Anda di halaman 1dari 6

ANALISA MATERI PEMBELAJARAN IPS KELAS 4 SEKOLAH DASAR

SEMESTER 1 & 2 KURIKULUM 2013

SEMESTER 1

Pemateri 1:

Untuk materi pembelajaran IPS kelas 4 sekolah dasar untuk semester 1 ini yang dapat
saya analisa adalah materi lebih mengacu kepada Mengidentifikasi kegiatan ekonomi dan
hubungannya dengan berbagai bidang pekerjaan serta kehidupan social dan budaya di
lingkungan sekitar sampai propinsi.

Materi pokok : Kegiatan ekonomi di lingkungan masyarakat.

Indikator :

1. Menjelaskan pengaruh lingkungan terhadap jenis pekerjaan dan perbedaan jenis


pekerjaan di setiap daerah.
2. Menjelaskan hubungan keadaan alam dengan mata pencaharian penduduk di
lingkungan tempat tinggalnya.
3. Mengidentifikasi jenis pekerjaan terkait dengan kegiatan ekonomi di lingkungan
tempat tinggalnya.
4. Mengidentifikasi kegiatan ekonomi meliputi produsen,distributor dan konsumen.
5. Mengidentifikasi kegiatan ekonomi serta pekerjaan yang terkait dengan kegiatan
tersebut.
6. Mengelompokkan jenis-jenis pekerjaan yang menghasilkan yang menghasilkan
barang dan jenis-jenis pekerjaan yang menghasilkan jasa.
7. Mengetahui corak kehidupan kegiatan ekonomi di lingkungan tempat tinggal.

Pemateri 2

Rangkuman materi :

1. Pengaruh lingkungan terhadap mata pencaharian penduduk di suatu daerah adalah :


a) Penduduk di daerah pantai bermata pencaharian sebagai nelayan, petani
tambak, pedagang, petani garam,dan perajin.
b) Penduduk di daerah dataran rendah bermata pencaharian sebagai
buruh,petani,pedagang, dan peternak.
c) Penduduk di daerah dataran tinggi bermata pencaharian sebagai
petani,peternak, pedagang, dan pekerja perkebunan seperti the, kopi, dan
cengkeh.
d) Hubungan keadaan alam dengan mata pencaharian penduduk sangat erat
misalnya penduduk di desa bekerja sebagai petani karena banyak lahan
pertanian yang tersedia sedangkan penduduk di kota lebih banyak bekerja
sebagai pekerja jasa karena di kota merupakan pusat pemerintahan dan
perdagangan.
e) Jenis pekerjaan terkait dengan kegiatan ekonomi yaitu :
1. Produksi adalah suatu pekerjaan yang menghasilkan produk barang atau
jasa,seperti membuat tas, membuat kue,membuat pakaian,dll
2. Distribusi adalah kegiatan menyalurkan barang hasil produksi dari
produsen kepada konsumen contohnya : agen Koran, agen tenaga kerja, agen
makanan ringan,dll
3. Konsumsi adalah kegiatan memakai barang-barang hasil
produksi,contohnya : mengomsumsi makanan, memakai pakaian,
menggunakan kendaraan,

Pemateri 3

f) Kegiatan ekonomi meliputi :


- Produsen adalah orang yang melakukan kegiatan produksi, contohnya :
pabrik sandal,pabrik baju, pabrik minuman, dll
- Distributor adalah pihak yang melakukan kegiatan distribusi. Contonya :
Petani karet suatu wilayah menjual dan menyalurkan karet-karetnya kepada
pabrik pengolah karet misalkan untuk dibuat ban,petani gandum menjual dan
menyalurkan gandum-gandumnya kepada pabrik pengolah makanan misalkan
untuk dibuat roti,dll
- Konsumen adalah pihak yang melakukan kegiatan konsumsi.contohnya :
memakai baju, menggunakan alat dapur,membeli peralatan sekolah,dll
g) Ada dua jenis pekerjaan yaitu :
1. Pekerjaan yang menghasilkan barang adalah pekerjaan yang
menghasilakan suatu barang yang bias dipergunakan oleh seseorang,
contohnya : petani ( menghasilkan padi dan jagung ),nelayan ( menhasilkan
ikan ), peternak ( menghasilkan daging susu dan wol ), penjual kue, perajin,dll
2. Pekerjaan yang menghasilkan jasa adalah pekerjaan yang hasilnya bukan
berupa barang tetapi hasil pekerjaannya dapat dinikmati dan dirasakan orang
lain. Contohnya : guru, dokter, perawat, tukang
cukur,polisi,tentara,seniman,dll
h) Mata pencaharian penduduk dapat dilihat dari corak kehidupan masyarakat
setempat yaitu :
1. Mata pencaharian penduduk dengan corak sederhana atau tradisional
berhubungan dengan pemanfaatan lahan dan sumber daya alam.contohnya :
pertanian, perkebunan, dan peternakan lebih Mata pencaharian penduduk
dengan corak modern biasanya mendekati sektor jasa,transportasi, dan
pariwisata

Pemateri 4
SEMESTER 2
Materi IPS pada semester 2 adalah bagian yang utuh dari keseluruhan yang materi IPS
pada Kelas 4 SD MI. Dengan kata lain materi IPS semester 2 adalah lanjutan dari materi IPS
pada semester 1.
Menurut analisa yang saya lakukan terkait materi pembelajaran IPS kelas 4 semester 2
ini mengarah kepada :
a) Sikap Kepahlawanan Dan Patriotisme
1. Pentingnya Sikap Kepahlawanan dan Patriotisme dalam Kehidupan Sehari-
hari
2. Rela Berkorban dalam Kehidupan Sehari-hari
3. Tokoh-tokoh Pahlawan Nasional Indonesia
4. Menghargai Jasa Pahlawan Bangsa
5. Sikap Bersedia Menerima Kekalahan dengan Jiwa Besar
b) Kegiatan Ekonomi Berdasarkan Potensi Alam
1. Sumber Daya Alam dan Potensi Alam
2. Kegiatan Ekonomi dalam Memanfaatkan Potensi Alam
Pemateri 5
c) Pentingnya Koperasi Bagi Kesejahteraan Masyarakat
1. Pengertian Dasar Koperasi
2. Peran Koperasi dalam Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat
3. Kelebihan dan Kelemahan Koperasi Indonesia
d) Perkembangan Teknologi Di Masyarakat
1. Perkembangan Teknologi Produksi
2. Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi
3. Perkembangan Teknologi Transportasi
e) Masalah Sosial Di Lingkungan Setempat
1. Persoalan Sosial di Wilayah Setempat
2. Cara Mengatasi Masalah Sosial
3. Hambatan dalam Mengatasi Masalah Sosial

Berdasarkan hasil analisis yang telah diuraikan, dapat disimpulkan bahwa mata
pelajaran IPS dalam materi pembelajaran tersebut di sekolah dasar Kurikulum 2013
mencakup geografi, ekonomi dan sosiologi. Implikasi penelitian ini adalah menambah
wawasan mengenai materi mengenai materi IPS.

Pemateri 6

ANALISIS MATERI PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS)


PADA BUKU AJAR TEMATIK

KELAS V SEMESTER I

Pada materi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) pada buku ajar tematik
kelas V semester I dapat di analisis bahwa ruang lingkup Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang
disampaikan dalam buku ajar tematik kelas V semester I meliputi geografi, ekonomi, dan
sosiologi.

Pada tema 1 “Organ Gerak Hewan dan Manusia” ruang lingkup Ilmu Pengetahuan
Sosial (IPS) yang disampaikan adalah geografi dimana hal ini dapat dilihat pada subtema 1
pembelajaran ketiga dan keempat materinya meliputi kondisi geografis Indonesia, keadaan
alam Indonesia, letak dan luas wilayah Indonesia, serta kondisi geografis pulau-pulau di
Indonesia; Subtema 2 pembelajaran ketiga dan keempat materinya meliputi kepadatan
penduduk tiap-tiap provinsi, keberagaman suku bangsa, potensi Sumber Daya Alam (SDA)
Indonesia, kenampakan alam buatan dan kenampakan alam Indonesia, keadaan iklim di
Indonesia, dan keragaman flora dan fauna di Indonesia; Subtema 3 pembelajaran ketiga dan
keempat materinya meliputi negara martitim, keberagaman geografis Indonesia, dan
keberagaman sosial dan budaya Indonesia.

Pemateri 7

Pada tema 2 “Udara Bersih Bagi Kehidupan” ruang lingkup Ilmu Pengetahuan Sosial
(IPS) yang disampaikan adalah ekonomi. Hal ini dapat dilihat pada pemaparan materi Ilmu
Pengetahuan Sosial (IPS) yang ada pada subtema 1 pembelajaran ketiga dan keempat yang
mana materinya meliputi jenis-jenis usaha ekonomi masyarakat Indonesia dan jenis usaha
bidang jasa; subtema 2 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana materinya meliputi jenis
uasaha yang dikelola sendiri ataupun kelompok dan jenis usaha ekonomi yang dikelola
kelompok; subtema 3 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana materinya meliputi
menghargai kegiatan usaha ekonomi orang lain.

Pada tema 3 “Makanan Sehat” ruang lingkup Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang
disampaikan adalah sosiologi. Hal ini dapat dilihat pada pemaparan materi Ilmu Pengetahuan
Sosial (IPS) yang ada pada subtema 1 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana
materinya meliputi interaksi sosial; subtema 2 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana
materinya meliputi upaya manusia dalam pembangunan sosial; subtema 3 pembelajaran
ketiga dan keempat yang mana materinya meliputi interaksi manusia dengan lingkungan alam
dan lingkungan sosial dan upaya-upaya pembangunan sosial budaya n lingkungan alam dan
lingkungan sosial dan upaya-upaya pembangunan sosial budaya.

Pada tema 4 “Sehat Itu Penting” ruang lingkup Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang
disampaikan adalah sosiologi. Hal ini dapat dilihat pada pemaparan materi Ilmu Pengetahuan
Sosial (IPS) yang ada pada subtema 1 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana
materinya meliputi interaksi manusia dengan lingkungan sekitar dan aktivitas masyarakat
dalam upaya pembangunan sosial; subtema 2 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana
materinya meliputi ativitas masyarakat sekitar dalam upaya pembangunan sosial budaya dan
bentuk-bentuk pembangunan sosial budaya; subtema 3 pembelajaran ketiga dan keempat
yang mana materinya meliputi pola aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya yang dipengaruhi
oleh keadaan lingkungan antara masyarakat yang satu dengan yang lainnya dan
membandingkan pola aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya.

Pemateri 8

Tema 5 “Ekosistem” ruang lingkup Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang disampaikan
adalah geografi. Hal ini dapat dilihat pada pemaparan materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
yang ada pada subtema 1 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana materinya meliputi
mengenal letak geografis Indonesia dan warna dalam peta; subtema 2 pembelajaran ketiga
dan keempat yang mana materinya meliputi negara agraris dan persebaran hasil pertanian di
Indonesia; subtema 3 pembelajaran ketiga dan keempat yang mana materinya meliputi negara
maritim, pembagian wilayah laut Indonesia, sumber daya alam di laut Indonesia, dan upaya
pelestarian laut Indoensia.

Buku ajar yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik
Indonesia 2013 guna untuk menunjang keberhasilan Kurikulum 2013 memiliki bentuk yang
berbeda dengan buku ajar pada kurikulum terdahulunya. Buku ajar pada Kurikulum 2013
disampaikan secara tema bukan mata pelajaran, karena Kurikulum 2013 sifatnya
tematikintegratif maka semua mata pelajaran disatukan dan di bagi menjadi beberapa tema
(Marzuki, 2017; Sari & Syamsi, 2015; Ulya & Rofian, 2019). Salah satunya buku ajar yang
digunakan pada kelas V semester I yang terdiri dari lima tema. Kelas V semester I terdapat
lima tema yang terdiri dari tiga subtema yang tiap subtema terdiri dari enam pembelajaran.
Penyampaian materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas V semester I dalam Kurikulum
2013 disampaikan dalam tiga jam pelajaran perminggu yang setiap pelajarannya memiliki
waktu 35 menit. Penyampaian materi ajar dalam bentuk tema ini membuat guru harus
menguasai strategi pembelajaran dan mampu membuat media pembelajaran sesuai dengan
kebutuhan kegiatan pembelajaran di kelas.

Anda mungkin juga menyukai