Anda di halaman 1dari 9

Nama : Destika Herlina

Kelas : XII MIPA 2


No : 07
Mapel : Fisika

Kegiatan 11.1
Judul Kegiatan : Memahami Sumber Energi Terbarukan
4. A. Jenis- jenis sumber energy terbarukan
No Jenis-Jenis Energi Terbarukan Keterangan
1 Energi matahari (surya) Energi surya berasal dari sinar matahari dan dapat
diperoleh secara gratis dan tidak terbatas. Letak
Indonesia yang berada di daerah khatulistiwa dan
beriklim tropis, sangat memungkinkan untuk
mengembangkan energi matahari. Di Indonesia telah
dikembangkan teknologi energi surya, yaitu
teknologi fotovoltaik (sel surya). Dengan teknologi
fotovoltaik, diharapkan ketersediaan listrik di
berbagai daerah dan pada berbagai kebutuhan dapat
terpenuhi. Fotovoltaik juga sudah mulai diterapkan di
beberapa bangunan bertingkat di wilayah perkotaan.
Namun, menurut Dr. Martin Jamin, Staff Ahli
Bidang Energi Kementerian Negara Riset dan
Teknologi, hingga saat ini fotovoltaik masih
terkendala pengadaan panel surya.
Selain itu, dikembangkan pula teknologi energi surya
termal. Selama ini, pemanfaatan energi surya termal
di Indonesia masih dilakukan secara tradisional,
misalnya untuk mengeringkan hasil pertanian dan
perikanan secara langsung. Teknologi energi surya
termal mempunyai prospek yang cukup besar dalam
mendukung peningkatan kualitas pascapanen,
sebagai pengering atau pendingin sayuran dan ikan.
2 Energi air Wilayah Indonesia yang sebagian besar terdiri atas
lautan, memungkinkan dikembangkan energi dari
arus air laut. Berdasarkan data yang dimiliki
Kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya
Mineral), potensi sumber energi tenaga air tersebar
sebanyak 15.600 MW (20,8%) di Sumatera, 4.200
MW (5,6%) di Jawa, 21.600 MW (28,8%) di
Kalimantan, 10.200 MW (13,6%) di Sulawesi, 620
MW (0,8%) di Bali, NTT dan NTB, 430 MW (0,6%)
di Maluku, dan di Papua menyimpan potensi tenaga
air sebesar 22.350 MW atau 29,8% dari potensi
nasional. Total keseluruhan potensi tenaga air yang
dimiliki bangsa Indonesia sebesar 75.000 MW dan
yang termanfaatkan saat ini hanya 10,1% atau
sebesar 7,572 MW. Banyaknya sumber-sumber air
yang ada di Indonesia menjadi modal bagi
pengembangan energi air. Namun, eksploitasi
terhadap sumber energi air harus memperhatikan
ekosistem lingkungan yang sudah ada. Pemanfaatan
energi air menerapkan konsep energi potensial
gravitasi. Energi mekanik aliran air digunakan untuk
menggerakkan turbin atau kincir air sehingga mampu
membangkitkan energi listrik.
3 Energi Panas Bumi Panas bumi berasal dari sisa-sisa panas hasil reaksi
nuklir pada awal mula terbentuknya Bumi dan alam
semesta. Sumber energi panas bumi di Indonesia
terdapat di daerah dengan gunung berapi yang masih
aktif. Berdasarkan Rancangan Undang-Undang
tentang Panas Bumi yang telah disahkan, disebutkan
bahwa panas bumi adalah sumber energi panas yang
terkandung di dalam air panas, uap air, dan batuan
bersama mineral ikutan dan gas lainnya yang secara
genetik tidak dapat dipisahkan dalam suatu sistem
panas bumi. Dengan adanya RUU tersebut, tentu
diharapkan segala kegiatan eksploitasi maupun
eksplorasi panas bumi mendapat perlindungan secara
hukum sehingga tidak merusak ekosistem yang ada.
Energi panas bumi merupakan salah satu kekayaan
alam Indonesia yang terbarukan, ramah lingkungan,
rendah karbon, dan dapat dimanfaatkan secara
berkelanjutan. Energi panas bumi dapat dihasilkan
secara terus-menerus sepanjang musim karena energi
panas bumi terus dihasilkan melalui peluruhan zat
radioaktif mineral yang ada di dalam bumi. Hal ini
sangat menguntungkan dibandingkan menggunakan
energi lainnya seperti energi air atau energi matahari.
Hingga saat ini Indonesia menempati posisi ketiga
setelah Amerika dan Filipina dalam hal pemanfaatan
energi panas bumi sebagai sumber energi listrik.
Indonesia diperkirakan menyimpan hingga 28,9 ribu
MW listrik dari energi panas bumi. Hal ini menurut
data PT Pertamina Geothermal Energy, setara dengan
40% dari seluruh potensi panas bumi di dunia.
Namun, hingga saat ini baru 5% saja yang
dimanfaatkan.
4 Energi Angin Angin merupakan salah satu sumber energi yang tak
pernah ada habisnya. Angin sendiri seringkali
dimanfaatkan dalam teknologi kincir angin. Angin ini
nantinya akan mendorong turbin dari kincir angin
yang bisa menghasilkan energi listrik. Pemanfaatan
energi angin ini tidak memberikan hasil gas rumah
kaca dan juga limbah ataupun racun yang berlebihan.
5 Bio Energi Bio energi adalah sumber energi terbarukan yang
berasal dari material organik yang mempunyai
simpanan energi dari matahari dalam bentuk energi
kimia. Di zaman lampau, bio energi sudah sangat
familiar. Bio energi yang digunakan sejak masa
lampau, yang mungkin juga masih digunakan
sebagian hingga kini, adalah kayu bakar. Kini,
sumber bio energi semakin beragam. Ada hasil
panen, rumput, kotoran hewan, sampah rumah
tangga, hingga limbah pertanian. Selain itu, bio
energi juga diubah menjadi bahan bakar cair seperti
biodiesel, bioavtur, dan lain-lain.
6 Pasang Surut Air Laut Energi pasang surut air laut, juga disebut sebagai
energi tidal, adalah bentuk dari energi pasang surut
air laut yang diubah menjadi energi listrik atau
bentuk energi lain yang berguna untuk kehidupan
manusia. Sesuai namanya, energi ini memanfaatkan
energi pasang surut air laut yang kemudian diubah
menjadi bentuk energi lain. Energi pasang surut air
laut rupanya telah dimanfaatkan di Eropa dan pantai
timur Amerika Utara. Dalam sistem tersebut, energi
pasang surut air lait dikonversikan menjadi energi
mekanik dan digunakan untuk menggiling gandum.
Baru pada abad ke-19, energi pasang surut air laut
mulai digunakan untuk membangkitkan energi listrik.
7 Energi Ombak Laut Energi ombak laut adalah energi terbarukan yang
bersumber dari ombak laut yang digunakan untuk
menghasilkan listrik. Energi listrik dihasilkan dengan
memanfaatkan gerakan naik-turun dari ombak laut.
Untuk membangkitkan energi listrik, platform yang
biasa digunakan untuk mengubah energi ombak
menjadi energi listrik adalah turbin atau pelampung
yang naik dan turun. Turbin atau pelampung yang
naik turun ini digerakkan langsung oleh ombak laut,
lantas memutar generator sehingga menghasilkan
listrik.
8 Energi Arus Laut Energi arus laut merupakan energi yang berupa
gerakan horizontal massa air laut. Adanya arus laut
disebabkan oleh efek pasang surut dan perbedaan
suhu dan salinitas air laut. Arus laut ini bisa
dimanfaatkan menjadi pembangkit energi listrik.
Mekanismenya adalah memanfaatkan energi kinetik
dari arus laut untuk memutar turbin. Turbin yang
diputar oleh arus laut kemudan memutar generator
sehingga menghasilkan listrik. Potensi arus laut yang
besar biasanya terletak di perairan selat.
9 Energi Panas Laut Pembangkit listrik dari energi panas laut
pembangkitan listrik yang memanfaatkan perbedaan
suhu antara permukaan laut dengan bawah laut.
Nama lain dari sumber energi terbarukan ini adalah
ocean thermal energy conversion (OTEC) adalah.
Pada dekade pertama abad ke-21, teknologi tersebut
masih dianggap eksperimental. Bahkan hingga saat
ini, belum ada pembangkit listrk dari OTEC
komersial yang dibangun. Konsep OTEC pertama
kali dikemukakan pada awal 1880-an oleh insinyur
asal Perancis, Jacques-Arsene d'Arsonval. Dalam
idenya tersebut, suhu permukaan air laut yang
biasanya lebih panas digunakan untuk mendidihkan
fluida kerja yang memilik titik didih di bawah titik
didih air. Jika sudah mendidih, fluida kerja berubah
menjadi fluida gas atau uap dan diteruskan untuk
memutar turbin. Turbin inilah yang kemudian
memutar generator sehingga menghasilkan listrik.
Setelah uap dari fluida kerja tersebut memutar turbin,
maka uap tersebut akan dteruskan ke bawah laut.
Fluida kerja ini lantas menjadi dingin dan bentuknya
berubah menjadi cair. Fluida kerja beberbtuk cair lalu
dialirkan lagi ke permukaan air laut yang hangat
untuk kemudian berubah menjadi fluida gas
kemudian memutar turbin kembali.

B. Sebutkan ciri-ciri energy terbarukan!


Jawab:
1. Dapat digunakan berulang-ulang/ mengalami siklus.
2. Jumlahnya berlimpah/ tak terbatas.
3. Pengolahannya tidak merusak alam.
4. Ramah lingkungan.
5. Tidak berbahaya,aman serta tidak menimbulkan berbagai penyakit akibat
pengolahan.penggunaannya.
6. Prosesnya tidak lama.
7. Banyak ditemukan di alam.
C. Buatlah kesimpulan dari kegiatan yang telah dilakukan!
Jawab:
Dari hasil yang saya peroleh, dapat ditarik kesimpulan bahwa energi terbarukan ini
merupakan sumber energi yang berasal dari alam yang mampu dibuat. kembali secara bebas,
serta mampu diperbarui terus-menerus dan tak terbatas. Dan juga ada jenis-jenis energi
terbarukan serta manfaat-manfaatnya bagi manusia maupun dunia. Energi terbarukan mampu
diciptakan dengan memanfaatkan perkembangan teknologi yang semakin canggih, sehingga
mampu menjadi sumber energi alternatif. Nama sayang nya dari sisi pemanfaatannya, dunia
masih bergantung pada energi tak terbarukan alias fosil.

Kegiatan 11.2
Judul Kegiatan : Memahami Sumber Energi Tak Terbarukan
4. A. Apakah BBM merupakan salah satu sumber energi? BBM tergolong sumber energi terbarukan
atau tak terbarukan? Berikan alasannya!
Jawab:
BBM adalah sumber energi yang kini menjadi penting bagi masyarakat. Bahan bakar
kendaraan itu diperoleh dari minyak bumi yang termasuk salah satu jenis sumber energi tak
terbarukan. Selain BBM, minyak bumi juga bisa diolah menjadi beberapa kebutuhan lain
yang berbeda-beda.
B. Jenis- jenis sumber energi tak terbarukan!
No Jenis-Jenis Energi Keterangan
Tak Terbarukan
1 Minyak Bumi Indonesia menduduki peringkat ke-25 negara yang
memiliki potensi minyak terbesar, dengan cadangan
minyak sebesar 4,4 miliar barel. Lumbung-lumbung
penghasil minyak bumi di Indonesia misalnya di provinsi
Riau, Papua, Sumatera Selatan, Jawa Timur, dan
sebagainya. Di Indonesia, minyak bumi banyak diolah
sebagai bahan bakar minyak atau BBM. Minyak bumi
(petroleum) atau disebut emas hitam, merupakan cairan
kental, cokelat gelap, atau kehijauan yang mudah terbakar
yang berada di lapisan atas dari kerak bumi. Minyak bumi
terdiri atas campuran hidrokarbon yang tergolong ke dalam
deret senyawa alkana, yang memiliki variasi dalam
komposisi dan kemurniannya. Dalam pengolahannya,
minyak mentah yang bercampur lumpur, air, dan gas,
dipompa dan ditampung dalam tangki penyimpanan. Di
dalam tangki tersebut, minyak bumi di-sentrifuge dan
diberi tekanan sehingga air dan lumpur terendapkan. Untuk
memisahkan minyak dengan air dan lumpur, tekanan
diperkecil. Selain itu, diperoleh gas yang larut dalam
minyak mentah saat proses distilasi, yang kemudian
dimurnikan menjadi LPG (Liquefied Petroleum Gases)
atau digunakan dalam proses pembentukan bensin.
2 Gas Alam Potensi gas alam di Indonesia sangat besar dan perlu
dikembangkan. Diperkirakan, cadangan produksi gas alam
di Indonesia mencapai 59 tahun. Sumur-sumur gas
Indonesia terletak di blok Arun Aceh, di Bontang
Kalimantan di Timur, di Tangguh Papua, di Natuna
Kepulauan Riau, dan sebagainya. Gas alam atau dikenal
sebagai gas bumi banyak mengandung metana, yang
dihasilkan dari pembusukan bahan-bahan organik oleh
bakteri anaerobik.
3 Batu Bara Batu bara tergolong sebagai batuan sedimen yang dapat
terbakar, dan terbentuk dari endapan organik, misalnya
sisa-sisa tumbuhan. Batu bara umumnya terdiri atas
oksigen, nitrogen, dan karbon. Faktor yang mempengaruhi
pembentukan batu bara yaitu umur, suhu, dan tekanan.
Selain sebagai bahan bakar, batu bara juga dimanfaatkan
sebagai bahan pembuatan baja. Indonesia termasuk negara
pengekspor batu bara terbesar di dunia. Pemerintah
menargetkan akan memproduksi 400 juta ton batu bara,
dengan sekitar 95 juta ton atau 23,7% akan dipakai di
dalam negeri, sementara sisanya diekspor ke sejumlah
negara, seperti China dan India.

C. Buatlah kesimpulan tentang sumber energi tak terbarukan!


Jawab:
Energi tak terbarukan didefinisikan sebagai energi yang diperoleh dari sumber daya alam
yang waktu pembentukannya sampai jutaan tahun. sumber energi tersebut tidak tersedia
secara terus menerus, tidak kerkesinambungan, dan pada saatnya sumber energi tersebut akan
habis.

Kegiatan 11.3
Judul Kegiatan : Memahami Pembangkit Energi Listrik

4. Jenis-jenis pembangkit listrik


No Jenis-Jenis Keterangan
Pembangkit Listrik
1 Pembangkit Listrik Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) merupakan
Tenaga Air (PLTA) pembangkit yang menggunakan aliran air sebagai
pembangkit energi listrik (hidroelektrik). Dengan adanya
turbin, timbullah energi mekanik yang diubah menjadi
energi listrik dengan bantuan generator. Energi listrik yang
dihasilkan, kemudian dialirkan melalui jaringan- jaringan
yang telah dibuat, untuk disalurkan ke rumah- rumah.
Besarnya energi listrik yang dihasilkan oleh PLTA
dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu tinggi suatu bendungan
atau air terjun dan banyaknya air yang jatuh ke turbin.
Bagian-bagian PLTA sebagai berikut.
a. Bendungan yang berfungsi untuk menampung air dan
pengendalian banjir.
b. Turbin yang berfungsi untuk mengubah aliran air
menjadi energi mekanik. Air yang mengenai turbin
menggerakkan baling-baling sehingga menyebabkan turbin
berputar.
c. Generator dihubungkan dengan turbin sehingga ketika
baling-baling turbin berputar, maka generator juga ikut
berputar. Generator berfungsi untuk mengubah energi
mekanik menjadi energi listrik.
d. Jalur transmisi berfungsi mengalirkan energi listrik dari
PLTA menuju rumah-rumah.
2 Pembangkit Listrik PLTU merupakan pembangkit listrik yang memiliki
Tenaga Uap efisiensi tinggi dan ekonomis. Prinsip dasar PLTU yaitu
(PLTU) mampu mengubah energi kimia dari bahan bakar yang
digunakan menjadi energi listrik. Energi kimia dalam
bahan bakar diubah menjadi energi kalor dalam bentuk uap
dengan tekanan dan suhu tinggi. Energi kalor (uap)
kemudian diubah menjadi energi mekanik dalam bentuk
putaran, dan selanjutnya diubah menjadi energi listrik. Air
dari kondensor dipompakan ke dalam boiler. Di dalam
boiler, air dipanaskan dengan gas panas hasil pembakaran
bahan bakar dengan udara, sehingga berubah menjadi uap.
Uap yang dihasilkan dari boiler akan memutar turbin
sehingga menghasilkan energi mekanik. Generator yang
dihubungkan dengan turbin akan menghasilkan energi
listrik. Uap yang keluar dari turbin kemudian masuk ke
kondensor untuk didinginkan dengan air pendingin
sehingga berubah kembali menjadi air yang disebut air
kondensat. Air kondensat hasil kondensasi uap digunakan
lagi sebagai air pengisi boiler.
PLTU mempunyai kelebihan dibandingkan pembangkit
listrik jenis lain, misalnya dapat dioperasikan
menggunakan berbagai jenis bahan bakar (padat, cair, dan
gas), dapat dibangun dengan kapasitas yang bervariasi, usia
pakai (life time) relatif lama, dan sebagainya. Namun,
ketergantungan pada persediaan bahan bakar dan mahalnya
investasi menjadi beberapa kendala pembuatan PLTU.
3 Pembangkit Listrik PLTG merupakan pembangkit energi listrik yang
Tenaga Gas menggunakan turbin gas sebagai penggerak generator.
(PLTG) Prinsip kerja turbin gas yaitu mampu mengubah energi
panas yang dihasilkan dari proses pembakaran bahan
bakar, menjadi energi mekanik. Energi mekanik kemudian
diubah menjadi energi listrik. Kendala yang dihadapi
PLTG misalnya, tingkat efisiensinya yang rendah. Selain
itu, sifat korosif pada material yang digunakan pada turbin
karena harus bekerja pada suhu tinggi dan unsur kimia
bahan bakar minyak yang korosif, misalnya sulfur dan
vanadium.
4 Pembangkit Listrik Penggunaan energi panas bumi atau geothermal akan
Tenaga Panas menghasilkan uap panas bertekanan tinggi dan dapat
Bumi (PLTP) menggerakkan turbin yang terhubung dengan generator.
Indonesia memiliki potensi panas bumi sebesar 40 persen
dari potensi yang ada di dunia. PLTP di Indonesia pertama
kali didirikan di Kamojang (30 MW) tahun 1983.
Kelebihan PLTP yaitu hampir tidak menimpulkan polusi
atau emisi gas rumah kaca. Pembangkit ini mampu
menghasilkan listrik sekitar 90%, dibandingkan
pembangkit listrik berbahan bakar fosil (65%-75%).

5. A. Sebut dan jelaskan pembangkit listrik yang ada di daerahmu!


Jawab:
Jenis pembangkit listrik yang berada di daerah saya yaitu PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga
Air), yang berada di Desa Guntur, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo. Provinsi Jawa
Tengah. Dengan struktur bendungan setinggi 156 meter, bendungan ini direncanakan akan
menjadi bendungan dengan struktur bendung tertinggi di Indonesia. Bendungan ini memiliki
kapasitas tampung 100,94 juta meter kubik air dan luas genangan mencapai 690 hektar.
Bendungan Bener memiliki fungsi utama untuk sarana irigasi dan pembangkit listrik tenaga
air (PLTA). Selain itu juga berfungsi sebagai sarana budidaya perikanan air tawar, sarana
olahraga air, sarana rekreasi, dan lain sebagainya. Bendungan ini difungsikan sebagai pusat
pengairan untuk mengairi daerah irigasi sedikitnya seluas 15.519 hektar di Kabupaten
Purworejo.
B. Menurutmu, pembangkit listrik jenis apakah yang cocok diterapkan di Indonesia!
Ungkapkan alasanmu!
Jawab:
Pembangkit listrik panel surya sangat cocok diterapkan di Indonesia dikarenakan, cocock
dengan Iklim di Indonesia. Indonesia memiliki iklim yang sangat sesuai untuk menggunakan
pembangkit listrik tenaga surya. Panas matahari yang sangat menyengat dan bersinar
sepanjang hari dengan sinarnya yang stabil akan menghasilkan aliran listrik yang banyak
juga sehingga akan sangat sesuai bila ingin memasang panel surya di atap rumah. Pemilihan
atap sebagai tempat pemasangan panel karena atap akan mendapatkan sinar matahari secara
langsung. Selain itu, juga untuk menghemat tempat. Sehingga pemanfaatan sinar matahari
tersebut akan lebih maksimal.
C. Buatlah kesimpulan mengenai pembangkit energi listrik!
Jawab:
Dari hasil yang saya peroleh didapatkan hasil bahwa pembangkit listrik adalah sekumpulan
peralatan dan mesin yang digunakan untuk membangkitkan energi listrik melalui proses
transformasi energi dari berbagai sumber energi. Sebagian besar jenis pembangkit listrik
menghasilkan tegangan listrik arus bolak-balik 3-frasa.

Anda mungkin juga menyukai