Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN

PEMBELAJARAN
Oleh: Mardiono Berutu, S.Pd

Nama Mata Pelajaran : Ekonomi


Tema/Materi Pembelajaran : Pasar dan Permintaan
Tujuan Materi Pembelajaran : Melalui pembelajaran Problem Based Learning,dengan metode
diskusi, kerja kelompok, tanya jawab, penugasan dan presentasi,
peserta didik dapat mendeskripsikan konsep permintaan,
Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan
Memahami hukum permintaan dengan benar.
Indikator Pembelajaran : 1. Menjelaskan pengertian permintaan
2. Menjelaskan faktor-faktor yang memengaruhi permintaan
3. Menjelaskan hukum permintaan

Alokasi waktu : 3 X 45 Menit

A. PENDAHULUAN
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan menjelaskan tentang kegiatan yang akan
dilakukan peserta didik untuk menyelesaikan masalah dengan tayangan video

B. KEGIATAN INTI
1. Orientasi. Peserta didik mengamati gambar/video tentang permintaan yang ditayangkan
oleh guru. Peserta didik menanggapi beberapa gambar yang berkaitan dengan permintaan
dengan mengajukan pertanyaan dan peserta didik yang lain saling menanggapi.
2. Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran, Peserta didik memperhatikan penjelasan guru
tentang berbagai permasalahan yang berkaitan dengan permintaan
3. Penyelidikan mandiri dan kelompok , Peserta didik berkumpul dikelompok masing-
masing untuk mendiskusikan lembar kerja kelompok yang diberikan oleh guru dengan
membaca buku referensi yang ada maupun melalui internet.
4. Menganalisis dan evaluasi proses pemecahan masalah , peserta didik mempresentasikan
hasil diskusi secara bergantian dan kelompok yang lain saling menanggapi.
- Kelompok 1 dan 3 mempresentasikan pengertian permintaan dan faktor-faktor yang
mempengaruhi permintaan dan membuat kesimpulan .
5. Kelompok 2 dan 4 mempresentasikan hukum permintaan yang menghubungkan
adanya 2 variabel yaitu harga barang dengan jumlah barang yang di minta.

C. PENUTUP
Peserta didik dapat menyimpulkan tentang konsep permintaan, faktor yang mempengaruhi
permintaan dan hukum permintaan melalui berbagai sumber informasi media.

Sumber/media pelatihan :
- LCD Proyektor
- Lembar Kerja Siswa

Anda mungkin juga menyukai