Anda di halaman 1dari 5

PRAKTIKUM I

SISTEM OPERASI
Instalasi Dual Boot Linux di Windows 11

NAMA : Dhery Akbar Ramadhan

NIM : 1102200018

PRODI : Teknik Komputer

JURUSAN TEKNIK KOMPUTER


FAKULTAS TEKNOLOGI ELEKTRO & INDUSTRI CERDAS
INSTITUT TEKNOLOGI TELKOM SURABAYA
2023
Proses Instalasi Linux Ubuntu Dual Boot
Dasar Teori
1.Linux
Secara sederhana, Linux adalah sistem operasi atau Operating System (OS), sama seperti Windows OS,
MacOS, iOS, Android, dan sebagainya. Seperti sistem operasi umumnya, fungsi Linux adalah sebagai
wadah untuk menjembatani komunikasi atau perintah pengguna pada hubungan software dan hardware
dalam sebuah perangkat. Dengan fungsi seperti itu, Linux akan menerima dan menerjemahkan perintah
pengguna di software, lalu dikirim ke hardware untuk menghasilkan sebuah output tindakan.(Wahyu Setia
Bintara, 2023)

2.Dual Boot
Dual boot adalah proses menginstal dua sistem operasi yang berbeda pada satu komputer dan
memungkinkan pengguna untuk memilih sistem operasi yang ingin digunakan ketika mereka menghidupkan
komputer.(Zidniryi, 2021)
3.Partisi
Partisi adalah pembagian dalam format hard disk. Ini logis - sebagai lawan dari divisi fisik,
sehingga Anda dapat mengedit dan memanipulasinya untuk berbagai tujuan.
a. Partisi root
Partisi root (dilambangkan dengan / – bedakan dengan /root), Partisi root ( / ) digunakan untuk
menginstall sistem Linux, hampir sama dengan sistem windows yang biasanya ditaruh di drive C

b. Partisi /swap
Partisi SWAP digunakan sebagai tambahan memori ketika RAM tidak mencukupi ketika sistem
menjalankan suatu program. Besarnya Partisi SWAP biasanya 2x ukuran RAM. Jadi jika ram
yang kita gunakan adalah 1gb maka besarnya Partisi SWAP adalah 2gb.

c.Partisi /home
Partisi /home diperlukan untuk menghindari kehilangan data saat sistem anda crash dan perlu di-
reistalasi. Kondisi seperti diatas diasumsikan hardisknya hanya digunakan untuk satu OS (linux).
Anda bisa mempergunakan file sistem Linux ataupun file sistem Windows untuk partisi ini.(Dwi
Setiawan, 2022)

Proses Instalasi
1.Download file iso Linux melalui link berikut https://www.linux.org/pages/download/

2.Setelah download file iso siapkan flasdisk dan cover file iso menggunakan rufus
3.Restart PC/Laptop dan masuk ke bios, lalu switch first boot ke ubuntu

4.Pilih Bahasa dan klik install ubuntu


5.Bagi partisi sesuai kebutuhan(Swap Area, Root, Home)

6.Tunggu instalasi selesai,dan system operasi linux dapat digunakan.


Daftar Pustaka
Dwi Setiawan, M. K. M. K. (2022, May 27). Skema Partisi Harddisk Pada Linux. https://teknik-komputer-
d3.stekom.ac.id/informasi/baca/Skema-Partisi-Hardisk-pada-
Linux/c45a87699e3f142069bb51aa47a47c3629c020da#:~:text=Partisi%20adalah%20pembagian%20d
alam%20format,dan%20memanipulasinya%20untuk%20berbagai%20tujuan.
Wahyu Setia Bintara. (2023, March 2). Pengertian Linux – Sejarah, Jenis, Kelebihan, Kekurangan.
https://dianisa.com/pengertian-linux/
Zidniryi. (2021, May 9). Pengertian Dual Boot Serta Manfaat Dan Kekurangannya.
https://www.konsepkoding.com/2021/04/pengertian-dual-boot-serta-manfaat-
kekurangan.html#:~:text=Dual%20Boot%20Merupakan%20suatu%20kondisi,Operasi%20yang%20be
rbeda%20maupun%20sama.

Anda mungkin juga menyukai