Anda di halaman 1dari 2

E-Wallet Versus Oh-Dompet

3 YEARS AGO
1 MINUTE
READ

SEMOGA ANDA TIDAK KECEWA KETIKA MENGETAHUI BAHWA TULISAN BUKANLAH


ULASAN TENTANG PERBANDINGAN ANTARA E-WALLET DENGAN PEMBAYARAN
TRADISIONAL.

TULISAN INI SEKEDAR INGIN MENGGAMBARKAN APA YANG SAYA RASAKAN


KETIKA BELI AYAM GORENG DI SEBUAH GERAI AYAM GORENG DI SEBUAH MAL.

O,YA, SEKEDAR ANDA KETAHUI, SAYA PUNYA KEGIATAN SELINGAN SEBAGAI


SOFTWARE ENGINEER, YAH DENGAN KATA LAIN TUKANG OTAK-ATIK KOMPUTER,
GITU LAH.

SAYA FAMILIAR DENGAN SISTEM KOMPUTER DAN SEDIKIT TENTANG BAHASA


CODING DAN SAYA JUGA PERNAH MENDIGITALKAN PROSES BISNIS YANG
MANUAL.

MAKA KETIKA FOTO INI MASIH MENGGAMBARKAN SAYA DI TAHUN 2019, SAYA
MERASA INI ADALAH SEBUAH IRONI.
DI DEPAN SAYA, PEMBELI AYAM GORENG SEBELUMNYA MEMBAYAR DENGAN
MELAKUKAN SCAN KODE DI PONSELNYA, SEMENTARA SAYA MEROGOH DOMPET
MENCARI-CARI UANG LALU MEMBAYAR.

MENUNGGU SATU MENIT, SANG KASIR MEMBERI KEPADA SAYA KEMBALIAN UANG
"SEGEPOK", SEHINGGA SAYA HARUS GESER MENEPI SUPAYA TIDAK
MENGGANGGU ANTRIAN.

SEMUA DEMI MENYUSUN (MENJEJALKAN, LEBIH TEPATNYA) UANG KEMBALIAN KE


DALAM DOMPET.
PERLU WAKTU SEKITAR DUA MENIT, KARENA RECEHAN LOGAM SAYA KANTONGIN
DI SAKU CELANA, BEDA KAMARNYA.

TIDAK PRAKTIS DAN RIBET, ITULAH KESAN SAYA PADA SISTEM DOMPET
TRADISIONAL INI. JADI KERASA BANGET PENTINGNYA E-WALLET UNTUK
MEMPERCEPAT TRANSAKSI.

SEPULANGNYA DARI MAL, MELIHAT PENJUAL MAKANAN GORENGAN DI LUAR MAL,


KEPINGIN DAN SAYA MEMBELINYA.

SAYA MEROGOH KANTONG, MENGAMBIL DOMPET DAN MEMBAYAR DENGAN


UANG KEMBALIAN AYAM GORENG TADI.

HMMM.... BERSYUKUR SAYA MASIH PUNYA OH-DOMPET KARENA PENJUAL KAKI


LIMA TAK PUNYA SCANNER E-WALLET.
TERNYATA OH-DOMPET MASIH SAYA PERLUKAN DAN MASIH RELEVAN.

RIBET, TAPI ASIK.

Anda mungkin juga menyukai