Anda di halaman 1dari 8

Latihan Soal 2 Forensik 2012

Untuk soal no. 1 – 3


1. Seorang laki-laki datang ke IGD RS diantar polisi dengan surat
permintaan visum. Pada pemeriksaan fisik didapatkan luka terbuka
tepi rata di biceps sinistra sepanjang 2 cm, kedua sudut luka lancip
dan dasar luka adalah otot. Setelah luka dibersihkan dan dijahit,
korban diberi resep obat, diperbolehkan pulang dan diminta kontrol 1
minggu lagi. Kualifikasi luka korban? Derajat dua (luka sedang)
2. Kesimpulan VER yang tepat? Korban mendapat luka terbuka di
daerah lengan atas kiri akibat kekerasan tajam yang
mengakibatkan sakit dan atau halangan yang bersifat sementara
3. Siapakah yang membuat VER pada kasus? Dokter jaga IGD
4. Hal yang tidak dicantumkan dalam VER kasus kematian? Cara
kematian
5. Manakah yang termasuk kriteria luka berat? Kelumpuhan anggota
gerak
6. Seorang anak laki-laki 5 tahun dibawa ibunya ke IGD RS dengan
luka-luka. Manakah yang paling dicurigai merupakan kasus KDRT?
Memar-memar yang berbeda warna pada punggung dan bokong
7. Siapakah yang tidak berwenang meminta pemeriksaan kedokteran
forensik? Penyidik PNS / Penyidik pembantu / Penyidik
Pelanggaran Kasus HAM
8. Pada kasus luka tempel ketat pada perut didapatkan? Jejas laras
Untuk soal no. 9 – 10
Seorang dokter di klinik 24 jam diminta periksa kondisi pasien
perempuan 77 tahun yang mengeluh sesak. Pada pemeriksaan pasien
didapatkan sudah tidak bernafas, denyut nadi tidak teraba, reflex pupil
dan kornea (-).
9. Apa yang harus dilakukan dokter? Anamnesa keluarga / Menyatakan
pasien sudah meninggal / Lakukan resusitasi jantung paru (RJP
untuk formalitas)
10. Apa yang seharusnya dilakukan dokter? Membuatkan surat
keterangan pemeriksaan yang diajukan ke puskesmas /
Membuatkan surat keterangan pemeriksaan yang diajukan ke RS
terdekat
11. Apa yang tidak perlu dicantumkan dalam surat tersebut? Sebab
kematian / Tindakan-tindakan yang sudah dilakukan
12. Manakah tanda yang tidak membuat curiga kearah tenggelam?
Cadaveric spasm
13. Abortus yang kena tindak pidana? Kehamilan karena seks bebas
14. Yang tidak diperlukan dalam kasus kematian anak? Tanda post
mortem
15. Yang tidak ditulis pada bagian VER? Identitas penyidik / Cara
kematian
16. Perubahan kematian apa yang paling sedikit dipengaruhi oleh
keadaan lingkungan? Livor mortis / Cadaveric spasm
17. Pria 54 tahun meninggal mendadak di tempat kerja. Keluarga tidak
terima, minta otopsi. Pas otopsi ditemukan penyempitan arteri
koroner kiri. Penyebab kematian? Syok kardiogenik
18. Pada keracunan sianida Hb apa yang paling banyak ditemukan di
darah? Hb-Oxy
19. Zat aditif yang bersifat depresan? LSD / Morfin / Kanabis
20. Perempuan 15 tahun, sex bebas 1 minggu lalu datang ke dokter minta
pencegahan kehamilan. Apa yang dilakukan oleh dokter? Konseling
21. Manakah yang bukan termasuk metode identifikasi forensik?
a. DNA
b. Visual
c. Dokumen
d. Eksklusi
e. Gigi
(Tidak ada jawaban yang benar ?)
Untuk soal no. 22 – 23
Seorang perempuan dugem dan dalam keadaan mabuk. Saat 7 jam yang
lalu ia merasa disetubuhi. Begitu sadar, pakaiannya sudah terbuka dan
tidak mengenakan pakaian dalam. Saat buang air kecil terasa nyeri.
22. Pemeriksaan penunjang yang tidak dimintakan?
a. Pemeriksaan NAPZA
b. Pemeriksaan swab vulva
c. Pemeriksaan swab vagina
d. Pemeriksaan alkohol urin
e. Pemeriksaan alkohol darah
23. Pada hasil swab vagina tidak ditemukan sel mani tapi hasil cairan
mani positif. Bila pelakunya tertangkap, apa tuduhan tindak pidana
yang dilakukan?
a. Perkosaan
b. Perbuatan cabul
c. Tidak dipidana
d. Penggendaan
e. Persetubuhan pada wanita pingsan
24. Seorang ibu di desa datang dengan anaknya yang berusia 18 tahun ke
dokter di puskesmas terpencil untuk diperiksa keperawanannya. Apa
yang harus dilakukan dokter? Meminta persetujuan anak dan
melakukan pemeriksaan / Meminta persetujuan ibu dan melakukan
pemeriksaan
25. Seorang perempuan usia 22 tahun dibawa oleh ibunya ke IGD RS
dengan membawa surat permintaan visum. Ia mengatakan bahwa 8
jam yang lalu, ia habis diberi minuman oleh pacarnya yang
membuatnya lemas dan mengantuk, kemudian ia disetubuhi. Apakah
yang akan dilakukan selaku dokter IGD? Kerjasama dengan dokter
kandungan
26. Dari hasil pemeriksaan ditemukan hymen robek sampai dasar,
disekitar robekan kemerahan pada jam 3 dan 6. Lalu ditemukan air
mani sebagian hidup/gerak dari apusan vagina. Ditemukan juga zat
benzodiazepin pada test urine. Apakah kesimpulan pada VER? Telah
terjadi persetubuhan disertai kekerasan
27. Pada bagian apakah jenis luka atau cedera, serta kekerasan yang
menyebabkannya ditulis dalam VER? Kesimpulan
28.
29. Mayat ditemukan tenggelam, tidak ada luka-luka, sudah bengkak,
penuh lumpur, basah, air ada pasir lumpur di saluran napas & saluran
cerna atas. Kemungkinan cara kematian? Bunuh diri / Kecelakaan /
Tidak dapat ditentukan
30. Laki-laki 25 tahun masuk IGD sadar penuh, luka di perut tepi rata, 1
sudut tumpul 1 sudut tajam, omentum terbuka dengan usus terburai?
Luka tusuk senjata tajam mata 1
31. Pasien mendapatkan perawatan pasca laparotomi. Disaat yang
bersamaan, penyidik minta VER untuk menahan tersangka. Surat apa
yang di berikan kepada penyidik? VER Sementara
32. Hasil kesimpulan yang ditulis dokter? Kualifikasi belum dapat
ditentukan
33.
34.
35. Mayat di kamar mandi di villa di pegunungan, laki-laki 46 tahun dan
wanita 19 tahun, kaku mayat sulit dilawan, lebam mayat merah
terang, irisan otot psoas merah terang, darah merah terang, penyebab?
Keracunan sianida / Keracunan karbonmonoksida
36. Ditemukan mayat di kamarnya, terkunci, keadaan sekeliling rapi,
didekatnya ada botol obat serangga dan gelas, diduga keracunan?
Karbamat
37. Jenis peluru yang tidak penting di periksa dalam pengecekan peluru?
Bentuk ujung anak peluru / Ukuran dan berat anak peluru
38. Pembunuhan dengan luka tembak. Dari tes mesiu positif tangan
kanan. Di TKP tidak di temukan selongsong dan senjata. Jenis senjata
yang di gunakan? Revolver
39.
40.
41. Tanda luka akibat kekerasan tumpul? Ada jembatan jaringan
42. Pada pemeriksaan didapatkan gambaran luka dengan tepi rata, kedua
sudut lancip, dasarnya tulang patah berkeping-keping dengan tepi
tidak rata. Benda penyebab luka?
a. Tidak dapat ditentukan
b. Senjata berbentuk balok
c. Senjata berbentuk silinder
d. Senjata tajam yang sangat tajam
e. Senjata tajam yang besar dan berat
43.
44. Seseorang meninggal dilakukan otopsi didapatkan penebalan arteri
coronaria. Kemungkinan sebab kematian? Tidak dapat ditentukan
45. Buruh bangunan mati karena sengatan listrik dipengaruhi? Kuat arus
46. Beda mati karena petir dan listrik? Luka bakar / Aborescent mark
47. Melakukan pembunuhan 1 keluarga di hukum gantung. Pemeriksaan
yang menunjukkan hanging fracture di tulang? C1-C2 / C2-C3
48. Ayah tidak percaya anaknya adalah anak kandung, pemeriksaan yang
diakukan? STR Codis 13
49. Anak SMA tawuran dan terdapat luka-luka, luka apa yang TIDAK
mungkin di derita? Pseudo-epidural hematoma
50. Ibu melahirkan 36 jam yang lalu, bayi lahir mati, sudah di rawat,
tidak ada tanda-tanda kekerasan, keracunan atau hal yang tidak wajar,
ibu menguburkan di tanah sebelah yang kosong karena tidak ada
uang. Pelanggaran yang terjadi? Penyembunyian kelahiran dan
kematian bayi
51. Manakah yang bukan merupakan trias klasik asfiksia?
a. Petechie
b. Busa halus putih
c. Pembendungan
d. Tardieu’s spot
e. Darah gelap dan encer
52. Ejakulasi pada asfiksia terjadi pada fase? Apnea
53. Luka memar di punggung, berbentuk garis sejajar, terdapat zigzag,
lebar 2 dan 2,5 cm. Termasuk luka apakah? Jejas ban / Luka lecet
geser / Luka lecet tekan
54.
55. Seorang anak perempuan berusia 19 tahun, mengalami kekerasan
fisik oleh ayah tirinya sejak usia 14 tahun. Dari anamnesis diketahui
ayah tirinya suka minum minuman keras. Anak tersebut disetubuhi
sejak usia 17 tahun. Anak tersebut datang ke dokter hanya untuk
periksa saja. Anak tidak berani melapor ke polisi karena takut.
Peraturan hukum yang tidak termasuk kasus?
a. KUHP
b. KUHAP
c. UU Narkotika
d. UU Perlindungan Anak
e. UU Penghapusan KDRT
56. Bagian VER yang merupakan keterangan pengganti barang bukti?
a. Pemberitaan
b. Kesimpulan
c. Pro Justitia
d. Pendahuluan
e. Penutup
57. Bagaimanakah pengelompokkan mayat pertama kali pada saat terjadi
bencana di tempat wisata?
a. Ras
b. Umur
c. Kebangsaan
d. Jenis kelamin
e. Lokasi ditemukan
58. Pada pemeriksaan didapatkan lebam mayat berwarna merah keunguan
pada tengkuk dan punggung, masih hilang pada penekanan. Kaku
mayat ditemukan pada rahang, jari tangan dan kaki, serta lutut. Mata
dalam keadaan tertutup, kornea masih jernih. Beapakah perkiraan
waktu kematian?
a. 8 – 18 jam
b. 2 – 12 jam
c. 6 – 12 jam
d. 12 – 24 jam
e. 30 menit – 3 jam
59. Pada pemeriksaan didapatkan tubuh berwarna hitam, berjelaga, keras,
dan rapuh. Organ dalam keras dan padat. Irisan otot dan darah
berwarna merah terang. Kemungkinan mati karena? Terbakar /
Keracunan CO
60. Seorang pria berusia 60 tahun ditemukan tewas tenggelam di kolam
renang hotel mewah yang baru dibersihkan 1 hari yang lalu. Apakah
yang paling penting ditemukan pada pemeriksaan getah paru? Diatom
/ Kaporit / Ganggang
61. Pada pemeriksaan fisik mayat didapatkan kornea masih jernih, lebam
mayat masih hilang pada penekanan, kaku mayat masih bisa dilawan.
Berapa perkiraan waktu kematiannya? 2 – 6 jam
62. Seseorang meninggal di air. Sebab kematiannya? Tenggelam
Untuk soal nomor 63 – 65
Seorang pria ditemukan meninggal di kamarnya beberapa saat setelah
makan malam dengan keluarganya. Menurut keluarganya pria tersebut
tidak mengalami penyakit apapun. Pada pemeriksaan mayat ditemukan
tidak ada tanda luka, terdapat sisa cairan yang mengering di dagunya,
darah gelap dan encer, organ-organ warnanya lebih gelap, terdapat bercak
darah di paru, ginjal, dan jantung. Bronkus tertutup lendir kental dan sisa
makanan setengah dicerna. Lambung berisi cairan dan bolus makanan
setengah dicerna.
63. Apakah mekanisme kematian pada orang ini?
a. Muntah
b. Choking
c. Asfiksia
d. Gagging
e. Sumbatan jalan napas
64. Apa pemeriksaan penunjang yang perlu dilakukan (terkait dosis
letal)?
a. Pemeriksaan kuantitatif etanol
b. Pemeriksaan kualitatif etanol
c. Pemeriksaan kuantitatif metanol
d. Pemeriksaan kualitatif metanol
e. Tidak perlu dilakukan pemeriksaan
65. Bagaimana cara kematian pada orang tersebut?
a. Kecelakaan
b. Sakit
c. Bunuh diri
d. Tidak dapat diklasifikasikan
e. Tidak dapat ditentukan
66. Seorang pasien sakit dan dirawat. Saat dirawat pasien masih belum
bisa didiagnosis penyakitnya, namun meninggal. Dokter meminta
dilakukan otopsi untuk mengetahui penyebab kematian. Disebut
otopsi apa?
a. Otopsi klinis
b. Otopsi forensik
c. Otopsi medikolegal
d. Otopsi anatomik
67. Korban pembunuhan harus diotopsi, namun keluarga menolak.
Keluarga dapat dijerat dengan? KUHAP pasal 222
68. Manakah yang termasuk kematian lambat karena aborsi? Gagal
ginjal akut
69. Seorang laki-laki berusia 34 tahun datang ke praktik pribadi dengan
membawa surat permintaan visum dari polisi. Apakah yang harus
dilakukan dokter?
a. Melakukan pemeriksaan lalu konsul ke dokter forensik untuk
dibuatkan VER
b. Menolak karena dokter bukan dokter forensik
c. Menolak karena dokter praktik pribadi
d. Menolak karena dokter bukan PNS
e. Melakukan pemeriksaan dan membuat VER
70. Pada pemeriksaan didapatkan gambaran luka, dengan panjang 5 cm,
dalam 0,1 cm, lebar 1 cm, tepi rata. Gambaran luka apakah? Luka
iris
71. Seorang perempuan dengan luka-luka datang tanggal 11 namun
belum ada permintaan visum. Kemudian pada tanggal 13 surat
permintaan visum baru datang. Apa yang harus dilakukan dokter?
Korban wanita disuruh datang kembali pada tanggal 13, lalu
dibuatkan laporan hasil pemeriksaan tanggal 11 dan tanggal 13
72. Bagaimana pengiriman sampel darah untuk kasus keracunan alkohol?
Tidak diberi pengawet
73. Pasangan suami istri terperangkap di mobil dengan gambaran kulit
cherry red. Keracunan apakah yang dialami pasangan tersebut?
Keracunan CO
74. Terdapat gambaran luka tembak dengan tabula eksterna 0,8 cm dan
tabula interna 1,0 cm. Gambaran luka tembak apakah? Luka tembak
masuk
75. Seorang wanita usia 20 tahun datang ke IGD mengaku disiram
dengan cairan oleh mantan pacarnya. Dari hasil pemeriksaan
didapatkan luka terlihat basah, edematous, warna merah kecoklatan,
teraba lembab dan licin. Cairan apakah yang digunakan untuk
menyiram?
a. Asam kuat
b. Asam lemah
c. Basa kuat
d. Basa lemah
e. Air panas
76. Pada pemeriksaan jenazah yang diduga bayi baru lahir didapatkan
tidak ada mekonium pada saluran pencernaan. Berapa umur perkiraan
bayi tersebut telah hidup? Antara 1 – 2 hari
77. Untuk mengetahui apakah korban masih bernapas atau tidak, dokter
meletakkan gelas berisi air di perut pasien. Apa nama teknik yang
dilakukan?
a. Fluoresen
b. Winslow
c. Magnus
d. Icard
78.
79.
80.
81.
82.
83.
84.
85.
86.
87.
88.
89.
90.
91.
92. Apakah metode identifikasi forensik yang sudah tidak dilakukan lagi?
Visual / Golongan darah ABO / Odontologi forensik / Superimposed
photography technique
93. Pembunuhan anak menurut Undang-Undang dilakukan oleh? Ibu
kandung / Siapa saja, asalkan dilakukan sesaat setelah dilahirkan
94.
95. Pada orang yang tersetrum listrik didapatkan gambaran kebiruan pada
kulitnya. Hal ini disebabkan oleh fenomena electrocute bleu yang
berdampak pada? Otot pernapasan

Catatan :
- Soal nomor 1 – 69 adalah soal dr. Norbert, Sp.F
- Soal nomor 70 – 90 dapat dibaca pada soal angkatan 2011

Anda mungkin juga menyukai