Anda di halaman 1dari 4

UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG

FAKULTAS EKONOMI
SEMARANG

KISI-KISI SOAL UJIAN AKM 1


Bismillaahirrohmaanirrohiim

1. Penyusunan Laporan Arus Kas dan Laporan Posisi Keuangan


Landsbury Inc. memiliki Laporan Posisi keuangan per tanggal 31 Desember 2009
sebagaiamana yang disajikan sebagai berikut :
LANSBURY INC
Laporan Posisi Keuangan
31 Desember 2009
Investasi $32.000 Modal saham—biasa $100.000
Aset Tetap 81.000 Saldo Laba 23.200
Tanah 40.000 Wesel Bayar jangka 41.000
Piutang Usaha 21.200 panjang
Kas 20.000 Utang Usaha 30.000

$194.200 $194.200

Selama 2010,terjadi hal-hal sebaga berikut :


1. Lansbury Inc. menjual sebagian portofolio investasinya sebesar $15.000. Transaksi ini
menghasilkan keuntungan sebesar $3.400 untuk perusahaan. Perusahaan
mengklasifikasikan investasi tersebut sebagai ekuitas yang tidak diperdagankan (non-
trading)
2. Sebidang tanah dibeli seharga $18.000 secara tunai
3. Wesel bayar jangka panjang sebesar $16.000 telah dilunasi sebelum jatuh tempo
dengan membayar $16.000 secara tunai.
4. Tambahan saham biasa sebesar $20.000 diterbitkan pada nilai pari.
5. Deviden sebesar $8.200 telah diumumkan dan dibayarkan kepada pemegang saham.
6. Laba neto untuk tahun 2010 adalah sebesar $32.000 setelah mencatat penyusutan
sebesar $11.000.
7. Tanah dibeli melalui penerbitan obligasi senilai $30.000
8. Pada tanggal 31 Desember 2010, Kas adalah $ 32.000, Piutang Usaha adalah $41.600,
dan Utang Usaha sebesar $30.000
Diminta :
a) Buatlah laporan arus kas untuk tahun 2010
b) Buatlah laporan posisi keuangan yang akan disajikan pada 31 Desember 2010
c) Bagaimana laporan arus kas membantu pengguna laporan keuangan ? hitunglah dua
rasio arus kas tersebut
2. Akuntan Weatherspoon Shoe Co. telah menyusun informasi dari catatan perusahaan
sebagai dasar laporan laba rugi untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2010
sebagai berikut :

Pendapatan sewa $29.000


Beban Bunga 18.000
Keuntungan yang belum direalisasi atas efek ekuitas 31.000
non-trading, setelah dikurangi pajak
Beban Penjualan 140.000
Pajak Penghasilan 30.600
Beban Administrasi 181.000
Beban pokok penjualan 516.000
Penjualan neto 980.000
Dividen tunai yang diumumkan 16.000
Kerugian atas penjualan asset tetap 15.000

Terdapat 20.000 lembar saham biasa yang beredar selama tahun 2010.
Diminta :
a) Buatlah laporan laba rugi komperhensif dengan menggunakan pendekatan laporan
ganbungan.
b) Buatlah laporan laba rugi komperhensif dengan menggunakan pendekatan dua
laporan.
c) Format mana yang Anda pilih? Jelaskan?

3. Jelaskan perbedaan metode imprest dengan metode Fluktuasi pada akuntansi kas kecil

4. Saldo rekening kas PT ABC pada tanggal 31 Agustus 2000 sebesar Rp1.117.670,-.
Laporan bank untuk tanggal yang sama menunjukkan saldo sebesar Rp 790.000,-.
Setelah membandingkan laporan bank dengan catatan kas diperoleh informasi sebagai
berikut :
1. Penerimaan uang sebesar Rp 578.000,- tnggal 31 Agustus 2000 baru disetor ke bank
pada tanggal 1 September 2000
2. Cek yang beredar pada tanggal 31 Agustus 2000 sebesar Rp 387.210,
3. Cek yang diterima dari langganan sebesar Rp 18.000,- dicatat dalam jurnal
penerimaan kas PT ABC tanggal 27 Agustus 2000 dicatat sebesar Rp 12.000
4. Biaya bank untuk bulan Agustus sebesar Rp 5000,-
5. Sebuah wesel dari langganan tertanggal 25 juni 2000 yang didiskontokan PTABC ke
bank pada tanggal jatuh tempo (25 Agustus 2000) tidak dilunasi oleh langganan.
Nominal wesel Rp 300.000,- 2 bulan, bunga 6% per tahun. Bank pada tanggal 28
Agustus membebani PT ABC sebesar Rp 303.700,- termasuk protest fee Rp 700.-
6. Bank membebani rekening PT ABC Rp 90.640,- untuk sebuah cek kosong dari
langganan.
7. Pemberitahuan dari bank tanggal 27 Agustus menyatakan bahwa wesel dari tuan X
sudah ditagihkan oleh bank dengan jumlah nominal sebesar Rp 160.000,- dan
bunganya Rp 7200,-. Bank memungut biaya penagihan Rp 1100,-
8. Cek PT ABC NO 1124 sebesar Rp 98.200,-dicatat dalam buku sebesar Rp 83.800,-
digunakan untuk pembayaran pemeliharaann mesin tik.
9. Cek PT ABC no 1181 sebesarRp 11.640,- dicatat dalam buku Rp 116.400,- cek ini
untuk membayar biaya angkut pembelian.

Diminta : Buatlah rekonsiliasi bank untuk menunjukkan saldo kas dan saldo bank yang
benar per 31 Agustus 2000 dan Buatlah jurnal koreksi yang diperlukan!

Anda mungkin juga menyukai