Anda di halaman 1dari 2

PEMBERSIHAN TUMPAHAN CAIRAN TUBUH

INFEKSIUS / DARAH / MUNTAHAN PASIEN


DENGAN SPILL KIT
No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :
072/SPO/PPI/RSSA-SNG/I/2023 02 1/2
Ditetapkan,
STANDAR
PROSEDUR Tanggal Terbit :
OPERASIONAL 11 Januari 2023 M
(SPO) 18 Jumadil Akhir 1444 H
dr.H.Abdul Khoja, MARS
Direktur
PENGERTIAN Seperangkat alat yang digunakan untuk menangani jika terjadi tumpahan cairan tubuh
pasien seperti darah,muntah atau bahan infeksius lainnya agar tidak membahayakan
semua pekerja dan lingkungan sekitarnya
TUJUAN Sebagai acuan penerapan langkah –langkah untuk mencegah infeksi pada pelayanan
kesehatan.dan tersedia peralatan penanganantumpahan darah / cairan tubuh
KEBIJAKAN 1. Peraturan direktur nomor 035/PER/DIR/RSSA-SNG/I/2023 tentang Kebijakan
Pelayanan Rumah Sakit Sari Asih Sangiang.
2. Peraturan direktur nomor 092/PER/DIR/RSSA-SNG/I/2023 tentang Pedoman
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Rumah Sakit Sari Asih Sangiang
PROSEDUR Persiapan alat :
1. Bio Hazard weet floor / Warning Sign
2. 1 set Kotak / container perlengkapan pembersih alat untuk menyimpan
perlengkapan dan bahan-bahan pembersih untuk keperluan tumpahan dan cairan
tubuh berisi:
- Tissue penyerap
- Sarung tangan disposible
- Kaca mata pelindung (goggle)
- Apron
- Masker bedah
- Topi / pelindung kepala
- 2 buah plastic kuning
- Cairan desinfektan / klorin 0,5% dan cairan H2O2
Pelaksanaan :
1. Ucapkan Bismillahirrahmanirrahim
2. Pasang bio hazard weet floor / Warning Sign
3. Dekatkan spill kit ke area tumpahan
4. Lakukan kebersihan tangan
5. Gunakan APD ( masker, gaun / apron, kacamata pelindung (goggle),topi, dan
sarung tangan)
6. Tuangkan cairan desinfektan / klorin 0,5 % ke area tumpahan cairan tubuh, jika
tumpahan darah sudah kering tuangkan cairan H2O2.
7. Tutup seluruh area tumpahan tersebut dengan menggunakan tissue / kertas
yang menyerap darah atau cairan tubuh dan diamkan 3-5 menit
8. Petugas menyiapkan kantong palstik kuning 2
PROSEDUR PEMBERSIHAN TUMPAHAN CAIRAN
TUBUH
No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :
072/SPO/PPI/RSSA-SNG/I/2023 02 2/2
9. Angkat dan bersihkan bekas tumpahan tersebut ,buang ke kantong plastik
sampah berwarna kuning ke 1
10. Tuangkan kembali cairan desinfektan / klorin 0,5% ke permukaan bekas tumpahan
cairan tubuh
11. Tutup seluruh area tumpahan tersebut dengan menggunakan tissue / kertas
yang menyerap darah atau cairan tubuh
12. Angkat dan bersihkan bekas tumpahan tersebut ,buang ke kantong plastik
sampah berwarna kuning ke 1
13. Lepaskan semua APD ( sarung tangan bersih,apron,topi,kaca
mata google,masker)
14. Buang APD bekas pakai tersebut (kecuali kacamata google) ke dalam plastik
sampah warna kuning ke 1 dan diikat dengan kencang
15. Kacamata google di masukkan ke dalam plastic kuning ke 2 (untuk dibersihkan
dan dipakai ulang)
16. Panggil petugas kebersihan untuk melakukan pengepelan area bekas tumpahan
cairan tubuh
17. Angkat penanda (Warning Sign)
18. Lakukan kebersihan tangan dan rapihkan perlengkapan spill kit.
19. Ucapkan Alhamdulillahirabbil’alamin
UNIT TERKAIT Semua unit terkait

Anda mungkin juga menyukai