah).
5. Pakta integritas/Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak Kepala Sekolah/Plt. atas berkas
yang diserahkan (format terlampir).

B. Informasi Tambahan:
1. Mohon pastikan seluruh nama yang tertera pada setiap SK tugas di sekolah disertai Nomor
Induk Kependudukan (NIK/Nomor KTP).
2. Mohon pastikan perwakilan sekolah mengisi daftar hadir dan berita acara rekonsiliasi data
GTK.

KEPALA BIDANG
GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN,
Ditandatangani secara elektronik oleh
: KEPALA BIDANG GTK,

AWAN SUPARWANA, S.Pd., M.M.Pd


Pembina

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/38632CCED9
38632CCED9
Lampiran III Nota Dinas
Nomor : 954/PK.6.4.GTK/2022
Tanggal : 18 November 2022

Format SPTJM Sekolah:

KOP SEKOLAH
SURAT PERNYATAAN TANGGUNG JAWAB MUTLAK
PEMBERI DATA GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN

Yang bertandatangan di bawah ini:


1. Nama :…
2. NIP :…
3. Jabatan : Kepala Sekolah
4. Satuan Pendidikan :…
5. Kecamatan, Kota/Kab : …

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa jumlah guru dan tenaga kependidikan di
satuan pendidikan yang saya pimpin pada semester ganjil Tahun Ajaran 2022/2023 berjumlah
… orang sesuai SK penugasan yang diserahkan kepada tim pemetaan GTK Dinas Pendidikan
Provinsi Jawa Barat dengan rincian sebagai berikut:
1. Guru ASN (termasuk PPPK 2021) : … orang.
2. Guru non ASN : … orang.
3. Tenaga Administrasi ASN : … orang.
4. Tenaga Administrasi Non ASN : … orang.

Sehubungan dengan pernyataan tersebut di atas, saya bertanggung jawab penuh atas informasi
dan Surat Keputusan penugasan GTK yang telah saya buat.

Apabila di kemudian hari terdapat:


1. Ketidakbenaran data yang diserahkan kepada petugas pemetaan GTK Dinas
Pendidikan Provinsi Jawa Barat, maka saya bersedia menerima sanksi/hukuman sesuai
dengan peraturan perundang-undangan.
2. Kerugian Pemerintah Daerah akibat dari perbuatan saya yang berkaitan dengan
manipulasi data GTK, maka saya bersedia mengembalikan kerugian Pemerintah
Daerah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya.

……………, … November 2022


Pembuat Pernyataan,

Materai
Rp.10.000,-

………………….
NIP. …

KEPALA BIDANG
GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN,
Ditandatangani secara elektronik oleh
: KEPALA BIDANG GTK,

AWAN SUPARWANA, S.Pd., M.M.Pd


Pembina

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi
Elektronik (BSrE) Badan Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code,
memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut
https://sidebar.jabarprov.go.id/v/38632CCED9
38632CCED9

Anda mungkin juga menyukai