Anda di halaman 1dari 2

Latihan Pertemuan ke 2 MK.

Pengantar Teori Peluang


Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA Unimed
Semester Ganjil tahun akademi 2023/2024

1. Ada sebuah koin dan sebuah dadu dilemparkan duakali, tentukan banyak ruang
sampel percobaan tersebut?
2. Dua buah dadu dilempar bersamaan dengan sebuah koin sebanyak satu kali, tentukan
banyak ruang sampel percobaan tersebut?
3. Dalam satu kotak kartu remi berisi 52 kartu, diambil satu kartu, peluang terambilnya
kartu AS adalah?
4. Didalam dua kotak terdapat kartu remi berisi 104 kartu, diambil satu kartu, peluang
keambil kartu King adalah?
5. Dalam suatu perusahaan mengadakan penerimaan 60 orang pelamar, dari 60 orang
pelamar pekerja, peluang mereka diterima adalah 0,15. Banyak pelamar yang tidak di
terima?
6. Dalam suatu percobaan pelemparan 3 koin mata uang. Berapa peluang munculnya
angka dan gambar?
7. Pada suatu percobaan pelemparan 2 koin mata uang. Berapa peluang munculnya
angka dan gambar?
8. Pada sebuah kantong pelastik terdapat 10 kelereng berwarna merah, 5 kelereng
berwarna putih, 4 kelereng berwarna kuning. Peluang terambilnya 3 kelereng putih
adalah?
9. Didalam kotak mainan diambil sebuah kelereng secara acak di dalam kotak mainan
yang terdiri dari 5 kelereng merah, 4 kelereng biru, 3 kelereng putih. Peluang
terambil 1 kelereng putih adalah?
10. Pada sebuah permainan ular tangga pada pelemparan 2 buah dadu peluang
munculnya bilangan genap pada mata dadu adalah?
11. Dalam pelemparan 3 buah dadau peluang munculnya bilangan ganjil pada mata
sebuah dadu adalah?
12. Sebuah kardus terdapat 15 bola, 6 berwarna merah, 5 berwarna biru, dan 4 berwarna
kunig. Jika diambil 5 bola secara acak. Maka carilah peluang terambinya bola:
a. Kelimanya merah
b. Kelimanya berbeda warna
c. 3 berwarna biru dan 2 berwarna kuning.
13. Dalam suatu perusahaan mengadakan penerimaan 60 orang pelamar, dari 60 orang
pelamar pekerja, peluang mereka diterima adalah 0,15. Banyak pelamar yang tidak
di terima?
14. Pada pengambilan sebuah kartu dari satu set kartu bridge, peluang kartu yang
terambil tidak bernomor adalah?
15. Pada sebuah permainan ular tangga pada pelemparan 2 buah dadu peluang
munculnya bilangan genap pada mata dadu adalah?
16. Pada suatu percobaan Mona melemparkan 2 buah dadu pada sekali pelemparan
tersebut tentukan peluang munculnya mata dadu pertama genap adalah?
17. Didalam sebuah permainan Rama mendapatkan kesempatan untuk melemparkan 2
buah dadu. Maka hitunglah berapa peluang munculnya nomor yang bernilai
ganjil?

1
18. Didalam suatu perusahaan sedang mengadakan penerimaan 10 orang pelamar, dari
50 orang pelamar pekerja, peluang mereka diterima adalah 0,15. Banyak pelamar
yang tidak di terima?
19. Pada sebuah kotak mainan terdapat 5 mobil-mobilan berwarna merah, 4 mobil-
mobilan berwarna putih, 10 mobil-mobilan berwarna kunig. Peluang terambilnya 4
mobil-mobilan berwarna berwarna putih adalah?
20. Pada sebuah permaian ular tangga sebuah dadu dilempar sekali, maka tentukan
peluang munculnya mata dadu 6!
21. Ajeng mengikuti acara seminar karya tulis “Hidup Sehat dengan Bersepeda” untuk
mendapatkan doorprize yaitu, 12 buah sepeda gunung. Jika acara tersebut diikuti
oleh 4800 orang. Berapakah peluang Ajeng untuk mendapatkan doorprize sepeda
gunung tersebut ?
22. Pada pelemparan 3 buah uang sekaligus, tentukan peluang muncul:
a) Ketiga sisi gambar
b) 1 angka dan 2 gambar
23. Dalam pelemparan 3 uang logam sekaligus. Jika sisi uang logam tersebut terdiri dari
dua sisi yaitu sisi gambar dan sisi angka, maka peluang sedikit yang muncul dari
satu sisi gambar adalah ?
24. Katrina mempunyai 2 buah baju berwarna merah dan batik. Katrina juga memiliki 2
buah celana jeans dan bahan yang berbeda. Ada berapa pasang baju dan celana
dapat dipakai dengan pasangan yang berbeda?
25. Tentukanlah Peluang seorang Ibu melahirkan anak I laki-laki dan anak ke II
perempuan
26. Sebuah tas berisi 12 kelereng yang terdiri dari 5 kelereng biru, 3 kelereng merah,
dan 4 kelereng kuning. Dari tas tersebut akan diambil satu kelereng. Berapa
peluang terambilnya kelereng berwarna merah?
27. Dilakukan percobaan dengan melemparkan dua dadu secara bersamaan. Hitunglah
banyaknya kejadian muncunya mata dadu dengan jumlah kurang 11!
28. Kita mempunyai 10 kartu yang bernomor 1 sampai 10. Jika satu kartu diambil
secara acak, maka peluang terambil adalah kartu bernomor bilangan prima adalah
29. Satu set kartu lengkap akan dikocok dan diambil secara acak. Hitunglah peluang
yang terambil adalah kartu As atau kartu merah!
30 jika dua buah dadu dilempar bersamaan. Berapakah peluang munculnya mata dadu
yang pertama 2 dan mata dadu kedua 6 adalah…

Anda mungkin juga menyukai