Anda di halaman 1dari 8

[Type the company name]

[Type the
document title]
[Type the document subtitle]

ASUS
[Pick the date]
GUIDEBOOK
A. Latar Belakang
a. Perkembangan dunia dewasa ini yang telah memasuki era globalisasi dalam
mobilitas yang semakin kompetitif dan bervariatif , baik teknologi maupun ilmu
pengetahuan, telah memacu manusia untuk semakin menggali dan
mengembangkan segala potensi yang ada pada dirinya. Upaya penggalian dan
pengembangan potensi sumber daya manusia ini bertujuan untuk memenuhi
kebutuhan di masa sekarang dan masa mendatang. Salah satu perkembangan
pada era globalisasi ini adalah desain grafis. Desain grafis merupakan saluran
hobi, bakat, dan kreativitas mahasiswa. Desain grafis dapat dilakukan dengan
berbagai objek, dan berbagai media. Kemudahan alat elektronik pada masa kini
sangat mendukung adanya penyaluran kreatifitas melalui desain grafis. Dalam
rangka meningkatkan kreatifitas bagi mahasiswa munculah ide untuk
mengadakan lomba poster bertema peternakan berkelanjutan yang diharapkan
dapat menjadi wadah untuk menyalurkan kreatifitas terhadap isu-isu peternakan.
Berdasarkan hal tersebut, Himpunan Mahasiswa Program Studi Peternakan
(HIMAPROSTER) Universitas Jember mengadakan kegiatan lomba desain
poster infografis sebagai ajang pengembangan kreativitas bagi mahasiswa aktif
di Perguruan Tinggi se-Besuki Raya (Kabupaten Jember, Kabupaten
Bondowoso, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Banyuwangi). Oleh karena itu,
tema kegiatan Lomba Desain Poster Infografis yaitu “Penerapan Inovasi Zero
Waste : think and green dalam acara CETACEA “ Creative dEsign Agriculture
Competition Extroverted of Animal husbandry “ (lomba desain kreatif
peternakan).
B. Tujuan
Tujuan dari kegiatan LOMBA DESAIN POSTER INFOGRAFIS Program
Studi Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Jember ini adalah :
1. Menyalurkan kreativitas dan menumbuhkam imajinasi mahasiswa aktif di
Perguruan Tinggi se-Besuki Raya (Kabupaten Jember, Kabupaten
Bondowoso, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Banyuwangi).
2. Meningkatkan kualitas diri mahasiswa
3. Menumbuhkan sifat inovatif dan kreatif bagi mahasiswa.
4. Meningkatkan semangat juang mahasiswa untuk berusaha secara maksimal.
5. Menambah pengetahuan dan wawasan tentang berbagai informasi dari berbagai
sumber serta sikap selektif
C. Bentuk Kegiatan
LOMBA DESAIN POSTER INFOGRAFIS CETACEA “Creative dEsign
Agriculture Competition Extroverted of Animal husbandry “ akan dilaksanakan
secara online, dilanjut dengan presentasi finalis terbaik (online) dan diakhiri dengan
awarding. Persiapan dilakukan mulai dari pembentukan panitia, penyusunan
proposal, mengirim surat kesediaan menjadi juri, serta dilaksanakan rapat
koordinasi persiapan kegiatan. Sosialisasi dan publikasi selama pelaksaan kegiatan
akan diupload melalui jejaring media sosial (grup WhatsApp dan Instagram
HIMAPROSTER dan Universitas Jember Kampus Bondowoso).Teknis
pelaksanaan pendaftaran selama 4 minggu. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa
aktif Universitas Jember, delegasi HMPS/UKM di Kampus Bondowoso, juri yang
berasal dari dosen Program Studi Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Jember
dan juri luar yang ahli dalam bidang poster. Peserta lomba desain poster infografis
berhak mendapat sertifikat dan peserta yang masuk dalam nominasi juara 1,2,3, dan
juara favorit akan mendapat uang pembinaan pada kegiatan awarding.
D. Tema
Tema dari kegiatan lomba ini yaitu, Penerapan Inovasi Zero Waste : think and
green
E. Kriteria Peserta
Kriteria peserta lomba CETACEA adalah sebagai berikut :
a. Peserta merupakan Mahasiswa Aktif Perguruan Tinggi (PT) se-Besuki Raya
(Kabupaten Jember, Kabupaten Bondowoso, Kabupaten Situbondo, Kabupaten
Banyuwangi)
b. Setiap peserta hanya di perbolehkan mengirim maksimal 1 karya poster.
c. HMPS/UKM di Kampus Universitas Jember Kampus Bondowoso WAJIB
mengirimkan delegasi peserta minimal 3 peserta.
d. Peserta Wajib memfollow Instagram @event.himaproster @peternakan_unej
@himaproster dan share pamflet poster minimal 3 Grup WhatsApp.
e. Peserta Wajib Upload Bukti Kartu Mahasiswa Aktif.
F. Mekanisme Lomba
a. Ketentuan Umum
1. Peserta wajib mem-follow akun Instagram @himaproster dan
@event.himaproster
2. Peserta yang mendaftar lomba poster ini adalah mahasiswa aktif di
perguruan tinggi Universitas Jember
3. Peserta wajib mendaftar dan melengkapi data administrasi pada link Google
form yang telah disediakan panitia, yaitu pada laman
(https://unej.id/PendaftaranLombaPosterCETACEA )
4. Seluruh peserta akan mendapatkan e-sertifikat
5. Terdapatnya 10 besar pemenang dari penilaian juri yang nantinya di posting
di akun instagram @event.himaproster untuk penilaian oleh masyarakat
umum sebagai penentu juara favorit.
6. Finalis terpilih (10 besar)
7. Pengumuman pemenang 10 besar akan diumumkan melalui akun Instagram
@event.himaproster dan akan dihubungi oleh pihak panitia.
8. Penilaian dari juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
9. Karya poster peserta dengan penilaian juara I, II, III dan juara favorit akan
menjadi pemenang serta akan mendapatkan hadiah yang berupa uang dan e-
sertifikat
10. Pemenang yang persyaratan tidak memenuhi kriteria, dari panitia
CETACEA akan ditindaklanjuti dan hak sebagai pemenangnya akan
dibatalkan
b. Ketentuan Karya
1. Karya poster peserta tidak boleh mengandung unsur SARA, hoax,
kekerasan, serta dengan hal-hal yang bertentangan dengan norma-norma dan
peraturan yang berlaku di masyarakat
2. Karya poster yang akan dilombakan adalah orisinil, tidak plagiarisme, tidak
sedang atau belum pernah dilombakan
3. Peserta wajib mengumpulkan maksimal 1 karya poster peserta di Google
form yang telah disediakan
4. Karya poster diberi judul sesuai subtema
5. Karya poster yang dikirim wajib dengan sesuai sub tema “Penerapan
Inovasi Zero Waste : think and green”
6. Apabila karya poster peserta terdapat indikasi plagiarisme, maka peserta
akan didiskualifikasi pointnya oleh panitia CETACEA
7. Karya yang tidak sesuai dengan tema atau tidak memenuhi ketentuan akan
dikurangi.
8. Karya yang dilombakan berukuran A4 dengan format file JPG atau PNG
yang dikirim dalam bentuk soft file dengan format penamaan :
NAMA_JUDUL POSTER
c. Kriteria Penilaian
1. Penilaian Penyisihan

No. Indikator Kriteria Bobot Penilaian

1. Orisinalitas Ide bersifat asli 5

Belum pernah 5
dipublikasikan
2. Kesesuaian Tema Kedalam eksplorasi tema 15

Factual 10
3. Visualisasi Komposisi konten dan 15
gambar
Daya tarik 15

Estetika 10

4. Manfaat Edukatif 15

Memberikan nilai atau 10


value

Total Bobot Penilaian 100

2. Penilaian Penyisihan 10 Besar Pemenang

No. Indikator Kriteria Bobot Penilaian

1. Orisinalitas Ide bersifat asli 5

Belum pernah 5
dipublikasikan
2. Presentasi Kepercayaan diri 10

Kesesuaian isi pembicara 25


dengan isi poster
Kualitas/kemenarikan isi 20
presentasi
Bahasa mudah dipahami, 15
padat, singkat, dan jelas
3. Alat Bantu Kreativitas penggunaan alat 10
bantu
Kemenarikan alat bantu 10

Total Bobot Penilaian 100


3. Penilian Juara Favorit
Penilaian dilakukan berdasarkan banyaknya jumlahnya likes dari
postingan poster peserta yang telah masuk 10 besar di Instagram
@event.himaproster
G. Susunan Acara
Adapun susunan acara dalam CETACEA (Creative dEsign Agriculture
Competition Extroverted of Animal Husbandary) 2023 dilampirkan sebagai berikut:
a. 1 Juli – 15 Juli 2023: Pendaftaran Peserta
b. 25 Juli : Pengumuman Finalis 10 Besar
c. 26 Juli 2023 : Techinal Meeting
d. 27 Juli – 29 Juli 2023: Penilaian likes dari Masyarakat Umum (Juara
Favorit)
e. 30 Juli 2023 : Presentasi dan Pengumuman Pemenang
H. Pemenang dan Hadiah
a. Pemenang CETACEA (Creative dEsign Agriculture Competition Extroverted of
Animal Husbandary) 2023 adalah peserta CETACE yang telah melakukan
pendaftaran sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku dalam
CETACEA serta memiliki perolehan nilai tertinggi berdasarkan hasil penilaian
dewan juri dan masyarakat umum (juara favorit)
b. Pemenang CETACEA (Creative dEsign Agriculture Competition Extroverted of
Animal Husbandary) 2023 berhak mendapatkan penghargaan sebagai berikut :
 Juara 1 : Sertifikat + Uang Pembinaan (Rp 750.000)
 Juara 2 : Sertifikat + Uang Pembinaan (Rp 500.000)
 Juara 3 : Sertifikat + Uang Pembinaan (Rp 350.000)
 Juara Favorit : Sertifikat + Uang Pembinaan (Rp 200.000)
c. Untuk seluruh peserta yang mendaftar akan mendapatkan e-sertifikat.
I. Penutup
Handbook ini disusun sebagai panduan lomba dalam kegiatan CETACEA
(Creative dEsign Agriculture Competition Extroverted of Animal Husbandary)
2023 yang diselenggarakan secara telekonferensi oleh Himpunan HIMAPROSTER
2022/2023.
J. Kontak dan Informasi
Apabila terdapat pertanyaan maupun informasi yang belum tersampaikan
dengan jelas, dapat menghubungi kontak berikut :
1. Aloysia Yuna : +62 857-4606-8490
2. Cindi Puspitasari : +62 813-3457-1862

Anda mungkin juga menyukai