Anda di halaman 1dari 2

PROGRAM S1 MANAJEMEN SOAL UAS

SEKOLAH TINGGI MAJEMEN IMMI SEMESTER …

UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL TH AKADEMIK 2022/2023

Mata Kuliah : Perpajakan


Kode/ SKS : MKK52 / 3 SKS
Kelas/ Smt : AB1 / 5
Hari/ Tanggal : Sabtu / 7 Januari 2023
Dosen Penguji : DR. Abdul Basir, SE, Ak, MSi
Waktu : 2 x 24 Jam
Sifat Ujian : Daring
Petunjuk Soal :
1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal .
2. Bacalah setiap soal dengan seksama sebelum mengerjakan;
3. Jawaban ditulis tangan atau diketik
4. Jawaban diupload melalui portal students
5. Dilarang bekerja sama; jika diketahui jawaban sama atau copy paste maka dinyatakan gugur dalam
UAS.

Soal :
1. Sagara Wardhana Putra (SWP) merupakan atlet badminton yang berasal dari Sidoarjo dan
memiliki NPWP. Pada tanggal 30 November 2022, SWP menjuarai Turnamen Badminton AB
Cup Challenge, dengan hadiah sebesar Rp300.000.000. Turnamen Badminton AB Cup
Challenge juga menyediakan hadiah undian bagi penonton yang beruntung, Radita Danti
merupakan pemenang undian berhadiah tersebut yang mendapatkan uang tunai sebesar
Rp5.000.000. Hitung PPh yang dipotong oleh panitia penyelenggara Turnamen Badminton AB
Cup Challenge?

2. PT. Restu Maju Terus kesulitan keuangan dan pada tahun 2021 melakukan pinjaman ke Bank
Nasional sebesar Rp 2.000.000.000 dan bunga yang dibayarkan Bank tersebut dalam tahun
2021 adalah sebesar Rp 150.000.000. Pada tahun yang sama PT. Restu Maju Terus juga
melakukan Pinjaman ke PT. Sagara Bangkit (perusahaan yang bergerak di pengadaan barang)
sebesar Rp 1.300.000.000 dan bunga yang dibayarkan dalam tahun 2021 adalah Rp 97.500.000
a. Berapa PPh Pasal 23 atas bunga yang harus dipotong?
b. Siapa yang melakukan pemotongan dan pembayaran PPh Pasal 23 tersebut?

3. PT. Adi Barata Sukses adalah suatu perusahan distributor alat pembersih ruangan (BKP).
Dalam bulan mei 2022 telah melakukan pembelian alat bersih tersebut sebesar Rp 75.000.000
dan pada bulan yang sama juga telah melakukan penjualan alat bersih tersebut dengan nilai Rp
100.000.000.
a. Berapa Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang terutang pada bulan mei 2022?
b. Berapa PPN yang harus disetor oleh PT. Adi Barata Sukses?

4. Pada bulan November 2022 Tuan Arifin melakukan pembelian sebuah rumah milik Suryo
Dilaga di daerah senopati Jakarta dengan nilai transaksi Rp 30.000.000.000 dan proses balik

1
nama dilakukan oleh seorang notaris. Diketahui nilai NJOP tanah dan bangunan tersebut dalam
SPPT PBB tahun 2022 adalah Rp 25.000.0000.000.
a. Berapa PPh Atas penjualan rumah dan siapa yang melakukan pembayaran pph
tersebut?
b. Berapa Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bungunan (BPHTB) yang harus dibayar
dan siapa yang melakukan pembayaran BPHTB tersebut?

------------Selamat bekerja-----------------

JAWABAN UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL TAHUN 2022/2023


Program S1 Manajemen STIMA IMMI
Mata kuliah : …………………..
Nama Mahasiswa : …………………..
NIM : …………………..
Kelas : …………………..
Kode MK : …………………..
Telp / email : ……………… / ……………………
Dosen Penguji : ……………………

Jawab :
1……
2. … dst…

Anda mungkin juga menyukai