Anda di halaman 1dari 2

PROPOSAL PERINGATAN ISRA MI’RAJ 2023

MI MUHAMMADIYAH KOTA MADIUN

A.  DASAR PEMIKIRAN

“Hai orang-orang beriman apabila kamu dikatakan kepadamu:


"Berlapang-lapanglah dalam majlis", Maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan
untukmu. dan apabila dikatakan: "Berdirilah kamu", Maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan
orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa
derajat. dan Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (Q. S. Al-Mujadalah: 11)
B. LATAR BELAKANG

Peristiwa Isra Miraj merupakan peristiwa besar dalam sejarah umat manusia. Peringati hari besar
ini untuk bertujuan untuk meningkatkan rasa iman dan taqwa kepada Allah SWT. Melalui proposal ini,
MI Muhammadiyah Kota Madiun akan menyelenggarkan kegiatan peringatan Isra Mi’raj 1444H
dengan tema “Membangun Generasi Islam Taat Ibadah Melalui Perayaan Isra Mi’raj” yang bertepatan
pada hari Jum’at, 17 Februari 2023. Kegiatan ini berupa lomba antar kelas dengan jenis lomba yakni,
adzan dan da’i cilik yang akan diikuti oleh siswa-siswi kelas 1-6 MI Muhammadiyah Kota Madiun.
Dengan perlombaan ini diharapkan para siswa-siswi lebih termotivasi untuk lebih giat belajar dan
berkreasi serta tergali minat dan bakat mereka.

C. TUJUAN LOMBA
Adapun tujuan lomba ini adalah:
1. Menumbuhkan rasa cinta kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW.
2. Menumbuhkan kreativitas dan keikutsertaan dalam memeriahkan hari besar Islam.
3. Memberikan ruang untuk mengekspresikan kemampuan diri melalui kompetensi edukatif yang
sportif disertai semangat ukhuwah yang tinggi.

D. JENIS LOMBA
“MUHIMMA CONTEST KE-4 TAHUN 2023” ini meliputi :
1. Lomba Adzan
2. Lomba Da’i cilik

E. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN


Hari/ Tanggal         : Jum’at, 17 Februari 2023
Waktu                     : 08.00 – Selesai
Tempat                   : MI Muhammadiyah Kota Madiun, Jl. Semeru No 4 Kota Madiun

F. PESERTA
Peserta Lomba Muhimma Contest ke-4 tahun 2023 akan diikuti siswa-siswi TK/RA/BA di
lingkungan Kota dan Kabupaten Madiun dengan jumlah peserta 209 peserta, diantaranya 56 peserta
lomba tahfidz, 22 peserta lomba adzan, dan 131 peserta lomba mewarnai.

G. FASILITAS YANG DITERIMA PESERTA

Ø Tropi dan Piagam Untuk juara dari masing-masing lomba


Ø Uang pembinaan untuk juara I, II, dan III
Ø Bagi pemenang free biaya pendaftaran dan SPP 1 bulan PPDB MI Muhimma TP
2023/2024 (tidak dapat diuangkan)
Ø Sertifikat
Ø Ilmu yang bermanfaat
Ø Menambah Pengalaman
Ø Konsumsi

H. BIAYA
Adapun Rincian Biaya Lomba Muhimma Contest ke-4 tahun 2023 terlampir

I. SUMBER PEMBIAYAAN
Biaya Muhimma Contest ke-4 tahun 2023 diperoleh melalui:
1.    Uang registrasi dari peserta yang mengikuti perlombaan.
2.    Sumbangan para dermawan/ donatur yang bersifat tidak mengikat.
3.    Kerjasama sponsorship.
4. Dana madrasah
J. KEPANITIAAN (TERLAMPIR)
K. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat sebagai bahan acuan dalam pelaksanaan Muhimma Contest ke-4
tahun 2023 untuk siswa-siswi TK/RA/BA di lingkungan kota dan Kabupaten Madiun. Semoga
Lomba yang akan diadakan berjalan dengan baik, lancar dan dapat memberikan kontribusi positif bagi
anak-anak di lingkungan kota dan Kabupaten Madiun.

Madiun, Februari 2023

M. Khamim Tohari, S.Pd.I Siti Robi’ah Al Adawiya, S.Pd

Mengetahui

Kepala Madrasah

SUWARDI, M.Pd.I

Anda mungkin juga menyukai