Anda di halaman 1dari 1

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Yang terhormat, Bapak Kepala SMA Negeri 1 Leuwiliang.

Yang terhormat, Ibu Dewan Juri, dan semua peserta yang saya sayangi.

Hadirin yang berbahagia.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang senantiasa
memberikan kenikmatan serta hidayah kepada kita, sehingga kita bersama-sama berkumpul di
ruangan ini guna memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Para Pemuda dan Hadirin yang berbahagia. Sembilan puluh tiga tahun adalah suatu masa dan
perjalanan yang cukup panjang bagi suatu generasi bangsa ketika itu, 28 Oktober 1928 silam,
pemuda Indonesia dan berbagai kalangan berkumpul di Jakarta, mengucapkan suatu tekad dalam
suatu ikrar yang dikenal dengan Sumpah Pemuda.

Hari ini, kita kembali memperingati hari bersejarah yaitu Hari Sumpah Pemuda, ini menunjukkan
bahwa sebagai bangsa yang besar selalu menghargai dan menjunjung tinggi jasa dan pengorbanan
para pejuang dalam mencapai dan menegakkan Kemerdekaan Republik Indonesia.

Sebagaimana tema peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini adalah “Pemuda Bergerak, Pemimpin
Berani.” Mengandung makna bahwa pemuda Indonesia memiliki jiwa semangat inovatif, kreatif, dan
sportivitas intelektual guna melatih jiwa kepemimpinan serta meningkatkan rasa nasionalisme.

Sumpah pemuda merupakan tonggak sejarah bangsa Indonesia yang tak boleh dilupakan. Pada
tanggal itulah bangsa Indonesia menunjukkan tekadnya sebagai bangsa yang merdeka. Sebagai
bangsa yang mempunyai keyakinan pada masa depannya. Sebagai bangsa yang mengakui, memiliki,
memperjuangkan, dan mempertahankan tanah air, bangsa dan bahasa. Maka dari itu marilah di
peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, kita sebagai generasi penerus bangsa wajib melestarikannya,
memperjuangkannya demi terwujudnya cita-cita kemerdekaan untuk hidup makmur dan adil
berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Untuk itu saya bersyukur, semoga kita diberi kekuatan lahir dan bathin dalam meneruskan
perjuangan untuk mewujudkan kehidupan masa depan yang lebih baik.

Hadirin yang berbahagia.

Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf atas segala kekurangan. Dan semangat
menjadi Pemuda yang Bergerak dan Pemimpin yang Berani!

Sekian, terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai