Anda di halaman 1dari 5

SURAT PERJANJIAN

SEWA MENYEWA ALAT BERAT


UNTUK PEKERJAAN PEMBONGKARAN DAN
PEMBERSIHAN RUMAH
DI KOTA BANJARBARU
Pada hari ini ,Kamis tanggal 24 (Dua Puluh empat) bulan Februari Tahun Dua Ribu Dua Puluh
Dua diadakan perjanjiaan sewa menyewa alat berat antara :

Nama : Bambang Sumarianto

Tempat tanggal lahir : Bekasi 29 nov 1989

Jenis kelamin : Laki-laki

Alamat : Asrama Denzipur 8/GM Kota Banjarbaru Kalsel.

Tlp : 081235299990

Dalam hal ini disebut sebaga PIHAK PERTAMA

Nama :

Tempat tanggal lahir :

Jenis kelamin :

Alamat :

Tlp :

Dalam hal ini disebut sebagai PIHAK KEDUA

Kedua belah pihak sepakat untuk mengadakan perjanjian sewa menyewa alat berat dengan
ketentuan dan syarat sebagai berikut :

PASAL I
LINGKUP PEKERJAAN
1. PIHAK PERTAMA menyewakan alat berat kepada PIHAK KEDUA dengan jenis an
jangka waktu sebagai berikut :
Jenis : Excavator CAT 320D2
Harga sewa : Rp. 40.000.000
Pembayaran Kontrak : 50% dibayar di muka/depan
PASAL II
JANGKA WAKTU
1. Perjanjian sewa menyewa terhitung belaku setelah perjanjian ini ditandatangani
oleh kedua belah pihak
2. Selama alat tidak beroperasi yang diakibatkan oleh kerusakan alat, menunggu
sparepart/distandbykan karena alat tidak produktif dioperasikan (misalnya low
power dll), maka akan diperhitungkan hari yang hilang dari kerusakan tersebut
diganti hari oleh PIHAK PERTAMA
3. PIHAK KEDUA menjamin alat berat yang digunakan untuk kegiatan yang sah/ lokasi
yang dikerjakan bukan lokasi illegal dan bukan dalam permasalahan hukum, apabila
terjadi pelanggaran hukum yang dilakukan oleh PIHAK KEDUA menjadi tanggung
jawab PIHAK KEDUA.

PASAL III
LINGKUP PEKERJAAN

1. PIHAK PERTAMA wajib menyelesaikan pekerjaan pembongkaran rumah secara


menyeluruh sampai bersih.
2. PIHAK KEDUA dilarang merubah , memindahkan, atau melakukan perbaikan
terhadap komponen alat tersebut kecuali dengan sepersetujuan tertulis dari PIHAK
PERTAMA
3. PIHAK KEDUA wajib menjaga keamanan peralatan dari pencurian , perusakan, serta
penyitaan dari pihak lain, jika hal tersebut terjadi maka segala urusan dan biaya yang
timbul sepenuhnya menjadi beban PIHAK KEDUA
4. PIHAK PERTAMA membawa puing-puing bekas pembongkaran rumah ke
tempat/lokasi yang aman.
5. PIHAK KEDUA bertanggung jawab atas jaga malam dan bersedia menjaga alat pada
saat alat tidak kerja.
PASAL IV
PEMBAYARAN

1. Pembayaran sewa alat oleh PIHAK KEDUA harus dilaksanakan setelah ditanda
tanganinya surat perjanjian ini sebesar 50 % dan sisanya dibayar pada saat progress
pekerjaan mencapai 50%.
2. PIHAK PERTAMA dapat menghentikan operasi alat sewaktu waktu apabila PIHAK
KEDUA belum memenuhi kewajiban pembayaran sewa alat kepada PIHAK
PERTAMA

PASAL VIII
PERSELISIHAN

1. Perselisihan yang timbul antara kedua belah pihak akan diselesaikan secara
musyawarah untuk mufakat
2. Jika tidak tercapai mufakat, maka kedua belah pihak sepakat menyelesaikan secara
hukum di kantor pengadilan.

Demikian Perjanjian Sewa Menyewa alat berat ini dibuat di Banjarbaru, pada hari, tanggal\
bulan tersebut di muka, dibuat dalam 2 (dua) rangkap yang masing-masing bermaterai dan
mempunyai kekuatan hukum yang sama.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

Bambang sumarianto

(Pemilik alat) (Penyewa)

Anda mungkin juga menyukai