Anda di halaman 1dari 4

ABORTUS

No. Dokumen Halaman


No. Revisi
445/6/RSUD/2023 6/10
RSUD
Drs. H. ABU HANIFAH

DITETAPKAN:
Tanggal Terbit
DIREKTUR RSUD Drs. H. ABU HANIFAH
PPK
ABORTUS

Dr. Lismayoni
NIP. 19801110 200903 2 001
ABORTUS
Kode ICD 10: O03-O06
Ancaman atau pengeluaran hasil konsepsi sebelum janin dapat
1 Definisi hidup diluar kandungan, dan sebagai batasan digunakan umur
kehamilan <20 minggu atau berat anak kurang dari 500 gram
2. Anamnesis Sesuai dengan kriteria diagnosis:
a. Abortus iminens (Abortus mengancam)
- Perdarahan dari jalan lahir
- Hasil konsepsi masih baik di dalam kandungan
- Nyeri perut tidak ada atau ringan
- Ostium masih tertutup
b. Abortus Insipiens (abortus sedang berlangsung):
- Perdarahan sedang - berat
- Hasil konsepsi masih dalam kavum uteri
- Serviks telah mendatar dan disertai kontraksi rahim
- Osteum uteri telah membuka
c. Abortus Inkomplit (Sebagian hasil konsepsi telah keluar melalui
kanalis servikalis dan masih terdapat sisa konsepsi dalam rongga
rahim)
- Perdarahan
- Dapat disertai kontraksi rahim
- Keluar sebagian jaringan
- Osteum uteri terbuka
d. Abortus komplit (Seluruh buah kehamilan telah keluar dari rongga
rahim melalui kanalis servikalis secara lengkap)
- Perdarahan
- Dapat disertai kontraksi rahim
- Keluar seluruh jaringan
e. Abortus tertunda (missed abortion, tertahannya / retensi hasil
konseps yang telah mati dalam rahim selama 8 minggu atau
lebih)
- Perdarahan dapat ada atau tidak
- Tidak ada nyeri
f. Abortus Habitualis (Abortus spontan yang berlangsung berurutan
sebanyak 3 kali atau lebih)
Sesuai dengan kriteria diagnosis:
a. Abortus iminens (Abortus mengancam)
- Riwayat terlambat haid dengan hasil B HCG (+) dengan usia
kehamilan dibawah 20 minggu
- Perdarahan pervaginam yang tidak terlalu banyak, berwarna
kecoklatan dan bercampur lendir
- Tidak nyeri atau disertai nyeri
b. Abortus insipiens (abortus sedang berlangsung):
- Perdarahan bertambah banyak, berwarna merah segar disertai
terbukanya serviks
- Perut nyeri ringan atau spasme (seperti kontraksi saat
persalinan)
c. Abortus inkomplit (sebagian buah kehamilan telah keluar melalui
kanalis servikalis masih terdapat sisa konsepsi dalam rongga
rahim)
- Perdarahan aktif
3. Pemeriksaan Fisik - Nyeri perut seperti kontraksi saat persalinan
- Pengeluaran sebagian hasil konsepsi
- Mulut Rahim terbuka sebagian sisa konsepsi tertinggal
- Terkadang pasien datang dalam keadaan syok akibat
perdarahan
d. Abortus komplit (Seluruh buah kehamilan telah keluar dari rongga
rahim melalui kanalis servikalis secara lengkap)
- Perdarahan sedikit
- Nyeri perut atau kram ringan
e. Abortus tertunda (missed abortion, tertahannya / retensi hasil
konsepsi yang telah mati dalam rahim selama 8 minggu atau
lebih)
- Perdarahan dapat ada atau tidak
- Ostium tertutup
f. Abortus Habitualis (Abortus spontan yang berlangsung berurutan
sebanyak 3 kali atau lebih). Pemeriksaan fisik dapat seperti
kategori a-e.

4. Kriteria Diagnosis
1. Amenore kurang dari 20 minggu
2. Perdarahan pervaginam, bisa disertai hasil konsepsi
3. Rasa sakit dan kram diperut
4. Test kehamilan positif

Berdasarkan kriteria abortus dibagi:


a. Abortus Imminens
Abortus mengancam, ditandai oleh perdarahan bercak dari jalan
lahir, dapat disertai nyeri perut bawah yang ringan, buah
kehamilan masih mungkin berlanjut atau dipertahankan.
b. Abortus Insipiens
Abortus sedang berlangsung, ditandai oleh perdarahan ringan
atau sedang disertai kontraksi rahim dan akan berakhir sebagai
abortus komplit atau inkomplit.
c. Abortus Inkomplit
Sebagian buah kehamilan telah keluar melalui kanalis servikalis
dan masih terdapat sisa konsepsi dalam rongga rahim.
d. Abortus komplit
Seluruh buah kehamilan telah keluar dari rongga rahim melalui
kanalis servikalis secara lengkap.
e. Abortus tertunda (missed abortion)
Tertahannya (retensi) hasil konsepsi yang telah mati dalam
rahim selama 8 minggu atau lebih.
f. Abortus Habitualis
Abortus spontan yang berlangsung berurutan sebanyak 3 kali
atau lebih.
Pemeriksaan penunjang:
1. Laboratorium darah lengkap
Pemeriksaan 2. Pemeriksaan tes kehamilan (BHCG)
5.
Penunjang 3. Pemeriksaan USG
4. Inspekulo
5. Pemeriksaan Dalam (Vaginal Toucher)
6. Diagnosis Kerja Abortus

7. Diagnosis Banding - Kehamilan ektopik terganggu


- Mola Hidatidosa
8. Tatalaksana 1. Abortus iminens

a. Bila kehamilan utuh, ada tanda kehidupan janin


a. Rawat jalan atau inap
b. Bed rest total
c. Anjurkan untuk tidak melakukan aktivitas berlebihan atau
hubungan seksual.
d. Bila perdarahan berhenti dilanjutkan jadwal pemeriksaan
kehamilan selanjutnya.
e. Bila perdarahan terus berlangsung, nilai ulang kondisi
janin (USG) 1 mg kemudian.
b. Bila hasil USG meragukan, ulangi pemeriksaan USG 1-2
minggu kemudian.
c. Bila hasil USG tidak baik: evakuasi tergantung umur
kehamilan

2. Abortus insipiens
a. Bilas yok, atasi dahulu syok (perbaiki keadaan umum)
b. Kuretase
c. Uterotonika paska evakuasi

d. Antibiotika spektrum luas selama 3 hari

3. Abortus inkomplit
a. Bila ada syok, atasi dahulu syok (perbaiki keadaan umum)
b. Transfusi bila Hb <8 gr%
c. Kuretase atau medikamentosa (misoprostol)
d. Uterotonika (metilergometrin tablet 3 x 0,125 mg)
e. Beri antibiotika berspektrum luas selama 3 hari

4. Abortus komplit
a. Antibiotika selama 3 hari
b. Uterotonika

5. Abortus tertunda
a. Kuretase
b. Uterotonika pasca evakuasi

c. Antiblotika selama 3 hari

9 Penyulit Anemia, syok, sepsis dan perforasi


Edukasi 1. Perjalanan penyakit dan fungsi reproduksi
2. Edukasi tentang persetujuan tindakan yang dilakukan
10 (Hospital Health
Promotion)
11 Indikator Medis Pasien mengalami perbaikan klinis tanpa penyulit
12 Lama Perawatan Selama 3-5hari di rawat
Advitam : dubia adbonam
13 Prognosis Ad Sanationam : dubia adbonam
Ad Fungsuinam : dubia adbonam
14 Penelaah Kritis SMF Obsetri dan Ginekologi
15 Konsultasi Konsultasi dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi

1. Moeloek FA et al, editors. Standar Pelayanan Medik Obstetri


dan Ginekologi POGI. Jakarta: POGI; 2003. Bailis A,
16 Kepustakaan Hypertensive Disorders of Pregnancy, The John
2. Hopkins Manual of Gynecology and Obstetrics, Lippincott
William & Wilkins, Philadelphia; 2007.

Anda mungkin juga menyukai