Anda di halaman 1dari 5

KUESIONER PENELITIAN

GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TIDAK MEMBERIKAN KOLOSTRUM


PADA BAYI BARU LAHIR DI RUANG BERSALIN RUMAH SAKIT
PERTAMINA RANTAU KABUPATEN ACEH TAMIANG
TAHUN 2016

I. Identitas Responden

No. Responden : (diisi oleh peneliti)

Umur :

Pendidikan :

II. Pertanyaan

Pilihlah salah satu jawaban yang benar menurut anda dengan memberikan tanda

silang (x) pada salah satu jawaban berikut:

A. PENGETAHUAN IBU

1. Apakah anda langsung memberikan Air susu ibu (ASI) yang pertama kali keluar

setelah melahirkan kepada anak anda?

a. Ya

b. Kadang-kadang

c. Tidak

2. Menurut anda, Apakah yang dimaksud dengan kolostrum ?

a. Air Susu Ibu yang basi


b. Cairan yang pertama kali keluar melalui payudara setelah melahirkan

c. Air Susu Ibu yang kotor

3. Air susu ibu (ASI) yang paling banyak mengandung gizi adalah ASI yang…

a. Pertama keluar

b. Kedua keluar

c. 1 minggu keluar setelah bayi lahir

4. Cairan kekuningan yang dikeluarkan oleh payudara ibu pada hari-hari pertama

setelah persalinan disebut juga…

a. Susu

b. ASI

c. Kolostrum

5. Kapan sebaiknya ibu memberikan kolostrum pada bayinya?

a. Segera setelah lahir

b. 1 – 3 hari setelah persalinan

c. Setelah ASI keluar

6. Menurut Anda, kapan kolostrum dihasilkan?

a. 2-3 minggu setelah melahirkan

b. 1-3 bulan setelah melahirkan

c. 1-3 hari setelah melahirkan

7. Kolostrum yang keluar pertama kali berupa cairan …

a. Sangat banyak
b. Sangat kental

c. Sangat encer

8. Apakah manfaat dari kolostrum?

a. Membuat anak tenang dan tidur nyenyak

b. Meningkatkan kekebalan tubuh (sistem imun) anak

c. Membuat anak diare

9. Mengapa kolostrum sangat bagus diberikan pada bayi ?

a. Mengandung banyak protein dan vitamin

b. Mengandung banyak kolesterol dan zat besi

c. Semua salah

10. Menurut ibu apakah bahaya kolostrum pada bayi ?

a. Dapat menimbulkan diare

b. Dapat menyebabkan bayi demam

c. Semua salah

11. Kolostrum semakin banyak diberikan, menyebabkan kekebalan tubuh bayi

semakin…

a. Berkurang

b. Biasa saja

c. Bertambah

12. Manfaat kolostrum terutama adalah…

a. Membantu pencernaan bayi

b. Membantu bayi menangis


c. Membantu bayi untuk dapat tidur

13. Selain mengandung berbagai macam manfaat yang diberikan, kolostrum juga

memberikan…

a. Rasa takut pada bayi

b. Rasa khawatir pada bayi

c. Rasa kenyang pada bayi

14. Suatu cara yang dilakukansegera setelah bayi lahir untuk merangsang kolostrum

agar cepat keluar yang disesuaikan dengan kebutuhan bayi adalah …

a. Inisiasi Menyusu Dini

b. Memompa payudara

c. Makan sayuran

15. Kolostrum (ASI pertama) merupakan cairan yang dikeluarkan oleh kelenjar

payudara pada …

a. Hari pertama

b. Hari ke 7 setelah bayi lahir

c. 1 bulan setelah bayi lahir

16. Kolostrum merupakan cairan yang dikeluarkan oleh kelenjar payudara berakhir

pada…..

a. Hari ketiga

b. Hari keenam

c. Hari kesembilan

17. Setelah bayi lahir ibu segera memberikan ……. kepada bayi
a. Minum

b. Air biasa

c. Kolostrum

18. Kolostrum sangat bagus apabila diberikan kepada…

a. Bayi baru lahir

b. Balita

c. Anak-anak

19. Yang merupakan ASI stadium I adalah :

a. Kolostrum

b. ASI yang keluar pada hari ke 4 samapi hari ke 10

c. ASI yang keluar sampai 6 bulan

20. Menurut anda, apa yang sebaiknya dilakukan terhadap ASI yang pertama kali

keluar setelah melahirkan?

a. Membuang, karena merupakan ASI basi

b. Menyimpan dalam kulkas dan selanjutnya diberikan pada anak itu saat

ibu tidak ada

c. Segera memberikan pada anak sesaat setelah melahirkan (inisiasi

menyusui dini)

Anda mungkin juga menyukai