Anda di halaman 1dari 4

SOAL FORENSIK & ETIK MEDIKOLEGAL

1. Seorang perempuan usia 28 tahun dibawa ke RS oleh keluarganya karena tidak sadarkan
diri. Pada pemeriksaan didapatkan tanda pasti kematian berupa lebam mayat pada
punggung berwarna merah livide, tidak hilang dengan penekanan serta kaku mayat pada
seluruh tubuh yang masih dapat dilawan. Berdasarkan hal tersebut, berapakah perkiraan
waktu kematian pasien?
a. < 2 jam
b. 2 8 jam
c. 6 12 jam
d. 8 12 jam
e. 12 24 jam
2. Pasien laki laki berusia 55 tahun datang untuk control diabetes mellitus. Dari hasil
anamnesis dan pemeriksaan fisik diketahui pasien telah mengalami gangrene pada
kakinya. Setelah menjelaskan kondisi pasien dokter menyarankan untuk dilakukan
amputasi pada kaki tersebut untuk mencegah komplikasi berupa sepsis namun pasien
menolak. Suatu ketika pasien datang dengan penurunan kesadaran dan didiagnosis dokter
mengalami sepsis karena gangren tersebut. Dokter kemudian melakukan amputasi atas
persetujuan keluarga pasien. Apakah kaidah bioetik yang di anut oleh dokter pada kasus
ini?
a. Autonomy
b. Justice
c. Non maleficence
d. Beneficence
e. Altruism
3. Perempuan usia 25 tahun datang ke dokter untuk berkonsultasi. Pasien datang ingin
menggugurkan kandungannya. Sebelumnya dari hasil amniosintesis diketahui bahwa
anaknya menderita sindrom down. Apakah tindakan yang sebaiknya dilakukan dokter?
a. Melakukan kuretase karena legal menurut hokum
b. Mengatakan bahwa hasil amniosintesis belum tentu benar
c. Memberikan obat untuk mencetuskan abortus
d. Merujuk ke dokter spesialis kandungan
e. Meminta pasien untuk menerima kandungannya
Jawaban : E
4. Pada sebuah klinik dimana pasien masih menunggu giliran untuk bertemu dokter, tiba-
tiba seorang perawat memanggil pasien yang nomor urutannya lebih jauh dikarenakan
pasien tersebut merupakan kerabat dokter dan hanya ingin meminta surat pernyataan
sehat. Prinsip apakah yang dilanggar oleh dokter tersebut?
a. Autonomy
b. Beneficence
c. Non-maleficence
d. Justice
e. Confidentiality
5. Seorang pria datang dibawa polisi ke puskesmas untuk dibuatkan visum setelah dipukul
oleh rekan bisnisnya. Luka memar ditemukan sebesar 5 x 7 cm pada mata kanan. Bunyi
pelaporan visum adalah
a. Pada mata kanan ditemukan luka memar akibat dipukul
b. Pada mata kanan ditemukan luka memar karena kekerasan tumpul
c. Pada mata kanan ditemukan luka memar karena dipukul benda tumpul
d. Pada mata kanan ditemukan luka memar karena kekerasan tumpul oleh tersangka
e. Pada mata kanan ditemukan luka memar karena dipukul tersangka
6. Seorang wanita, 35 tahun, ditemukan meninggal dengan tergantung di dapur. Terdapat
jeratan dengan arah serong dari depan ke belakang. Lebar jejas jerat 4 cm, wana dasar
coklat tua, tepi edema.
Apakah interpretasi bengkak pada tepi jerat?
a. korban sudah meninggal saat tergantung
b. korban masih hidup saat tergantung (intravital)
c. alat yang digunakan adalah tali tambang
d. tanda perlawanan korban
e. korban bunuh diri
8. Dokter praktik di rumah dekat Puskesmas tempatnya bekerja. Ia praktik setiap hari dan
hari libur. Di luar jam kerja ia tetap buka apabila ada yang membutuhkan pertolongan.
Apakah kaidah bioetik kasus di atas?
a. altruism
b. beneficence
c. justice
d. nonmaleficence
e. autonomi
9. Penyidik membawa mayat untuk seorang wanita yang ditemukan meninggal ke dokter
untuk diotopsi. Pemeriksaan dilakukan pada hari Senin jam 12.00-15.00. lebam mayat
berwarna merah gelap dan kaku di seluruh tubuh, keculai sendi lutut. Ujung-ujung
ekstremitas dan dagu berwarna biru. perut kanan belakang berwarna hijau.
Perkiraan waktu kematian?
a. Senin jam 08.00
b. Minggu jam 04.00
c. Minggu 12.00-24.00
d. Senin jam 00.00-04.00
e. Senin jam 10.00
10. Pria terkena bacok tangan kanan sekarang terlihat pucat, disuruh observasi dan tinggal di
RS. Surat visum apa yg dikeluarkan oleh dokter?
a. visum et repertum sekarang
b. visum et repertum sementara
c. surat rawat inap
d. visum et repertum kelanjutan
e. surat sakit
11. Seorang pria ditemukan meninggal di ladang, kondisi badan sudah kaku, sendi tidak
dapat digerakkan. Bilakah terjadi hal tersebut?
a. tidak adanya asetilkolin pada celah sinaps
b. Adanya penghambatan pelepasan Ca++ dari RES
c. tidak ada produksi ATP lagi
d. terputusnya asetilkolin pada celah sinaps
12. Laki-laki 35 tahun, korban jambret dibawa ke UGD. Terdapat beberapa luka bacok di
lengan bawah kiri, pucat, takut. Setelah perawatan luka, dianjurkan rawat inap untuk
observasi. Setelah 5 hari pasien pulang dan kontrol poli. Jenis visum yang diberikan
a. VER sementara
b. VER lanjutan
c. VER tetap
d. Surat istirahat
e. Surat rawat jalan
13. Wanita usia 22 tahun minta divisum setelah diperkosa. 2 hari kemudian polisi mendatangi
dokter dan menyuruh mengeluarkan surat visum, yang anda lakukan?
a. visum sesuai rekam medis
b. visum sesuai yang sudah ada
c. menyuruh penyidik untuk mengantarkan korban dan diperiksa lagi
d. tidak melakukan visum
e. menolak melakukan pemeriksaan
14. Seorang laki-laki 34 tahun datang ke tempat praktek dokter umum dengan istrinya.
Pasien datang dengan keluhan kencing nanah. Pasien meminta istrinya menunggu di
luar. Selama anamnesa pasien mengaku pernah pergi ke lokalisasi. Dari hasil
pemeriksaan didapatkan discharge uretra mukopurulen, hasil pemeriksaan bakteriologis
didapatkan bakteri Diplococcus gram negatif intraseluler. Pasien meminta dokter tidak
memberitahu istrinya. Dokter tidak memberi tahu istri pasien, namun menyarankan agar
pasien terbuka dengan istrinya dan menyarankan agar istri pasien juga diperiksa karena
penyakit ini dapat ditularkan melalui hubungan seksual.
Prinsip bioetika kedokteran yang diterapkan dokter ini adalah:
a. Beneficience
b. Non-Malificience
c. Justice
d. Autonomy
e. Emphaty
15. Pasien laki-laki 30 th datang dengan keluhan sesak, pada pemeriksaan fisik didapatkan
jvp meningkat, perkusi hipersonor, suara nafas menghilang. Dokter memaksa measang
wsd walaupun pasien menolak, asas yg dipakai oleh dokter untuk melakukan tindakan
tersebut adalah?
a. Justice
b. Autonomy
c. Beneficence
d. Non maleificence
e. Honesty
16. Mayat seorang pria ditemukan di dalam parkiran mobil sebuah gedung. Pada saat
ditemukan, pintu mobil dan kaca mobil dalam keadaan tertutup rapat. Pada pemeriksaan
didapatkan lebam mayat yang berwarna cherry red. Kemungkinan penyebab kematian
pada pasien adalah:
a. Anemic anoxia
b. Anoxic anoxia
c. Keracunan CO
d. Histotoxic anoxia
e. Stagnant anoxia
17. Seorang wanita, dibawa ke UGD karena ditembak pacarnya. Akibat penembakan
tersebut, dia tidak dapat berpikir dengan baik selama 2 bulan. Tidak dapat melakukan
pekerjaanya dengan baik. Dari pemeriksaan didapati ada luka fisik yang mengganggu
fungsi tubuh. Apa jenis luka yang dialami?
a. Luka ringan
b. Luka berat
c. Luka sedang
d. Luka Pikiran
e. Luka mental
18. Ditemukan mayat laki-laki pada pemeriksaan didapatkan adanya cavaderic spasm serta
buih halus pada hidung dan tenggorok. Apa penyebab kematian kasus ini yang paling
mungkin?
a. Tenggelam
b. Tercekik
c. Gantung diri
d. Keracunan CO
e. Keracunan CO2

Anda mungkin juga menyukai