Anda di halaman 1dari 7

BUKU PEMANFAATANTANAMAN

OBAT KELUARGA (TOGA)

[Date]

RT. 02 RW.06 WATUSARI


PAKINTELAN GUNUNGPATI
KOTA SEMARANG
Latar Belakang
Tanaman obat sudah banyak sekali digunakan oleh manusia sejak zaman dahulu.
Bahkan dipercaya mempunyai khasiat yang lebih ampuh daripada obat-obat dokter. Namun,
karena perkembangan jaman dan semakin meningkatnya pengetahuan manusia tentang
farmakologi dan ilmu kedokteran, banyak masyarakat yang beralih ke obat-obatan dokter
karena lebih mempercayai obat-obatan kimia yang telah teruji khasiatnya secara
laboratorium, dibandingkan dengan obat tradisional yang banyak belum bisa dibuktikan
secara laboratorium.
Seiring berjalannya waktu, kehidupan berubah. Dengan adanya krisis moneter,
masyarakat terdorong kembali menggunakan obat-obat tradisional yang boleh dikatakan
bebas dari komponen impor, terutama bebas dari bahan-bahan kimia yang kemungkinan
dapat berakibat fatal bagi kesehatan tubuh.
Karena dengan perkembangan teknologi pula, semakin banyak tanaman obat
tradisional yang telah bisa dibuktikan khasiatnya secara laboratorium dan dijamin aman
untuk dikonsumsi dan bisa menyembuhkan penyakit tanpa menimbulkan efek samping.
Banyak bagian tumbuhan yang bisa digunakan sebagai obat, diantaranya adalah
bagian buah, batang, daun, dan akar atau umbi. Oleh karena pentingnya tanaman-tanaman
obat tersebut maka perlu kita mempelajarinya dengan baik sehingga dapat berdaya guna
bagi kita.
A.     Pengertian Tanaman Obat
Sejak terciptanya manusia di permukaan bumi, telah diciptakan pula alam sekitarnya mulai dari
sejak itu pula manusia mulai mencoba memanfaatkan alam sekitarnya untuk memenuhi keperluan
alam bagi kehidupannya, termasuk keperluan obat-obatan untuk mengatasi masalah-masalah
kesehatan. Kenyataan menunjukkan bahwa dengan bantuan obat-obatan asal bahan alam tersebut,
masyarakat dapat mengatasi masalah-masalah kesehatan yang dihadapinya. Hal ini menunjukkan
bahwa obat yang berasal dari sumber bahan alam khususnya tanaman telah memperlihatkan
peranannya dalam penyelenggaraan upaya-upaya kesehatan masyarakat
Tanaman obat merupakan segala jenis tumbuh-tumbuhan yang mempunyai khasiat atau
kegunaan sebagai obat.

B. Bagian dan Jenis Jenis Tanaman Obat yang ada di toga Rt.03 Rw. 06 Watusari Kel Pakintelan
1. Tanaman Jahe

Khasiat dan kegunaan :


1. Sakit kepala karena dingin: Diparut untuk diborehkan pada
tengkuk.
2. Perut mulas: 3 rimpang jahe merah dicuci, diparut dan
diperas air perasan kasih garam sedikit diminum 3 kali sehari
1 sendok teh.
3. Air liur terlalu banyak: Mengunyah daun muda.
4. Urat syaraf lemah: Air jahe, kuning telur, madu, air jeruk nipis dicampur lalu
minum.
5. Luka-luka berbau busuk: Kompres parutan jahe dengan garam
6. Terkilir: Diurut parutan jahe dengan garam
2. Kencur

Khasiat dan kegunaan :


1. Batuk: Mengunyah rimpang kencur
dengan garam.
2. Radang lambung: Kencur, kapulogo,bawang merah, beras
ditumbuk kemudian direbus saring airnya minum.
3. Muntah-muntah: Air perasan kencur ditambah garam sedikit
minum.
4. Rimpangnya untuk menyembuhkan batuk dan keluarnya dahak,
menghilangkan rasa sakit, masuk angin, bengkak atau luka, menguatkan
pencernaan, merangsang napsu makan, anti muntah.

3. Kunyit

Khasiat dan kegunaan :


1. Radang usus buntu dan radang rahim: Air perasan umbi
2. Radang amandel: Air perasan kunyit, kuning telor, kapur
sirih.
3. Asma: Air perasan kunyit, isi buah pinang, kapur sirih dan
madu.
4. Sembelit: Air perasan rimpang dan garam.
4. Lengkuas

Khasiat dan kegunaan :


1. Anti rematik, pegal linu (rimpang)
2. Masuk angin (rimpang)
3. Menguatkan / radang lambung(rimpang)
4. Radang anak telinga (air perasan)
5. Batuk rejan (rimpang)

5. Sereh Dapur

Khasiat dan kegunaan :


1. Nyeri lambung
2. Bahan baku minyak atsiri (parfum)
3. Gatal-gatal (minyak)
4. Pegal-pegal (batang, daun)
5. Penyegar masakan (batang, daun)
6. Katuk

Khasiat dan kegunaan :


1. Merangsang ASI(daun)
2. Peluruh kencing(daun)
3. Membersihkan darah (daun)
4. Patek/kutil (daun)
7. Sirih Merah

hasiat dan kegunaan :


• Sebagai antiseptic, mengobati stroke, batu ginjal, radang
prostat, nyeri sendi, hepatitis, diabetes, asam urat, kolestrol,
batuk, keputihan, radang mata, maag, dan memperhalus
kulit.

8. Kumis Kucing

Khasiat dan kegunaan :


1. Amandel: Air rebusan daun
2. Nyeri haid: Daun sendokan, pegagan, daun kumis kucing
direbus, saring, minum
3. Ginjal / kandung kemih / kandung empedu berbatu: Daun
kumis kucing, jagung muda, meniran, keji beling direbus,
saring, minum.

9. Keji Beling

MANFAAT:
1. Mengobati Diabetes Mellitus Tiga lembar daun keji beling
mentah dan segar dimakan sebagai lalapan setiap hari. Lakukan
secara teratur
2. Mengobati Buang Air Kecil Tidak Lancar Daunn segar 25 gram
dicuci bersih lalu direbus dengan 2 gelas air selama 15 menit.
Setelah dingin disaring lalu diminum sekaligus. Lakukan pada
pagi dan siang hari
3. Mengobati Kencing Manis Daun segar 20-50 gram direbus dengan 6 geelas air sampai
tersisa 3 gelas, dinginkan, lalu disaring. Minum 3 kali 1 gelas perhari
4. Mengobati Sembelit Ambil ½ genggam daun keji beling segar. Cuci bersih lalu direbus
dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setalah dingin disaring lalu diminum.
5. Mengobati Wasir Daun segar 20-50 gram direbus dengan 6 gelas air sampai tersisa 3
gelas, lalu dinginkan dan saring. Minum 3 kali 1 gelas per hari.
6. Mengobati kolestrol tinggi dan Maag Daun keji beling mentah dan segar 3 lembar
dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur.
7. Terkena Bisa Ulat dan Semut Hitam Daun keji mentah dan segar 1 lembar digosokan
pada bagian tubuh yang gatal

10. Binahong

MANFAAT:
1. Mengatasi Jerawat Cara menggunakan daun binahong merah ini
untuk mengatasi jerawat antara lain adalah dengan
menumbuknya
menjadi halus dan oleskan pada wajah atau digunakan seperti masker. Selain itu
juga bisa dibuat ramuan rebusan daun binahong merah dimana air rebusan ini
nantinya digunakan untuk mencuci wajah secara teratur sebanyak 2 kali
dalam sehari. Jika rutin mengenakannya selain mendapatkan wajah yang bebas
dari jerawat, juga akan didapatkan kulit wajah yang lebih kencang dan halus serta
pori-pori tidak besar lagi.
2. Mengatasi Maag Cara membuat daun binahong merah ini menjadi obat maag
adalah dengan merebusnya sampai mendidih, setelah itu saring dan biarkan agak
dingin kemudian baru bisa diminum secara rutin setiap harinya. Hasil dari
konsumsi ramuan rebusan daun binahong merah ini dapat dirasakan dalam
beberapa bulan ke depan.
3. Mengatasi Kolestrol Caranya adalah dengan merebus beberapa lembar daun
binahong yang telah dicuci bersih dan kemudian direbus dengan air besih.
Biarkan sampai air menyusut dan menjadi kental. Setelah itu diamkan hingga
agak mendingin dan kemudian bisa diminum langsung. Jika tidak suka dengan

11. Jengger Ayam


Manfaat
Mengobati Batuk dan Muntah Darah

Khasiat bunga jengger ayam pertama dapat membantu Anda


mempertahankan sistem pertahanan saluran napas. Batuk
disertai darah yang keluar saat muntah adalah gejala
pendarahan di lambung, kerongkongan, atau duodenum. Anda
dapat menggunakan bunga ini dengan menumbuk dan
merebusnya. Minumlah 2 kali sehari.

Mengatasi Wasir

Bunga jengger ayam juga efektif dalam mengatasi pembengkakan pembuluh darah
yang membesar atau sering disebut sebagai wasir. Kandungan bunga ini digunakan
untuk menghilangkan pembengkakan pada bokong. Anda bisa mengobatinya dengan
merebus bunga ini dengan 3 gelas air, menyaring air dan meminumnya di pagi hari
sebelum makan.

Menghentikan Pendarahan dari Hidung

Mimisan adalah pendarahan yang terjadi dari hidung. Mimisan dapat disebabkan oleh
berbagai hal, salah satunya mungkin karena Anda terlalu kencang saat membuang
ingus. Perawatan alami dapat dilakukan dengan khasiat bunga jengger ayam. Dengan
menghancurkan bunga ini dan merebus sampai mendidih. Anda bisa meminumnya 2
kali sehari.

Menghilangkan Keputihan

Keuntungan selanjutnya dari bunga ini adalah ia akan membantu Anda membuang
lendir di area wanita. Keputihan biasa terjadi pada wanita yang terlalu lelah atau stres.
Anda kemudian dapat mengobati penyakit ini secara alami hanya dengan mengonsumsi
bunga ini hanya dengan merebusnya dan meminumnya di sore hari.

12. Cocor Bebek


Mengobati gejala asma
Kandungan daun pada cocor bebek bisa digunakan sebagai obat
untuk mengobati gejala asma. Cara mengobatinya adalah dengan
cara mengkonsumsi air rebusan daun cocor bebek secara rutin Cara
memasaknya yaitu rebus lah daun cocor bebek kemudian keringkan
hingga airnya tersisa sekitar setengahnya, kemudian airnya itu
diminum.

Mengobati luka
Jika Anda terluka, maka jangan khawatir, karena daun tanaman cocor bebek bisa
mengatasinya. Caranya, ambil daun cocor bebek secukupnya kemudian ditumbuk
dengan dikasih sedikit air. Setelah itu, oleskan tumbukan daun tadi ke bagian tubuh
yang terluka kemudian biarkan hingga kering. Setiap 3 jam Anda bisa mengganti olesan
obat luar ini.

Membantu meredakan perut mulas


Sering merasa perut mulas? Kali ini Anda bisa mencoba mengobatinya dengan daun
tanaman cocor bebek. Caranya, ambil beberapa helai daun cocor bebek ditambah daun
dadap serep, kemudian tumbuk dan tambahkan sedikit air. Oleskan hasil tumbukan
daun ini ke perut Anda.

Menurunkan demam dengan cara dikompres


Zat herbal yang terkandung pada daun tanaman cocor bebek bermanfaat untuk
menurunkan demam pada tubuh.Caranya, lumatkan daun cocor bebek hingga halus,
lalu oleskan pada dahi. Olesan daut ini bisa dilakukan hanya sebanyak deua kali dalam
sehari.

Obat bisul dan juga memar


Kandungan zat herbal pada daun tanaman cocor bebek bisa mempercepat penuaan
pada penyakit bisul.Caranya ambil daun cocor bebek sebanyak sekitar 30-60 gram,
kemudian hancurkan dan peraslah airnya. Air perasan ini bisa diminum dan bisa
ditambahkan sedikit madu. Kemudian daun yang telah diperas tadi bisa dioleskan atau
ditapal pada bisul atau memar. Maka dalam waktu beberapa saat saja bisul yang
meradang akan perlahan mengempes.

13. Lidah Buaya

Manfaat
Menyuburkan rambut
Daun lidah buaya segar secukupnya. Cara Pembuatan.
Bagian dalam daun lidah buaya digosokkan ke kulit kepala
yang telah keramas pada sore hari. Bungkus dengan kain
bersih agar zat-zat meresap di kulit kepala, kemudian
keesokan harinya rambut dibilas hingga bersih.
Luka Bakar
Bahan Daun lidah buaya segar. Cara Pembuatan Daun lidah buaya dicuci bersih, kupas
kulit luarnya dan ambil bagian dalamnyaPemakaian. Bagian dalam daun lidah buaya
ditempelkan dibagian tubuh yang sakit.

Obat Radang Tenggorokan


Bahan Daun lidah buayan segar satu sendok makan madu murni. Cara Pemakaian.
Daun lidah buaya dicuci bersih dan dikupas isinya dipotong-potong atau di blender.
Kemudian tambahkan madu murni. Kemudian diminum. Pemakaian. Untuk pengobatan
diminum 3 kali sehari

14. Seledri

Manfaat
Pertama dapat diolah dengan cara direbus daun seledri lalu
ditambahkan air jeruk nipis atau lemon untuk diminum setiap
hari. Cara pengonsumsian daun seledri seperti ini mampu
bertindak sebagai antioksidan yang aktif karena di dalam
seledri terdapat senyawa flavonoid yang mencakup zat xanthin,
betakaroten, dan zat lutein yang bekerja sebagai antibiotik
alami yang mampu meningkatkan imunitas tubuh dengan cepat
dan mempercepat penyembuhan luka dan demam seseorang.

Untuk mencukupi asupan vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin E, dan vitamin
K sekaligus dalam satu hari, dapat diberikan daun seledri pada menu masakan rumahan
dengan jumlah yang cukup banyak, misalnya pada sayur sup. sedangkan untuk anak-anak
dapat ditambahkan atau dicampurkan pada pembuatan jus buah misalnya jus mangga,
buah jambu biji merah, stroberi, dll dimana sebelumnya daun seledri dikukus terlebih
dahulu. Hal ini adalah upaya termudah untuk pemenuhan gizi seimbang setiap hari anak-
anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

15. Bunga Telang

MANFAAT BAGI KESEHATAN


Manfaat tanaman telang bagi kesehatan meliputi:

 Ekstrak jaringan telang bisa memperlancar air seni,


 Meningkatkan daya ingat

 Antiasma, antiradang, pereda nyeri, penurun panas, antidiabet, mengurangi kolesterol, mengurangi
peradangan sendi, antioksidan, antikanker, antihistamin, anti-depresant
 Meningkatkan imun, menyembuhkan radang pada mata, kesehatan hati dan potensi berperan
dalam susunan syaraf pusat,
 Menyembuhkan luka.

Anda mungkin juga menyukai