Anda di halaman 1dari 7

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika

Simulasi OSN-K SMP 2023

28 April – 29 April 2023

Berkas Soal
Definisi dan Notasi

Berikut ini adalah daftar definisi yang digunakan di dokumen soal ini.

1. Notasi N menyatakan himpunan semua bilangan asli, yaitu {1, 2, . . . }.

2. Notasi Z menyatakan himpunan semua bilangan bulat, yaitu {. . . , −1, 0, 1, 2, . . . }.


a
3. Bilangan rasional adalah bilangan yang dapat dinyatakan dalam bentuk b
dengan
a, b adalah bilangan bulat dan b 6= 0.

4. Notasi Q menyatakan himpunan semua bilangan rasional.

5. Bilangan real yang tidak rasional disebut sebagai bilangan irasional.

6. Notasi R menyatakan himpunan semua bilangan real.

7. Jika n adalah sebuah bilangan bulat positif, n! (dibaca n faktorial) bernilai 1 × 2 ×


· · · × n. Contohnya, 4! = 1 × 2 × 3 × 4 = 24. Selain itu, 0! didefinisikan sebagai 1.

8. Untuk setiap bilangan real x, notasi bxc menyatakan bilangan bulat terbesar yang
lebih kecil atau sama dengan x. Sebagai contoh, b2.3c = 2, bπc = 3, b−2.89c = −3,
dan b4c = 4.

9. Untuk setiap bilangan real x, notasi dxe menyatakan bilangan bulat terkecil yang
lebih besar atau sama dengan x. Sebagai contoh, d2.3e = 3, dπe = 4, d−2.89e = −2,
dan d4e = 4.

10. Untuk setiap bilangan real x, notasi {x} menyatakan bagian pecahan dari x. De-
ngan kata lain, {x} = x − bxc. Sebagai contoh, {2.3} = 0.3, {9.99} = 0.99,
{−2.89} = 0.11, dan {4} = 4.

11. Notasi min {a1 , a2 , . . . , ak } menyatakan bilangan real terkecil dari kumpulan bilang-
an real a1 , a2 , . . . , ak . Sebagai contoh, min {4, 1.5, 5} = 1.5, min {3.5, π, 3, 4} = 3,
min {−5, 3} = −5, dan min {1} = 1.

12. Notasi max {a1 , a2 , . . . , ak } menyatakan bilangan real terbesar dari kumpulan bi-
langan real a1 , a2 , . . . , ak . Sebagai contoh, max {4, 1.5, 5} = 5, max {3.5, π, 3, 4} =
4, max {−5, 3} = 3, dan max {1} = 1.

13. Notasi a | b menyatakan a habis membagi b (atau b habis dibagi a). Notasi a - b
menyatakan a tidak habis membagi b.

14. a ≡ b (mod c) jika dan hanya jika c membagi |a − b|.

15. Dua bilangan bulat a dan b disebut relatif prima bila fpb(a, b) = 1.

16. Fungsi Euler-phi (atau fungsi Euler), biasa didefinisikan sebagai ϕ(n), menyatakan
banyaknya bilangan bulat dari 1 sampai n yang relatif prima dengan n.
 
n n!
17. Notasi menyatakan nilai .
k k!(n − k)!

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 1


18. Pada 4ABC:

(a) Garis berat dari titik A adalah garis yang melewati titik A dan membagi
segmen (ruas garis) BC menjadi dua bagian yang sama panjang.
(b) Garis bagi ∠A adalah garis yang melewati titik A dan membagi ∠BAC men-
jadi dua bagian yang sama besar.
(c) Garis tinggi dari titik A adalah garis yang melewati titik A dan tegak lurus
dengan garis BC.
(d) Titik berat 4ABC adalah perpotongan garis berat dari titik A, garis berat
dari titik B, dan garis berat dari titik C.
(e) Titik tinggi 4ABC adalah perpotongan garis tinggi dari titik A, garis tinggi
dari titik B, dan garis tinggi dari titik C.
(f) Lingkaran luar 4ABC adalah lingkaran yang melewati titik A, B, dan C.
(g) Lingkaran dalam 4ABC adalah lingkaran di dalam 4ABC yang menyinggung
segmen BC, CA, dan AB.

19. Luas dari sebuah segi-n dibungkus dengan kurung siku, yakni [ dan ]. Contoh-
nya, [ABC] dan [DEF G] masing-masing menyatakan luas segitiga ABC dan luas
segiempat DEF G.

20. Suatu barisan {an } disebut barisan aritmetika bila ai−1 − ai bernilai konstan (bi-
sa jadi 0) untuk setiap i. Contohnya, 3, 5, 7, 9, . . . dan 2, 2, 2 merupakan barisan
aritmetika.

21. Suatu barisan {an } disebut barisan geometrik bila ai+1


ai
bernilai konstan taknol (bisa
jadi 1) untuk setiap i. Contohnya, 4, 6, 9 dan 5, 5, 5, 5, 5, . . . merupakan barisan
geometrik.
a+b
22. Rata-rata aritmetik dari dua bilangan real a dan b adalah .
2

23. Rata-rata geometrik dari dua bilangan real a dan b adalah ab.
2
24. Rata-rata harmonik dari dua bilangan real a dan b adalah 1 .
a
+ 1b

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 2


Bagian A

Untuk setiap soal, pilihlah jawaban yang paling tepat. Isilah 1 jika Anda memilih pilihan
A, 2 jika Anda memilih pilihan B, 3 jika Anda memilih pilihan C, dan 4 jika memilih
pilihan D. Soal yang terjawab salah atau kosong tidak mengurangi nilai.

1. Di antara keempat bilangan berikut, manakah yang merupakan bilangan prima?

(A) 2023 (B) 2025 (C) 2029 (D) 2031

2. Dalam suatu semester, nilai rata-rata ulangan harian Matematika Andi adalah
72. Nilai rata-rata ulangan harian memiliki bobot 80% dari nilai akhir semester,
sementara nilai ujian akhir semester memiliki bobot 20%. Jika KKM sekolahnya
adalah 75, nilai ujian akhir semester minimal yang harus Andi dapatkan agar ia
menuntaskan pelajaran Matematika dalam semester tersebut adalah . . . .
Catatan: Di sekolah itu, asumsikan penghitungan nilai akhir tidak mengalami
pembulatan.

(A) 81 (B) 84 (C) 87 (D) 90

3. Diketahui jumlah umur Andi dan Ande sekarang adalah 4 kalinya umur Ando seka-
rang. Tepat 10 tahun dari sekarang, jumlah umur Andi dan Ande menjadi 3 kalinya
umur Ando. Jumlah umur Andi, Ande, dan Ando sekarang adalah . . . .

(A) 20 (B) 30 (C) 40 (D) 50

4. Sebuah bilangan bulat positif dikatakan wah jika bilangan tersebut terdiri dari 3
digit, dan semua digit-digitnya ialah bilangan prima. Contoh bilangan wah ialah
232 dan 777. Banyaknya bilangan wah yang berbeda ada sebanyak . . . .

(A) 27 (B) 64 (C) 81 (D) 125

3a
5. Jika a ? b = a2 + ab − , maka jumlah semua nilai berbeda x sehingga 6 ? x = 24
b
adalah . . . .

(A) 2 (B) 4 (C) −2 (D) −4

6. Diberikan segitiga ABC siku-siku di B, dengan AB = 8 dan BC = 15. Titik D


dan M terletak di AC sehingga BD adalah garis tinggi dan BM adalah garis berat.
Panjang dari segmen DM adalah . . . .
189 161 128 99
(A) (B) (C) (D)
34 34 34 34

7. Usia rata-rata sepasang suami-istri tanpa anak pada saat pernikahan mereka adalah
28 tahun. Lima belas tahun setelah pernikahan mereka, usia rata-rata dari suami-
istri itu dan semua anaknya adalah 15 tahun. Selama 15 tahun pertama pernikahan
pasangan suami-istri tersebut, minimum banyaknya anak yang mungkin dimiliki
oleh mereka adalah . . . .

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 3


(A) 4 (B) 7 (C) 9 (D) 10

8. Diberikan segi delapan beraturan ABCDEF GH. Jumlah besar sudut-sudut

∠ABH + ∠ACH + ∠ADH + ∠AEH + ∠AF H + ∠AGH

adalah . . . .

(A) 90◦ (B) 120◦ (C) 135◦ (D) 150◦

9. Andi sedang kebosanan, ia sedang memikirkan sebuah hal mengenai pembagian.


Ia ingin mencari banyaknya bilangan kuadrat kurang dari 1000 yang habis dibagi
8 tapi ketika dibagi 5 bersisa 1, ia menyebut bilangan-bilangan itu sebagai turu
apabila memenuhi hal-hal tersebut. Banyaknya bilangan turu yang dapat Andi
temukan adalah . . . .

(A) 3 (B) 4 (C) 5 (D) 6

10. Diberikan persegi ABCD, kemudian dibuat lingkaran ω1 yang terletak di dalam
persegi tersebut sedemikian sehingga lingkaran ω1 menyinggung sisi AD dan sisi
CD. Selanjutnya dibuat lingkaran ω2 yang terletak di dalam persegi ABCD se-
demikian sehingga menyinggung sisi BC, sisi CD, dan lingkaran ω1 . Jika panjang
jari-jari lingkaran ω1 dan lingkaran ω2 berturut-turut adalah 3 dan 1, maka panjang
persegi ABCD adalah . . . .
√ √ √ √
(A) 3 + 5 (B) 4 + 2 3 (C) 5 + 3 (D) 6 − 2 5

11. Empat bilangan berbeda dipilih secara acak dari 1, 2, 3, . . . , 10. Peluang bahwa
median dari keempat bilangan tersebut bernilai 6, 5 adalah . . . .
13 17 31 37
(A) (B) (C) (D)
105 105 105 105

12. Diketahui R menyatakan himpunan semua bilangan real. Diberikan fungsi f : R →


R yang memenuhi

f (f (x)) = 4x − 3 dan f (f (f (x))) = ax − 7

untuk setiap bilangan real x. Nilai dari f (10) adalah . . . .

(A) 15 (B) 23 (C) 19 (D) 27

13. Diketahui hasil penjumlahan semua faktor positif dari suatu bilangan ganjil positif
a adalah 148. Maka, hasil penjumlahan semua faktor positif dari 2a adalah . . . .

(A) 296 (B) 352 (C) 444 (D) 580

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 4


14. Diberikan bilangan real a, b, c yang merupakan panjang sisi-sisi dari suatu segitiga
dan memenuhi persamaan
abc
= 90
b+c−a
abc
= 135
c+a−b
abc
= 270.
a+b−c
Luas segitiga yang panjang sisi-sisinya a, b dan c adalah . . . .

(A) 54 (B) 63 (C) 72 (D) 81

15. Menurut prediksi BMKG, hari Senin akan hujan, sedangkan hari Selasa, Rabu,
dan Kamis tidak akan hujan. Namun, Angga berharap setidaknya ada dua hari
(dari antara Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis) di mana terjadi hujan. Jika peluang
prediksi BMKG pada suatu hari salah adalah 25%, maka peluang harapan Angga
terkabulkan adalah . . . .
27 81 121 135
(A) (B) (C) (D)
256 256 256 256

16. Diketahui bilangan asli tiga digit abc, di mana a, b, c tidak nol. Ternyata, bilangan
dua digit bc habis membagi abc, namun c tidak habis membagi bc. Banyaknya
bilangan tiga digit abc yang memenuhi sifat-sifat tersebut adalah . . . .

(A) 3 (B) 5 (C) 7 (D) 9

2x
17. Diketahui x bilangan real dan y = . Jika nilai maksimum dan nilai minimum
x2
+1
dari 4y 2 + 4y − 8 berturut-turut adalah a dan b, nilai dari a − b adalah . . . .

(A) 8 (B) 9 (C) 10 (D) 11

18. Diberikan persegi ABCD. Titik F di dalam persegi ABCD sehingga AF = 4 dan
∠AF B = 90◦ . Titik E pada segmen AF sehingga AE = 3 dan ∠AED = 90◦ .
Keliling dari segiempat EDCF adalah . . . .
√ √ √
(A) 10 (B) 10 + 5 (C) 10 + 7 (D) 10 + 10

19. Aqua ingin menyusun jalan dengan lebar 2 meter dan panjang 8 meter menggunakan
beberapa ubin identik berukuran 1 × 1 dan 2 × 2 (dalam meter). Banyaknya cara
Aqua dapat membuat jalan tersebut adalah . . . .

(A) 21 (B) 42 (C) 5 (D) 34

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 5


20. Jika p, q, r bilangan prima yang memenuhi persamaan p + q 2 = r4 , nilai maksimum
dari pqr adalah . . . .

(A) 30 (B) 42 (C) 70 (D) 105

21. Jika x, y, dan z memenuhi

x2 + y 2 + z 2 y+z x+z x+y


= 7 dan + + = 6,
xy + yz + zx x y z

(x + y + z)3
nilai dari adalah . . . .
xyz
(A) 1 (B) 13 (C) 42 (D) 81

22. Diberikan segitiga ABC di mana titik D dan E pada sisi BC dalam urutan
B, D, E, C. Titik E1 dan D1 berturut-turut merupakan titik tengah dari AE dan
AD. Diketahui perbandingan panjang CE : ED : DB = 3 : 4 : 5 dan luas dari
DEE1 D1 adalah 144. Jika G merupakan perpotongan ketiga garis berat segitiga
ABC, luas dari segitiga GD1 E1 adalah . . . .

(A) 4 (B) 8 (C) 12 (D) 16

23. Definisikan barisan {an }n≥1 sebagai a1 = a2 = 1 dan an = 2an−1 + 3an−2 untuk
setiap bilangan bulat n ≥ 3. Nilai dari

X ai 1 1 5 13
= + + + + ···
i=1
4i 4 16 64 256

adalah . . . .

(A) 1 3 4 2
(B) (C) (D)
5 9 5

24. Banyaknya cara menyusun huruf-huruf dalam kata IN DON ESIA sehingga tidak
ada dua huruf sama yang diletakkan bersebelahan, adalah . . . .

(A) 9 × 7! (B) 10 × 7! (C) 11 × 7! (D) 12 × 7!

25. Tanya memilih sebuah bilangan asli n. Ia kemudian menghitung nilai dari d(n),
d(10n), dan d(100n), di mana d(x) menyatakan banyaknya faktor positif dari x.
Jika
d(100n) 7 d(10n)
= dan =M
d(n) 5 d(n)
maka hasil penjumlahan dari semua nilai M yang mungkin adalah . . . .
241 6 7 191
(A) (B) (C) (D)
160 5 6 80

Kontes Terbuka Olimpiade Matematika Halaman 6

Anda mungkin juga menyukai