Anda di halaman 1dari 17

KUMPULAN SOAL PTS GENAP

MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA


KELAS X
TAHUN 2023

Bacalah Kutipan Puisi Berikut untuk menjawab soal no.1-3!

Judul: Menyesal

Pagiku hilang sudah melayang


Hari mudaku sudah pergi
Sekarang petang datang membayang
Batang usiaku sudah tinggi
Aku lalai di hari pagi
Beta lengah dimasa muda
Kini hidup meracuni hati
Miskin ilmu miskin harta
.... (A. Hasyim)

1. Kata petang pada larik ketiga puisi tersebut mempunyai makna lambang ...
a. Waktu sore hari
b. Kehidupan malam
c. Suasana senja
d. Masa tua
e. Perasaan manusia

2. Maksud bait kedua puisi tersebut adalah ...


a. Seseorang yang lengah dipagi hari sehingga hidupnya sangat menderita di usia muda
b. Seseorang yang menderita hidupnya karena tidak memiliki ilmu dan harta
c. Seseorang yang miskin harta dan miskin ilmu pada masa muda karena ia lupa waktu
d. Seseorang yang telah menyia-nyiakan masa mudanya dalam menuntut ilmu sehingga
hidupnya menderita di hari tua
e. Seseorang yang melalaikan waktu dimasa muda karena dia tidak memiliki ilmu dan harta

3. Majas personifikasi dalam puisi di atas terdapat dalam baris ...


a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 1 dan 4
d. 3 dan 4
e. 1 dan 3

4. Jeritan Malam

Merintih ke langit
Derita hidup mengepung
menjerit bangsaku sedang berjuang
merintinh ke langit
tenaga mesin menembus kelam
berputar roda atas rel tertentu
terus menuju ke stasiun akhir
semangat wajah menembus kelam
berjuang bangsaku atas cinta tertentu
terus menuju negara merdeka!

Larik bermajas personifikasi yang sesuai untuk melengkapi puisi tersebut adalah ...
a. kami kedua menanti
b. menjerit peluit kereta malam
c. ratapan pekik melangit
d. bangkit berlari menumbuhkan kepala
e. entah mengapa

5. Bacalah puisi berikut !

Alamku ini
Awan bergerak
seiring waktuku yang kerontang
angin berdiri menepi
sejenak beri kesejukan
kuda berlari terkikik
tinggal jejak kaki
di antara rumputan misteri
alamku ini memang begini
dapat dipastikan perubahan yang terhenti

Maksud puisi tersebut adalah ...


a. seseorang yang tidak mau lagi memedulikan hidupnya
b. ketidakpedulian seseorang terhadap kehidupan orang lain
c. kekecewaan seseorang atas nasib yang menimpa orang lain
d. penyesalan terhadap apa yang menimpa dirinya sendiri
e. keputusasaan menghadapi masalah hidup yang dialaminya

6. Kisah hidup atau perjalanan hidup seseorang yang dituliskan oleh orang lain, di dalamnya
berisikan identitas beserta peristiwa-peristiwa yang dialami semasa hidupnya, adalah….
A. Sejarah
B. Ilmu Pengetahuan
C. Otobiografi
D. Biografi
E. Demografi

7. Paparan yang terkandung dalam tulisan atau karangan teks biografi berisi….
A. Tulisan yang menjelaskan kisah hidup suatu keluarga sukses.
B. Tulisan yang memaparkan riwayat hidup seseorang berdasarkan fakta, data, dan
peristiwa atau kejadian yang dialami.
C. Kisah hidup dan matinya seseorang berdasarkan keinginan orang yang diceritakan.
D. Sejarah lahirnya seseorang dari keturunan yang berpengaruh didaerahnya.
E. Karangan yang menceritakan perjuangan seseorang karena berjasa bagi keluarganya.

8. Hal yang perlu diperhatikan dalam kegiatan penulisan teks biografi, tentang penggunaan
bahasa adalah….
A. Menggunakan bahasa daerah sesuai dengan asal lahirnya seorang tokoh
B. Banyak menggunakan bahasa asing agar lebih menarik
C. Memakai kata-kata bernada diplomasi dan ilmiah
D. Bersahaja, lugas, jelas dan tidak bertele-tele
E. Kata-kata yang bermakna konotasi (kiasan), kosa kata asing dan banyak menggunakan
pepatah/ peribahasa

9. Isi biografi tidak sekadar berisi biodata, daftar nama, data kelahiran, dan informasi
lainnya, tetapi juga harus mengandung hal berikut, yaitu…
A. Kekayaan, kejayaan, prestasi, dan peristiwa penting yang dialami oleh tokoh
B. Kesuksesan tokoh dan keluarganya, kepandaian, keahlian tokoh
C. Fisik seorang tokoh, perjuangan, pengabdian tokoh terhadap keluarganya
D. Kejayaan, sepak terjang tokoh dalam pengabdian pada pemerintah penjajah
E. Pandangan hidup, sikap, perasaan, pemikiran, peristiwa, yang dialami tokoh

10..Tokoh yang layak diceritakan dalam bentuk teks biografi, yaitu….


A. Orang (tokoh) yang berpengaruh, sukses, berjasa bagi diri, keluarga dan masyarakat
B. Tokoh yang berpendidikan tinggi mempunyai kedudukan dalam pemerintahan
C. Orang kaya, pendidilkan luar negeri, banyak perusahaan di dalam maupun luar negeri
D. Seseorang yang berpengaruh dan sukses dalam memajukan daerah atau kota kelahiran
E. Seseorang yang banyak mendapatkan gelar pendidikan, memiliki jabatan penting dan
banyak penghargaan

11. Bacalah penggalan puisi di bawah ini:

Dirimu...

Aku sangat mencintai dirimu


Walau kini aku terpisah dengan dirimu
Tapi aku akan selalu ada untuk dirimu
Sampai kapan pun cintaku hanyak untuk dirimu

Majas yang digunakan dalam penggalan puisi di atas adalah ...


a. Personifikasi
b. Hiperbola
c. Repetisi
d. Epifora
e. Ameliorasi

Bacalah puisi berikut dengan seksama untuk menjawab soal nomor 12 dan 13 !

... Wahai sahabat


Untuk selamanya
Kita percaya
Tebarkan arah jangan pernah lelah
Untukmu sahabat
....

12. Tema puisi tersebut adalah ...


a. Persahabatan
b. Kegelisahan
c. Perdamaian
d. Kelelahan
e. Kepercayaan

13. Suasana yang tergambar pada puisi tersebut adalah ...


a. semangat
b. tegang
c. sedih
d. sunyi
e. gembira

14. Bungaku Bersemi Kembali

Bungaku kini bersemi kembali


setelah seminggu terkurung di lembah sunyi
kini bertunas lagi daunnya yang dulu menguning dan ...
rantingnya yang dulu kering
kini segar kembali
Tidak sia-sia
kusiram bungaku hingga bersemi dan mekar kembali

Diksi yang tepat untuk melengkapi larik puisi tersebut adalah ...
a. Berjatuhan
b. Bermunculan
c. Berguguran
d. Bertebangan
e. Berserakan

15. Sajak kita


Dik, pagi kita cerah
Akankah hari ini kita indah
Dik, jika senja kita merah
Mungkinkah malam benderang dengan sinar mentari
....
Dik, rimba kita gersang
Sanggupkah kita menadah hujan-Nya kelak kita
Dia curahkan diam diam

Kalimat yang bermajas untuk melengkapi bagian yang rumpang pada puisi tersebut yang
tepat ...
a. malam begitu indah
b. cinta kita selalu ada
c. pasti hidupmu bahagia
d. jangan lupa hidup ini cuma sementara
e. adakah rumah yang ramah untuk kita

16…. berisi kisah kehidupan atau pengalaman seseorang yang berbentuk cerita dengan
penyajian secara kronologis sesuai urutan waktu.
A. Teks eksposisi dan narasi
B. Teks negosiasi dan teks argumentasi
C. Teks deskripsi dan teks narasi
D. Teks biografi dan teks rekon
E. Teks observasi dan teks dialog

17.Berikut ini merupakan struktur teks biografi dan teks rekon, yaitu….
A. Pernyataan umum, orientasi, penutup.
B. Pernyataan khusus, pernyataan umum, penutup.
C. Orientasi, peristiwa kejadian, reorientasi.
D. Peristiwa, orientasi, penutup.
E. Pembukaan, isi, penutup.

18.Pengenalan tokoh atau gambaran awal mengenai aktivitas tokoh dalam uraian biografi,
hal tersebut berada pada struktur teks bagian….
A. Peristiwa
B. Orientasi
C. Reorientasi
D. Pernyataan umum
E. Pernyataan khusus

19.Masalah penting berupa paparan suatu cerita berisi berbagai kejadian saat tokoh
mengalami peristiwa, memecahkan masalah, proses karir, peristiwa menegangkan,
menyedihkan dan hal menyenangkan. Hal itu diceritakan dalam struktur teks bagian ….
A. Peristiwa
B. Orientasi
C. Reorientasi
D. Penutup
E. Pernyataan umum

20.Bagian yang berisi penutup atau simpulan berisi pandangan, ulasan, atau pemikiran
penulis secara pribadi atas sosok tokoh yang dikisahkannya pada teks biografi merupakan
bagian …. pada teks biografi.
A. Peristiwa
B. Orientasi
C. Reorientasi
D. Pernyataan khusus
E. Penutup

21.Cintaku Jauh di Pulau

Amboi! Jalan sudah bertahun kutempuh!


Perahu yang bersama kan merapuh!
mengapa ajal memanggil dulu
sebelum sempat berpeluk dengan cintaku

Chairil Anwar

Makna perahu pada kutipan puisi di atas adalah ...


a. kehampaan
b. kematian
c. kehidupan
d. kepercayaan
e. kesedihan

22.Pahlawan Tak Dikenal

Sepuluh tahun yang lalu, dia terbaring


Tetapi bukan tidur, sayang
Sebuah lubang peluru buundar di dadanya
Senyum bekunya berkata, kita sedang perang

Dia tidak tahu bilamana ia datang


Kedua tangannya memeluk senapan
Dia tidak tahu untuk siapa dia datang
Kemudian dia terbaring, tetapi bukan tidur, sayang
............................
(Toto Sudarto Bahtiar)

Puisi di atas menuturkan tentang ...


a. Seseorang yang sedang berjuang di medan perang
b. Pemimpin perang sedang memimpin pertempuran
c. Kematian seorang pejuang karena tertembak
d. Seseorang yang terbaring sakit karena tertembak di medan pertempuran
e. Pejuang yang berjuang pada pertempuran di Surabaya tanggal 10 November 1945

23. Perhatikan puisi berikut:

Aku Ingin

Oleh: Sapardi Djoko Damono

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana


dengan kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu
Aku ingin mencintaimu dengan sederhana dengan isyarat yang tak sempat disampaikan
awan kepada hujan yang menjadikannya tiada

Kutipan puisi itu memiliki pengimajian tentang:


a. Seseorang jatuh cinta namun tak sempat mengutarakannya
b. Seseorang putus cinta karena hujan
c. Seseorang putus cinta karena tak direstui
d. Seseorang jatuh cintak epada api
e. Seseorang jatuh cinta lalu putus cinta

24. Bacalah puisi berikut!

Rasa Cintaku

Kau tiba-tiba hadir dan isi hatiku yang kosong


Hanya kau yang ada dipikiranku sekarang
Aku tak tau bagaimana caramu mengisi hatiku
Engkau usngguh membuatk utak mengerti
Rasalnya hatiku jadi tak menentu
Untukku kau sangat berharga
Lihatlah diriku ini yang yang berjuang untuk cintamu

Aku sangat mencintaimu


Namun kau tak pernah sadari itu
Walau perih hati ini
Aku disini kan selalu setia menantimu
Rasakanlah cintaku ini begitu besar untukmu

Rasa yang dialami penulis dalam ungkapan puisi tersebut adalah ...
a. Gembira
b. Galau
c. Bimbang
d. Marah
e. Heran

25. Bacalah puisi berikut!

Perpisahan

Akhirnya peluit pun dibunyikan


Buat penghabisan kali kugenggam jarmu
Lewat celah kaca jendela
Lalu perlahan-lahan jarak antar kita
Mengembang jua
Dan tinggallah rel-rel, peron dan lampu
Yang menggigil di angin senja

Baris ke-6 dan ke-7 puisi tersebut menggunakan majas ...


a. Personifikasi
b. Metafora
c. Litotes
d. Asosiasi
e. Eufimisme

26. Selain membaca, R. A. Kartini juga gemar menulis, tulisan R. A. Kartini pernah dimuat di
Hollansche Lelie, sebuah majalah terbitan Belanda.

Kata kerja material yang terdapat dalam kalimat tersebut, adalah….


A. Dimuat,terbitan
B. Membaca, menulis
C. Selain, sebuah
D. Majalah, Belanda
E. Pernah, juga

27.Berikut kata ganti orang (pronomina) yang sering digunakan pada teks biografi ataupun
autobiografi, sedangkan yang bukan termasuk, yaitu…
A. Bapak, Ibu, Ayah , Saudara
B. Saya, Aku (kata ganti orang pertama tunggal) kami, kita (jamak)
C. Kamu, Anda, Engkau (kata ganti orang tunggal), kalian (jamak)
D. Dia, Ia, Beliau, (kata ganti orang pertama tunggal), mereka (jamak)
E. Kamu, Anda, Engkau (kata ganti orang tunggal), kalian (jamak)

28. Setelah usia 12 tahun ia hanya tinggal di rumah karena harus dipingit, kebiasaan dan
adat kala itu wanita yang mempunyai umur yang cukup harus tinggal di rumah dan dipingit.
R.A. Kartini terpaksa memendam keinginan untuk sekolah tinggi.
Kata kerja mental dalam kalimat di atas adalah….
A. Setelah, kebiasaan
B. Dipingit, terpakasa
C. Keinginan, memendam
D. Sekolah, di rumah
E. Cukup, tinggi

29. Setelah usia 12 tahun ia hanya tinggal di rumah karena harus dipingit, kebiasaan dan
adat kala itu wanita yang mempunyai umur yang cukup harus tinggal di rumah dan dipingit
R.A. Kartini terpaksa memendam keinginan untuk sekolah tinggi.

Pada penggalan teks tersebut yang tidak termasuk unsur kebahasaan teks biografi adalah….
A. Akan tetapi (penanda urutan waktu)
B. Memendam (kata kerja mental)
C. Dipingit (kata kerja pasif)
D. Ia (pronomina)
E. Di rumah (kata kerja)

30. Teks biografi sangat dominan (kebanyakan pada umumnya) menggunakan kata ganti
orang (pronomina) yaitu….
A. Kita, Kami, Mereka
B. Saya, Aku, Beta
C. Engkau, Anda, Kalian
D. Ia, Dia, Beliau
E. Bapak, Ibu, Anda, Saudara

31. Mohammad Hatta mulai memfokuskan dirinya untuk memimpin PNI baru telah terbukti
banyak cabang-cabang PNI baru berdiri di berbagai kota.

Kata kerja mental yang terdapat pada kalimat tersebut adalah..


A. Memimpin
B. Memfokuskan
C. Mulai
D. Berdiri
E. Terbukti

32. Sebuah karya sastra tertulis isinya merupakan ungkapan pikiran, gagasan dan perasaan
seseorang (penyair) dalam bentuk kata-kata yang indah, yaitu….
A. Fiksi
B. Drama
C. Prosa
D. Puisi
E. Sastra
33. ….merupakan hal yang bertujuan dapat memunculkan efek tertentu dan menampung
makna yang menggambarkan pikiran, gagasan, dan perasaan seseorang (penyair) dalam teks
puisi.
A. Pemilihan kalimat
B. Pemilihan tema
C. Pemilihan judul
D. Pemilihan tempat
E. Pemilihan kata (diksi)

34. ….merupakan bahasa kiasan yang digunakan untuk menampilkan efek tertentu bagi
pembacanya.
A. Karya sastra
B. Majas/ gaya bahasa
C. Fiksi/ cerita rekaan
D. Bahasa tulisan
E. Bahasa kiasan

35. Majas perumpamaan dan kata yang biasa digunakan dalam majas ini, seperti, sebagai,
umpama, ibarat, serupa, dll.
Majas tersebut adalah …
A. Majas Personifikasi
B. Majas Hiperbola
C. Majas Metafora
D. Majas Litotes
E. Majas Simile

36. Pengertian teks biografi adalah …

a. Riwayat hidup yang ditulis oleh orang lain


b. Bertukar pendapat antara dua orang atau lebih dengan disertai alasan
c. Proses tawar menawar guna mencapai kesepakatan bersama
d. Interaksi antara dua orang atau lebih
e. Cerita singkat yang menarik karena lucu dan mengesankan

37. Perhatikan paragaraf di bawah ini!

Cut Nyak Dien adalah wanita kelahiran Lampadang, Aceh pada tahun 1848. Sayangnya tidak
diketahui pasti mengenai tanggal lahir dari Cut Nyak Dien. Beliau lahir dari keluarga
bangsawan yang memang sangat taat dalam beragama.

Jika dilihat dari struktur teks biografi, teks tersebut adalah bagian dari…

a. Kejadian penting
b. Reorientasi
c. Orientasi
d. Rangkaian peristiwa
e. Komentar evaluative

38. Pola penyajian teks biografi dapat dilihat berdasarkan …

a. Banyak menggunakan nomina, pronomina, adjektiva


b. Banyak menggunakan pronomina, banyak menggunakan kata kerja pasif, banyak
menggunakan kata sambung
c. Orientasi, kejadian penting, reorientasi
d. Alur, sudut pandang, gaya penceritaan, fokus penceritaan
e. Alur, kata ganti, gaya bahasa, fokus penceritaan

39. Untuk menentukan karakter unggul tokoh adalah dengan cara …

a. Mengumpulkan informasi dasar tokoh yang diceritakan


b. Menggali data dan informasi yang berkaitan dengan tokoh dari berbagai sumber

c. Mengolah semua data dan informasi yang diperlukan untuk membangun teks biografi
d. Memilah dan memilih data dan informasi yang diperlukan
e. Mengidentifikasi peristiwa atau permasalahan apa yang dialami seseorang serta
bagaimana cara menghadapi semua itu

40. Yang tidak termasuk langkah menyusun teks biografi yaitu …

a. Mengumpulkan informasi dasar tokoh yang diceritakan


b. Menggali data dan informasi yang berkaitan dengan tokoh dari berbagai sumber
c. Mengolah semua data dan informasi yang diperlukan untuk membangun teks biografi
d. Memilah dan memilih data dan informasi yang diperlukan
e. Mengidentifikasi peristiwa atau permasalahan apa yang dialami seseorang serta
bagaimana cara menghadapi semua itu

41. …. adalah gaya bahasa (majas) yang memberikan sifat atau perilaku insani (makhluk
hidup) kepada benda mati.

Majas tersebut adalah….

A. Majas personifikasi
B. Majas hiperbola
C. Majas metafora
D. Majas simile
E. Sarkasme

42. Segala cintaku hilang terbang, pulang kembali aku padamu, seperti dahulu.

Majas personifikasi yang terdapat pada baris puisi tersebut ditunjukkan dengan kata….
A. Habis kikis
B. Segala cintaku hilang terbang
C. Pulang kembali
D. Aku padamu
E. Seperti dahulu

43. Majas yang mengandung kata-kata, frasa, maupun kalimat yang berlebih-lebihan adalah
majas….
A. Personifikasi
B. Hiperbola
C. Metafora
D. Litotes
E. Simile

44.Dentuman itu menggelegar membelah angkasa.


Kalimat tersebut mengandung gaya bahasa (majas)….
A. Personifikasi
B. Metafora
C. Litotes
D. Simile
E. Hiperbola

45.
TAPI
Karya: Soetardji Calzoum Bachri
Aku bawakan bunga pada-Mu
Tapi Kau bilang masih
Aku bawakan resah pada-Mu
Tapi Kau bilang hanya
Aku bawakan darahku pada-Mu
Tapi Kau bilang cuma
Aku bawakan mimpiku pada-Mu
Tapi Kau bilang meski
Aku bawakan dukaku pada-Mu
Tapi Kau bilang tapi
Aku bawakan mayatku pada-Mu
Tapi Kau bilang hampir
Aku bawakan arwahku pada-Mu
Tapi Kau bilang kalau
Tanpa apa aku datang pada-Mu
Wah!
Dalam puisi yang berjudul “TAPI”, diksi atau pilihan kata yang menunjukkan “gambaran
manusia” tercantum pada kata di bawah ini, diantaranya….
A. Bawakan, pada-Mu, bilang
B. Pada-Mu, bilang, aku
C. Mayatku, arwahku, pada-Mu
D. Aku, Kau, mayatku, arwah
E. Dukaku, mimpiku, mayatku

46. Pronomina atau kata ganti yang digunakan dalam teks biografi yaitu …

a. Kata ganti orang ketiga tunggal yaitu ia, dia, beliau


b. Kata ganti orang ketiga jamak yaitu mereka
c. Kata ganti orang pertama yaitu aku, saya, daku
d. Kata ganti orang kedua tunggal yaitu kamu, Anda, engkau
e. Kata ganti orang kedua jamak yaitu kalian, kamu sekalian

47. Perhatikan paragraf berikut!

Beliau merupakan seorang pekerja keras. Di sela-sela kesibukannya sebagai mahasiswa, ia


rela membanting tulang demi meringankan beban ibunya.

Paragraf tersebut merupakan penggambaran karakter unggul tokoh dengan cara …

a. Dialog tokoh
b. Secara tidak langsung
c. Secara langsung
d. Dialog tokoh lain
e. Apa yang dilakukan tokoh

Jawaban: C. Secara langsung

48. Yang dimaksud dengan reorientasi yaitu …

a. Pandangan tokoh terhadap sesuatu


b. Latar belakang kisah
c. Komentar evaluatif atau pernyataan simpulan
d. Rangkaian peristiwa yang disusun secara kronologis
e. Kejadian-kejadian utama yang dialami tokoh

49. Bacalah dengan saksama kutipan berikut!


Pada tahun 1961, sepulang dari Amerika Serikat, Rendra mendirikan grup teater di
Yogyakarta. Akan tetapi, grup ini terhenti karena ia pergi lagi ke Amerika Serikat. Ketika
kembali lagi ke Indonesia (1968), ia membentuk kembali grup teater yang bernama Bengkel
Teater. Bengkel Teater ini sangat terkenal di Indonesia dan memberi suasana baru dalam
kehidupan teater di tanah air. Sampai sekarang Bengkel Teater masih berdiri dan menjadi
basis bagi kegiatan keseniannya.
Pernyataan yang sesuai dengan kutipan biografi tersebut adalah . . .

A. Pada tahun 1961, sepulang dari Amerika Serikat Rendra mendirikan grup teater di
Yogyakarta yang terkenal di tanah air hingga sekarang.
B. Grup teater yang dibentuk Rendra sempat berkembang meskipun Rendra kembali ke
Amerika Serikat.
C. Setiap kali pulang ke Indonesia, Rendra selalu mendirikan grup teater yang memberikan
suasana baru dalam kehidupan teater Indonesia.
D. Sebelum berangkat ke Amerika Serikat, Rendra mendirikan bengkel teater pada tahun
1968.
E. Sampai sekarang Bengkel Teater bentukan Rendra masih berdiri dan menjadi basis bagi
kegiatan keseniannya.

50. Pada penggalan struktur teks biografi, orientasi biasanya berisi …

a. Pandangan tokoh terhadap sesuatu


b. Latar belakang kisah
c. Komentar evaluatif atau pernyataan simpulan
d. Rangkaian peristiwa yang disusun secara kronologis
e. Kejadian-kejadian utama yang dialami tokoh

51. Bacalah puisi berikut untuk menjawab soal no,51 - 55


TAPI
Karya: Soetardji Calzoum Bachri
Aku bawakan bunga pada-Mu
Tapi Kau bilang masih
Aku bawakan resah pada-Mu
Tapi Kau bilang hanya
Aku bawakan darahku pada-Mu
Tapi Kau bilang cuma
Aku bawakan mimpiku pada-Mu
Tapi Kau bilang meski
Aku bawakan dukaku pada-Mu
Tapi Kau bilang tapi
Aku bawakan mayatku pada-Mu
Tapi Kau bilang hampir
Aku bawakan arwahku pada-Mu
Tapi Kau bilang kalau
Tanpa apa aku datang pada-Mu
Wah!

Kata “Kau” pada setiap baris yang digunakan pada puisi tersebut bermakna….
A. Tuhan
B. Alam
C. Manusia
D. Penguasa
E. Makhluk

52. Penggunaan diksi yang menunjukkan kesakitan pada puisi tersebut yaitu….
A. Masih dan cuma
B. Darahku dan dukaku
C. Resah dan duka
D. Mayatku dan arwahku
E. Mimpiku dan padamu

53. Diksi atau pilihan kata; bawakan, bilang, dan datang, menggambarkan….
A. Gambaran permohonan
B. Gambaran usaha
C. Gambaran keprihatinan
D. Gambaran kehidupan
E. Gambaran penyesalan

54. Dalam puisi “TAPI” pada kalimat atau baris: “aku bawakan mayatku padamu”,
mengandung majas….
A. Personifikasi
B. Simile
C. Metafora
D. Repetisi
E. Hiperbola

55. Citaraan yang terdapat pada baris: “ Aku bawakan bunga padamu” adalah….
A. Citraan penciuman
B. Citraan raba
C. Citraan rasa
D. Citraan gerak
E. Citraan kesedihan

56. Simak cuplikan teks biografi di bawah ini!

Lorde adalah seorang penyanyi pop internasional yang berasal dari Selandia Baru. Semasa
kecilnya, Ia menghabiskan waktu membaca buku bersama Ibunya Sonja yang adalah seorang
penyair.

Penyanyi lagu hits Royals tersebut lahir pada Takapuna, Auckland, di Selandia Baru. Ia
merupakan anak pertama dari 4 bersaudara yaitu Angelo, India, dan Jerry.

Pada tahun 2013, Ia merilis lagu pertamanya Royals yang trending di internet hingga
mengantarkannya menjadi salah satu penyanyi remaja yang berprestasi.
Setelah merilis album pertama 2013, Ia kemudian menyusul kesuksesan tersebut dengan
album kedua di tahun 2017.
Cuplikan teks biografi di atas merupakan struktur dari teks biografi, khususnya merupakan
bagian…

a. Orientasi
b. Peristiwa dan masalah
c. Reorientasi
d. Reaksi
e. Koda

57. Pada penggalan struktur biografi orientasi biasanya berisi…


a. Peristiwa yang dialami tokoh
b. Pengenalan dan gambaran
c. Pandangan tokoh terhadap sesuatu
d. Pandangan penulis terhadap tokoh
e. Masalah yang dialami tokoh

58.. Perhatikan cuplikan teks biografi di bawah ini!


Bapak Muhammad Natsir ialah tokoh politik Indonesia yang memiliki penampilan paling
sederhana sepanjang sejarah pemerintahan negeri ini. Ia bahkan memiliki jas yang
bertambal.

Selain itu, Ia juga tidak memiliki rumah dan tidak mau diberi mobil mewah. Presiden
Soekarno mengangkat beliau pada 17 Agustus 1950 sebagai perdana Menteri.

Tak hanya sampai di situ, beliau juga menguasai lebih dari dua Bahasa asing seperti
diantaranya Bahasa Arab, Jerman, Prancis, Belanda, dan Inggris
Apa keistimewaan dari tokoh yang terdapat dalam biografi di atas…

a. Karyanya yang banyak membahas teknologi, sosial, budaya, dan ilmu pengetahuan.
b. Diangkat menjadi seorang perdana Menteri oleh pemerintahan saat itu
c. Seorang Menteri yang bahkan rumah pun tidak punya
d. Beliau adalah tokoh politik Indonesia yang berpenampilan paling sederhana sepanjang
sejarah pemerintahan negeri ini
e. Kepiawaian beliau menguasai banyak Bahasa asing

59. Sikap baik dari tokoh dalam teks biografi di soal no 58 yang bis akita teladani untuk
kehidupan sehari-hari adalah…

a. Tidak mau dan menolak ketika ada yang ingin memberi


b. Jadilah perdana Menteri Indonesia
c. Kuasailah banyak Bahasa dari negara lain
d. Tetap fokus menciptakan karya ilmiah dalam masa pandemic
e. Berpenampilan sederhana meskipun posisi jabatan tinggi

60. Bacalah dengan saksama!


Ahmad Tohari lahir tanggal 13 Juni 1948 di Tinggar Jaya, Kecamatan Jatilawang, Banyumas,
Jawa Tengah dari keluarga santri. Ayahnya seorang kiai dan ibunya seorang pedagang kain.
Kehidupan keluarganya tidak kekurangan dari segi ekonomi. Ahmad Tohari menikah pada
tahun 1970. Dari pernikahannya itu beliau dikaruniai lima orang anak. Ahmad Tohari sangat
menyayangi keluarganya. Tahun 1981, ketika bekerja di Jakarta Ahmad Tohari mengundurkan
diri dari jabatan redaktur harian Merdeka. Hal itu terjadi karena beliau ingin berkumpul
dengan keluarganya di desa.

Keteladanan Ahmad Tohari yang terdapat dalam kutipan biografi tersebut adalah . . .
A. Ia memiliki istri yang bekerja sebagai guru.
B. Ahmad Tohari sangat menyayangi keluarganya.
C. Ahmad Tohari mengundurkan diri dari jabatan redaktur.
D. Ahmad Tohari tidak senang tinggal di Jakarta.
E. Ahmad Tohari lahir dari keluarga santri.

Anda mungkin juga menyukai