Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA TERNATE

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BAHARI BERKESAN
Alamat : Jl. Batu Angus Kelurahan Sango, Kec. Ternate Utara, Kode Pos 97729
E-mail : pkmbahariberkesan@gmail.com – HP 081347451357

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS BAHARI BERKESAN
NOMOR : 014/Kapus/I/2019
TENTANG
IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN MASYARAKAT ATAU SASARAN
TERHADAP KEGIATAN UKM
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,
KEPALA PUSKESMAS BAHARI BERKESAN,

Menimbang : a. bahwa dalam pemberianpelayanan berupa kegiatan-kegiatan UKM


(Upaya Kesehatan Masyarakat) tidak hanya sesuai dengan pedoman
Kemenkes, Dinkes Propinsi, dan Dinkes Kabupaten, namun perlu
memperhatikan kebutuhan dan harapan masyarakat atau sasaran:
b. bahwa untuk mengetahui kebutuhan dan harapan masyarakat terhdap
kegiatan UKM maka perlu di lakukan identifikasi kebutuhan dan
haarapan masyakat atau sasaran terhadap kegiatan UKM:
c. bahwa berdasarkan pertimbangan dalam huruf a dan b, perlu menetapkan
keputusan Kepala Puskesmas Bahari Berkesan tentang Identifikasi
Kebutuhan dan Harapan Masyarakat atau sasaran terhadap kegiatan
UKM:

Mengingat : 1. Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009 tentang


Keshatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomer 5063)
2. Undang- Undang Nomor 8 tahun 1974 tentang Pokok-pokok
Kepegawaian ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1974 Nomer
55;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 tahun 2014 tentang Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 tahun 2015 tentang Akreditasi
Puskesmas,Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktek Mandiri
Dokter Gigi;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BAHARI BERKESAN TENTANG


IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN MASYARAKAT ATAU
SASARAN TERHADAP KEGIATAN UKM
KESATU : Menetapkan jenis – jenis Kegiatan UKM
KEDUA : Menetapkan Cara melaksanakan kegiatan identifikasi kebutuhan dan harapan
masyarakat atau sasaran terhadap kegiatan UKM, dengan cara menyusun
instrumen (kuesioner) identifikasi kebutuhan, penentuan jumlah sampel
pembagian kuesoner, menentukan prioritas kebutuhan dan harapan
masyarakat dan analisis.
KETIGA : Proses identifikasi dilanjutkan dengan sosialisasi kepada perangkat desa dan
masyarakat hasil identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat atau sasaran
terhadap kegiatan UKM melalui Musyawarah Masyarakat Desa (MMD)
KEEMPAT : Segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat pelaksanaan keputusan ini
dibebankan pada dana BOK Puskesmas Bahari Berkesan

Ditetapkan di : Ternate

Padatanggal : 07 Januari 2019

KEPALA PUSKESMAS BAHARI


BERKESAN,

REHAWATI WAHAB, SKM. M. Kes

Nip.19710812 199303 2 006


LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BAHARI BERKESAN
NOMOR : 014/Kapus/I/2019
TENTANG : IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN
MASYARAKAT ATAU SASARAN TERHADAP KEGIATAN
UKM

Hasil Identifikasi Kebutuhan dan Harapan masyarakat Terhadap Kegiatan UKM terdiri dari :
1. Pemeriksaan kesehatan Ibu hamil secara berkala.
2. Pemantauan ibu Hamil Resiko tinggi
3. Pemeriksaan Nifas dan Neonatal
4. Kunjungan Balita di posyandu
5. Penanganan gizi buruk
6. Pengendalian Penyebaran penyakit dan penanganannya
7. Imunisasi
8. Pemeriksaan dan pengobatan PTM di posbindu
9. Deteksi Dini Hepatitis B Pada ibu hamil
10. Pengawasan sarana air minum
11. Pemeriksaan tempat penampungan air dari perindukan nyamuk
12. Pengetahuan tentang sanitasi lingkungan
13. Pengetahuan tentang PHBS di rumah tangga
14. Pengetahuan tentang PHBS di sekolah

KEPALA PUSKESMAS BAHARI


BERKESAN

REHAWATI WAHAB

Anda mungkin juga menyukai