Anda di halaman 1dari 2

BERITA ACARA PLENO

Nomor : 040/BAWASLU-PROV.JB-10/HK.01.01/I/2019

Pada hari ini Selasa Tanggal Dua Puluh Dua Bulan Januari Tahun Dua Ribu Sembilan Belas,
Pukul 20.00 Waktu Indonesia Barat, bertempat di Sekretariat Badan Pengawas Pemilihan Umum
Kabupaten Karawang, kami Anggota Bawaslu Kabupaten Karawang, telah melakukan
musyawarah dengan bermufakat untuk :
1. Menindaklanjuti Berita Acara Pleno Nomor 039/BAWASLU-PROV.JB-10/HK.01.01/I/2019
pada hari Senin tanggal 21 Januari 2019 pukul 19.00 WIB, bahwa telah dilakukan investigasi
kepada Saudara Rofiudin (Panwaslu Kcamatan Banyusari); Ade Iwan Satiawan (Panwaslu
Kecamatan Cilamaya Wetan); Endang (Panwaslu Kecamatan Tirtajaya); dan Fredick A.
Kumontoy (Panwaslu Kecamatan Telukjambe Timur). Terhadap adanya informasi awal dari
sdr. H. Dadang S. Muchtar dalam acara Sosialisasi Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 di
Hotel Novotel Karawang pada tanggal 21 Januari 2019 tentang adanya pertemuan antara
beberapa Anggota Panwaslu Kecamatan dengan Calon Anggota DPR RI dari Partai Nasdem
atas nama Saan Mustofa.
2. Hasil Klarifikasi menyimpulkan bahwa benar telah terjadi pertemuan antara Calon Anggota
DPR RI dari Partai Nasdem atas nama Saan Mustofa dengan 20 orang Anggota Panwaslu
Kecamatan atas nama :
1) Rofiudin (Panwaslu Kecamatan Banyusari)
2) Abidin (Panwaslu Kecamatan Cilamaya Kulon)
3) Wahyudin (Panwaslu Kecamatan Cilamaya Kulon)
4) Hartanto Budi Purbowo (Panwaslu Kecamatan Cilamaya Kulon)
5) Ade Iwan Satiawan (Panwaslu Kecamatan Cilamaya Wetan)
6) Burhan Subarkah (Panwaslu Kecamatan Cilamaya Wetan)
7) Encu Supriatna (Panwaslu Kecamatan Jatisari)
8) Tatang Supriatna (Panwaslu Kecamatan Jatisari)
9) Ismuhadi (Panwaslu Kecamatan Cikampek)
10) A.Gofur (Panwaslu Kecamatan Tirtamulya)
11) Sayudiono (Panwaslu Kecamatan Kotabaru)
12) Rizal Fuad Muttaqin (Panwaslu Kecamatan Kotabaru)
13) Abdul Qodir Al-Baekani (Panwaslu Kecamatan Pangkalan)
14) Dedi Asmawi (Panwaslu Kecamatan Karawang Barat)
15) Idris Marbawi (Panwaslu Kecamatan Tirtajaya)
16) Cecep Sakhrudin (Panwaslu Kecamatan Tirtajaya)
17) Endang (Panwaslu Kecamatan Tirtajaya)
18) Suhendrik (Panwaslu Kecamatan Batujaya)
19) Supriatna (Panwaslu Kecamatan Jayakerta)
20) Fredrick A. Kumontoy (Panwaslu Kecamatan Telukjambe Timur)
3. Dalam peristiwa tersebut terdapat dugaan pelanggaran sehingga dapat ditindaklanjuti sebagai
Temuan Dugaan Pelanggaran Kode Etik dan diproses sebagaimana mestinya.
Demikian Berita Acara ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Karawang, 22 Januari 2019


Kami yang bermusyawarah dan bermufakat,
Anggota Bawaslu Kabupaten Karawang.

Nama Tanda Tangan

1. Kursin Kurniawan, SE (……………………)

2. Suryana Hadi Wijaya, ST (……………………)

3. Syarif Hidayat, SH,.MH (……………………)

4. Roni Rubiat Machri,SE (…………………….)

5. Charles Silalahi,SE (…………………….)

Anda mungkin juga menyukai