Anda di halaman 1dari 4

HASIL KARYA SISWA

PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SMK NEGERI 1 BRAJA SELEBAH
KD : SISWA MAMPU MEMBUAT KERAJINAN DARI KAIN FLANEL
TUGAS : BUATLAH KERAJINAN DARI KAIN FLANEL BERSAMA
KELOMPOK YANG SUDAH DITENTUKAN

CARA MEMBUAT KOTAK TISU DARI KAIN FLANEL

Alat dan bahan :

1. Kotak sepatu ukuran sedang, ukurang bisa di sesuaikan sesuai kreatifitas masing-masing
2. Gunting.
3. Penggaris
4. Lem.
5. Selotip.
6. Cutter.
7. Spidol.

Cara Membuat :

 Lubangi bagian tengah dari tutup kotak sepatu untuk celah mengambil tissue dengan
menggambarnya dengan spidol terlebih dahulu, untuk ukuran lobangnya bisa disesuaikan
sesuai ke inginan masing-masing.

 Potong bagian yang sudah digambar tadi menggunakan cutter

 Selanjutnya ukur kotak sepatu menggunakan penggaris, kemudian potong kain flanel untuk
melapisi seluruh bagian dari kotak sepatu sesuai ukuran dari kotak sepatu. Pemilihan warna
kain flanel dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.
 Setelah kain flanel dipotong, olesi kotak sepatu menggunakan lem untuk menempelkan kain
flanel ke semua sisi pada kotak sepatu.
 Tempelkan kain flanel pada kotak sepatu yang sudah diolesi lem. Untuk bagian tutup kotak
sepatu, jangan lupa untuk melubangi bagian tengah dari kain flanel agar ada celah untuk
mengambil tisu.
 Setelah semua bagian luar kotak sepatu ditutupi dengan kain flanel, selanjutnya adalah
menghias bagian sisi dari kotak sepatu untuk lebih memperindah kotak tissue nya. Pertama
gambar terlebih dahulu polanya pada kain flanel. Pola dan warnanya dapat disesuaikan
dengan kreatifitas masing-masing.
 Potong pola yang sudah digambar pada kain flanel menggunakan gunting.
 Tempelkan potongan kain flanel yang dipakai untuk menghias pada kotak sepatu yang sudah
dilapisi kain flanel menggunakan lem.
 Jika semua proses sudah selesai, rapikan tempat tisu dan pasangkan tutup dari kotak sepatu
tersebut pada kotak sepatunya dan taruh tisu di dalam wadah tisu yang sudah jadi. dan
Selesai

Selamat mencoba
HASIL KARYA SISWA

Anda mungkin juga menyukai