Anda di halaman 1dari 2

Mengendalikan resiko yang disebabkan oleh zat kimia

berbahaya

Pengujian diri
A. Pertanyaan pilihan berganda

1. Sejumlah perusahaan melarang staf mereka untuk memasuki kantin dengan


menggunakan pakaian kerja mereka. Mengapa mereka melarang hal ini?
a. Karena akan sangat mudah untuk dapat melihat siapa yang bekerja di
pabrik dan siapa yang bekerja di kantor
b. karena kursi-kursinya akan cepat kotor
c. karena pakaian kerja dapat tercemar oleh racun zat kimia
d. karena dapat menurunkan selera makan

2. Anda sedang bekerja dengan eter. Apakah metode terbaik untuk


mengekstraksi uap eter yang terlepas ke udara?
a. dekat dengan langit-langit di area tersebut
b. sedekat mungkin dengan tempat kerja
c. dekat dengan lantai dan juga langit-langit area tersebut
d. dekat dengan langit-langit area tersebut

3. Anda sedang menggunakan sejumlah zat kimia yang berbahaya di tempat


kerja anda. Uap yang manakah yang akan mencapai jarak terdekat dengan
langit-langit ruangan?
a. udara
b. karbon monoksida
c. toluena
d. eter

4. Tindakan manakah dari pilihan dibawah ini yang merupakan tindakan yang
paling diinginkan?
a. kontrol pada sumbernya
b. ventilasi dan ekstraksi
c. pemisahan manusia dari zat kimia berbahaya
d. peralatan pelindung diri

5. Suatu ruangan dengan panjang 20 m, lebar 15 m, dan tinggi 5 m. Ruangan


tersebut memiliki ventilasi dengan kecepatan volume udara 7500 m3 per
jam. Berapakah kecepatan pergantian udaranya?
a. 2
b. 5
c. 10
d. 20

6. Apakah arti dari pictogram ini?


a. bahaya, listrik
b. laser
c. korosif
d. racun

B. Pertanyaan essay

1. Dalam pelajaran ini disebutkan tentang trikloroetena. Kini zat ini telah
diganti dengan zat trikloroetana yang tidak terlalu berbahaya. Apakah
© Stichting BEPRO 2006 14
Mengendalikan resiko yang disebabkan oleh zat kimia
berbahaya

menurut anda merupakan tindakan yang bijaksana untuk menggantikan


penggunaan trikloroetana dengan membersihkan menggunakan air dan
sabun?

2. Asbes digunakan di masa lalu, misalnya untuk pembangunan atap yang


digunakan pada banyak gedung. Penggunaan asbes kini telah dilarang, dan
karena itulah asbes diganti dari banyak gedung. Pelepasan serat asbes yang
berbahaya ini dapat terhirup dengan mudah. Bagaimanakah cara
menggantikan asbes yang aman?

3. Anda bekerja dengan menggunakan aseton, suatu zat pelarut yang mudah
terbakar. Karena itu anda harus menggunakan pakaian kerja khusus. Syarat
kebutuhan apa yang harus ada pada pakaian ini?

4. Pada suatu waktu terpentin yang digunakan sebagai zat pelarut cat dapat
diganti dengan air. Jelaskan apakah tindakan ini akan memadai untuk
menghapuskan resiko yang ada?

© Stichting BEPRO 2006 15

Anda mungkin juga menyukai