Anda di halaman 1dari 2

PROSEDUR PEMBERSIHAN TUMPAHAN DARAH/CAIRAN

TUBUH DENGAN SPILL KIT

No. Dokumen :
445/1799/RSUD/ No. Revisi : Halaman :
RSUD 2022 00 1/2
RANTAUPRAPAT

STANDAR Tanggal Terbit :


PROSEDUR 01 Agustus 2022
OPERASIONAL

• Pembersihan tumpahan darah/ cairan tubuh adalah proses


kegiatan yang dilakukan untuk membersihkan darah atau
cairan tubuh dilantai sehingga lantai tetap bersih.
PENGERTIAN
• Spill kit adalah satu set peralatan yang dipakai oleh petugas
untuk melindungi dirinya dari bahan-bahan yang infeksius
seperti darah, cairan tubuh atau sekret pasien.
1. Agar lantai kembali dalam keadaan bersih
TUJUAN 2. Lingkungan nyaman

Surat Keputusan Direktur Nomor : 445/6750/RSUD/2022


KEBIJAKAN Tentang Kebijakan Pengendalian Lingkungan di RSUD
Rantauprapat Kabupaten Labuhan Batu.
A. Persiapan alat :
1. Satu set spill kit yang berisi :
• Apron
• Masker
• Kacamata
• Sarung tangan
• Penutup kepala
• Sepatu pelindung (gunakan sesuai kondisi tumpahan)
• Sekop/pengki
• Cairan klorin 0,5% (Bayclin : air = 1:9)
• Underpad/tissue/kain yang mudah menyerap
• Plastik kuning 2 buah
• Bubuk klorin 0,5% dalam wadah
PROSEDUR 2. Papan/kertas tanda peringatan/warning sign “Awas
Tumpahan Bahan Infeksius”
3. Handrub

B. Prosedur
1. Petugas mengambil 1 set spill kit dan papan tanda
peringatan/warning sign “Awas Tumpahan Bahan
Infeksius”
2. Pasang papan tanda peringatan sekitar area tumpahan
darah atau cairan tubuh
3. Petugas membuka set spill kit dan memakai APD
(lakukan kebersihan tangan) dengan urutan : pelindung
kaki (bila perlu), apron, penutup kepala, masker,
kacamata dan sarung tangan
PROSEDUR PEMBERSIHAN TUMPAHAN DARAH/
CAIRAN TUBUH DENGAN SPILL KIT

No.Dokumen : No. Revisi : Halaman :


RSUD 445/1799/RSUD/2022
RANTAUPRAPAT 00 2/2

4. Siapkan dan buka 2 buah plastik kuning


5. Taburkan bubuk klorin pada tumpahan darah/cairan tubuh
6. Letakkan underpad/tissue/kain yang mudah menyerap
pada tumpahan yang telah ditaburkan bubuk klorin
kemudian diamkan 2-5 menit
7. Lalu bersihkan tumpahan dengan menggunakan
sekop/pengki
8. Buang tumpahan ke palstik kuning 1 dan sekop ke plastik
kuning 2 (khusus reuse)
9. Jika tumpahan masih terlihat bersisa/belum bersih
sepenuhnya maka semprotkan larutan klorin kemudian
ditutup kembali dengan bahan penyerap lalu angkat
dengan gerakan memutar
10. Lepaskan APD dengan urutan : sarung tangan, kacamata
(masukkan dalam plastik kuning 2/reuse), apron, penutup
kepala, masker dan pelindung kaki (kalau dipakai)
kemudian masukkan ke dalam plastik kuning 1 lalu ikat
11. Bereskan kotak spill kit
12. Bersihkan area tumpahan dengan mengepel lantai
13. Kembalikan kotak spill kit ke tempat penyimpanannya
14. Buang sampah plastik kuning 1 ke tong sampah infeksius,
dan sampah plastik kuning 2 direuse (bersihkan dahulu
dengan air mengalir lalu direndam dalam larutan klorin
0,5%), keringkan lalu masukkan kembali ke kotak spill kit
15. Lakukan kebersihan tangan.

UNIT TERKAIT Semua unit pelayanan RSUD Rantauprapat.

Anda mungkin juga menyukai