Anda di halaman 1dari 3

KATA PENGANTAR

Dengan segala kerendahan hati penulis mengucapkan rasa syukur yang sebesar-
besarnya kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan hidayah dari-Nya sehingga
penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Tujuan penulisan skripsi ini adalah sebagai salah
satu syarat yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa guna menyelesaikan perkuliahan
sehingga dapat menyandang gelar sarjana. Dan guna untuk memenuhi syarat tersebut, penulis
membuat sebuah skripsi yang berjudul “Tumbuh Dan Runtuhnya Peradaban Suku Maya Di
Guatemala Sejak 1500 SM – 900 M”.

Dalam penulisan skripsi ini, penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari
kesempurnaan, baik dari cara penulisannya, penggunaan tata bahasa, dan dalam
penyajiannya. Hal ini disebabkan karena penulis masih dalam tahap belajar. Maka dengan ini
penulis dengan segala kerendahan hati menerima kritik dan saran yang bersifat membangun
demi kesempurnaan skripsi ini. Selain itu, penulis juga menyadari, banyak rekan-rekan yang
telah banyak memberi bantuan, dorongan, motivasi, serta semangat kepada penulis, sehingga
penulis dapat menyelesaikan segala masalah yang dihadapi dari awal melakukan penelitian
sampai akhirnya penulis dapat menyelesaikan penelitian ini sampai akhirnya selesai menjadi
sebuah skripsi.

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya


kepada :

1. Ayahanda Suhardi dan Ibunda Misriani yang penulis cintai. Terima kasih, karena
selalu memberikan semangat, dukungan, motivasi, dan selalu mendoakan penulis
sampai akhirnya penulis dapat menyelesaikan studi. Semoga senantiasa Ayahanda dan
Ibunda dalam lindungan dan limpahan berkah Allah SWT, selalu diberi kemudahan
rezeki, kesehatan dan umur yang berkah. Tiada kata yang mampu penulis ucapkan
untuk mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ayahanda dan
Ibunda selain ucapan syukur karena telah terlahir ke dunia ini.
2. Buat saudara-saudara penulis, kakak (yani) dan kedua adik penulis (Joko dan Dika),
terima kasih karena selalu memberi dukungan, motivasi, dan semangat kepada
penulis. Semoga kita semua menjadi orang-orang sukses dan dapat membahagiakan
kedua orang tua kita. Amin.
3. Terima kasih buat semua keluarga besar penulis, yang selalu memberi dukungan,
motivasi, dan semangat kepada penulis. Semoga Allah membalas kebaikan kalian
semua.
4. Terima kasih kepada om Jon dan bu Lina, yang selama ini telah banyak memberi
bantuan, dukungan, dan motivasi kepada penulis. Semoga Allah SWT membalas
semua kebaikan om dan ibu sekeluarga.
5. Bapak Drs. Restu, M.Si, selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri
Medan.
6. Ibu Dra. Lukitaningsih, M.Hum, selaku Ketua Jurusan Pendidikan Sejarah sekaligus
sebagai dosen penguji dan pembanding.
7. Bapak Pristi Suhendro, S.Hum, M.Si selaku Dosen Pembimbing Skripsi, yang telah
meluangkan waktu untuk memberi bimbingan kepada penulis sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi tepat pada waktunya. Semoga Allah membalas semua kebaikan
Bapak kepada kami selaku mahasiswa bimbingan Bapak.
8. Ibu Dra. Samsidar Tanjung, M.Pd, selaku Dosen Pembimbing Akademik, sekaligus
sebagai penguji dan pembanding yang telah banyak memberikan pengarahan dan
bimbingan kepada penulis sejak awal masuk perkuliahan sampai penulis
menyelesaikan studi di Universitas Negeri Medan. Semoga Allah SWT membalas
semua kebaikan Ibu.
9. Ibu Dra. Hafnita SD Lubis, M.Si, selaku Seketaris Jurusan Pendidikan Sejarah
sekaligus sebagai dosen penguji dan pembanding.
10. Seluruh dosen-dosen dan staf administrasi di Jurusan Pendidikan Sejarah, terima
kasih yang sebesar-besarnya atas jasa-jasa yang telah kalian berikan kepada penulis,
selaku mahasiswa di Jurusan Pendidikan Sejarah.
11. Kepada seluruh staf di Perpustakaan Daerah Sumatera Utara. Terima kasih atas semua
waktu dan bantuannya yang diberikan kepada penulis, sehingga penulis dapat
menyelesaikan penulisan skripsi ini.
12. Terima kasih kepada sahabat-sahabat penulis, Nur Masitoh (ian), Prima Ristanim
(telkomsel), Insani Hasanah (meong), Dosriani Damanik, Donal Erykxon dan Puput.
Terima kasih sudah jadi sahabat sekaligus saudara bagi penulis. Terima kasih atas
bantuan, dukungan, motivasi, serta semangat yang selalu kalian berikan kepada
penulis. Sukses buat kita semua. Amin.
13. Terima kasih buat teman-teman penulis Rika, Bang Morang, Sevi, Sandi, dan
terkhusus buat semua rekan-rekan seperjuangan kelas A REGULER stambuk 2008
yang tidak dapat disebutkan namanya satu persatu. Terima kasih atas segala
pengalaman yang telah kita alami bersama-sama selama kita menjalani perkuliahan
dan semua pengalaman yang kita alami takkan pernah terlupakan. Sukses buat kita
semua.
14. Terima kasih buat teman-teman kelas B/C Reguler dan Ekstensi stambuk 2008 dan
terkhusus buat yang kenal sama penulis. Sukses buat kita semua.
15. Terima kasih buat teman-teman PPL, Sitoh, Yuli, Ulfa, Kak Nova, Ila, Vani, Rina,
Putri, Puput, Kak Febri, Nurul, Zaitun, Bang Reza, Bang Dian, Bang Juned, Om
Nanda, Bang Feri, Fadli, Abas. Kebersamaan serta suka dan duka yang kita alami
selama tiga bulan di SMP 8 Binjai, takkan pernah terlupakan. Sukses buat kita semua.
16. Terima kasih buat siswa dan siswi di SMP 8 Binjai. Terima kasih buat Bu Elfi Zahara
selaku guru pamong, serta terima kasih buat Bu Eva dan kak Yeyen yang telah
banyak berbagi pengalaman dan banyak memberi masukan selama PPL di SMP 8
Binjai.

Medan, Mei 2012

Penulis

Kiki Amelia

Anda mungkin juga menyukai