Anda di halaman 1dari 8

PENILAIAN SUMATIF

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas/Semester : X /Genap
Tapel : 2022/2023
=====================================================================================

Kerjakan soal-soal berikut ini dengan memilih salah satu jawaban (A, B,C, D, atau E)

1. Manakah yang tidak termasuk struktur dari teks negosiasi berikut ini…


A. Orientasi
B. Permintaan
C. Penawaran
D. Persetujuan
E. Penghiburan

2. Bentuk dari interaksi sosial yang berfungsi untuk mencari suatu penyelesaian bersama di antara pihak-
pihak yang mempunyai perbedaan kepentingan merupakan pengertian dari…
A Negosiasi
B. Cerita singkat
C. Anekdot
D. Prosedur kompleks
E. Pembuka

3. Sebuah tindakan yang akan dilakukan pertama kali supaya negosiasi berjalan dengan lancar adalah
tindakan…
A. Membandingkan beberapa pilihan (opsi)
B. Mengajak membuat suatu kesepakatan
C. Menetapkan serta menegaskan lagi tujuan negosiasi
D. Memberi alasan mengapa harus dibuat kesepakatan
E. Mengevaluasi kekuatan dan /atau komitmen bersama

4. Tujuan utama melakukan negosiasi adalah demi mencapai sesuatu yakni…


A. Menggali informasi
B. Bersenang-senang semata
C. Keuntungan pribadi
D. Kepentingan orang lain dan kelompoknya
E. Kesepakatan/mufakat bersama

5. Mengucapkan salam—membalas salam adalah… dalam teks negosiasi. Untuk mengisi titik-titik tersebut
adalah…
A. Pembuka negosiasi
B. Sapaan wajib
C. Pasangan tuturan
D. Tatacara bertamu
E. Penutup acara

6. Urutan dari susunan struktur teks negosiasi yang tepat di atas adalah urutan…
1) Orientasi
2) Persetujuan
3) Penawaran
4) Penutup
5) Pemenuhan
6) Pembelian
7) Permintaan
A. 1-7-3-5-2-6-4
B. 1-7-5-3-2-6-4
C. 1-7-5-3-2-4-6
D. 2-7-5-3-1-6-4
E. 1-7-5-3-2-6-4

7. Jenis bahasa yang akan digunakan saat menyampaikan sesuatu dalam sebuah teks negosiasi adalah…
A. Bahasa Imperative
B. Bahasa Ekspresif
C. Bahasa Persuasif
D. Bahasa Interogatif
E. Bahasa Deklaratif

Soal 8 – 10
8. Suatu kalimat yang akan digunakan saat menanyakan sesuatu dalam sebuah teks negosiasi adalah…
A. Kalimat Imperative
B. Kalimat Ekspresif
C. Kalimat Persuasif
D. Kalimat Interogatif
E. Kalimat Deklaratif

9. Konflik dalam negosiasi biasanya terjadi saat memasuki bagian …


A. Orientasi
B. Penawaran
C. Persetujuan
D. Pembelian
E. Penutup

10. ‘Ini sudah murah, Kak. Di tempat lain lebih mahal, Kak’.
Kalimat di atas merupakan dari bentuk kalimat …
A. Persuasif
B. Introgatif
C. Deklaratif
D. Ekspresif
E. Imperative

11. Berikut ini yang termasuk jenis biografi berdasarkan sisi penulisnya adalah ...
A. biografi karier
B. biografi sendiri
C. biografi jurnalistik
D. biografi perjalanan hidup
E. autobiografi dan biografi yang ditulis orang lain
12. Teks biografi memiliki ciri khas tersendiri. Adapun salah satu ciri dari teks biografi adalah ...
A. memiliki struktur yang terdiri atas orientasi, peristiwa, dan reorientasi
B. berkaitan antara satu dengan lainnya
C. mengandung banyak makna kias
D. kalimat yang disajikan akurat
E. memiliki makna kata

13. Sebuah teks biografi dikatakan faktual jika ditulis berdasarkan ...
A. pengalaman penulis
B. keinginan penulis menuangkan ide
C. pengalaman hidup seseorang yang diceritakan dalam tokoh biografi tersebut
D. kekuatan data di lapangan
E. keutuhan teks bacaan

14. Dengan adanya biografi, kita dapat menemukan hubungan sebuah misteri yang melingkupi hidup
seseorang dan penjelasan mengenai tindakan atau perilaku dalam hidup-hidupnya. Berdasarkan uraian
tersebut dapat dikatakan bahwa biografi adalah ...
A. buku tentang kisah manusia
B. buku tentang kesengajaan sosial dalam masyarakat
C. buku tentang kejadian indah yang dirasakan seseorang
D. buku yang menceritakan kejadian dalam hidup seseorang
E. buku yang menceritakan semua keindahan alam dan sifat alam

15. Biografi memuat informasi berupa fakta serta disajikan dalam bentuk ...
A. kisah
B. narasi
C. deskripsi
D. penjelasan
E. kehidupan

16. Perhatikan kutipan biografi berikut dengan seksama!


Raden Ajeng Kartini atau lebih dikenal dengan Ibu Kartini merupakan keturunan keluarga terpandang di
Jawa. Dia lahir 21 April 1879. Saat itu, adat istiadat masih kukuh dipegang oleh masyarakat Jawa, termasuk
keluarganya. Satu hal yang diwariskan dari keluarganya adalah pendidikan.
Kutipan biografi R.A. Kartini tersebut termasuk bagian dari ...
A. orientasi
B. permasalahan
C. puncak konflik
D. peristiwa atau masalah
E. reorientasi

17. Berikut ini yang merupakan paragraf bagian reorientasi teks biografi adalah ...
A. Raden Ajeng Kartini atau lebih dikenal dengan Ibu Kartini merupakan keturunan keluarga terpandang di
Jawa. Dia lahir 21 April 1879. Saat itu, adat istiadat masih kukuh dipegang oleh masyarakat Jawa,
termasuk keluarganya.
B. Kartini menghabiskan sebagian besar waktunya untuk membaca buku ilmu pengetahuan. Kesukaannya
membaca ini berubah menjadi rutinitas harian. Bahkan, dia tidak segan untuk bertanya kepada ayahnya
bila ada hal yang tidak dimengertinya. Lambat laun pengetahuannya bertambah dan wawasannya pun
meluas.
C. Dalam pandangannya, wanita tidak hanya harus bisa urusan "belakang" rumah tangga saja. Lebih dari itu,
wanita juga harus punya wawasan dan ilmu yang luas. Dia pun mulai bergerak mengumpulkan teman-
teman wanitanya untuk diajari baca tulis dan pengetahuan lainnya. Makin hari, Kartini makin disibukkan
dengan aktivitas membaca dan mengajarnya.
D. Kartini merupakan seorang wanita jawa yang memiliki pandangan melebihi zamannya. Meski dia sendiri
terbelenggu oleh zaman yang mengikatnya dengan adat istiadat. Pada 17 September 1904, Kartini
menghembuskan napas terakhir di usia 25 tahun, setelah melahirkan anak pertama dan satu-satunya.
E. Sesuai keppres No. 10 Tahun 1964 pada 2 Mei 1964, Kartini resmi digelari pahlawan nasional oleh
pemerintah Indonesia. Keppres ini juga menetapkan tanggal 21 April sebagai Hari Kartini

18. Bacalah kutipan kalimat berikut dengan seksama!


Karya-karya W.S Rendra tidak hanya terkenal di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri.
Kata penghubung yang digunakan dalam kalimat tersebut termasuk jenis ....
A. konjungsi antarkalimat
B. konjungsi intrakalimat
C. kata sambung
D. kata hubung
E. konjungsi

19. Bacalah kutipan kalimat berikut dengan seksama!


Pertama kali W.S Rendra mempublikasikan puisi-puisinya di media massa pada tahun 1952 melalui
majalah siasat. Kemudian puisi-puisinya pun lancar mengalir menghiasi berbagai majalah saat itu.
Kata yang dicetak miring memiliki makna hubungan ...
A. penambahan
B. kelanjutan
C. tempat
D. tujuan
E. akibat

20. Bacalah kutipan biografi tokoh berikut dengan seksama!


Ia dikenal sebagai Sang Jenius dari Papua. Ia lahir di Manokwari pada tanggal 22 September 1986. Sejak
kecil, dia sering berpindah-pindah tempat tinggal mengikuti orang tuanya. Tidak jarang dia hidup terpisah
dari orang tua. Dia adalah seorang pemenang lomba First Step to Nobel Prize in physics pada tahun 2004
dari Indonesia. Makalahnya berjudul Infinite Triangle and Hexagonal Lattice Networks of Identical Resisto.
Rumus Penghitung Hambatan antara Dua Titik Rangkaian Resistor yang ditemukannya diberi nama "George
Saa Formula" sama seperti namanya.
Kutipan tersebut adalah bagian struktur biografi ...
A. koda
B. krisis
C. orientasi
D. masalah
E. peristiwa

21. Bacalah kutipan teks biografi tokoh berikut dengan seksama!


"Sejak tahun 2005, saya mulai melamar untuk menjadi ilustrator penerbit dunia. Caranya, saya memasang
lamaran pekerjaan untuk menjadi ilustrator di berbagai website dengan dilengkapi ilustrasi terbaik karya
saya. Akan tetapi, lama sekali saya tidak mendapat order. Paling hanya order membuat komik tanpa
imbalan. Meskipun begitu, tetap saya kerjakan, sambil mengasah kemampuan menggambar," kata Ardian.
Hal yang patut diteladani dari tokoh tersebut adalah ...
A. pantang menyerah
B. suka menolong
C. rajin ibadah
D. giat belajar
E. berhemat

22. Biografi dapat mengisahkan tentang kehidupan seorang tokoh penting atau terkenal maupun tidak
terkenal. Namun kebanyakan biografi bercerita tentang ...
A. tokoh sejarah
B. kehidupan nyata tokoh
C. kehidupan pribadi penulis
D. pengalaman pribadi tokoh idola
E. pengalaman tokoh dalam mengarungi hidupnya

23. Penulisan biografi dapat berbentuk beberapa baris kalimat ataupun dalam bentuk buku. Biografi hanya
menjelaskan tentang fakta-fakta dari kehidupan seseorang serta peran pentingnya dinamakan ...
A. biografi
B. autobiografi
C. biografi tokoh
D. biografi singkat
E. biografi panjang

24. Biografi yang ditulis oleh orang lain dengan izin dari tokoh yang akan diceritakan. Pernyataan tersebut
merupakan jenis biografi jika dilihat dari ...
A. sisi penulisnya
B. isinya
C. personal yang dibahas
D. penerbitnya
E. perjalanan hidup

25. Biografi yang isinya menceritakan tentang tokoh-tokoh yang berkecimpung pada dunia politik. Jenis
biografi yang dimaksud adalah ...
A.  biografi tokoh idola
B. biografi politik
C. biografi perjalanan karier
D. biografi tokoh penting
E. biografi subsidi

26. Langit kau lepas hujan terlampau lama 


Sebab rumahku digunakan 
Atapnya dari daun rumbia 
Kasihan ibu yang kini sedang sakit 
Menggigil kedinginan 
Tema puisi tersebut adalah …. 
a. nasib rumah tangga malang 
b. alam yang tak terkendali 
c. kesederhanaan seorang ibu 
d. keprihatinan tentang hujan 
e. keindahan alam 

Puisi berikut untuk menjawab soal nomor 27-29. 


Sampai di manakah cinta Ayah dan Ibu, Anakku . 
Kalau tidak hingga ke ujung-ujung jari ! 
Akan tinggal saja menggapai, melambai dari stasiun kecil 
Pelabuhan terpencil 
 Kemudian engkau sendirilah Ayah dan Ibu dari Nasibmu 
Terimalah Bumi dan Langit, hujan terik 
Siang serta malam hari kalbumu 
Sekali kan tiba saat kau tegak sendiri 
Berdiri atas bahu kami, ya pijaklah kepala kami 
 Jangkau bintang-bintang yang dari abad ke abad 
Cuma dapat kami tengadahi! 

27. Makna stasiun kecil pada puisi tersebut adalah…. 


a. terminal
b. rumah 
c. pedesaan 
d. hale 
e. peristirahatan 

28. Maksud puisi tersebut adalah .. . 


a. Doa dan perjuangan orang tua untuk kesuksesan anaknya. .
b. Orang tua yang sangat menyayangi anaknya hingga ke ujung jari.
c. Anak yang sudah berhasil meraih cita-cita berkat ketekunannya. 
d. Kasih sayang orang tua kepada anak selalu mengalir siang dan malam. 
e. Nasib seorang anak bergantung pada ‘ kasih sayang orangtua. 

29. Suasana dalam puisi tersebut adalah…. 


a. bimbang
b. damai 
c. mencekam 
d. tegang 
e. resah

Puisi berikut untuk menjawab soal nomor 30 dan 31. 


Gemericik air mengalirjernih 
Percikkan ke muka segar rasanya 
Ikan berlumba tak kenal sedih
Gerak gembira jiwa merdeka
Ibunda , Kasihmu tak pernah kemarau
Meski waktu merambat makin tua 
Aku kini bukan bocah lagi 
Telah beranjak, berpikir, dan berasa 
Terbayang dulu menangis manjadi suapi 
Tangan lembut kasihmu menyentuh jiwa 

30. Suasana yang tergambarkan dari penggalan isi puisi adalah…. 


a. sendu
b. syahdu 
c. sedih 
d. gembira 
e. riang  

31. Baris puisi yang dibacakan dengan gembira adalah… 


a. /Gemericik air mengalir jernih/ 
b. /Percikan ke muka segar rasanya/ 
c. /Meski waktu merambat makin tua/ 
d. /Aku kini bukan bocah lagi/ 
e. /Telah beranjak,berpikir, dan berasa/
Puisi berikut untuk menjawab soal nomor 7-9, 
pagiku hilang sudah melayang 
Hari mudaku sudah Pergi 
Sekarang petang datang membayang 
Batang usiaku sudah tinggi 
Aku lalai di hari pagi 
Beta lengah di masa muda
Kini hidup meracuni hati
Miskin ilmu miskin harta 

32. Kata petang pada larik ketiga puis tersebut mempunyai makna lambang ….
a. waktu sore hari 
b. kehidupan manusia
c. suasana senja 
d. masa tua 
e. perasaan manusia 

33. Persamaan bunyi yang terdapat pada baris pertama puisi tersebut adalah .. . . 
a. hilang dan melayang 
b. pagiku dan hilang 
c. pagiku dah melayang 
d. sudah dan melayang 
e. pagiku dan tinggi 

34. Majas personifikasi dalam puisi di atas terdapat dalam baris …. 
a. 1dan2 
b. 2dan3 
c. 1dan4 
d. 3dan4 
e. 1

35. Jika pelangi merangkul rindu 


Ku tak akan hanyut dalam impian
Jika sinarnya membias 
Sekujur tubuhku akan kepanasan 
Tak ada satu batang pohon jadi pelindung
Judul tepat untuk puisi tersebut adalah . … 
a. terharu 
b. semangat 
c. sahabat
d. kehidupan 
e. ukiran impian 
Puisi berikut untuk menjawab soal nomor 36-38. 
Anak-anak, pernahkah kamu melihat gajah? Di kebun binatang atau [..}? (1)
Binatang ini badannya besar sekali 
Dan lihatlah, juga teramat tinggi 
Kedua telinganya lebar melambai-lambai Hidungnya [… .](2) 

36. Tema dari puisi tersebut adalah . , .. 


a. alam 
b. hewan 
c. kesehatan 
d. percintaan 
e. persahabatan 

37. Larik tepat untuk melengkapi bagian rumpang nomor (1) kutipan puisi tersebut adalah … 
a. dalam sebuah rumah 
b. dalam hutan 
c. taman bermain
d. dalam buku sekolah
e. di halaman rumah

38. Larik tepat untuk melengkapi bagian rumpang nomor (2) kutipan puisi tersebut adalah .. 
a. panjang sekali 
b. panjang, disebut belalai 
c. disebut belalai 
d. panjang dan pendek 
e. panjang 

Puisi berikut untuk soal nomor 39 dan 40. 


Cahayamu begitu indah (1) 
Senyummu sangatlah ayu (2) 
Kautemani malamku yang sendu (3) 
Membuatku, semakin malu (4) 
Dalam kesendirian tidak sepertimu (5) 

39. Larik bermajas pada kutipan puisi tersebut ditandai nomor…. 


a. (1) dan (2) 
b. (2) dan (3) 
c. (3) dan (4) 
d. (4) dan (5) 
e. (3) dan (5) 

40. Imaji pada larik pertama dalam kutipan puisi tersebut adalah …. 
a. perasaan 
b. penglihatan 
c. penciuman 
d. pendengaran 
e. peraba

Anda mungkin juga menyukai