Anda di halaman 1dari 71

UK STUDENT

MANUAL PRE-
DEPARTURE BOOK
PPI UNITED KINGDOM 2022/2023
5 Daftar Isi
6

1 PRA-KEBERANGKATAN
PERSIAPAN UMUM DAN DOKUMEN PENTING
PAKAIAN DAN PERALATAN PRIBADI
MAKANAN DAN BUMBU INSTAN
OBAT-OBATAN DAN VITAMIN PRIBADI
ALAT PEMBAYARAN
KOMUNIKASI
MENCARI AKOMODASI

2 KEDATANGAN DI UK
APA YANG HARUS DILAKUKAN DI BANDARA
APA YANG DILAKUKAN SAAT TIBA DI AKOMODASI
LAPOR DIRI
BIOMETRIC RESIDENCE PERMIT (BRP)
GENERAL PRACTITIONER (GP)

3 KEHIDUPAN DI UK
TRANSPORTASI DI UK
MEMBELI KEBUTUHAN HIDUP DI UK
KEHIDUPAN KELUARGA DI UK
TAHAPAN MENDAFTARKAN ANAK KE NURSERY
TAHAPAN MENDAPATKAN SEKOLAH ANAK
(PRIMARY SCHOOL)
BEKERJA DI UK
KEHIDUPAN BERAGAMA DI UK
TEMPAT-TEMPAT WISATA DI UK
ADAPTASI MUSIM DAN CUACA DI UK
TIPS MENGELOLA KEUANGAN
APLIKASI PENUNJANG KEHIDUPAN DI UK

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


UK MANUAL PRE-DEPARTURE BOOK

PRA-KEBERANGKATAN
PRA-KEBERANGKATAN

Alur Persiapan Keberangkatan


Apa saja yang perlu diurus?

Menerima Menerima Persiapan dokumen


Letter of offer dari keberangkatan:
Acceptance universitas 1. VISA
(LoA) melalui portal 2. Tiket Keberangkatan
universitas 3. Dokumen penting
masing- lainnya untuk
masing dibawa ke bandara:
Paspor/VISA
Dokumen dari VFS
CAS versi printed
LoA versi printed
Dokumen bebas TB
Dokumen untuk
Barang untuk dibawa: pengambilan BRP
1. Pakaian dan Peralatan Card
Pribadi Dokumen lainnya
2. Makanan dan Bumbu Instan sesuai kebutuhan
3. Obat-obatan dan Vitamin universitas, tempat
tinggal, dan lainnya

Alat Pembayaran

Komunikasi

Akomodasi

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

DOKUMEN
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Dokumen

1. VISA www.gov.uk/student-visa

Salah satu dokumen penting yang harus segera disiapkan sebelum


keberangkatan ke UK adalah Visa, khususnya Visa Student. Kamu
bisa melakukan pendaftaran maksimal 3 bulan sebelum tanggal
studi. Untuk mendapatkan Visa, ada beberapa dokumen yang
perlu kamu siapkan, diantaranya :
Confirmation of Acceptance for Studies (CAS), merupakan
dokumen yang dikeluarkan universitas yang mengonfirmasi
bahwa kamu sudah diterima dan akan segera memulai studi di
kampus terkait. Dokumen ini bukan Letter of Acceptance (LoA)
baik Unconditional maupun Conditional, melainkan dokumen
dengan 14 digit yang akan dikirimkan universitas setelah kamu
menerima tawaran LoA-mu, melengkapi data-data yang
dipersyaratkan, dan (dalam beberapa kasus) membayar tuition
fee. Jika kamu penerima beasiswa, segera dapatkan Letter of
Guarantee (LoG) dari penyedia beasiswa agar bisa secepatnya
mendapatkan CAS dari universitas tujuan kamu

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Dokumen

Sertifikat Bebas Tuberkulosis, sebagai warga negara


Indonesia kamu diwajibkan bebas tuberkulosis untuk bisa
menetap di UK. Sertifikat untuk apply VISA ini hanya bisa
kamu dapatkan di rumah sakit yang sudah ditetapkan,
diantaranya:
RSPI Puri Indah, Jakarta Barat
RSPI Pondok Indah, Jakarta Selatan
RS Premier Jatinegara
RSPI Bintaro Jaya
RS Premier Bintaro
RS Premier Surabaya
BIMC Hospital Kuta, Bali

Kamu dapat melihat daftar rumah sakit, cara pendaftaran,


dan biaya testing-nya di sini:
www.gov.uk/government/publications/tuberculosis-test-
for-a-uk-visa-clinics-in-indonesia/tuberculosis-testing-in-
indonesia

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Dokumen

Sertifikat ATAS (Academic Technology Approval Scheme),


sertifikat ini hanya diperuntukkan bagi kamu yang akan
melanjutkan studi di bidang tertentu yang ilmunya bisa
dipergunakan untuk mengembangkan Advanced
Conventional Military Technology (ACMT) dan Weapons of
Mass Destruction (WMDs). Silakan cek apakah jurusan kamu
memerlukan sertifikat ini atau tidak melalui portal
universitasmu, atau juga bisa melalui situs resmi Visa dan
Imigrasi UK.
Bukti Finansial, kamu mungkin perlu menyiapkan bukti
finansial berupa rekening koran yang menunjukkan bahwa
kamu memiliki cukup uang untuk bertahan hidup di UK. Jika
kamu penerima beasiswa, kamu bisa menggunakan LoG dari
penyedia beasiswa sebagai bukti finansial.
Akta Kelahiran / Kartu Keluarga, jika kamu berusia di bawah 18
tahun kamu perlu menyiapkan dokumen yang menunjukkan
hubungan kamu dengan orang tua atau wali.

Untuk informasi lebih lanjut terkait pendaftaran Visa, kamu bisa


mengunjungi situs resmi UK Visa and Immigration di
https://www.gov.uk/student-visa.
Kamu bisa melakukan pendaftaran sendiri secara online, atau
menggunakan bantuan pihak ketiga dari konsultan pendidikan
seperti IDP, AUG, Edlink Connex, SUN Education, dll.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Dokumen

2. Tiket Penerbangan
Setelah mendapatkan VISA, segeralah beli tiket pesawat untuk
menghindari melonjaknya tarif jika membeli tiket berdekatan
dengan jadwal keberangkatan. Ada beberapa pilihan maskapai
penerbangan yang bisa mengantarkan kamu ke bandara
terdekat di kota tujuanmu di UK, seperti:
Emirates via Dubai, dengan tujuan London Heathrow, London
Gatwick, London Stansted, Birmingham, Edinburgh,
Manchester, Glasgow, dan Newcastle.
Qatar Airways via Doha, dengan tujuan London Heathrow,
London Gatwick, Birmingham, Edinburgh, dan Manchester.
Etihad Airways via Abu Dhabi, dengan tujuan London Heathrow
dan Manchester.
Turkish Airlines via Istanbul, dengan tujuan London Heathrow,
London Gatwick, Birmingham, Edinburgh, dan Manchester.
Singapore Airlines, dengan tujuan London Heathrow dan
Manchester.
British Airways, dengan tujuan ke hampir seluruh bandara di
UK.
KLM, dengan tujuan ke hampir seluruh bandara di UK, namun
biasanya perlu transit di dua tempat.

Selain maskapai di atas, kamu juga bisa membeli tiket dari


maskapai lainnya namun biasanya perlu transit di banyak tempat
dan transfer manual dari satu maskapai ke maskapai lainnya.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Dokumen

3. Dokumen Penting Lainnya


Sebelum berangkat, kamu sebaiknya telah menyiapkan daftar
kebutuhan dokumen penting yang harus dibawa. Pastikan
dokumen tersebut dikumpulkan ke dalam satu tempat
penyimpanan dan dibawa dalam tas kabin supaya mudah
dikeluarkan saat diminta oleh petugas bandara/imigrasi.
Dokumen-dokumen penting yang dimaksud adalah :
Paspor / Visa
Dokumen dari VFS
Confirmation of Acceptance for Studies (CAS)
Letter of Acceptance (LoA)
Sertifikat bebas TB
Dokumen pengambilan BRP Card
Dokumen sesuai kebutuhan saat datang ke universitas
Dokumen lain sesuai kebutuhan, seperti dokumen
kelengkapan untuk menyewa tempat tinggal

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

BARANG
UNTUK
DIBAWA
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Barang untuk Dibawa

1. Pakaian dan Peralatan Pribadi


Dengan adanya 4 musim di UK, pastikan kamu mempersiapkan
pakaian yang tepat, terutama saat musim gugur (autumn) dan
dingin (winter). Sangat direkomendasikan untuk membawa extra
wardrobes, seperti:
Satu jaket hangat dan tebal (terutama jaket dengan insulasi
dingin/panas di bagian dalamnya).
Dua pasang long johns (atasan dan bawahan).
Satu pasang sarung tangan / gloves (usahakan berbahan
hangat dan dengan kapasitas touch screen)
Neck scarf
Head scarf dan/atau ear warmers

Mempertimbangkan keterbatasan slot bagasi penerbangan dari


Indonesia menuju UK, kamu tidak perlu membawa terlalu banyak
pakaian. Tidak perlu khawatir, pakaian dan peralatan yang belum
terbawa dari Indonesia bisa kamu dapatkan dengan mudah di UK.
Jangan lupa membawa pakaian identitas nasional seperti Batik
atau baju daerah untuk menghadiri acara-acara Indonesia di UK.

Kamu juga sebaiknya mempersiapkan alat-alat keperluan pribadi,


seperti: pemotong kuku, alat pembersih telinga, alat mandi,
kosmetik, kebutuhan bulanan wanita, alat sholat, dan stationery
untuk kebutuhan selama 1 bulan pertama di UK.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Barang untuk Dibawa

2. Makanan dan Bumbu Instan


Makanan dan bumbu instan yang direkomendasikan untuk
dibawa dari Indonesia:
Mie instan
Bubur instan
Minuman susu dan sereal instan
Makanan kering yang tidak mudah basi (kentang kering,
kering tempe orek, serundeng, kacang-kacangan, bawang
goreng, dll)
Biskuit dan snack
Madu
Bumbu instan
Minuman hangat kemasan sachet (susu jahe instan/jahe
keraton, dll)

Perlu diperhatikan bahwa makanan yang dibawa tidak boleh


bertentangan dengan aturan yang telah ditetapkan. Kamu bisa
melihat jenis makanan yang boleh dan tidak boleh dibawa ke UK
di situs resmi pemerintah UK (https://www.gov.uk/bringing-food-
into-great-britain).

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Barang untuk Dibawa

3. Obat-obatan dan Vitamin Pribadi


Siapkan obat dan vitamin pribadi yang sering kamu konsumsi di
Indonesia, dan jika perlu, bawa juga resepnya. Obat-obatan dan
vitamin yang dimaksud seperti:
Minyak kayu putih
Minyak tawon
Minyak angin aromaterapi
Obat demam
Obat mabuk perjalanan
Obat maag
Obat diare
Obat flu
Obat batuk
Obat alergi
Vitamin sesuai kebutuhan

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

ALAT
PEMBAYARAN
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Alat Pembayaran

1. Transaksi sehari-hari di UK
Transaksi sehari-hari di UK seperti di supermarket, toko-toko, dan
alat transportasi umumnya menggunakan contactless payment,
sehingga kamu tidak perlu membawa uang tunai terlalu banyak
untuk alasan keamanan. Bawalah uang tunai dalam pecahan
poundsterling (GBP) secukupnya dari Indonesia yang jumlahnya
disesuaikan dengan kebutuhan pribadi (biasanya pada kisaran
GBP 200-300).

Sangat direkomendasikan untuk memiliki akun bank digital seperti


Jenius atau Digibank. Dengan bank digital, kamu bisa membeli
GBP langsung di aplikasi bank tersebut. Selain itu, kartu debitnya
juga langsung bisa digunakan untuk menarik uang tunai di ATM di
UK atau digunakan sebagai alat pembayaran contactless,
terutama di masa-masa awal tinggal di UK sebelum menerima
kartu bank UK.

Jika kamu bukan pengguna bank digital, kamu tetap bisa


bertransaksi di UK dengan menggunakan kartu debit/kredit. Untuk
itu, pastikan kartu debit/kredit bank kamu di Indonesia terhubung
dengan jaringan ATM internasional. Untuk mengetahuinya, lihat di
kartu ATM kamu apakah terdapat logo VISA, Mastercard, Cirrus,
atau Maestro.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Alat Pembayaran

Jika tidak ada, mintalah bank kamu untuk menggantinya. Untuk


transaksi pengiriman uang dari Indonesia ke UK maupun
sebaliknya dapat juga menggunakan aplikasi penukaran mata
uang online, seperti Wise, Flip, Revolut, maupun Transfez.

2. Membuka rekening bank UK


Setibanya kamu di UK, disarankan untuk membuka rekening bank
UK untuk mempermudah transaksi dengan mata uang GBP.
Sebelum membuka rekening, pastikan kamu telah menyiapkan
dokumen yang diperlukan seperti:
BRP Card
Passport
Surat keterangan tempat tinggal
LoA

Ada beberapa rekomendasi bank UK yang dapat kamu gunakan.


Yang konvensional ada Lloyds, Barclays, Santander, Metro Bank,
HSBC, Bank of England, Natwest, Bank of Scotland, dll.
Sementara, bank digital contohnya Monzo, Revolut, dll.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

KOMUNIKASI
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Komunikasi

1. Kartu SIM / Kuota Roaming


Sebelum berangkat ke UK, disarankan sudah memiliki kartu SIM UK
agar bisa berkomunikasi dengan lancar yang dapat dibeli di
beberapa online marketplace seperti Tokopedia atau Bukalapak.
Rekomendasi lain, kamu bisa membeli salah satu kartu SIM UK
bernama Smarty melalui link https://smarty.co.uk secara online
dan kartu SIM tersebut akan langsung dikirim ke alamat rumah
kamu di UK maksimal 3 hari setelah pembelian kartu dan sudah
termasuk kuota internet dengan penawaran yang terjangkau.

Jika tidak, belilah kuota roaming secukupnya sampai kamu


membeli kartu SIM di UK. Setiap bandara memang menyediakan
WiFi gratis, tetapi jika sudah keluar dari area bandara, kamu tetap
memerlukan data seluler untuk berkomunikasi. Kamu juga bisa
membeli kartu SIM di toko-toko di area bandara.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Komunikasi

2. Siapa yang Harus Dikontak?

Landlord / Petugas Flat


Sebelum tiba di UK, pastikan kamu sudah menghubungi dan
berkomunikasi dengan landlord/petugas flat yang akan ditempati
serta menyiapkan segala hal.

PPI Kota Setempat dan PPI UK


Sebelum tiba di UK, sangat disarankan untuk menghubungi PPI
Kota dimana kamu akan tinggal. Selain itu, kamu dapat
menghubungi PPI UK melalui PPI UK Support Centre jika kamu
memiliki pertanyaan terkait persiapan kedatangan ke UK. PPI
Kota dan PPI UK merupakan keluarga terdekat kamu selama di UK
dan akan membantu kamu untuk mendapatkan informasi yang
relevan.

Komunitas Penerima Beasiswa


Jika kamu penerima beasiswa seperti LPDP, Chevening, dan
sebagainya, kamu dapat menghubungi ketua komunitas
beasiswa / “lurah” komunitas LPDP / asosiasi mahasiwa setempat.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

AKOMODASI
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Akomodasi

1. Memilih Akomodasi
Dalam proses pemilihan akomodasi untuk kuliah, perlu dipikirkan
dengan matang-matang karena di tempat inilah sebagian besar
aktivitas di luar kampus akan dilakukan. Dalam menentukan
pemilihan akomodasi yang tepat untuk kamu, berikut merupakan
beberapa kriteria yang dapat digunakan:
Harga
Harga merupakan pertimbangan utama bagi sebagian besar
mahasiswa. Sebagai calon mahasiswa rata-rata akan memilih
tempat tinggal dengan harga yang terjangkau untuk menghemat
pengeluaran. Biasanya akomodasi yang dekat dengan pusat kota
atau fasilitas penting akan mempunyai biaya yang mahal.
Sebaliknya, semakin jauh akan semakin miring harganya. Tidak
hanya itu, kamu harus mempertimbangkan juga biaya
transportasi yang dikeluarkan jika tinggal jauh dari pusat kota.
Jarak
Faktor lain yang perlu dipertimbangkan adalah jarak antara
tempat tinggal ke kampus. Tidak hanya dari segi biaya yang
dikeluarkan, faktor jarak juga berimbas terhadap efisiensi waktu
dan kelelahan karena berkendara.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Akomodasi

Fasilitas dan Lingkungan


Faktor fasilitas juga perlu dipertimbangkan, mengingat
mahasiswa hanya akan berada atau tinggal di tempat tersebut
selama kurang lebih 1 tahun kontrak, sehingga perlu
diperhitungkan mengenai furnitur dan fasilitas yang ada. Fasilitas
ini sangat bermanfaat karena akan membantu memberikan
kemudahan selama beraktivitas. Lingkungan di mana akomodasi
tersebut berada juga harus kamu pikirkan. Apalagi kamu tengah
berada jauh dari keluarga dan tinggal di negara orang yang
notabene mempunyai budaya dan tradisi yang berbeda jauh.
Jenis Akomodasi
Ada banyak jenis akomodasi untuk mahasiswa. Yang pertama
adalah tinggal di asrama kampus yang dapat memudahkan
kamu untuk berteman dengan komunitas kampus.
Pendaftarannya pun lewat kampus dan sering kali langsung
kampus yang menentukan dimana akomodasi yang bisa kamu
tinggali. Kamu juga bisa mendapatkan bantuan dari staf asrama
saat dibutuhkan. Tetapi, jika ternyata kamu tidak mendapatkan
tempat di asrama kampus, kamu bisa memilih untuk tinggal di
luar kampus, dengan beberapa pilihan sebagai berikut:
1. Student hall dengan atau tanpa katering (Lingkungan
bersama teman dari satu kampus)
2. Private Student Accommodation (Lingkungan bercampur
dengan student dari kampus lain)
3. Menyewa kamar di rumah landlord
4. Menyewa rumah / flat (sendiri atau bersama dengan
mahasiswa lainnya)

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Akomodasi

2. Mencari Akomodasi

Secara umum, berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan


ketika menyewa akomodasi :
Mencari akomodasi yang tersedia secara online melalui
beberapa situs seperti student.com, University Living,
AmberStudent, uniacco.com, OpentRent, SpareRoom,
IdealFlatmate, dll. Biasanya setelah kita menyediakan kontak,
agen-agen dari situs ini akan menghubungi lewat WhatsApp
dan membantu kamu dari proses pendaftaran akomodasi
sampai pembayaran deposit
Informasi terkait akomodasi juga banyak beredar di grup
komunitas masyarakat Indonesia di kotamu, jadi pantau terus
grupnya! Dapat juga kamu yang mengajukan pertanyaan di
sana.
Viewing. Di situs resmi akomodasi biasanya sudah disertakan
foto dari berbagai sudut sehingga kamu tidak perlu khawatir
terkait kondisi akomodasi. Namun jika foto-fotonya kurang
lengkap atau kamu ingin melihat langsung, kamu bisa
melakukan viewing dengan cara menghubungi landlord atau
petugas flat yang bertanggung jawab terhadap akomodasi
tersebut.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK
PRA-KEBERANGKATAN

Persiapan Keberangkatan: Akomodasi

Menyiapkan dokumen. Jika sudah menemukan akomodasi


sesuai keinginan, kamu bisa langsung melakukan proses
penyewaan. Umumnya ada beberapa dokumen yang perlu
kamu siapkan, seperti: (1) tanda pengenal / bukti residensi /
paspor, (2) LoA / student card (jika kamu menyewa akomodasi
khusus untuk student), (3) dokumen terkait data guarantor
(penjamin pembayaran) biasanya orang tua atau keluarga
terdekat, dan dokumen-dokumen lainnya yang mungkin saja
diminta oleh pihak akomodasi.
Membayar deposit. Untuk menyelesaikan proses penyewaan,
biasanya kamu diharuskan membayar deposit yang
banyaknya tergantung pada aturan yang ditetapkan pemilik
akomodasi. Deposit ini nantinya akan dikembalikan ketika
masa sewa telah berakhir, atau bisa juga dihitung sebagai
bagian dari pembayaran periode pertama. Selain itu, ada juga
beberapa akomodasi yang tidak perlu membayar deposit.

Langkah-langkah di atas dapat kamu lakukan ketika sudah


sampai di UK maupun ketika masih berada di Indonesia, karena
semuanya bisa dilakukan secara online.

Kamu juga bisa meminta bantuan kepada komunitas WNI di


kotamu untuk melakukan viewing terhadap akomodasi yang ingin
kamu sewa. Dengan begitu, sesampainya di UK kamu hanya perlu
menyelesaikan proses administrasi akhir dan bisa langsung
menempati akomodasi pilihanmu.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


UK MANUAL PRE-DEPARTURE BOOK

KEDATANGAN DI UK
KEDATANGAN DI UK

Kedatangan di UK
Alur Kedatangan: Apa yang harus dilakukan?

Sampai di Tiba di
bandara UK akomodasi / flat

Lapor diri ke KBRI

Mengambil
Biometric
Residence Permit
(BRP)

Mendaftar
General
Practitioner (GP)

Membuka rekening bank


UK (penjelasan di bagian
pra-Keberangkatan: Alat
Pembayaran)

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK

Apa yang harus dilakukan di....

1. Apa yang harus dilakukan di bandara UK


Di bagian imigrasi, penumpang akan diminta untuk menunjukkan
paspor, visa, CAS, dan LoA. Simpanlah dokumen-dokumen
tersebut pada tempat yang mudah dijangkau untuk dikeluarkan.
Setelah melewati imigrasi, bisa langsung menuju tempat
pengambilan bagasi.

2. Setibanya di akomodasi / flat


Saat tiba di akomodasi, sangat disarankan untuk segera
mengganti pakaian dan membersihkan diri
Beristirahatlah dengan cukup dan mulai beradaptasi dengan
tempat tinggal baru kamu
Periksalah ketersediaan dan fungsi fasilitas standar
flat/rumah di UK seperti pemanas ruangan, peralatan dapur,
peralatan tidur, peralatan toilet, dsb.
Jika kamu tidak menemukan air mineral, di UK kamu bisa
langsung minum air kran. Di UK akan tersedia air panas dan
air dingin dalam satu kran, namun yang bisa diminum hanya
air dingin
Pastikan bahan makanan dan suplemen/vitamin tersedia
untuk mendukung aktivitas dan kegiatan kamu
Tetaplah menjaga komunikasi dengan teman sejawat,
landlord, atau manajemen gedung di tempat kamu tinggal

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK

Apa yang harus dilakukan?

3. Lapor Diri

Sesuai dengan kewajiban dalam Undang-Undang Nomor 23


Tahun 2006 Pasal 4, setelah tiba di UK, kamu harus segera
melakukan lapor diri ke KBRI secara online. Dengan melakukan
lapor diri, KBRI akan lebih optimal dalam memberikan pelayanan
dan perlindungan kepada WNI di luar negeri.

Adapun pelaksanaan lapor diri dapat diakses melalui link


https://consular.indonesianembassy.org.uk/laporonline/.

Selanjutnya tanda bukti lapor diri akan langsung dikirim ke email


kamu. Data tersebut menjadi data awal WNI di UK dan menjadi
syarat utama pelayanan kekonsuleran, lapor kepulangan, surat
keterangan lahir / menikah / domisili / pindah, berbagai
pelayanan Atdikbud – surat keterangan selesai studi, surat
kepindahan pulang ke Indonesia, surat keterangan akreditasi
program studi, pembuatan paspor baru, bantuan darurat, dan
sebagainya.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK

Apa yang harus dilakukan?

4. Mengambil Biometric Residence Permit (BRP)

Biometric Residence Permit adalah identitas izin tinggal selama


di UK. Kamu perlu memperhatikan beberapa hal terkait BRP,
sebagai berikut:
Pilih tempat pengambilan BRP yang dekat dengan tempat
tinggal atau universitas. Untuk beberapa, BRP juga dapat
diambil di universitas
BRP harus dijaga dengan baik jangan sampai hilang.
Hilangnya BRP akan membuat kamu ditolak untuk re-entry ke
UK selama periode BRP aktif. Kamu wajib mengganti BRP
yang hilang dalam 3 bulan sejak hilangnya dokumen tersebut,
dengan biaya yang tidak murah dan waktu yang cukup lama
BRP tidak perlu dibawa saat bepergian di dalam UK, cukup
dengan student card

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEDATANGAN DI UK

Apa yang harus dilakukan?

5. Mendaftar General Practitioner (GP)

General Practitioner (GP) adalah dokter lini pertama untuk


keluhan umum dan non-darurat. Setibanya di UK, segeralah
mendaftar ke GP yang paling dekat dengan tempat tinggal.
Lokasi GP dapat dicek melalui https://www.nhs.uk/service-
search/find-a-hp.

Beberapa GP terdaftar di jaringan aplikasi yang bekerja sama


dengan NHS dan menawarkan pelayanan online, seperti Co-op
Health, PatientAccess, Medloop, myGP, dan sebagainya. Hampir
seluruh pelayanan GP tidak dipungut biaya (kecuali pelayanan
dokter gigi, dokter mata, dan obat yang diresepkan).

Untuk pendaftaran ke GP kamu perlu menyiapkan:


Dokumen keimigrasian (paspor, visa, BRP)
Bukti tempat tinggal (surat keterangan akomodasi dari
kampus, kontrak dengan agen/landlord, utility bill/tax free
letter yang mencantumkan alamat),
Dokumen-dokumen tersebut kemudian bawa ke GP terdekat atau
juga bisa dilakukan secara online.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


UK MANUAL PRE-DEPARTURE BOOK

KEHIDUPAN DI UK
KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan di UK
Apa saja yang perlu diperhatikan?

Transportasi

Belanja Kebutuhan Hidup

Kehidupan Keluarga

Bekerja di UK

Kehidupan Beragama di UK

Wisata dan Hiburan di UK

Adaptasi Musim dan Cuaca di UK

Tips Mengelola Keuangan

Aplikasi Penunjang Kehidupan di UK

Daftar Kontak Penting di UK

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

TRANSPORTASI
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Transportasi

1. Kereta
UK memiliki jaringan kereta yang besar yang menghubungkan
daerah dan perkotaan di seluruh negeri. Mahasiswa dan
keluarganya (jika membawa) dapat menggunakan Railcard
(dapat dibeli langsung di stasiun maupun online) yang dapat
menghemat biaya kereta ke seluruh UK hingga 30%.

Kamu juga bisa mendapatkan diskon besar jika kamu memesan


perjalanan di awal, bepergian dalam kelompok, atau
menggunakan tiket musiman.

2. Kereta Bawah Tanah


Beberapa kota di UK seperti London, Glasgow, Liverpool, dan Tyne
and Wear memiliki sistem transportasi bawah tanah. Kamu dapat
menggunakan kereta bawah tanah London (i.e. Tube) dan
menghemat uang dengan menggunakan London Oyster Card
yang dapat diisi ulang. Tambahkan kredit saat membutuhkannya
atau beli Travel Card mingguan, bulanan, atau tahunan. Kamu
juga bisa mendapatkan Student Oyster Card, atau menambahkan
‘16–25 Railcard’ ke Oyster Card, untuk mendapatkan diskon lebih
banyak. Kota-kota lain di UK juga memiliki kartu yang dapat diisi
ulang, pembayaran per perjalanan, dan kartu mahasiswa.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Transportasi

3. Layanan Bus
Sebagian besar daerah dan kota besar di UK memiliki layanan
bus reguler. Kamu dapat membeli tiket dari pengemudi bus saat
naik (kecuali pada beberapa layanan bus yang mewajibkan kamu
membeli tiket terlebih dahulu secara online). Untuk perjalanan
reguler, kamu dapat menggunakan tiket musiman yang lebih
murah. Untuk mahasiswa, beberapa bus menyediakan student
discount dengan menunjukkan student card.

4. Bus Wisata / Jarak Jauh


Kamu dapat bepergian menggunakan bus wisata (bus perjalanan
jauh) ke ratusan kota dan bandara di UK. Jika kamu berusia 16–26
dan mahasiswa full-time, dapatkan Coachcard dari National
Express untuk menghemat sampai 30%. Sedangkan untuk di
Skotlandia bisa menggunakan Citylink, atau menggunakan
Translink bagi kamu yang tinggal di Irlandia Utara.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Transportasi

5. Mobil dan Taksi


Taksi dapat dengan mudah ditemukan di kota-kota besar.
Layanan taksi online yang populer di UK adalah Uber. Di beberapa
kota, terdapat layanan taksi yang dapat dipesan melalui telepon
biasa.Jika ingin menyetir di UK, maka dibutuhkan SIM yang masih
berlaku. Bagi kamu yang mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM),
dapat menggunakan SIM dari Indonesia selama 1 tahun sejak
kedatangan di UK. Jika kamu berencana tinggal di UK lebih dari
setahun, maka harus menggunakan SIM internasional yang dapat
dibuat di Indonesia.
Lebih lanjut: https://siminternasional.korlantas.polri.go.id/

6. Sepeda dan Electric Scooter


Beberapa kota di Inggris seperti London, Liverpool, Belfast,
Nottingham, dll memiliki skema penyewaan sepeda untuk rentang
waktu baik harian maupun tahunan. Dengan biaya yang murah,
kamu cukup mengambil sepeda dari docking station dan
mengembalikannya ke docking station terdekat dalam waktu 24
jam. Selain itu, electric scooter merupakan sarana transportasi
yang cukup populer baru-baru ini di UK. Untuk dapat
mengemudikannya, kamu perlu melakukan registrasi dengan SIM
(bisa SIM Indonesia maupun SIM internasional). Kamu dapat juga
membeli sepeda bekas jika berencana untuk menggunakan
sepeda sehari-hari dari teman atau situs seperti Halfords.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

BELANJA
KEBUTUHAN
HIDUP

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Belanja Kebutuhan Hidup: Alat dan Keperluan Rumah


Tangga; Pakaian, Tas, Sepatu, Buku, dan Aksesoris

1. Alat dan Keperluan Rumah Tangga


Jika Anda merupakan mahasiswa yang baru tiba di UK dan belum
memiliki keperluan harian seperti perkakas dapur, selimut dan
barang kebutuhan lain, maka salah satu cara untuk mendapatkan
barang tersebut dengan murah bahkan gratis adalah dengan
memanfaatkan marketplace yang ada, contohnya adalah ebay,
gumptree dan facebook marketplace.

Selain itu juga bisa dengan mengunjungi toko-toko terdekat


seperti Home Bargain, Robert Dyas, Ikea, Wilko, Tesco Superstore,
Sainsbury's Superstore, dll.

2. Pakaian, Tas, Sepatu, Buku dan Aksesoris


Pakaian, tas, sepatu, buku, dan aksesoris lebih murah dapat
ditemui di charity stores yang ada di seluruh UK. Charity stores
adalah toko-toko seperti Oxfam, British Heart Foundation, Crisis,
dst. yang menerima berbagai barang bekas masih bagus yang
hasil penjualannya digunakan untuk berbagai misi sosial. Harga
setiap toko charity dapat beragam, namun secara keseluruhan
selalu lebih murah dibanding membeli barang baru. Untuk
pembelian harga miring secara online, dapat dilakukan di aplikasi
Vinted (pakaian, sepatu dan aksesoris), Amazon atau ebay.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Belanja Kebutuhan Hidup: Groceries

3. Belanja Sehari-hari / Groceries


Dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan biaya yang
hemat, kamu perlu memperhatikan beberapa hal, yaitu:

1. Memasak sendiri
Hal yang dapat dilakukan untuk menghemat biaya adalah
dengan memasak, yang dapat menghemat uang sekitar 10-15
poundsterling sehari tergantung kebutuhan masing-masing.
Namun, memasak dikhawatirkan dapat menghabiskan banyak
waktu. Untuk itu, dapat disiasati dengan memasak makanan
dalam jumlah yang cukup besar dan bisa disimpan di kulkas untuk
kebutuhan beberapa hari ke depannya.

2. Belanja bahan makanan


Dalam memenuhi kebutuhan bahan makanan, banyak
supermarket di UK yang menyediakan berbagai produk dengan
harga yang bervariasi. Kamu perlu memperhatikan beberapa
detail terkait toko-toko bahan makanan yang operasionalnya
cukup berbeda dengan di Indonesia:

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Belanja Kebutuhan Hidup: Groceries

Jam Operasional Toko


Toko-toko biasanya buka pukul 9 pagi hingga 18.00.
Pertokoan di kota-kota kecil atau di pedesaan biasanya
tutup selama satu jam saat makan siang. Di kota-kota
besar, banyak supermarket yang memiliki skala lebih kecil
yang buka selama 24 jam seperti Tesco Express, Co-op,
Londis, dll.

Opsi Toko
Terdapat banyak toko bahan makanan di UK dengan harga
dan ketersediaan produk yang berbeda-beda. Toko yang
menawarkan harga yang cukup murah contohnya adalah
Lidl, Asda, Tesco, Aldi, dan Poundland. Sedangkan beberapa
toko lain memiliki harga yang sedikit lebih mahal seperti
Waitrose, M&S, Sainsbury’s, dll.

Untuk mendapatkan bahan makanan Asia, kamu bisa


mengunjungi international food stores seperti oriental
supermarket, toko groceries Thailand, Turki, dll.

Pembelian dari toko bahan makanan dan snack asal


Indonesia juga bisa dilakukan secara online seperti melalui
https://balishopuk.com.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

KEHIDUPAN
KELUARGA
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Nursery

1. Mendaftarkan Anak di Nursery


Awardee beasiswa tertentu biasanya tidak mendapatkan benefit
atau menerima public funding dari pemerintah UK (tertera di
VISA). Oleh karena itu, walaupun dependent bekerja, kamu hanya
dapat mengklaim 15 jam gratis di nursery untuk anak usia 3 tahun.
Sedangkan untuk anak di bawah 3 tahun, tidak ada benefit
nursery/day care tidak berbayar. Selanjutnya, ketika berusia 4
tahun, anak sudah masuk ke reception yang tidak berbayar
sepenuhnya.

Untuk mendaftarkan anak ke nursery dan mengklaim 15 jam gratis,


ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan:
Mencari informasi nursery yang dikelola oleh City Council di
zona domisili kamu melalui situs City Council atau melalui
Diaspora yang sudah tinggal di kota yang dituju.
Mencari informasi mengenai ketersediaan tempat di nursery
yang dituju dengan menelepon, mengirimkan email, maupun
mendatangi kantor nursery tersebut. Selain itu, kamu juga
dapat meminta formulir pendaftaran dalam bentuk elektronik
maupun formulir kertas.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Nursery

Setelah diisi, kirimkan kembali ke PIC yang melakukan


korespondensi dengan kamu. Di dalam formulir tersebut ada
jadwal yang diinginkan untuk ‘kelas’ anak, yaitu jadwal pagi
dan siang. Jadwal pagi dimulai pukul 8.30 hingga 11.30, dan
jadwal siang dimulai dari 12.30 hingga 15.30. Kamu hanya boleh
memilih 5 slot (baik pagi maupun siang). Apabila jadwal sudah
ditentukan, sulit untuk mengubahnya karena akan berkaitan
dengan ketersediaan jadwal pengasuh (keeper). Di sini, anak
akan diasuh oleh satu keeper saja untuk mempermudah
tracking perkembangannya.
Jika tidak ada tempat tersedia untuk anak kamu, mereka
biasanya menempatkan anak di dalam daftar tunggu (waiting
list). Oleh karena itu, kamu tidak perlu sungkan untuk
menghubungi kembali ke PIC dan menanyakan status
pendaftaran.
Jika anak kamu masuk ke dalam waiting list, maka kamu dapat
menanyakan ke nursery lain untuk ketersediaan tempat.
Ketersediaan tempat berkaitan dengan rasio pengasuh
(keeper) dan anak asuh, serta kapasitas bangunan.
Apabila ada tempat tersedia, maka kamu akan dipanggil ke
nursery untuk mengisi dokumen-dokumen lain (paperwork).
Pada saat kunjungan ini, kamu akan diminta untuk membawa
anak untuk mengenalkannya pada calon lingkungan barunya.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Nursery

Paperwork yang diisi oleh pengasuh berkaitan dengan


keadaan keluarga (berapa jumlah keluarga, siapa yang
mengasuh anak, dll.), kebiasaan anak (mainan kesukaan,
kegiatan kesukaan, apa yang dilakukan saat marah, dsb.),
concern kamu atas anak (misal: speech delay).
Selain informasi dari kamu, pihak nursery juga akan
memberikan informasi mengenai kebijakan dan aturan
nursery, bagaimana pihak nursery merekam jejak
perkembangan anak, serta bagaimana kita dapat melihat
rekaman tersebut. Misalnya di kota Leeds, nursery
menggunakan aplikasi Tapestry.
Terakhir, paperwork juga menanyakan kesediaan kamu jika
anak kamu diambil gambarnya saat kegiatan nursery untuk
dipajang di media nursery.
Setelah itu, hari pertama nursery kamu dapat mengantarkan
anak hingga masuk ke dalam nursery. Selanjutnya, di hari ke
dua, kamu hanya mengantarkan anak hingga pintu masuk
kedua nursery. Di hari ketiga dan selanjutnya, kamu hanya
mengantarkan anak masuk hingga pintu masuk bagian luar
nursery.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Primary School

2. Mendapatkan Sekolah Anak (Primary School)


Proses dan prosedur untuk mendapatkan sekolah anak di UK
berbeda-beda pada tiap daerah. Ada yang harus mendaftar
terlebih dahulu ke city council wilayahnya, ada pula yang dapat
langsung berkunjung langsung ke sekolahnya. Ada yang dapat
dan perlu dihubungi terlebih dahulu secara online atau melalui
email, ada pula yang harus langsung datang ke sekolah. Informasi
secara detail untuk masing-masing wilayah akan berbeda dan
dapat dikonfirmasi kembali.

Namun, secara umum, prosedur pendaftaran sekolah anak


memang harus dimulai dari city council lalu ke sekolah terdekat
yang dengan kapasitas yang masih tersedia.
Biasanya pendaftaran dimulai dengan langsung mengunjungi
sekolah yang dipilih. Sebagian besar orang tua tentu akan
memilih sekolah terdekat dengan pertimbangan jarak. Pada
saat kunjungan pertama, orang tua akan diberikan form
pengisian data umum secara manual tentang siswa (nama,
tanggal lahir, alamat, asal negara, alasan mendaftar (pindah
sekolah atau pindah negara), dan data orang tua) serta 3
prioritas pilihan sekolah yang diinginkan (tentunya sekolah
yang kita kunjungi saat itu dapat menjadi urutan pertama
sedangkan pilihan kedua dan ketiga dapat diisi atau
dikosongkan).

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Primary School

Pada pengisian form pertama ini, anak-anak sudah dapat


diklasifikasikan ke dalam kelas yang sesuai usianya. Biasanya
akan dicek berdasarkan tanggal lahir. Anak-anak yang pada
saat bulan September (bulan masuk sekolah semester awal) di
tahun berjalan sudah genap 5 tahun maka akan masuk ke
Year 1 primary school, begitu seterusnya. Di sini terlihat, anak-
anak umumnya akan masuk ke kelas yang lebih tinggi dari
sekolahnya di Indonesia. Form pengisian pertama tersebut
merupakan form yang berasal dan ditujukan ke city council
dan umumnya terdapat di sekolah-sekolah.
Setelah melengkapi dan mengembalikan form tersebut, pihak
sekolah akan melanjutkan prosesnya ke city council serta
mengecek ketersediaan kelas untuk siswa baru. Selanjutnya,
jika sudah mendapat konfirmasi dari city council serta
ketersediaan kelas, maka pihak sekolah akan menghubungi
orang tua baik melalui email atau telepon. Jeda waktu
menunggu panggilan dan konfirmasi dari sekolah bervariasi
tergantung kondisi ketersediaan kelas yang ada.
Langkah selanjutnya, ketika sudah mendapat panggilan dan
konfirmasi dari sekolah, maka orang tua akan diminta datang
ke sekolah untuk mengisi form pendaftaran yang lebih detail
lagi tentang anak dan orang tua. Baik pada saat pengisian
form pertama dan kedua, bawalah dokumen-dokumen seperti
paspor, BRP, rapor sekolah, imunisasi, NHS untuk berjaga-jaga
apabila diminta.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Primary School

Adapun data-data yang harus diisi terkait data detail


tentang anak dan orang tua lengkap dengan pemetaan
kondisi anak secara fisik maupun psikologis, data makanan
preferensi (halal/ vegetarian/ vegan/ dll), form kesediaan
disiplin dan berkelakukan baik yang didatangi anak dan
orang tua, form izin anak untuk mengikuti kegiatan di luar
sekolah, diambil foto/videonya untuk dokumentasi sekolah
serta mengakses internet untuk aspek edukasi. Form tersebut
diisi untuk tiap anak secara terpisah. Ada pula tertera
informasi untuk mencantumkan nomor NHS dan data serta
alamat GP (General Practitioner) anak. Namun, jika pada saat
mendaftar sekolah, registrasi anak ke GP terdekat masih
dalam proses, maka informasi tersebut dapat diupdate ke
sekolah di kemudian hari.
Setelah proses registrasi selesai, maka sekolah akan
memberikan informasi nama kelas yang akan ditempati
anak-anak sebagai titik awal pengantaran sekolah perdana
anak-anak.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPANDI
KEHIDUPAN DIUK
UK

Kehidupan Keluarga: Mendaftar Primary School

Sebagai informasi tambahan, orang tua tidak perlu


menyiapkan beragam alat tulis karena telah disediakan di
sekolah. Sebagian sekolah dapat langsung menyediakan
seragam sekolah, tapi Sebagian lagi harus menunggu waktu
yang cukup lama. Akan tetapi, seluruh perlengkapan seragam
sekolah seperti ; kaos polo polos putih, celana/ rok berwarna
hitam/ abu-abu tua serta jumper (bertuliskan identitas
sekolah) dapat dibeli di toko seragam terdekat seperti
http://www.designschooluniform.co.uk/. Beberapa anak-anak
perempuan terlihat mengenakan hijab saat sekolah. Namun,
tentunya perlu konfirmasi ulang lagi terkait hal tersebut ke
pihak sekolah. Selain pakaian seragam, anak-anak juga
diwajibkan memiliki 2 sepatu berwarna hitam untuk kegiatan
pembelajaran dan olahraga yang dapat dibeli pada toko
sepatu terdekat dengan harga terjangkau seperti
https://www.shoezone.com/.
Khusus tentang makanan, pihak sekolah menyediakan makan
siang gratis untuk anak-anak di tahun 1 dan 2. Untuk anak-
anak di tingkat yang lebih tinggi ada tambahan biaya
makanan yang mungkin besarannya akan berbeda tiap
sekolah (sekitar 12 GBP per minggu). Sebagai alternatif, anak-
anak dapat pula membawa bekal makan sendiri dari rumah.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

BEKERJA DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Bekerja di UK

1. Memastikan legalitas bekerja


Sebagai seorang pelajar atau pendamping (dependant), bekerja
adalah aktivitas opsional yang dapat dilakukan selama tinggal di
UK. Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah:
Memastikan terlebih dahulu status kamu bisa bekerja atau tidak
(Right to work). Informasi ini bisa kita cek di Visa atau BRP
(Biometric Residence Permit).
Apabila status kamu allowed to work (lampu hijau untuk bekerja),
langkah selanjutnya adalah mencari informasi pekerjaan yang
tersedia, apakah bekerja sebagai part-timer atau full-timer.
Biasanya banyak lowongan pekerjaan di bidang hospitality
industry seperti bekerja di restoran (fast food)/café, minimarket,
dan bahkan di warehouse dan lain sebagainya. Info lowongan ini
bisa kamu dapat dari teman, iklan di media sosial, pamflet di
kampus, city council, dan situs seperti uk.indeed.com; reed.co.uk;
UniTemps, dll.
Sebelum kamu memutuskan untuk bekerja sebaiknya kamu
sudah memiliki Insurance National Number (NINo), yang
berfungsi untuk legalitas sebagai pekerja yang bekerja dan
membayar pajak ke pemerintah UK yang bersifat wajib. Untuk
memiliki NINo ini, kamu bisa mengunjungi situs resmi pemerintah
UK di https://www.gov.uk/apply-national-insurance-number.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Bekerja di UK

2. Tempat Kerja Tanpa NINo


Sebagai informasi tambahan, ada juga tempat bekerja yang
mempekerjakan karyawannya tanpa harus memiliki NINo,
pekerjaan seperti ini disebut cash in hand, tidak membayar pajak
pekerja, dan biasanya upah yang ditawarkan di bawah standar.
Tapi, ini tidak direkomendasikan karena statusnya illegal dan
biasanya bisa dijumpai di restoran Asia/Chinese Restaurant.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

KEHIDUPAN
BERAGAMA DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Kehidupan Beragama di UK

1. Tempat Ibadah
Tempat ibadah seperti masjid dan gereja banyak tersebar
di berbagai kota. Cek apakah tempat ibadah dimaksud
tersedia di kotamu.
Prayer room juga banyak tersedia di beberapa bangunan
di kampus, mall, dan tempat umum lainnya.
Jika sedang bepergian dan tidak menemukan tempat
ibadah khususnya bagi Muslim yang ingin shalat lima
waktu, shalat bisa dilakukan di tempat-tempat sepi yang
tidak mengganggu orang lain seperti di fitting room,
taman, baby’s changing room, dll.

2. Organisasi / Komunitas Keagamaan


Organisasi keagamaan biasanya dapat ditemukan di
setiap kampus (Islamic Society, Christian Society, dll.) dan
di tempat-tempat ibadah
Dapat juga menemukan Komunitas Keluarga Islam
Indonesia di Britania Raya (KIBAR) United Kingdom dan
Kibar masing-masing kota / wilayah. Komunitas ini tidak
hanya terdiri dari para pelajar, namun juga diaspora
Indonesia di UK

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

WISATA DAN
HIBURAN DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Wisata dan Hiburan di UK

Sebagai mahasiswa tentunya juga butuh refreshing dan


menenangkan pikiran sejenak dari tugas-tugas kuliah. Terdapat
berbagai pilihan rekreasi dan hiburan seperti festival, toko buku,
tempat belanja, tempat makan, bioskop, teater, opera, dll. di
dalam kota maupun di kota sekitar di sepenjuru UK.

Jika rindu budaya, makanan, dan bersosialisasi dengan orang


Indonesia, KBRI London dan berbagai organisasi mahasiswa dan
diaspora Indonesia di kota-kota UK biasanya mengadakan
berbagai acara dalam setahun. Silakan pantau media sosial KBRI
London dan organisasi terkait (terdapat di bagian Kontak)
maupun bergabung dengan grup-grup WhatsApp untuk mengikuti
update terbarunya.

Mungkin kamu bisa mempertimbangkan beberapa tempat ini


untuk dikunjungi:
Yorkshire
Cotswolds
Peak District National Park
Isle of Sky, Scotland
Snowdonia
Lake District National Park
Mengunjungi kota-kota di UK

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

ADAPTASI MUSIM
DAN CUACA DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Adaptasi Musim dan Cuaca di UK

Musim dan cuaca di UK sangat jauh berbeda dengan di


Indonesia. Berikut beberapa tips yang bisa kamu ikuti:
Selalu kenakan pakaian yang sesuai dengan musim dan
cuaca. UK biasanya akan mulai hangat di bulan Juni, dan
mulai lebih dingin di bulan Oktober.
Pastikan penghangat ruangan menyala dengan baik
terutama ketika musim dingin.
Selalu cek perkiraan suhu dan cuaca melalui smartphone
sebelum bepergian keluar rumah.
Usahakan untuk selalu membawa payung lipat ketika
bepergian keluar rumah, atau juga bisa dengan
menggunakan jaket waterproof untuk melindungi tubuh dari
hujan yang kadang tidak bisa diprediksi.
Cukupi kebutuhan vitamin terutama vitamin D saat musim
dingin, karena kamu akan mendapatkan sedikit sinar
matahari pada saat tersebut.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

TIPS MENGELOLA
KEUANGAN
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Tips Mengelola Keuangan

Berikut ini adalah beberapa strategi untuk mengatur keuangan


pribadi bagi mahasiswa di UK:

1. Ketahui standar biaya hidup di kotamu


Carilah informasi mengenai standar biaya hidup di kota yang
akan kamu tinggali dengan bertanya kepada mahasiswa
Indonesia di kota tersebut atau dengan mencari di internet.
Mengetahui standar biaya hidup lokal dapat membantu
kamu merencanakan pengeluaran bulanan dengan tepat.

2. Membuat rencana keuangan bulanan


berdasarkan prioritas
Analisa portofolio keuanganmu. Ketahui apa saja yang
menjadi pengeluaran tetap setiap bulan. Sebagian besar
pengeluaran biasanya dialokasikan untuk membayar sewa
akomodasi dan tagihan listrik, gas, dan wi-fi. Ada pula
beberapa student accommodation yang menyediakan sewa
akomodasi all-included (listrik, gas, air, wi-fi).

Pengeluaran tetap lainnya adalah belanja bahan makanan


bulanan dan transportasi. Selain itu, penting juga untuk
mengalokasikan anggaran untuk keperluan tidak tetap,
seperti belanja dan jalan-jalan.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Tips Mengelola Keuangan

3. Membuat daftar belanja rutin


Untuk meminimalisir pengeluaran yang tidak direncanakan,
mencatat daftar belanja dapat menjadi solusi yang efektif.
Buatlah list produk yang secara rutin kamu konsumsi/pakai,
dan hindari membeli barang di luar daftar tersebut jika tidak
mendesak.

4. Menggunakan pembayaran non-tunai


Untuk transaksi sehari hari seperti membeli groceries,
membeli tiket bus, subway, kereta, atau membayar bill
restoran, kamu hanya cukup memakai kartu debit/credit,
atau Apple/Google pay agar lebih praktis dan mudah untuk
memantau pengeluaran sehari-hari.

5. Menggunakan akun bank yang berbeda untuk


transaksi dan menabung
Tindakan kejahatan scam bisa menimpa siapa saja dan
kapan saja. Untuk meminimalisir resiko kehilangan uang
akibat scams, sangat dianjurkan untuk memiliki lebih dari
satu akun bank di UK: satu untuk tabungan; dan lainnya
untuk transaksi. Kamu dapat membuat satu akun bank
utama yang secara khusus digunakan untuk menyimpan
sebagian besar tabungan.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Tips Mengelola Keuangan

Untuk keperluan ini, sangat disarankan untuk menggunakan


akun bank konvensional (yang memiliki kantor cabang fisik)
karena jika terjadi masalah dengan akun bank tersebut,
kamu dapat dengan mudah mengurusnya ke kantor cabang
bank tersebut.

Untuk transaksi sehari-hari, terutama untuk transaksi di toko


online, buatlah satu akun bank digital (seperti Monzo,
Starling, Revolut, dll.) yang diisi dengan saldo yang terbatas,
dan cukup digunakan untuk transaksi harian. Jika akun
tersebut terkena scams, potensi kehilangan uang dapat
diminimalisir karena tabungan utama kamu tidak akan
terdampak.

6. Berhemat dengan memasak sendiri, membawa


air minum sendiri, dan berjalan kaki
Kamu dapat berhemat dengan melakukan setiap pekerjaan
yang bisa dilakukan sendiri. Sebagai contoh, kamu dapat
menghemat banyak uang dengan memasak sendiri alih-alih
membeli makanan; berjalan kaki atau menggunakan
angkutan umum dibanding menggunakan uber/taksi; dan
menggunakan botol minum sendiri alih-alih membeli air
minum.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Tips Mengelola Keuangan

Semua hal tersebut dapat dilakukan dengan mudah di UK.


Berbagai macam bahan makanan tersedia di banyak
swalayan dengan harga yang murah; fasilitas pejalan kaki di
kota-kota di UK sangat baik; dan kran air minum biasanya
tersedia di tempat umum.

7. Memanfaatkan promo dan student / youth


discount sebaik mungkin
Mahasiswa di UK biasanya menjadi salah satu kalangan yang
menjadi target promosi produk atau layanan. Oleh karena
itu, manfaatkanlah keuntungan tersebut dengan maksimal
selama kamu di UK. Berbagai produk atau layanan yang
biasanya memberikan promo antara lain: Amazon (Amazon
Prime for students), Unidays, Spotify, Scotrail, FirstBus, dll.

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

APLIKASI
PENUNJANG
KEHIDUPAN DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Aplikasi Penunjang Kehidupan di UK

Seiring dengan semakin berkembangnya teknologi, kehidupan


sehari-hari di UK tidak terlepas dari dukungan Apps yang harus
kamu miliki di smartphone-mu. Berikut kami rekomendasikan
Apps yang harus kamu install:

Peta dan Transportasi dalam kota (selain Google Maps)


Citymapper (London, Manchester, Liverpool, Birmingham,
Edinburgh, Glasgow, Nottingham, Cardiff, Bristol, Newcastle)

Transportasi (bus dalam kota)


Stagecoach
Safeguard
First bus

Transportasi (bus antar kota)


National express
Flixbus
Megabus
Citylink gold
Scottish citylink

Transportasi (kereta)
Trainline
Railcard (untuk mendapatkan discount 30%)
Avanti West Coast
C2C

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Aplikasi Penunjang Kehidupan di UK

Chiltern Railways
CrossCountry
East Midlands Railway
Gatwick Express
Great Northern
GRW
Greater Anglia (including Stansted Express)
Heathrow Express
LNER
London Northwestern Railway
Northern
South Western Railway
Southern
Thameslink
TransPennine Express
West Midlands Railway

Transportasi (mobil)
Uber
Lime
Bolt

Laundry
Circuit laundry
Armstrong Laundry Service
Washstation

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Aplikasi Penunjang Kehidupan di UK

Student Discount
Unidays
Student Beans
Slickdeal
Teya Rewards

Sustainable Fashion (Secondhand)


Vinted

Sustainable Foods (Unsold/unused foods)


Too Good to Go
Olio

Bank
Lloyds
Barclays
Santander
Metro Bank
HSBC
Bank of England
Natwest
Revolut
Monzo
Starling

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Aplikasi Penunjang Kehidupan di UK

Money Transfer
Wise
Flip Indonesia

Grocery Store / Drugstore


Tesco Clubcard
Lidl Plus
Aldi UK
myWaitrose
Nectar card (Sainsbury’s)
Co-op Membership
Boots Advantage Card
Superdrug Health & Beautycard

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

DAFTAR KONTAK
PENTING DI UK
Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023
KEHIDUPAN DI UK

Daftar Kontak Penting

1. NHS Layanan Kesehatan 24 Jam: 111


2. Police – Layanan Darurat: 999
3. Police – Layanan Non-darurat: 101
4. British Transport Police: 0800405040
5. Victim Support: 08081689111
6. Childline: 08001111
7. Action Fraud: 03001232040
8. PPI UK – Advokasi Kesejahteraan Pelajar: 07341 038862 ;
advokasipelajar@ppiuk.org ; @ppi_unitedkingdom (Instagram)
9. PPI Kota / Wilayah
PPI Aberdeen: @ppiaberdeen (Instagram)
PPI Belfast: @ppibelfast (Instagram)
PPI Brighton: @ppibrighton (Instagram)
PPI Bristol Bath: contact.ppibristol@gmail.com ;
@ppibristolbath (Instagram)
PPI Bournemouth: @ppibournemouth (Instagram)
PPI Cambridge: @ppi.cambridge (Instagram)
PPI Coventry: @ppicoventry (Instagram)
PPI Cranfield : ppicranfield@gmail.com ; @ppicranfield
(Instagram)
PPI Devon : @ppidevon (Instagram)
PPI Durham: @ppidurham (Instagram)
PPI Edinburgh: @ppiedinburgh (Instagram)
PPI Greater Glasgow: @ppigglasgow (Instagram)
PPI Greater Manchester : https://www.ppigm.org/ ;
team@ppigm.org ; @ppigm (Instagram)

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023


KEHIDUPAN DI UK

Daftar Kontak Penting

PPI Greater Leeds: @ppigreaterleeds (Instagram)


PPI Hatfield: @ppihatfield (Instagram)
PPI Hull: @ppihull (Instagram)
PPI Lancaster: @ppi_lancaster (Instagram)
PPI Leicestershire: @ppileicestershire (Instagram)
PPI Liverpool: ppi.greater.liverpool@gmail.com ; @ppi_liverpool
(Instagram)
PPI London: https://www.ppilondon.co.uk/ ; @ppilondon
(Instagram)
PPI MIB (Birmingham): https://ppi-mib.co.uk/ ; @ppi.mib
(Instagram)
PPI Newcastle: @ppi_newcastleuk (Instagram)
PPI Norwich: @ppinorwich (Instagram)
PPI Nottingham: @ppinottingham (Instagram)
PPI Oxford: https://ppioxford.org/our-society/ ; @ppi.oxford
(Instagram)
PPI Reading: @ppireading (Instagram)
PPI Sheffield: @ppisheffield (Instagram)
PPI Southampton: @ppisouthampton (Instagram)
PPI Stirling: @ppistirling (Instagram)
PPI Wales: ppiwalesunitedkingdom@gmail.com ; @ppiwales
(Instagram)
PPI Warwick: @ppiwarwick (Instagram)
PPI York: @ppiyork (Instagram)

Manual Pre-Departure Book PPI UK 2022/2023

Anda mungkin juga menyukai