Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum…. Wr, wb….

Yang terhormat, bapak kepala SD Muhammadiyah 30 poris jaya..


Yang terhormat, bapak ibu guru dan staf karyawan sekolah…
Yang terhormat bapak ibu dewan juri…
Serta teman teman yang saya banggakan dan saya cintai….

Perkenalkan nama saya shafa aurelia fakhira kelas 5 ECP

Pertama tama marilah kita panjatkan puji Syukur kita kepada Allah subhana
wata’ala… karena atas rahmatnya di tanggal 17 agustus 2023 esok hari, kita dapat
merayakan hari ulang tahun republik Indonesia yang ke-78, melalui berbagai
kegiatan salah satunya, mengikuti lomba berpidato yang bertemakan “terus
melaju untuk Indonesia maju”. Dengan mengikuti berbagai kegiatan untuk
memperingati hari kemerdekaan bangsa Indonesia saya berharap, semoga kita
bisa lebih lagi meningkatkan jiwa nasionalisme dan patriotisme kepada tanah air

Generasi muda saat ini harus memiliki peranan penting demi kemajuan negara
kita dimasa yang akan datang. Kita harus bisa saling memberi motivasi dan
membangkitkan semangat para generasi muda untuk melakukan perubahan
bangsa agar rakyatnya semakin sejahtera, aman dan Sentosa…

Untuk itu marilah kita menjadi pemuda Indonesia yang memiliki semangat juang
yang tinggi dan selalu bersikap optimis agar memberikan yang terbaik untuk
bangsa Indonesia tercinta. Hal tersebut dapat diwujudkan dengan belajar yang
rajin agar menjadi pemuda yang cerdas. Percayalah bahwa kita sebagai generasi
muda akan dapat membawa perubahan yang lebih baik untuk negara Indonesia
tercinta..

Semangat berjuang, semangat belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan
pribadi yang cerdas sebagai bangsa yang merdeka aman dan Sentosa..

Sekian dan demikian saya akhiri pidato ini dengan


MERDEKA …. MERDEKA…… MERDEKA !!!!!!

Wassalamualaikum.. wr, wb….

Anda mungkin juga menyukai