Anda di halaman 1dari 7

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

SEKRETARIAT JENDERAL
Jalan Lapangan Banteng Barat Nomor 3 - 4 Jakarta 10710
Telepon: (021) 3811244-3811642-3811654-38811658-3811679-
3811779-3812216
faksimile: (021) 3503466 SITUS www.kemenag.go.id

Nomor : B-3720/SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022 17 Juni 2022


Sifat : Segera
Lampiran : Satu Berkas
Hal : Evaluasi Capaian Kinerja Kantor Wilayah
Provinsi Kementerian Agama Triwulan II Wilayah Tengah
Tahun 2022

Yth. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi


(Daftar pada lampiran 1)

Dengan hormat, dalam rangka evaluasi capaian kinerja Triwulan II Tahun 2022 pada
Kementerian Agama, perlu kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Peraturan Presiden Nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi
Pemerintah pasal 18 menyatakan bahwa laporan kinerja terdiri dari laporan kinerja interim
(triwulanan) dan laporan kinerja tahunan;
2. Peraturan Menteri PANRB Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian
Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Bagian Pelaporan
Kinerja huruf E menyatakan bahwa pengukuran kinerja ini dilakukan secara berkala
(triwulan) dan tahunan,
3. Keputusan Menteri Agama Nomor 94 Tahun 2021 tentang Pedoman Perjanjian Kinerja
dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Bab II Huruf F angka 3.b.
menyatakan bahwa Pimpinan Unit Eseion I melakukan evaluasi capaian kinerja terhadap
unit eselon II secara berkala setiap triwulan dan melakukan evaluasi capaian kinerja
terhadap Instansi Vertikal/UPT di bawah binaannya secara berkala paling
sedikit setiap enam bulan sekali.

Sehubungan dengan hal tersebut Sekretariat Jenderal akan melakukan kegiatan evaluasi
capaian kinerja Triwulan II Tahun 2022 terhadap seluruh Kanwil Kementerian Agama Provinsi.
Dimohon Saudara menugaskan Kepala Bagian Tata Usaha dan Sub Koordinator Ortala dalam
acara dimaksud yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Kamis, 7 Juli 2022
Tempat : Grand Mercure Hotel
Jln. Laksda Adi Sucipto, Yogyakarta
Jadwal : Sebagaimana dimuat pada lampiran 2
Ketentuan pelaksanaan kegiatan sebagaimana dimuat pada lampiran 3, ketentuan peserta
sebagaimana dimuat pada lampiran 4 dan format Laporan Capaian Kinerja Triwulan
sebagaimana dimuat pada lampiran 5.

Atas perhatian dan kehadiran serta kerjasama Saudara, kami ucapkan terima kasih.

a.n. Menteri Agama


Sekretaris Jenderal,

Nizar
Tembusan:
1. Menteri Agama; dan
2. Wakil Menteri Agama.
Lampiran 1
Nomor. B-3720/SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022
Tanggal. 17 Juni 2022

Daftar pejabat yang dikirimi surat:


1. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur
2. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah
3. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi D.I. Yogyakarta
4. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan
5. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat
6. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan
7. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Utara
8. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah
9. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Timur
10. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta
11. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara
Lampiran 2
Nomor. B-3720/SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022
Tanggal. 17 Juni 2022

JADWAL KEGIATAN EVALUASI CAPAIAN KINERJA


TRIWULAN II TAHUN 2022 WILAYAH TENGAH
Tanggal 7 Juli 2022

Waktu
Kegiatan Keterangan
(WIB)
Rabu, 6 Juli 2022

16.00 – 19.00 Peserta (Check in) Hotel/ Panitia

Kamis, 7 Juli 2022

07.00 – 07.30 Registrasi Absensi Kehadiran Panitia

07.30 – 07.45 Pembukaan MC : Musarofah

07.45 – 08.00 Laporan Panitia Achmad Gufron

08.00 – 08.30 Arahan & Pembukaan Acara Secara Resmi Kepala Biro Ortala

08.30 – 09.00 Coffee break Panitia

09.00 – 12.00 Penyampaian Laporan Kinerja Triwulan II Peserta Kanwil

12.00 – 13.00 ISHOMA Panitia


Lanjutan Penyampaian Laporan Kinerja Triwulan
13.00 – 15.00 Peserta Kanwil
II
15.00 – 15.15 Coffee break Panitia
Arahan dan Penyampaian Hasil Evaluasi
15.15 – 16.15 Kepala Biro Ortala
Triwulan II
16.15 – 16.30 Penutupan Panitia

Jum’at, 8 Juli 2022

06.00 – 12.00 Peserta (Check Out) Hotel/ Panitia


Lampiran 3
Nomor. B-3720/SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022
Tanggal. 17 Juni 2022

KETENTUAN PELAKSANAAN
EVALUASI CAPAIAN KINERJA TRIWULAN II WILAYAH TENGAH
TAHUN 2022

1. Seluruh satuan kerja agar memastikan bahwa Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2022
telah diinput dan diunggah melalui aplikasi Sistem Informasi Performa Kementerian
Agama (SIPKA) pada alamat website http://sipka.kemenag.go.id.
2. Masing-masing Kantor Wilayah Kementerian Agama agar menyampaikan Matrik
Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2022 dalam bentuk format excel (lampiran 5),
sebagaimana Capaian Kinerja Triwulan II yang telah dinput dan disubmit/upload melalui
aplikasi Sistem Informasi Performa Kementerian Agama (SIPKA);
3. Para Peserta Kanwil Kementerian Agama Provinsi agar menyampaikan paparan secara
singkat Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2022 dalam format power point dengan durasi
penyampaian maksimal 10 Slide (± 10 menit) dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Berisikan tentang Rerata Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2022;
b. Berisikan tentang Analisis Capaian yang terdiri atas:
1) Capaian tertinggi sasararan/indikator;
2) Capaian terendah sasararan/indikator; dan
3) Indikator yang belum/tidak tercapai.
c. Berisikan tentang Penyebab/Kendala;
d. Berisikan tentang Rencana dan Solusi; dan
e. Berisikan tentang Gambaran umum realisasi anggaran Triwulan II Tahun 2022.
4. Matrik Capaian Kinerja Triwulan II Tahun 2022 dan Paparan disampaikan kepada Sdr.
Astiyan Widiatmoko (0812 1209 4643) dan Sdri. Musarofah (0812 9890 4001) paling
lambat tanggal 1 Juli 2022.
Lampiran 4
Nomor. B-3720/SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022
Tanggal. 17 Juni 2022

KETENTUAN PESERTA

1. Membawa Surat Tugas dan SPD dari Satuan Kerja masing-masing;


2. Selama acara berlangsung, peserta wajib menerapkan protokol kesehatan (5 M);
3. Kehadiran Peserta agar menyesuaikan dengan jadwal kegiatan yang telah ditetapkan
sehingga pelaksanaan kegiatan dapat dilaksanakan tepat waktu;
4. Pembiayaan:
a. Biaya perjalanan dinas (transportasi, uang harian, dan penginapan) dibebankan kepada
DIPA masing-masing Satuan Kerja;
b. Biaya selama kegiatan/paket fullday pada tanggal 7 Juli 2022 dibebankan DIPA
Sekretariat Jenderal.
5. Selama acara berlangsung, peserta memakai kemeja batik lengan panjang;
6. Melakukan konfirmasi kehadiran paling lambat tanggal 1 Juli 2022 melalui link registrasi
https://forms.gle/8exbYjpcCJEczLLm9; dan
7. Penjelasan dan Konfirmasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdr. Astiyan Widiatmoko (0812
1209 4643) dan Sdri. Musarofah (0812 9890 4001).
Lampiran 5
Nomor. B- 3720 /SJ/B.IV.4/OT.00/06/2022
Tanggal. Juni 2022

Laporan Capaian Kinerja ........................................(1)


Periode Triwulan …… (I/II/III/IV)

Sasara Target Kinerja Realisasi


n Indikator Anggar 1 TW TW TW s.d. s.d. s.d.
No TW I TW I KET
Kegiata Kinerja an (Rp) Tahun II III IV TW II TW III TW IV
n Jml % % % % Jml % Jml % Jml % Jml %
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11 (12) (13 (14) (1 (16) (1 (18)
) ) 5) 7)

........................ , ............ 20.......


Pimpinan Satuan Kerja/UPT

....................................

Keterangan:
1. Pada kolom (1) diisi dengan nomor urut;
2. Pada kolom (2) diisi dengan sasaran kegiatan atau kondisi terakhir yang seharusnya terwujud pada tahun yang bersangkutan setelah dilaksanakannya program tersebut;
3. Pada kolom (3) diisi dengan indikator kinerja sasaran program pada perjanjian kinerja kepada atasan langsung;
4. Pada kolom (4) diisi dengan Total Anggaran pada perjanjian kinerja;
5. Pada kolom (5) diisi dengan volume/nilai target rencana capaian indikator kinerja program yang telah ditetapkan pada perjanjian kinerja selama satu tahun;
6. Pada kolom (6) diisi dengan persentase target rencana capaian indikator kinerja program yang telah ditetapkan pada perjanjian kinerja triwulan I;
7. Pada kolom (7) diisi dengan persentase target rencana capaian indikator kinerja program yang telah ditetapkan pada perjanjian kinerja triwulan II;
8. Pada kolom (8) diisi dengan persentase target rencana capaian indikator kinerja program yang telah ditetapkan pada perjanjian kinerja triwulan III;
9. Pada kolom (9) diisi dengan persentase target rencana capaian indikator kinerja program yang telah ditetapkan pada perjanjian kinerja triwulan IV;
10. Pada kolom (10) diisi dengan volume/nilai realisasi capaian indikator kinerja program pada triwulan I;
11. Pada kolom (11) diisi dengan persentase realisasi capaian indikator kinerja program pada triwulan I;
12. Pada kolom (12) diisi dengan volume/nilai realisasi capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan II;
13. Pada kolom (13) diisi dengan persentase realisasi capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan II;
14. Pada kolom (14) diisi dengan volume/nilai realisasi capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan III;
15. Pada kolom (15) diisi dengan persentase realisasi capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan III;
16. Pada kolom (16) diisi dengan volume/nilai capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan IV;
17. Pada kolom (17) diisi dengan persentase realisasi capaian indikator kinerja program sampai dengan triwulan IV;
18. Pada kolom (18) diisi dengan tambahan keterangan lain jika diperlukan.

Anda mungkin juga menyukai