Anda di halaman 1dari 1

SUSUNAN ACARA KHOTMIL QUR’AN

Bismillahirrahmanirrahim
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Alhamdulillahirobbil alamin, washolatu wassalamu 'ala asrofil ambiya iwal mursalin wa'ala alihi
wasohbihi aj ma'in. Amma ba'du.
Yang sama-sama kita hormati Tamu Undangan Bapak Bupati atau yang mewakili, kepala dinas
parawisata atau yang mewakili, kabak kesra atau yang mewakili, Kecamatan simpang Teritip Atau
yang mewakili, kepala KUA Simpang teritip, Kapolsek atau yang mewakili, BabinKamtibmas, dan kita
muliakan Ketua Masjid Darussalam. Yang kami hormati Kepala Desa, Kepala Dusun, Pengurus
Masjid, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Jama’ah sekalian yang hadir pada kesempatan ini yang
tidak bisa kami sebutkan 1/1.
Segala puji hanya bagi Allah SWT, yang selalu melimpahkan rahmat, taufik dan hidayahNya kepada
kita semua, sehingga kita dapat bertemu dengan Bulan Sawal dengan acara khatam al-Quran dan
buka puasa Swal Bersama desa pangek Masjid Darusalam Dusun I dan pada kesempatan ini kita
masih dapat hadir di Masjid yang sama-sama kita cintai ini.
Semoga Allah SWT memberikan tempat yang istimewa di surgaNya bagi kita semua. Amin ya robbal
'alamin.
Sholawat berserta salam mari kita persembahkan kepada junjungan kita baginda Nabi Muhammad
SAW beserta keluarga dan para sahabat. Allohuma sholi’ala Muhammad wa'ala ali Muhammad.
Semoga dengan banyak kita bersholawat kepada Beliau, kita termasuk orang yang mendapat
syafaatnya di Yaumil Akhir nanti. Amin ya robbal 'alamin.
Sebelum acara dimulai, perkenankanlah saya untuk membacakan susunan acara Khotmil Qur’an
pada malam ini:
1. Pembukaan
Mari kita buka acara ini dengan membaca al-basmalah.
2. Sambutan
- Kepada Ketua Masjid Darusalam, kepada beliau kami haturkan.
- Kepala Desa Pangek
- Bapak Bupati Bangka Barat Atau Yang mewakili
3. Acara inti Khatam Al-quran, Dipimpin Oleh ust. Abdulah.
4. Pemberian Supenir Untuk Peserta Khatam Quran.
5. Do’a, kami mohon kepada ust. FULAN untuk dapat memimpin do’a. Kepada beliau kami
haturkan.
6. Istirahat dan Makan Bersama
7. Penutup
Mari kita tutup acara ini dengan membaca lafadz Alhamdulillahirobbil ‘Alamiin.

Selanjutnya saya selaku pembawa acara mengucapkan terima kasih atas segala perhatian, memohon
maaf atas segala kesalahan.

Akhirul Kalam, Wallahul muafiq Aqwamithoriq..

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Anda mungkin juga menyukai