Anda di halaman 1dari 12

Nomor : 455/AINEC.Ka.

Sr/IV/2023 Jakarta, 10 April 2023


Lampiran : 1 berkas
Perihal : Pemberitahuan Kegiatan Indonesian Nursing Student Competition
(INSCO) tahun 2023

Kepada Yth.
Bapak/Ibu Pimpinan Institusi Perguruan Tinggi Keperawatan
Anggota AIPNI
Di - Tempat

Sebagai wujud dari kontribusi AIPNI untuk meningkatkan kualitas mahasiswa dan institusi
pendidikan, AIPNI melalui bidang Sumber Daya Pembelajaran dan Kemahasiswaan akan
mengadakan Indonesian Nursing Student Competition (INSCO) tahun 2023. Kegiatan ini
ditujukan untuk mahasiswa yang berasal dari institusi anggota AIPNI.

Berikut jenis kegiatan yang akan dilombakan secara individu maupun berkelompok antara lain:
1. Bidang Akademik
a. Essay Ilmiah Kesehatan
b. Poster Digital Kesehatan
c. Tiktok Edukasi Kesehatan
2. Bidang Non-Akademik
a. Paduan Suara Mahasiswa
b. Musikalisasi Puisi
c. Standup Comedy

Pendaftaran dimulai tanggal 1 Juni- 31 Juli 2023 (juknis terlampir). Adapun biaya pendaftaran
sebesar Rp. 100.000,-/ perlombaan). Biaya ditransfer ke rekening Bank BNI menggunakan bank
BNI no.VA/rek. 98817504-02002023 a.n. AIPNI INSCO 2

Untuk informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui poster/Juknis terlampir atau menghubungi
narahubung Bpk. Supriyadi (08174111847) atau Bpk. M.Fatkhul Mubin (081288439997).

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, kami harapkan peran aktif institusi Bapak/Ibu
dalam kegiatan tersebut dengan mengirimkan perwakilannya untuk meningkatkan prestasi
mahasiswa dan institusi dalam menunjang isian borang akreditasi khususnya kriteria sembilan
tentang pencapaian prestasi/reputasi mahasiswa.

Atas perhatian dan kerjasama yang baik kami ucapkan terima kasih.

Pengurus Pusat
Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia
Ketua Umum, Sekretaris Umum,

Agus Setiawan, S.Kp., M.N., D.N Dr. Mundakir, S.Kep., Ns., M.Kep.
NIDN. 005087504 NIDN. 0023037401

Tembusan :
1. Ketua AIPNI Regional I-XIII
2. Arsip
Lampiran Surat AIPNI No: 455/AINEC.Ka.Sr/IV/2023

Petunjuk Teknis Indonesian Nursing Student Competition (INSCO-2)


Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI)
Tahun 2023

Timeline Lomba
1. Sosialisasi perlombaan : 01 April – 31 Mei 2023
2. Pendaftaran : 01 Juni – 31 Juli 2023
3. Seleksi : 01 Agustus – 30 September 2023
4. Pengumuman Pemenang : Oktober 2023 (RTA AIPNI 2023 di
Yogyakarta)

Jenis Perlombaan
3. Bidang Akademik
Perlombaan dibidang ini bertujuan untuk meningkatan prestasi akademik
mahasiswa. Adapun jenis perlombaannya yaitu Essay Ilmiah Kesehatan , Poster Digital
Kesehatan, Tiktok Edukasi Kesehatan. Berikut adalah ketentuan perlombaan tersebut :
d. Essay Ilmiah Kesehatan
1) Tema
Tema lomba essay ilmiah kesehatan tahun 2023 adalah “Strategi
Pencegahan Bullying Pada Remaja”
2) Ketentuan
a) Karya essay bersifat orisinal dan merupakan ide kreatif asli peserta, belum
pernah diikutsertakan dalam berbagai perlombaan dan atau dipublikasikan.
b) Peserta dapat secara individu maupun kelompok (maksimal 3 orang).
c) Karya essay tidak mengandung unsur yang menyinggung SARA, tidak
bersifat provokatif, dan memperhatikan sopan santun dan budaya
Indonesia.
3) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1. Penulisan 20
a. Kesesuaian sistematika penulisan dengan
panduan
b. Penggunaan bahasa Indonesia sesuai EYD
c. Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapihan
ketik, tata letak, jumlah halaman
2. Gagasan: Orisinal Kreatif, dan Aktual 35
a. Orisinal : gagasan belum pernah dipublikasikan
sebelumnya
b. Kreatif : gagasan menunjukkan pemahaman
baru penulis atas persoalan yang dibahas
c. Aktual: gagasan sesuai kekinian (ada fakta dan
data)
3. Kesesuaian dengan Tema/Subtema 10
Topik essay selaras dengan tema yang telah
ditentukan panitia
4. Argumentasi 35
Kemampuan menganalisis dan merumuskan
kesimpulan serta adanya relevansi data dan
informasi dalam uraian tulisan

4) Juri
a) Syarat juri memiliki latar belakang pendidikan keperawatan
b) Setiap juri akan melakukan penilaian terhadap seluruh karya essay yang
masuk untuk ditentukan juaranya
5) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta sebelum mendaftar mengunggah (upload) naskah google drive
b) Peserta mendaftar pada link https://bit.ly/LombaEssayIlmiah dan
mengunggah URL google drive dibagian yang telah disediakan.

d. Poster Digital Kesehatan


1) Tema
Tema lomba poster digital kesehatan tahun 2023 adalah “Stop Bullying”
2) Ketentuan
a) Poster bersifat orisinal dan merupakan ide kreatif asli peserta, belum
pernah diikutsertakan dalam dalam berbagai perlombaan dan atau
dipublikasikan ditingkat nasional maupun internasional.
b) Peserta dapat secara individu maupun kelompok (maksimal 3 orang).
c) Poster tidak mengandung unsur yang menyinggung SARA, pornografi,
tidak bersifat provokatif, dan memperhatikan sopan santun dan budaya
Indonesia.
d) Format karya .jpg/.JPEG
e) Ukuran A3 (297 x 420 mm) resolusi 300 pixel/inch.
3) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1 Orisinalitas Karya : karya asli dari peserta, belum
pernah dipublikasikan, tidak mengandung elemen 15
yang mengandung pelanggaran hak cipta.
2 Ketajaman Analisis dan Konten : keserasian tema
dengan konten poster, sistematika dan kedalaman
40
analisis permasalahan yang dibuat, solusi atas
strategi yang ditawarkan tepat dan aplikatif
3 Desain dan Visualisasi : kemudahan konten untuk
dibaca, keserasian dan keseimbangan tulisan,
gambar, dan ruang, Pemilihan warna dan ilustrasi 25
yang
menarik.
4. Like and share 20
4) Juri
a) Setiap juri akan melakukan penilaian terhadap seluruh karya essay yang
masuk untuk ditentukan juaranya
b) Juri terdiri dari 3 orang yang berasal dari pengurus/anggota AIPNI dan
pihak eksternal yang memiliki latar belakang pendidikan/pengalaman di
bidangnya.
5) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta mengunggah poster di instagram resmi institusi masing-masing
dengan hastag #AIPNIPUSAT #INSCO2AIPNI
b) Peserta mendaftar pada link https://bit.ly/LombaPosterKes dan mengunggah
URL poster dibagian yang telah disediakan.

e. Video Edukasi Tiktok


1) Tema
Nursing video competition tahun 2023 adalah “Stop Bullying”
2) Ketentuan
a) Video merupakan cerita pendek tentang seorang perawat yang memberikan
edukasi pencegahan bulying
b) Video yang diikutkan lomba merupakan karya baru, original, bukan hasil
jiplakan dan/ atau mengambil sebagian hak cipta orang lain
c) Bahasa yang dapat digunakan adalah bahasa indonesia dan mudah
dipahami oleh masyarakat umum.
d) Konten dilarang mengandung isu SARA, Pornografi, dan melan
e) ggar norma susila Masyarakat.
3) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1. Kesesuaian dengan tema 15
2. Kreatifitas 25
3. Pengambilan angle, momen, dan pencahayaan 25
4. Efek suara dan musik 25
5. Jumlah like 10

4) Juri
a) Juri akan melakukan penilaian pada seluruh video tiktok untuk menentukan
juara
b) Juri berasal dari pengurus/anggota AIPNI dan pihak eksternal yang
memiliki latar belakang pendidikan/pengalaman dibidangnya
5) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta mengunggah video di tiktok resmi institusi atau organisasi
mahasiswa
b) Peserta mendaftar pada link https://bit.ly/EdukasiTiktok dan mengunggah
Link tiktok dibagian yang telah disediakan

4. Bidang Non-Akademik
Perlombaan dibidang ini bertujuan untuk meningkatan prestasi non-akademik
mahasiswa. Adapun jenis perlombaannya yaitu 1). Cipta Mars AIPNI, 2). Paduan Suara
Mahasiswa dan 3). Tari Daerah. Berikut adalah ketentuan perlombaan tersebut :
d. Paduan Suara Mahasiswa
1) Ketentuan
a) Jenis lagu yang dilombakan adalah lagu Indonesia Pusaka dan Mars Hidup
Sehat.
b) Sistem seleksi berdasarkan video dengan format MP4 yang di upload di
youtube institusi masing-masing.
c) Rekaman suara asli paduan suara, tidak merupakan hasil mixing studio
(tidak menggunakan bantuan teknologi audio)
d) Rekaman gambar asli apa adanya tidak perlu diedit
2) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1 Suara : hal yang perlu diperhatikan dan menjadi
poin penilaian dari suara adalah intonasi dan 25
artikulasi
2 Teknik : pengkalimat (phrasing), harmonis, dan
25
kekompakan
3 Kesesuaian dengan partitur. Terutama terkait
20
dengan ketelitian notasi dan pembawaan lagu
4 Penampilan artistik. Hal yang perlu diperhatikan 10
dan menjadi penilaian adalah wajar dan rapih.
5 Like and share 20

3) Juri
a) Juri akan melakukan penilaian pada seluruh karya untuk menentukan juara
b) Juri terdiri dari 3 orang yang berasal dari pengurus/anggota AIPNI dan
pihak eksternal yang memiliki latar belakang pendidikan/pengalaman di
bidangnya.
4) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta mengunggah poster di youtube resmi institusi masing-masing
dengan hastag #AIPNIPUSAT #INSCO2AIPNI
b) Peserta mendaftar pada link https://bit.ly/LombaPSM dan mengunggah
URL video dibagian yang telah disediakan.
e. Musikalisasi Puisi
1) Ketentuan
a) Musikalisasi puisi adalah sebuah seni garapan yang di dalamnya ada puisi,
lagu dan musik, yang dipadukan sehingga menjelma satu komposisi yang
indah
b) Puisi diperbolehkan karya sendiri dengan tema tentang kesehatan
c) Alat musik yang digunakan adalah akustik nonelektris dan/atau alat musik
daerah. Diharapkan begitupun busana yang dikenakan, mencirikan
lokalitas
d) Durasi video tidak lebih dari 5
2) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1 Penafsiran puisi 25
2 Komposisi musikal 20
3 Keselarasan 20
4 Vokal 10
5 Penampilan 10
6 Jumlah like 15

3) Juri
a) Juri akan melakukan penilaian pada seluruh karya untuk menentukan juara
b) Juri terdiri dari 3 orang yang berasal dari pengurus/anggota AIPNI dan
pihak eksternal yang memiliki latar belakang pendidikan/pengalaman
dibidangnya.
4) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta mengunggah poster di youtube resmi institusi masing-masing
dengan hastag #AIPNIPUSAT #INSCO2AIPNI
b) Peserta mendaftar pada link https://forms.gle/1waB4xvCU1QV46VF8 dan
mengunggah URL video dibagian yang telah disediakan.

f. Stand Up Comedy
1) Ketentuan
a) Peserta dilarang menjiplak materi atau hasil stand up comedy yang sudah
ada
b) Peserta dilarang menggunakan kata-kata kasar, mengandung sara dan
berbau pornografi
c) Tema stand up comedy adalah “Stop Bullying”
d) Durasi maksimal 5menit
2) Sistem Penilaian
NO KRETARIA BOBOT
1 Ketepatan waktu 15
2 Penampilan 20
3 Penguasaan materi dan kesesuaian tema 25
4 Kreatifitas materi 25
5 Jumlah like 15

3) Juri
a) Juri akan melakukan penilaian pada seluruh karya untuk menentukan juara
b) Juri terdiri dari 3 orang yang berasal dari pengurus/anggota AIPNI dan
pihak eksternal yang memiliki latar belakang pendidikan/pengalaman
dibidangnya.
4) Tata Cara Pendaftaran
a) Peserta mengunggah poster di youtube resmi institusi masing-masing
dengan hastag #AIPNIPUSAT #INSCO2AIPNI
b) Peserta mendaftar pada link https://forms.gle/zhPzhkKnV24taVgJA dan
mengunggah URL video dibagian yang telah disediakan.
MEKANISME PENULISAN ESSAY

1. Format Penulisan Essay


a. Ditulis dengan Bahasa Indonesia dengan spasi 1.
b. Menggunakan format kertas ukuran A4 dengan margin tepi kiri 4 cm, kanan 3 cm,
atas dan bawah 3 cm.
c. Font Times New Roman ukuran 12.
d. Jumlah kata min. 1500
e. Konten harus sesuai dengan tema dan mengandung subtema.
f. Format file berbentuk PDF.
g. Melampirkan daftar pustaka.

2. Isi Essay
Essay terdiri dari 5 bagian, yaitu :
a. Judul
b. Halaman Pengesahan
c. Pendahuluan
d. Pembahasan
e. Kesimpulan dan Saran
f. Daftar Pustaka
g. Lampiran Keaslian Karya Essay
Keterangan :
a. Judul
Judul ditulis secara singkat dan jelas sesuai dengan isi essay maksimal 20 kata,
dengan format :
▪ Ditulis rata tengah
▪ Ditulis dengan huruf kapital (besar) dan diberi efek bold
▪ Menggunakan huruf Times New Roman, 12 pt, spasi 1
▪ Logo AIPNI ditengah
▪ Di bawah logo diberi nama penulis, nomor induk mahasiswa dan tidak
menuliskan identitas institusi.

b. Pendahuluan
Pendahuluan mencakup latar belakang, pemaparan mengenai fenomena
permasalahan atas isu yang diangkat, boleh disertakan data statistik sebagai
penunjang, dan alasan pentingnya isu yang diangkat untuk dibahas.
c. Pembahasan
Berdasar pada kajian literatur dan kajian teori. Bagian ini juga dapat memuat
alternatif pemecahan masalah atau solusi atas isu yang diangkat oleh penulis.
d. Kesimpulan dan Saran
Kesimpulan berisi rangkuman singkat atas hasil pembahasan. Sementara itu,
saran mengacu pada hasil pembahasan.
e. Daftar Pustaka
Daftar pustaka memuat seluruh sumber-sumber yang diacu dalam penulisan
essay. Semua yang tertera dalam daftar pustaka harus dirujuk dalam essay.
Kemutakhiran referensi sangat diutamakan. Sitasi disusun dan ditulis berdasarkan
sistem nomor sesuai dengan urutan pengutipan, mengikuti format Vancouver.
Contoh Surat Pernyataan Keaslian Karya Essay

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ESSAY

Saya yang bertandatangan dibawah ini:

Nama :
NIM :
Institusi :

dengan ini menyatakan bahwa karya essai dengan judul :

merupakan hasil karya saya sendiri dan belum pernah dilombakan dan dipublikasikan baik
secara keseluruhan maupun sebagian, dalam bentuk jurnal, makalah atau bentuk lain yang
dipublikasikan secara umum.

Demikian pernyataan ini saya buat secara benar dengan penuh tanggung jawab dan integritas.

............, ....................2023
Penyusun
Ketua Kelompok

(..........................................)
NIM.
Contoh Halaman Pengesahan

Judul Essay :
Ketua Peneliti
a. Nama Lengkap :
b. NIM :
c. Nomor HP :
d. Alamat Surel (e-mail) :
Anggota Peneliti : 1.
2.
3.
Dosen Pembimbing
a. Nama :
b. NIDN :
c. Alamat Surel (e-mail) :

Lokasi Penelitian :
Lama Penelitian :

..................., .............................. 2023


Pembimbing Ketua Peneliti

(.......................................) (.......................................)
Mengetahui
Pembina Kemahasiswaan

(.......................................)
Contoh Halaman Sampul

JUDUL KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan untuk Mengikuti EssayIndonesian Nursing Student Competition (INSCO) Ke-2


Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI)

LOGO AIPNI

Disusun oleh :
Ketua Penelitai
Nama (NIM)

Anggota Peneliti
Nama (NIM)
Nama (NIM)

ASOSIASI INSTITUSI PENDIDIKAN NERS INDONESIA


2023

Anda mungkin juga menyukai