Anda di halaman 1dari 2

PENILAIAN HARIAN BERSAMA VII

SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU HARUM


TAHUN PELAJARAN 2022 – 2023

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam Nama : _____________________


Hari/tanggal : __________________ Kelas : V (Lima) - ___________

KD 3.7

NILAI
Bismillahirrahmanirrahim

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d yang dianggap benar !

1. Perhatikan ciri-ciri benda berikut ini!


(1)menekan ke segala arah
(2)mengalir ke tempat yang lebih rendah
(3)jarak antar partikel penyusun rapat
(4)mengisi seluruh ruangan yang ditempati
Ciri-ciri benda gas pada pernyataan di atas terdapat pada nomor . . . .
a.(1) dan (2)
b.(1) dan (4)
c.(2) dan (3)
d.(3) dan (4)

2. Perhatikan gambar berikut!

Zat yang mengisi benda pada gambar di atas mempunyai sifat yang sama, di antaranya
yaitu ….
a. gaya tarik antar partikel penyusun sangat kuat
b. bisa diubah dengan perlakuan tertentu
c. bentuknya berubah-ubah menyesuaikan wadahnya
d. dapat dipegang dan dipindahkan tanpa mengubah bentuk

3. Peristiwa berikut yang merupakan proses perubahan wujud menguap adalah ….


a. cokelat batangan meleleh saat dipanaskan
b. kapur barus lama kelamaan habis
c. pakaian basah yang dijemur akan kering
d. titik-titik air di sekitar gelas berisi es

4. Perhatikan peristiwa berikut ini!


(1) mentega dipanaskan
(2) pembuatan garam
(3) air yang mendidih
(4) air menjadi es
Peristiwa di atas yang merupakan proses melepas kalor adalah . . . .
a.(1) dan (2)
b.(1) dan (4)
c.(2) dan (3)
d.(2) dan (4)

5. Peristiwa berikut yang merupakan perubahan wujud benda bersifat tetap (permanen)
adalah …..
a. lilin dipanaskan
b. kayu terbakar
c. es membeku
d. mentega dipanaskan

II. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar !


6. Benda dapat mengalami perubahan wujud. Perubahan wujud benda dari gas menjadi cair
dinamakan ....

7. Ban sepeda yang semula kempes, lalu dipompa akan menjadi keras. Perubahan ban
sepeda dari kempes menjadi keras setelah dipompa membuktikan udara memiliki sifat ....

8. Jika suhu suatu benda semakin rendah, maka kalor yang dimiliki benda tersebut semakin
….

9. Perhatikan peristiwa perubahan wujud zat berikut ini!


(1) mencair
(2) mengkristal
(3) menguap
(4) membeku
Peristiwa yang menerima kalor atau mengalami kenaikan suhu ditunjukkan pada nomor ....
dan ….

10. Salah satu contoh peristiwa perubahan wujud benda yang bersifat sementara adalah ….

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar!

11. Apakah yang dimaksud dengan peristiwa mengkristal?


Jawab :
_________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________
___________________________________________________________________

12. Sebutkan 2 contoh peristiwa mengkristal dalam kehidupan sehari-hari!


Jawab :
_________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________
___________________________________________________________________

13. Sifat pada benda cair dan gas memiliki beberapa persamaan. Jelaskan 2 persamaan sifat
benda cair dan gas!
Jawab :
_________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________
___________________________________________________________________

14. Lengkapilah diagram perubahan wujud zat berikut ini!

1 menyublim

2 ....

3 ....

4 mencair

5 ....

6 menguap

15. Sebutkan 2 contoh peristiwa dalam kehidupan sehari-hari yang melepaskan kalor!
Jawab :
_________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________
___________________________________________________________________

ALHAMDULILLAH

Anda mungkin juga menyukai