Anda di halaman 1dari 1

Nomor : 023 / SP-DPU / PST / I / 2023 Surabaya, 4 Januari 2023

Sifat : Biasa
Lampiran : - lembar

Kepada Yth.
Sekretaris Perusahaan PT PLN Nusantara Power

Perihal : Pemberitahuan Pemasangan Spanduk dan Standing Banner

Sehubungan adanya rencana penguatan fungsi kantor pusat yang akan dialihkan ke Jakarta yang
belum disertai dengan kajian komprehensif terkait proses bisnis dan kesiapan infrastruktur serta
sarana prasarana, di mana hal ini diindikasikan berpotensi memunculkan missalignment antar
proses bisnis dan akan mendorong peningkatan biaya. Selain hal tersebut, dalam pengisian jabatan
dan suksesi jabatan diduga terjadi pelanggaran-pelanggaran terhadap peraturan perusahaan antara
lain Perdir No 029.P/019/DIR/2020 tentang Sistem Pembinaan Kompetensi dan Karir Karyawan
PT PJB yang berpotensi merugikan perusahaan maupun karyawan. Berkaitan dengan hal tersebut,
bersama ini kami menyampaikan informasi bahwa Serikat Pekerja akan memasang spanduk serta
standing banner di Kantor Pusat PT PLN Nusantara Power pada 5 Januari sampai dengan 31
Januari 2023.

Berkaitan dengan hal tersebut, koordinasi lebih lanjut dapat dilakukan bersama Ketua DPU Kantor
Pusat Sdr, M. Syaiful Anwar (No. Hp: 085733633471) atau Sekretaris DPU Kantor Pusat, Sdr.
Yogo L. Baskoro (No. Hp: 087700573717)

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terimakasih.

Tembusan
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat SP PJB
Sekretaris Jendral Dewan Pimpinan Pusat SP PJB
Vice President General Affairs
Manager Health, Safety, and Security

Anda mungkin juga menyukai